Anda di halaman 1dari 7

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Dewasa ini dunia komputer dan informasi berkembang sangat pesat, terlebih lagi
dengan adanya Internet. Internet merupakan jaringan komputer global yang terbentuk dari
jaringan komputer di seluruh dunia yang memungkinkan orang yang terkoneksi bertukar
informasi, berkomunikasi, serta berbagi sumber daya komputer. Selain menyediakan media-
media online di bidang-bidang pendidikan, ilmu pengetahuan dan teknologi, bisnis dan
sebagainya, dengan Internet orang dapat berkomunikasi dengan cepat dengan memanfaatkan
antara lain fasilitas e-mail.

Para produsen komputer, terutama mikroprosesor, berlomba-lomba untuk


menemukan komputer yang canggih, dan umumnya komputer-komputer tersebut
dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan akan informasi, terutama informasi melalui Internet.
Internet itu pulalah yang membuat dunia informasi berkembang dengan sangat pesat
mencengangkan. Beberapa tahun yang lalu, informasi umumnya hanya diperoleh melalui
media massa baik yang bersifat cetak, seperti surat kabar, buku, maupun elektronik, seperti
televisi dan radio. Media-media informasi tersebut memiliki beberapa kekurangan, antara lain
hanya dapat memberi informasi saja, tetapi tidak dapat “mencarikan” informasi yang kita
butuhkan, juga memiliki keterbatasan waktu karena dibatasi oleh waktu terbit maupun waktu
tayang. Dengan Internet, kita dapat mencari hampir semua informasi yang kita butuhkan dan
tidak terbatas oleh waktu, karena internet “dibuka” 24 jam sehari.

Website adalah sala satu wujud internet yang paling banyak di gunakan dan dikelola oleh
pengguna internet. Namun, tidak semua orang mengetahui tentang dasar membuat sebuah web
dari. Oleh karena itu penulis berinisiatif untuk membuat pelatihan yang membahas tentang
bagaimana cara membuat sebuah blog.
1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian diatas, maka yang menjadi pembahasan adalah begaimana cara
membuat sebuah web, dengan menggunakan HTML?

1.3 Batasan Masalah

Adapun yang menjadi batasan masalah adalah sebagai berikut :

Pelatihan ini hanya menjelaskan secara umum kegunaan internet bagi pelajar dan
bagaimana cara membuat web sederhana menggunakan HTML.

1.4 Tujuan dan Target Pelatihan

Tujuan dari pelatihan ini adalah sebagai berikut :

a. Agar para peserta pelatihan dapat mengetahui pemanfaatan internet yang bisa
memberikan banyak kemudahan bagi pelajar.
b. Agar para peserta pelatihan dapat mengetahui tentang pengetahuan dasar membuat
sebuah website menggunakan HMTL.
c. Siswa dapat memahami dan mengenal perintah-perintah dasar HTML

Adapun target-target yang ingin dicapai dari pelatihan ini adalah :

a. Siswa dapat membuat beberapa halaman website sederhana

b. Siswa dapat membuat beberapa halaman website yang dilengkapi dengan hyperlink,
image, link-image dan sebagainya.
BAB II
LANDASAN TEORI

2.1 Internet

Internet (kependekan dari interconnected-networking) ialah sistem global dari seluruh


jaringan komputer yang saling terhubung menggunakan standar Internet Protocol Suite (TCP/IP)
untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia.

(Wikipedia: http://id.wikipedia.org/wiki/Internet )

Internet adalah metode untuk menghubungkan berbagai komputer ke dalam satu jaringan
computer global, melalui protokol yang disebut Transmission Control Protocol/Internet Protocol
(TCP/IP). Protokol adalah suatu petunjuk yang menunjukkan pekerjaan yang akan pengguna
(user) lakukan dengan internet, apakah akan mengakses situs web, melakukan transfer file,
mengirim email dan sebagainya. Protokol bisa dibayangkan seperti suatu bahasa yang digunakan
untuk berkomunikasi berbagai jenis komputer maupun sistem operasi yang terhubung di internet.
(Abdul Kadir, 2002)

Dari dua penjelasan diatas dapat kita simpulkan bahwa internet merupakan jaringan
global yang menghubungkan antar komputer di dseluruh dunia agar dapat saling berkomunikasi
atau bertukar data.

