Anda di halaman 1dari 4

1 .

Pengertian Musyarakah :

Musyarakah secara bahasa diambil dari bahasa arab yang berarti mencampur. Dalam hal ini
mencampur satu modal dengan modal yang lain sehingga tidak dapat dipisahkan satu sama lain.
Kata syirkah dalam bahasa arab berasal dari kata syarika (fi’il madhi), yashruku (fi’il mudhari’)
syarikan/syirkatan/syarikatan (masdar/kata dasar). Artinya menjadi sekutu atau syarikat (kamus
al Munawar). Menurut arti asli bahasa arab, syirkah berarti mencampurkan dua bagian atau lebih
sehingga tidak boleh dibedakan lagi satu bagian dengan bagian lainnya, (An-Nabhani).

Pengertian Secara Fiqih : Adapun menurut makna syara’, syirkah adalah suatu akad/perjanjian
antara 2 pihak atau lebih yang sepakat untuk melakukan kerja sama dengan tujuan memperoleh
keuntungan. (An-Nabhani) .

2 . Syarat-syarat Musyarakah :

1. Pernyataan ijab dan kabul harus dinyatakan oleh para pihak untuk menunjukkan kehendak
mereka dalam mengadakan kontrak (akad).
2. Pihak-pihak yang berkontrak harus cakap hukum, dan memperhatikan hal-hal berikut :
• Setiap mitra harus menyediakan dana dan pekerjaan.
• Setiap mitra memiliki hak umtuk mengatur aset musyarakah dalam proses bisnis normal.
• Setiap mitra memberi wewenang kepada mitra yang lain untuk mengelola aset dan masing-
masing dianggap telah diberi wewenang untuk melakukan aktivitas musyarakah dengan
memperhatikan kepentingan mitranya, tanpa melakukan kelalaian yang disengaja.
• seorang mitra tidak diizinkan untuk mencairkan dana atau menginvestasikan dana untuk
kepentingannya sendiri.

1.      Syirkah Inan

Syirkah Inan adalah Kerjasama antara 2 pihak atau lebih, setiap pihak menyumbangkan modal
dan menjalankan usaha atau bisnis.

Contoh bagi syirkah inan: Ibrahim dan Omar bekerjasama menjalankan perniagaan burger
bersama-sama dan masing-masing mengeluarkan modal 1 juta rupiah. Kerja sama ini
diperbolehkan berdasarkan As-Sunnah dan ijma’ sahabat. Disyaratkan bahwa modal yang
dikongsi adalah berupa uang. Modal dalam bentuk harta benda separti kereta/gerobak harus
diakadkan pada awal transaksi. Kerja sama ini dibangunkan oleh konsep perwakilan(wakalah)
dan kepercayaan(amanah). Sebab masing-masing pihak memberi/berkongsi modal kepada rekan
kerjanya berarti telah memberikan kepercayaan dan mewakilkan usaha atau bisnisnya untuk
dikelola.
Keuntungan usaha berdasarkan kesepakatan semua pihak yang bekerjasama, manakala kerugian
berdasarkan peratusan modal yang dikeluarkan. Abdurrazzak dalam kitab Al-Jami’
meriwayatkan dari Ali ra. yang mengatakan: “Kerugian bergantung kepada modal, sedangkan

keuntungan bergantung kepada apa yang mereka sepakati”.

2.      Syirkah Abdan

Syirkah Abdan adalah kerjasama 2 orang atau lebih yang hanya melibatkan tenaga(badan)
mereka tanpa kerjasama modal.

Sebagai contoh: Jalal adalah Ahli bangunan rumah dan Rafi adalah Ahli elektrik yang
berkerjasama menyiapkan projek mebangun sebuah rumah. Kerjasama ini tidak harus
mengeluarkan uang atau biaya. Keuntungan adalah berdasarkan persetujuan mereka.

Syirkah abdan hukumnya mubah berdasarkan dalil As-sunnah. Ibnu mas’ud pernah berkata “Aku
berkerjasama dengan Ammar bin Yasir dan Saad bin Abi Waqqash mengenai harta rampasan
perang badar. Sa’ad membawa dua orang tawanan sementara aku dan Ammar tidak membawa
apa pun” (HR Abu Dawud dan Atsram). Hadist ini diketahui Rasulullah saw dan
membenarkannya.

3.      Syirkah Mudharabah

Syirkah Mudharabah adalah syirkah dua pihak atau lebih dengan ketentuan. satu pihak
menjalankan kerja (amal) sedangkan pihak lain mengeluarkan modal (mal). (An-Nabhani, 1990:
152).

Istilah mudharabah dipakai oleh ulama Iraq, sedangkan ulama Hijaz menyebutnya qiradh. (Al-
Jaziri, 1996: 42; Az-Zuhaili, 1984: 836). Sebagai contoh: Khairi sebagai pemodal memberikan
modalnya sebanyak 500 ribu kepada Abu Abas yang bertindak sebagai pengelola modal dalam
pasaraya ikan.

Ada 2 bentuk lain sebagai variasi syirkah mudharabah.

Pertama, 2 pihak (misalnya A dan B) sama-sama memberikan mengeluarkan modal sementara


pihak ketiga (katakanlah C) memberikan menjalankan kerja sahaja.

