Anda di halaman 1dari 2

Bergabungnya pembalap kawakan, Valentino Rossi ke Ducati benar-benar dimanfaatkan oleh pabrikan motor

asal negeri Pizza tersebut. Berbarengan dengan selebrasi tim barunya di Piazza Maggiore, Bologna, Ducati juga
meluncurkan Ducati Monster Art GP Replica.

Sebetulnya konsep Motor Art sendiri pertama kali hadir di 2009 yang menawarkan tambahan warna dari rentang
kelir standar pada produk Ducati dengan koleksi berjuluk “Colour Therapy”. Sementara di 2010, mereka
mengenalkan koleksi bernama “Logomania” sebagai perayaan 50 tahun logo Ducati yang bersejarah.

Perubahan warna dan karakter dari setiap model di keluarga Monster merupakan target dari program Monster
Art, dan merupakan sebuah fitur yang sangat mendukung kultur modifikasi di varian Monster. Panel tangki
bensin (yang bisa diganti warnanya dengan cepat), micro-bikini fairing, cover jok dan mudguard depan sekarang
berkembang menjadi layaknya kanvas modern di dunia seni roda dua.

GP Replica Monster Art didedikasikan untuk kedua pembalap Ducati, Nicky “The Kentucky Kid” Hayden dan
Valentino “The Doctor” Rossi dengan livery kits yang terinspirasi dari motor pacuan kedua pembalap yang baru
bergabung musim 2011 tersebut. Masing-masing GP Replica didekorasi dengan logo tiap pembalap ditambah
dengan nomer kebesaran “46” untuk Rossi dan “69” buat Hayden.

Pabrikan Otomotif Tunda Produksi Akibat Gempa & Tsunami di Jepang

Gempa bumi berkekuatan 8.9 skala Richter yang disusul dengan gelombang tsunami setinggi 10 meter yang
melanda Jepang tidak hanya mengakibatkan korban jiwa dan harta saja, namun juga mengakibatkan kerusakan
di beberapa fasilitas milik manufaktur otomotif.

Toyota melaporkan tidak ada yang cidera di semua pabrik atau kantor, namun pabrik di Hokkaido, Tohoku,
Miyagi dan Iwate harus berhenti produksi untuk sementara. Kedua pabrik terakhir adalah pabrik yang
memproduksi Toyota Yaris dan Scion xB / xD.

Sementara Honda mengumumkan mengalami kerusakan yang cukup parah di dua pusat riset dan
pengembangannya serta pabriknya di Tochigi dan kompleks Honda Engineering. Satu orang meninggal dunia
dan lebih dari 30 orang mengalami cidera yang cukup parah. Perusahaan ini masih berusaha memperbaiki
kendala yang terjadi dan menunda pengoperasian hingga minggu depan.

Nissan dilaporkan menjadi salah satu pabrikan yang mengalami kerusakan terparah.  Ke enam fasilitas yang
selama ini menunjang produksi Nissan mengalami kerusakan yang signifikan. Apalagi, lebih dari 2.300
kendaraaan yang mereka produksi hancur saat menunggu pengiriman.

Suzuki mengatakan bahwa mereka tidak mendapatkan kerusakan yang berarti di semua fasilitas produksinya
dan seluruh pegawainya berhasil selamat. Kendati demikian, pabrikan yang dibentuk di 1909 ini masih
mengalami kesulitan komunikasi dengan beberapa area tertentu.

Sedangkan Mazda yang juga tidak mengalami kerusakan parah baik di pabrik maupun kantor pusatnya, tetap
akan menunda produksi sampai tanggal 17 Maret mendatang.  Selama beberapa hari mendatang, masing-
masing pabrikan kendaraan tersebut akan menentukan langkah-langkah dan strategi selanjutnya. Sepertinya
kendala terberat akan berada di bagian pengiriman. Pasalnya, beberapa pelabuhan di Negara matahari terbit
rusak cukup parah akibat tsunami.

Mitsubishi Evolution Segera Pensiun


Siapa yang tidak mengenal varian legendaris yang satu ini. Kiprahnya di dunia reli telah membesarkan nama
Mitsubishi. Ya, Mitsubishi Evolution merupakan model paling mashyur di antara deretan produk Mitsubishi
lainnya. Namun berdasarkan laporan terbaru, sedan berperforma tinggi dimaksud bakal segera dipensiunkan.
Dalam sebuah wawancara dengan Autocar, Global Product Director Mitsubishi, Gayu Eusegi, menyatakan
bahwa Evolution X akan menjadi Evo terakhir. “Walaupun masih ada permintaan, namun kami harus segera
menghentikannya,” tambah Eusegi.

Dibalik itu semua, tampaknya maksud dari dihentikannya produksi Evolution masih terkait dengan strategi ramah
lingkungan dari Mitsubishi yang akan menghadirkan delapan model electric atau plug-in hybrid di 2015. Sebagai
tambahan, perencanaan bisnis jangka menengah tidak menyebutkan bahwa mereka sedang menggarap versi
hybrid dari redesigned Evolution.

Sebagai klarifikasi, Jalopnik mengontak juru bicara Mitsubishi yang mengatakan, “Penjualan Mitsubishi Evolution
masih akan berjalan hingga 2012-2013, namun kami tidak membicarakan rencana setelahnya.” Pernyataan yang
masih samar ini sepertinya belum mampu menenangkan hati penggemar Evo. We’ll see..

John Hopkins Perkuat Tim Rizla Suzuki MotoGP


Setelah beredar rumor tentang pembalap yang akan menemani Alvaro Bautista di tim Rizla-Suzuki MotoGP,
akhirnya tim pabrikan ini memberikan konfirmasi bahwa mantan pembalap AMA Superbike, WSBK dan MotoGP,
John Hopkins, bakal segera bergabung. Pembalap asal negeri Paman Sam dimaksud akan menjajal besutan
terbarunya di Qatar bulan depan.

Hopkins adalah mantan rider pabrikan Suzuki MotoGP mulai musim 2003 sampai dengan 2007. Pria kelahiran
22 Mei 1983 ini terakhir membalap bersama tim Crescent Suzuki di British Superbike musim balap 2011.  Paul
Denning, pria yang bertanggung jawab atau Suzuki MotoGP sekaligus pengembangan Suzuki di British
Superbike mengatakan bahwa John Hopkins adalah kandidat yang ideal untuk membantu timnya.

“Dengan hanya memiliki satu pembalap sebelumnya (Alvaro Bautista), kami harus berhati-hati memikirkan
rencana cadangan untuk berjaga-jaga jika rencana utama mendapatkan masalah. Jelas kami sangat menaruh
harapan di pundak Alvaro dan dia menjadi prioritas saat ini. Namun sekarang kita punya John Hopkins, dia
punya pengalaman, cocok dan fokus. Dia tampaknya akan menjadi orang yang tepat untuk melakukan pekerjaan
ini,” ujar Denning.

Denning menambahkan, bahwa timnya belum memastikan apakah Hopkins akan turun dalam tes resmi di Losail,
13 sampai 14 Maret mendatang. Namun Hopkins pasti akan memacu Suzukinya untuk keperluan promosi.

Pembalap 27 tahun ini pindah dari Suzuki ke Kawasaki di akhir musim 2008 namun kemudian harus merelakan
tempatnya di MotoGP hilang saat Kawasaki melansir pembalap baru sebelum musim 2009. Musim paling sukses
John Hopkins di MotoGP terjadi di 2007, saat dia meraih empat kali podium untuk membawa tim Suzuki ke
urutan 4 klasemen pabrikan.

Anda mungkin juga menyukai