Anda di halaman 1dari 3

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Deskripsi Singkat


Dalam pertemuan ini mahasiswa akan mempelajari definisi, tujuan dan ruang
lingkup mata kuliah Pemindahan Tanah Mekanis (PTM).
1.2 Capaian Pembelajaran
Pada akhir pertemuan ini mahasiswa diharapkan mampu menjelaskan definisi,
tujuan dan ruang lingkup mata kuliah PTM.
1.3 Materi Belajar
1.3.1 Pengantar
Pengertian pemindahan tanah mekanis (earthmoving) adalah proses pemindahan
tanah atau batuan dari satu lokasi ke lokasi lainnya dan memprosesnya sehingga
memenuhi persyaratan konstruksi seperti lokasi, elevasi, kepadatan, kandungan air
dan persyaratan-persyaratan lainnya.
Aktifitas-aktifitas pada pemindahan tanah mekanis terdiri dari

menggali

(excavating), memuat (loading), mengangkut (hauling), menempatkan (placing)


yang terdiri dari dumping dan spreading, compacting, grading dan finishing.
Mata kuliah Pemindahan Tanah Mekanis

(PTM) diberikan pada mahasiswa

semester 5 Program DIV Manajemen Rekayasa Konstruksi Jurusan Teknik Sipil


Politeknik Negeri Malang. Mata kuliah PTM merupakan sebagian dari
pengetahuan alat berat yang berkaitan dengan pemindahan tanah secara mekanis.
Pada pekerjaan konstruksi, terutama pekerjaan jalan dan jembatan maka
pemindahan tanah merupakan salah satu pekerjaan yang dominan. Pengetahuan
tentang alat berat

sangat dibutuhkan pada pekerjaan konstruksi yaitu untuk

penyusunan metode pelaksanaan dan penyusunan analisa harga satuan pekerjaan.

1.3.2 Maksud dan Tujuan


Setelah menempuh mata kuliah PTM ini diharapkan mahasiswa mempunyai
pengetahuan (knowlege) tentang alat-alat berat yang digunakan dalam pekerjaan
konstruksi, khususnya alat berat yang digunakan untuk pemindahan tanah secara
mekanis.

Disamping itu dengan mata kuliah ini diharapkan mahasiswa

mempunyai skill untuk menentukan alat yang tepat dan menghitung produktifitas
alat berat yang digunakan untuk pemindahan tanah mekanis.
1.3.3

Ruang Lingkup

Ruang lingkup mata kuliah PTM terdiri dari alat berat dan klasifikasinya, dasardasar pemindahan tanah mekanis, alat penyiapan lahan, alat pemuat, alat penggali,
alat pengangkut, alat perata, alat pemadat dan harga satuan dasar alat berat.
1.3.4 Program Mingguan (Weekly Program)
Mata kuliah PTM diberikan selama 19 minggu masing-masing 4 jam per minggu
dengan program mingguan dapat dilihat pada Tabel 1.1.
Tabel 1.1 Program Mingguan Mata Kuliah PTM
Minggu
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19

Uraian
Pendahuluan
Alat Berat dan Klasifikasinya
Dasar-dasar Pemindahan Tanah Mekanis
Alat Penyiapan Lahan
Quiz
Alat Pemuat
UTS
Alat Penggali
Alat Pengangkut
Alat Perata
Alat Pemadat
Quiz
Harga Satuan Dasar Alat Barat
UTS

1.3.5 Penilaian
2

Nilai akhir mata kuliah PTM dihitung dengan menggunakan rumusan sebagai
berikut:
NA = 10% K + 10% T +15% Q + 30% UTS + 35% UAS
dengan:
NA

: Nilai Akhir

: Kehadiran

: Tugas

: Quiz

UTS

: Ujian Tengah Semester

UAS

: Ujian Akhir Semester

1.4 Pertanyaan
Berdasarkan uraian di atas jawablah pertanyaan pertanyaan berikut ini:
1) Apakah maksud dan tujuan pemberian mata kuliah PTM?
2) Apa keterkaitan mata kuliah PTM dengan alat berat?
3) Jelaskan keterkaitan PTM dengan pekerjaan konstruksi!
1.5 Tugas
Buatlah makalah dengan topik pentingya pengetahuan alat berat dan PTM bagi
lulusan Manajemen Rekayasa Konstruksi!

Anda mungkin juga menyukai