Kedua, pihak pertama (misalnya A) memberikan konstribusi modal dan kerja sekaligus,
sedangkan pihak kedua (misalnya B) hanya memberikan konstribusi modal tanpa konstribusi
kerja.
3 . Jenis-Jenis Musyarakah :

Berikut adalah jenis- jenis musyarakah:


a. pembiayaan musyarakah permanen terjadi jika bagian modal dari setiap mitra (bank dan nasabah)
ditentukan sesuai akad dan jumlahnya tetap
b. pembiayaan musyarakah menurun terjadi bila bagian modal dari Bank akan dialihkan secara bertahap
kepada mitra (nasabah), sehingga makin lama dana (modal) dari Bank makin lama makin menurun dan
pada akhir masa akad, maka nasabah sudah mampu membiayai sendiri usahanya tanpa bergantung
pada Bank.
Pembagian Laba/Rugi
a. Bila dalam usaha mendapat laba:
1. laba dibagi secara proporsional sesuai dengan persentase modal
2. laba dibagi sesuai dengan nisbah yang disepakati
b. Bila dalam usaha timbul rugi maka ditanggung secara proporsional sesuai dengan persentase moda

4 . Pengertian Mudhrabah :

Mudharabah berasal dari bahasa arab dharb, bertarti memukul atau berjalan. Pengertian memukul atau
berjalan ini lebih tepatnya adalah proses seseorang memukulkan kakinya dalam menjalankan
usaha.secara teknis, al-mudharabah adalah akad kerja sama usaha antara dua pihakdimana pihak
pertama (shahibul mal) menyediakan seluruh (100%) modal, sedangkan pihak lainnya menjadi
pengelola. Keuntungan usaha secara mudharabah dibagi menurut kesepakatan yang dituangkan dalam
kontrak, sedangkan apabila rugi ditanggung  oleh pemilik modal selama kerugian itu bukan akibat
kelalaian si pengelola, seandainya kerugian itu diakibatkan karena kecurangan atau kerlalaian
sipengelola, si pengelola harus bertanggung jawab atas kerugian tersebut.
Mudharabah atau penanaman modal disini artinya adalah menyerahkan modal uang kepada orang yang
berniaga sehingga ia mendapatkan prosentase keuntungan. Bentuk usaha ini melibatkan dua pihak:
pihak yang memiliki modal, namun tidak bisa berbisnis. Dan kedua, pihak yang pandai berbisnis namun
tidak memiliki modal. Melalui usaha ini, keduanya saling melengkapi.

5 . Jenis-Jenis Mudharabah :
1. Mudharabah  muthlaqoh
Dimana pemilik modal (shahibul maal) memberikan keleluasaan penuh kepada pengelola
(mudharib) untuk mempergunakan dana tersebut dalam usaha yang dianggapnya baik dan
menguntungkan. Namun pengelola tetap bertanggung jawab untuk melakukan
pengelolaan sesuai dengan praktek kebiasaan usaha normal yang sehat (uruf)
2. Mudharabah  muqoyyadah.
Dimana pemilik dana menentukan syarat dan pembatasan kepada pengelola dalam
penggunaan dana tersebut dengan jangka waktu, tempat, jenis usaha dan sebagainya.

6. a) Wadi`ah : Kata wadi’ah berasal dari wada’asy syai-a, yaitu meninggalkan sesuatu. Sesuatu
yang seseorang tinggalkan pada orang lain agar dijaga disebut wadi’ah, karena dia meninggalkannya
pada orang yang sanggup menjaga1. Secara harfiah, Al-wadi’ah dapat diartikan sebagai titipan murni dari
satu pihak ke pihak yang lain, baik individu maupun badan hukum, yang harus dijaga dan dikembalikan
kapan saja si penitip menghendakinya.

b) Syirkah : Kata syirkah dalam bahasa Arab berasal dari kata syarika (fi’il mâdhi), yasyraku
(fi’il mudhâri’), syarikan/syirkatan/syarikatan (mashdar/kata dasar); artinya menjadi sekutu atau
serikat (Kamus Al-Munawwir, hlm. 765). Kata dasarnya boleh dibaca syirkah, boleh juga dibaca
syarikah. Akan tetapi, menurut Al-Jaziri dalam Al-Fiqh ‘alâ al-Madzâhib al-Arba’ah, 3/58, dibaca
syirkah lebih fasih (afshah).

Menurut arti asli bahasa Arab (makna etimologis), syirkah berarti mencampurkan dua bagia atau
lebih sedemikian rupa sehingga tidak dapat lagi dibedakan satu bagian dengan bagian lainnya
(An-Nabhani, 1990: 146). Adapun menurut makna syariat, syirkah adalah suatu akad antara dua
pihak atau lebih, yang bersepakat untuk melakukan suatu usaha dengan tujuan memperoleh
keuntungan (An-Nabhani, 1990: 146).

c) . Qardul Hasan : Pinjaman tanpa imbalan yang memungkinkan peminjam menggunakan


dana tersebut selama jangka waktu tertentu dan mengembalikan dalam jumlah yang sama pada akhir
periode yang disepakati. Jika peminjam mengalami kerugian yang bukan merupakan kelalaiannya, maka
kerugian tersebut dapat mengurangi jumlah pinjaman .

Anda mungkin juga menyukai