Anda di halaman 1dari 7

Jenis- Jenis Plafon

1. Plafon Tripleks
Plafon berbahan tripleks merupakan jenis penutup plafon yang
sering dipakai. Ukuran tripleks dipasaran adalah 122 cm x 244 cm
dengan ketebalan 3 mm, 4 mm dan 6 mm. Pemasangan plafon ini
dapat dipasang lembaran tanpa dipotong-potong maupun dapat
dibagi menjadi empat bagian supaya lebih mudah dalam penataan
dan pemasangannya. Rangka plafon dapat menggunakan kasau
4/6 atau 5/7 dengan ukuran rangka kayu 60 cm x 60 cm.
Keunggulan jenis plafon tripleks proses pengerjaannya lebih mudah
dan dapat dilakukan oleh tukang kayu sehingga Anda tidak
kesulitan dalam pengerjaannya. Material tripleks mudah
didapatkan di pasaran dengan harga yang relatif murah dan bahan
yang ringan memudahkan pengguna dalam perbaikan apabila
terjadi kerusakan untuk menggantinya.
Kelemahan bahan tripleks tidak tahan terhadap api sehingga
mudah terbakar dan apabila sering terkena air atau rembesan
maka akan mudah rusak.

2. Plafon Eternit atau Asbes


Dalam pasaran ukuran plafon eternit adalah 1.00 m x 1.00 m dan
0.50 m x 1.00 m. Cara pemasangan pun sama dengan plafon

tripleks. Anda dapat menggunakan kasau 4/6 atau 5/7 dengan


ukuran rangka kayu 60 cm x 60 cm untuk rangka plafon.
Keunggulannya selain mudah didapat dipasaran, proses pengerjaan
pun mudah sehingga tidak menemui kendala. Bahannya yang
ringan memudahkan pengguna untuk dapat mengganti apabila
terjadi kerusakan.
Kelemahan bahan dari eternit atau asbes tidak tahan terhadap
goncangan dan benturan sehingga harus berhati-hati dalam proses
pemasangan plafon supaya tidak patah atau retak.

3. Plafon Fiber ( GRC/ Glassfiber Reinforced Cement


Board)
Saat ini plafon fiber sudah banyak digunakan. Dalam aplikasi
untuk plafon rumah menggunakan papan GRC (Glassfiber
Reinforced Cement Board). Harganya relatif murah dibandingkan
dengan tripleks. GRC Board mempunyai ukuran 60 cm x 120 cm
dengan ketebalan standar 4 mm. Rangka plafon dapat mengunakan
kasau 4/6 atau 5/7 maupun besi hollow 40 mm x 40 mm.
Keunggulan plafon GRC tahan terhadap api dan air, lebih kuat,
ringan dan luwes. Proses pengerjaanya cukup mudah.
Kelemahan sama dengan plafon eternit atau asbes tak tahan
benturan. Material GRC di beberapa drah masih jarang di jumpai.

4. Plafon Gypsum
Plafon gypsum salah satu jenis plafon yang sudah banyak
digunakan pula untuk penutup plafon. Ukuran untuk plafon

adalah 122 cm x 244 cm. Untuk rangka seperti GRC Board anda
dapat menggunakan kasau maupun besi hollow.
Keunggulan, pada saat terpasang plafon gypsum memiliki
permukaan yang terlihat tanpa sambungan sehingga banyak
diminati masyarakat. Proses pengerjaanya pun lebih cepat. Mudah
diperoleh, diperbaiki serta diganti.
Kelemahan, tidak tahan terhadap air sehingga mudah rusak ketika
terkena air atau rembesan air. Tidak semua tukang dapat
mengerjakannya, perlu keahlian khusus.

5. Plafon Akustik
Plafon akustik solusi bagi Anda yang merencanakan sebuah
ruangan yang dapat meredam kebisingan. Karena plafon akustik
merupakan plafon yang tahan terhadap batas ambang
kebisingan tertentu. Ukuran yang tersedia adalah 60 cm x 60 cm
dan 60 cm x 120 cm. Plafon akustik dapat dipasang dengan
rangka kayu atau bahan metal pabrikan yang sudah jadi.
Keunggulan, dapat meredam suara sehingga untuk kebutuhan
ruangan tertentu banyak dipakai oleh masyarakat. Bobotnya
relatif ringan sehingga mudah untuk perbaikan atau diganti dan
proses pengerjaannya cepat.
Kelemahan, tidak tahan air dan di daerah tertentu masih jarang
dijumpai serta harganya relatif lebih mahal.

6 . Plafon Bahan PVC,


Terbuat dari Plastik Poly Vinyl Chloride, plafon PVC ini tahan
terhadap air dan rayap, sehingga dapat di aplikasikan di area

outdoor dan indoor.Pemasangannya mudah yaitu dengan system


knockdown.
Plafon PVC pada umumnya sudah dengan finishing warna dan
motif sehingga tidak perlu tambahan pekerjaan dan biaya cat.
Tetapi harga lebih mahal dibandingkan dengan bahan Triplek
dan Gypsum karena memang kualitasnya yang jauh lebih baik.
Kelebihan Plafon PVC :
1Anti

Rayap/

Serangga : Karena

Dasar Polymer

Produk

Ini

Berbahan

Isosianat.

