Anda di halaman 1dari 3

Helmy Novian Ekaputra

Penulis adalah mahasiswa Teknik Telekomunikasi Politeknik Negeri Semarang semester 3

helmy_novian@yahoo.co.id

Menghitung
Radio Link Budget
http://oke.or.id
http://buku.oke.or.id

Copyright oke.or.id
Artikel ini boleh dicopy ,diubah , dikutip, di cetak dalam media kertas atau yang lain,
dipublikasikan kembali dalam berbagai bentuk dengan tetap mencantumkan nama penulis dan
copyright yang tertera pada setiap document tanpa ada tujuan komersial.

0 |Helmy Novian Ekaputra


http://oke.or.id

Terima kasih atas rahmat dan karunia yang diberikan oleh Tuhan Yang Maha Esa
kepada kita hingga saat ini sehingga kita tetap diberikan nikmat yang tak ternilai.
Pada kesempatan kali ini, saya akan membahas tentang perhitungan link budget.
Bagi yang belum paham, pasti akan muncul pertanyaan apa itu radio link
budget?. Tak usah berlama-lama, akan saya jelaskan sedikit tentang radio link
budget.
Radio link budget adalah sebuah perhitungan matematis terhadap sinyal frekuensi
radio yang ada di udara. Jadi kita menghitung berdasarkan spesifikasi peralatan
yang kita pergunakan. Tentu saja ini hanya perhitungan secara teoritis, namun
hasil nyatanya belum tentu sesuai dengan aslinya. Setidaknya kita bisa
mengetahui daya sinyal dan rugi-rugi yang dihasilkan oleh udara.
Gambarannya dapat dilihat seperti pada gambar di bawah ini.

Dari gambar di atas, terdapat beberapa komponen yang dibutuhkan dalam


perhitungan radio link budget, yaitu:
Tx Power (PT , daya pancar)
Tx Cable Loss (LT , rugi-rugi kabel pada pemancar)
Tx Antenna Gain (GT , penguatan antena pada pemancar)
Distance (jarak)
Frequency (frekuensi kerja)
Rx Antenna Gain (GR , penguatan antena pada penerima)
Rx Cable Loss (LT , rugi-rugi kabel pada penerima)
Rx Signal Level (PR)
Rx Sensitivity
System Operating Margin
Langsung saja saya jelaskan perhitungannya. Pertama, kita hitung dulu Free Space
Loss (FSL) atau rugi-rugi ruang bebas di udara. Rumusnya:

1 |Helmy Novian Ekaputra


http://oke.or.id

Tulis
pokok
Menghitung
bahasan disini
Radio
Link
Budget

Free Space Loss (dB) = 32.4 + 20 log(D) + 20 log(f)


Dimana D adalah jarak dalam kilometer dan f adalah frekuensi kerja dalam MHz.
Selanjutnya kita hitung Link Budget dengan rumus:
PR (dB) = PT (dBm) - LT (dB) + GT (dB) - FSL (dB) + GR (dB) - LR (dB)
Apabila PT masih memiliki satuan W, maka harap dikonversi dulu menjadi dBm
menggunakan rumus:
dBm = 10 log (Power in Watt) + 30
Setelah nilai PR telah dihitung, dilanjutkan dengan rumus:
System Operating Margin = PR - Rx Sensitivity
Maka nilai SOM dapat ditemukan. Jika nilai SOM positif, maka link tersebut
dikatakan baik. Sebaliknya, apabila nilai SOM negatif, maka link tersebut perlu
diperbaiki dan perlu dihitung ulang dalam penggunaan perangkatnya.
Demikian sedikit ilmu yang dapat saya bagikan, semoga bermanfaat. Mohon maaf
apabila ada kesalahan kata. Terima kasih.

2 |Helmy Novian Ekaputra


http://oke.or.id

Anda mungkin juga menyukai