Anda di halaman 1dari 7

KEPUTUSAN GUBERNUR SUMATERA BARAT

NOMOR : 489-160-2007
TENTANG
PENETAPAN KEPEMILIKAN DOMAIN www.sumbarprov.go.id
PEMERINTAH PROVINSI SUMATERA BARAT
GUBERNUR SUMATERA BARAT

Menimbang : a. bahwa dalam rangka implementasi kebijakan dan strategi pengembangan


elektronik government (e-government) Pemerintah Provinsi Sumatera
Barat, perlu dukungan peraturan perundang-undangan yang berlaku ;
b. bahwa untuk pelaksanaan ketentuan Pasal 7 Peraturan Menteri
Komunikasi dan Informasi Nomor 28/PER/M.Kominfo/9/2006 tentang
Penggunaan Nama Domain go.id Untuk Situs Web Resmi Pemerintahan
Pusat dan Daerah maka perlu ditetapkan kepemilikan domain
www.sumbarprov.go.id Pemerintah Provinsi Sumatera Barat ;
c. bahwa untuk melaksanakan maksud sebagaimana dimaksud huruf b di
atas, perlu ditetapkan dengan Keputusan Gubernur Sumatera Barat ;

Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 61 Tahun 1958 tentang Penetapan Undang-


undang Darurat Nomor 19 Tahun 1957 tentang Pembentukan Daerah
Swatantra Tingkat I Sumatera Barat, Jambi dan Riau menjadi Undang-
undang Jo Peraturan Pemerintah Nomor 29 Tahun 1979 tentang
Pemindahan Ibu Kota Propinsi Sumatera Barat dari Bukittinggi ke
Padang;
2 Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah
sebagaimana telah diubah dengan peraturan pemerintah pengganti
Undang-undang Nomor 3 tahun 2005 yang ditetapkan dengan Undang-
undang Nomor 8 tahun 2005 ;
3. Undang-undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan
antara Pemerintah Pusat dan Pemerintahan Daerah ;
4. Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 2004 tentang Perencanaan
Pembangunan Nasional ;
5. Peraturan Pemerintah Nomor 79 Tahun 2005 tentang Pedoman
Pembinaan dan Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah ;
6. Keputusan Presiden Nomor 9 Tahun 2003 tentang Tim Koordinasi
Telematika Indonesia ;
7. Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika Nomor
28/PER/M.KOMINFO/9/2006, tentang Penggunaan Nama Domain go.id
untuk Situs Web Resmi Pemerintahan Pusat dan Daerah ;

Memperhatikan : 1. Instruksi Presiden Nomor 6 Tahun 2001 tentang Pengembangan dan


Pendayagunaan Telematika di Indonesia ;
2. Instruksi Presiden Nomor 3 Tahun 2003 tentang Kebijakan dan
Strategi Nasional Pengembangan e-Government ;
MEMUTUSKAN

Menetapkan :

KESATU : Menetapkan Domain www.sumbarprov.go.id milik Pemerintah Provinsi


Sumatera Barat.
KEDUA : Domain www.sumbarprov.go.id sebagaimana dimaksud pada Diktum
KESATU adalah alamat resmi situs web Pemerintah Provinsi Sumatera
Barat di internet, sekaligus merupakan media informasi dan pelayanan
informasi bagi masyarakat serta media promosi Pemerintah Provinsi
Sumatera Barat di internet.
KETIGA : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : Padang
Pada tanggal : 7 April 2007