2.2 Situs Web

Sebuah situs web (sering pula disingkat menjadi situs saja; web site, site) adalah sebutan
bagi sekelompok halaman web (web page), yang umumnya merupakan bagian dari suatu nama
domain (domain name) atau subdomain di World Wide Web (WWW) di Internet. WWW terdiri
dari seluruh situs web yang tersedia kepada publik. Halaman-halaman sebuah situs web diakses
dari sebuah URL yang menjadi "akar" (root), yang disebut homepage (halaman induk; sering
diterjemahkan menjadi "beranda", "halaman muka" atau laman web), dan biasanya disimpan
dalam server yang sama. Tidak semua situs web dapat diakses dengan gratis. Beberapa situs web
memerlukan pembayaran agar dapat menjadi pelanggan, misalnya situs-situs yang menampilkan
pornografi, situs-situs berita, layanan surat elektronik (e-mail), dan lain-lain. (Wikipedia:
http://id.wikipedia.org/wiki/Blog)

2.3 HTML

HyperText Markup Language (HTML) adalah sebuah bahasa markup yang digunakan


untuk membuat sebuah halaman web, menampilkan berbagai informasi di dalam
sebuah Penjelajah web Internet dan formating hypertext sederhana yang ditulis kedalam berkas
format ASCII agar dapat menghasilkan tampilan wujud yang terintegerasi. Dengan kata lain,
berkas yang dibuat dalam perangkat lunak pengolah kata dan disimpan kedalam
format ASCII normal sehingga menjadi home page dengan perintah-perintah HTML.
(Wikipedia: http://id.wikipedia.org/wiki/Hypertext_markup_language)

HTML merupakan bahasa pemrograman clien pada internet yang digunakan untuk
menulis halaman web dan menampilkan hasilnya pada browser seperti Mozilla firefox, oprera
dll. HTML dijadikan sebagai standarisasi untuk menampilakan halaman web. HTML bersifat
markup atau dalam artian setiap yang kita ketikkan walaupun salah dapat kita jalankan tanpa ada
sintax error.
BAB III
IMPLEMENTASI

3.1 Peserta dan Lokasi

Peserta dari pelatihan ini adalah pelajar kelas XI SMA Babussalam Pekanbaru.
Pelatihan akan dilaksanakan di SMA Babussalam Pekanbaru.

3.2 Jadwal

Pelatihan Waktu Durasi Tempat Materi


ke-
1 Dikondisikan 120 menit Ruang Struktur Dasar
laboratorium Dokumen HTML
computer
2 Sda Sda Sda HTML Format Teks
3 Sda Sda Sda HTML Daftar Urutan
4 Sda Sda Sda HTML Tabel
5 Sda Sda Sda HTML Image
(Gambar
6 Sda Sda Sda HTML Hyperlink
7 Sda Sda Sda HTML Form
8 Sda Sda Sda HTML Frame

3.3 Rencana Kegiatan dan Materi


1. Pada pertemuan pertama, kami akan menjelaskan terlebih dahulu tentang internet,
kemudian pengenalan tentang HTML, apa itu HTML, bentuk dan fungsinya.

2. Pertemuan kedua tentang cara menampilkan teks di web dan pengaturannya seperti
membentuk paragraph, baris dsb.

3. Pertemuan ketiga tentang cara membuat daftar urutan.

4. Pertemuan keempat tentang cara membuat table, pengaturan kolom dan baris.

5. Pertemuan kelima cara memasukkan gambar ke dalam web, apakah itu sebagai
bagian isi web atau backround dari web.

6. Pertemuan keenam akan membahas tentang cara membuat link dalam web, apakah
link terhadapa web lainnya, atau sebuah file dsb.

7. Pertemuan ketujuh selanjutnya akan mempelajari tentang membuat form dalam


sebuah web, seperti form login, atau form polling dsb.

8. Terakhir pertemuan kedelapan, akan membahas tentang pembuatan dan pengaturan


frame.

3.4 Peralatan yang Dibutuhkan

- PC/Laptop

- Software Firefox Mozilla

3.5 Tim Pelaksana


Adapun tim pelaksana pelatihan pembuatan web dengan HTML di SMA BAbussalam
Pekanbaru ini adalah:

Penanggung Jawab : Novriyanto, M.Sc

Koordinator : Heffy Dumary

Anggota : Dianing Sucita

Anda mungkin juga menyukai