2. Aman Bagi Kesehatan Karena Bahan Plafon Tidak Akan


Terurai / Lapuk Dan Tidak Lembab .
3. Keselamatan Lebih Terjaga, Bahan Tidak Mudah Terbakar,
Tidak Menyala, Dan Tidak Meleleh Serta Tidak Menghantar
Api Sehingga Aman Bagi Anda Dan Sekeliling Anda.
4. Tahan Basah / Tahan Air : Atap / Dek / Lantai / Bak Air
Bocor? Tidak Akan Masalah Buat Produk Ini Karena Bahan
Plafon Terbuat Dari Plastik.
5. Tahan Panas / Lembab : Dengan Double Layer Produk Ini
Dapat Menahan Panas Maupun Lembab Yang Berlebihan.
6. Mudah Perawatan : Sekali Terpasang, Tidak Akan Ada Lagi
Biaya Mahal Untuk Perawatan yang Dikeluarkan.
7. Ekonomis : Hemat! Tanpa Biaya Cat / Dempul, Ongkos,
Tukang Cat, Dll.
8. Awet / Tahan Lama : Dalam Kondisi Normal, Produk Ini
Dapat Mencapai Masa Pemakaian

Hingga

Puluhan

Tahun

Lamanya

Karena Polymer

Isosianat Membuat Bahan Plafon Tidak Akan Terurai / Lapuk.


9. Knock Down : Sistem Bongkar Pasang. Dapat Dipindahkan
Ke Ruangan / Lokasi Lainnya
10.Kombinasi Design : Berbagai Variasi Bentuk Design Dan Bisa
Dikombinasikan Dengan Produk Atau Bahan Lainnya.
11. Bermacam macam Aplikasi : Aplikasi Yang Luas Untuk
Rumah,

Ruko,

Kantor

Dan

Ruangan Atau

Bangunan

Lainnya.
12. Sangat Ringan Dan Kuat : Berbobot Sangat Ringan
13. Beraneka Motif : Tersedia Aneka Corak.

7. Plafond ACP ( Aluminium Composit Panel)


Terbuat dr bahan POLYETHEYLENE (PE) yg dilapisi Aluminium
pd kedua sisinya sehingga menjadi kesatuan, Aluminium
Composite Panel biasanya diproduksi dengan ketebalan Standar
4 mm & ukuran Standar 122X244 mm.
Kelebihan Material ACP :
1.Tahan benturan mempunyai ketahan yg tinggi.
Permukaanya

anti

gores

dan

tdk

akan

pecah

jika

dilengkungkan sampai sudut terrtentu,permukaan panel tdk


akan berubah dan tetap seperti aslinya dalam jangka waktu
yg lama meskipun terkena cuaca buruk.
2.Tahan Cuaca

Mempunyai ketahanan yg baik terhadap asam, garam, korosi,


dan sinar violet.
3.Ringan dan Mudah diproses
Degan

berat

hny

sekitar

3.5-5.6

kg/m2,

selain

itu

pemotongan, pemangkasan, pengeboran, dan proses lainnya


dpt dilakukan dengan mudah hanya menggunakan alat
sederhana.
4.Tahan Api
Hal

ini

krn

bagian

tengahnya

terbuat

dari

bahan

POLYETHEYLENE (PE) mempunyai ketahanan api yg baik, dan


2 sisinya yg berbahan aluminium jg sulit terbakar.
5.Banyak pilihan warnanya
Tersedia dalam lebih dari 30 jenis warna.

6.Mudah pemeliharaanya
Memiliki kemampuan membersihan diri sendiri (Self Cleaning)
jd tdk perlu dibersihkan lagi, tetapi pd area dengan tingkat
polusi

sgt

tinggi

mugkln

perlu

dibersihkan

dengan

menggunakan deterjen biasa.

8.Plafon Kayu (lambersering)


Papan kayu atau lambersering adalah kayu olahan yang dibuat
bentuk menjadi lembaran-lembaran biasanya berukuran

1x7x400 cm &1.2x8x400 cm.

yang dikeringkan dengan oven

untuk mengurangi kadar airnya sehingga saat diaplikasikan


tidak terjadi penyusutan lagi.Plafon lambersering biasanya
digunakan untuk plafon bagian luar bangunan.Finishing akhir
plafon

kayu

biasanya

menggunakan

impra

supaya

warna

kayunya lebih kelihatan.


.Biasanya

jenis

Bengkirai,

kayu

yg

Kamper,

digunakan:
Sungkai,

Jati,
dan

Ulin,

Merbau,

White

Oak.

Kelebihan plafon ini yaitu lebih artistik dan bisa menciptakan


suasana
adalah

ruangan

menjadi

pengerjaannya

klasik.Sedangkan

lebih

ketelitian.Disamping

itu

dibandingkan

dengan

sulit,lama

harganya

dan

juga

kelemahannya
memerlukan
lebih

plafon

mahal
gypsum.

9.Plafon Metal (tin ceilling)


Bahan dasar dari plafon jenis ini adalah lempengan metal tipis
yang di embos sehingga tercetak berbagai macam motif ukiran
dan kemudian ditambah finishing dengan cat minyak.Untuk saat
ini motif atau corak ukir pada plafon metal lebih dominan
dengan unsur klasik.
Kelebihan plafon metal adalah anti air,anti rayap dantahan
lama.Sedangkan kekurangan plafon jenis ini yaitu pada
harganya yang relatif masih mahal.M P O S I T PA N E L A L U M I N U M A
A L U M I N I U M C O M P O S I T PA N E L L U M I N I U M C O M P O S I T PA N E L

Anda mungkin juga menyukai