GUBERNUR SUMATERA BARAT

GAMAWAN FAUZI
PERATURAN GUBERNUR SUMATERA BARAT
NOMOR :
TENTANG

PROSES DAN TATA CARA TETAP PENGUMPULAN DAN PENGOLAHAN DATA


SERTA PENYAJIAN INFORMASI DI LINGKUNGAN
PEMERINTAH PROVINSI SUMATERA BARAT
GUBERNUR SUMATERA BARAT

Menimbang : a. bahwa pengembangan Pemerintahan yang berbasis elektronik perlu


dikerangkakan secara sistem dan terpadu karena kondisi dan
perkembangan masyarakat menuntut adanya transparansi dan
akuntabilas dalam penyelenggaraan pemerintahan daerah ;
b. bahwa sejalan dengan agenda menyelenggakan Pemerintahan yang baik
dan bersih sesuai dengan prinsip tata pemerintahan yang baik, Kepala
Daerah wajib melaporkan penyelenggaraan pemerintahan Daerah kepada
masyarakat ;
c. bahwa informasi Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (LPPD)
kepada masyarakat perlu diatur dalam suatu prosedur dan tata cara tetap
pengumpulan data serta penyajian informasi dilingkungan Pemerintahan
Daerah Provinsi Sumatera Barat ;
d. bahwa untuk melaksanakan maksud sebagaimana tersebut pada hutuf (a),
(b) dan (c) diatas, perlu ditetapkan Peraturan Gubernur Sumatera Barat
tentang Prosedur dan Tata Cara Tetap Pengumpulan dan Pengolahan Data
Serta Penyajian Informasi Dilingkungan Pemerintah Provinsi Sumatera
Barat.
Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 61 Tahun 1958 tentang penetapan Undang-
undang Darurat Nomor 19 Tahun 1957 tentang pembentukan Daerah-
daerah Swatantra Tingkat I Sumatera Barat, Jambi dan Riau menjadi
Undang-undang jo Peraturan Pemerintah Nomor 29 Tahun 1979 tentang
pemindahan Ibu Kota Propinsi Sumatera Barat dari Bukittinggi ke
Padang;
2. Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah ;
3. Undang-undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan keuangan
antara Pemerintah Pusat dan Pemerintahan Daerah ;
4. Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 2004 tentang Perencanaan
Pembangunan Nasional ;
5. Peraturan Pemerintah Nomor 79 Tahun 2005 tentang Pedoman
Pembinaan dan Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah ;
6. Keputusan Presiden Nomor 9 Tahun 2003 tentang Tim Koordinasi
Telematika Indonesia ;
7. Instruksi Presiden Nomor 6 Tahun 2001 tentang Pengembangan dan
Pendayagunaan Telematika di Indonesia ;
8. Instruksi Presiden Nomor 3 Tahun 2003 tentang Kebijakan dan Strategi
Nasional Pengembangan e-Government ;
9. Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika RI Nomor
28/PER/M.KOMINFO/9/2006, tentang Penggunaan Nama Domain go.id
untuk Situs Web Resmi Pemerintahan Pusat dan Daerah ;

Pasal
Memperhatikan :

MEMUTUSKAN
Menetapkan :

PERTAMA :
PERATURAN GUBERNUR SUMATERA BARAT TENTANG
PROSEDUR DAN TATA CARA TETAP PENGUMPULAN DAN
PENGOLAHAN DATA SERTA PENYAJIAN INFORMASI DI
LINGKUNGAN PERINTAHAN PROVINSI SUMATERA BARAT
KEDUA :
Proses dan Tata Cara Pengumpulan dan Pengolahan Data Serta
Penyajian Informasi Dilingkungan Pemerintahan Provinsi Sumatera
Barat sebagaimana tercantum pada lampiran keputusan ini.
KETIGA :
Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : Padang
Pada tanggal : April 2007

GUBERNUR SUMATERA BARAT

GAMAWAN FAUZI
PERATURAN GUBERNUR SUMATERA BARAT
NOMOR :
TENTANG

PENGELOLA PORTAL PEMERINTAHAN DAERAH


PEMERINTAH PROVINSI SUMATERA BARAT
GUBERNUR SUMATERA BARAT

Menimbang : a. bahwa dalam rangka mewujudkan agenda menyelenggarakan


pemerintahan yang baik dan bersih, perlu pelaksanaan program
pengembangan manajemen pelayanan publik dengan kegiatan
optimalisasi pemanfaatan teknologi informasi dalam pelayanan
publik ;
b. bahwa untuk meningkatkan pelayanan publik tersebut, perlu perwujudan
penyelenggaraan pemerintahan berbasis elektronik dilingkungan
Pemerintah Provinsi Sumatera Barat atas operasionalisasi keberadaan
portal resmi Pemerintahan Provinsi Sumatera Barat di internet ;
c. bahwa untuk memenuhi hal tersebut diatas, perlu dibentuk tim pengelola
portal Pemerintah Provinsi Sumatera Barat yang bertanggung jawab atas
oprasionalisasi dan pengelolaan www.sumbarprov.go.id dalam
menginformasikan penyelenggaraan pemerintahan daerah kepada
masyarakat di internet ;
d. bahwa untuk melaksanakan maksud sebagaimana tersebut pada hutuf (a),
(b) dan (c) diatas, perlu ditetapkan keputusan tentang Tim Pengelola
Portal Pemerintah Provinsi Sumatera Barat, dalam suatu Keputusan
Gubernur

Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 61 Tahun 1958 tentang penetapan Undang-


undang Darurat Nomor 19 Tahun 1957 tentang pembentukan Daerah-
daerah Swatantra Tingkat I Sumatera Barat, Jambi dan Riau menjadi
Undang-undang jo Peraturan Pemerintah Nomor 29 Tahun 1979 tentang
pemindahan Ibu Kota Propinsi Sumatera Barat dari Bukittinggi ke
Padang;
2. Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah ;
3. Undang-undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan keuangan
antara Pemerintah Pusat dan Pemerintahan Daerah ;
4. Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 2004 tentang Perencanaan
Pembangunan Nasional ;
5. Peraturan Pemerintah Nomor 79 Tahun 2005 tentang Pedoman
Pembinaan dan Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah ;
6. Keputusan Presiden Nomor 9 Tahun 2003 tentang Tim Koordinasi
Telematika Indonesia ;
7. Instruksi Presiden Nomor 6 Tahun 2001 tentang Pengembangan dan
Pendayagunaan Telematika di Indonesia ;
8. Instruksi Presiden Nomor 3 Tahun 2003 tentang Kebijakan dan Strategi
Nasional Pengembangan e-Government ;
9. Peraturan Daerah Propinsi Sumatera BaratNomor 1 Tahun 2007 tentang
Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Propinsi Sumatera Barat Tahun
Anggaran 2007 ;

1 Peraturan Gubernur Sumatera Barat Nomor 14 Tahun 2007, tentang


0 Standar Biaya Tunjangan Daerah Bagi Pegawai Negeri Sipil Daerah dan
Pegawai Tidak Tetap Dilingkungan Pemerintah Propinsi Sumatera Barat

Memperhatikan : Peraturan Gubernur Sumatera Barat Nomor 14 Tahun 2007, tentang


Standar Biaya Tunjangan Daerah Bagi Pegawai Negeri Sipil Daerah dan
Pegawai Tidak Tetap Dilingkungan Pemerintah Propinsi Sumatera Barat
Pada pasal 2 ayat 3 pon (c) yaitu Pegawai Negeri Sipil Daerah dan
Pegawai Tidak Tetap secara personal ditunjuk sebagai anggota suatu
Tim Kerja, yang dalam pelaksanaan tugasnya memerlukan keahlian dan
keterampilan khusus. Keanggotaan Tim dan Tim kerja yang
mendapatkan tunjangan daerah berdasarkan kriteria prestasi kerja
ditetapkan oleh Gubernur Sumatera Barat dengan suatu Keputusan ;

MEMUTUSKAN

Menetapkan :

PERTAMA : KEPUTUSAN GUBERNUR SUMATERA BARAT TENTANG


PENETAPAN KEPEMILIKAN DOMAIN sumbarprov.go.id
PEMERINTAH PROVINSI SUMATERA BARAT

KEDUA : Tugas dan tanggung jawab serta kewajiban keanggotaan tim pengelola
Portal Pemerintah Prpvinsi Sumatera Barat adalah sebagai berikut

a. Sdr. Fachril Murad, SH. Pangkat Pembina TK I. Golongan IV/b,


Jabatan Kepala Biro Humas Setda Pemerintah Provinsi Sumatera
Barat No….. Th……. tentang SOTK, jo Keputusan Gubernur
Sumatera Barat No….. Th ……
Diberikan tugas tambahan untuk melaksanakan kewajiban sebagai
penanggung jawab opensional pengelolaan portal Sumatera Barat
dengan tugas bertanggung jawab dalam memonitor dan mengurus
opensionalisasi pengelola www.sumbarprov.go.id
b. ………… sebagai Pelaksana Harian Opensional manager
pengelolaan portal Sumatera Barat bertanggung jawab untuk internet
pelaksanaan tugas, fungsi dan kewajiban tim pengelola
www.sumbarprov.go.id yang terdiri dari administrasi dan bidang
data dan informasi serta bidang …………….
c. Sdr. Yusta Noverison, S.Kom, sebagai administrasi
sumbarprov.go.id ……………………………………………………

:
d. Sdr. Destra Triarman. S.Kom , sebagai …………….entri octa dan
update data atas penyelenggaraan pemerintahan daerah yang
dilaksanakan oleh SKPD Pemerintah Provinsi Sumatera Barat dalam
urusan wajib.
e. Sdr. Indra Sukma, S.Kom, ……………………….dalam urusan
pemerintahan Provinsi yang bersifat pilihan
Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

KETIGA : Tim pengelola portal Pemerintah Provinsi Sumatera Barat melaporkan


pelaksanaan tugas kewajiban Gubernur Sumatera Barat secara berkala
setiap bulan dan pertriwulan dalam tahun anggaran berjalan. Keputusan
setiap anggota Tim atas melaksanakan tugas dan tanggung jawab serta
kewajiban diberikan sebagaimana dimaksud Peraturan Gubernur
Sumatera Barat No………… Th…………… tentang Tunda

Ditetapkan di : Padang
Pada tanggal : April 2007

GUBERNUR SUMATERA BARAT

GAMAWAN FAUZI

Anda mungkin juga menyukai