Anda di halaman 1dari 3

PT.

KERETA API INDONESIA (PERSERO)

6 Kegiatan CSR PT KAI yang Hadir di Tengah Masyarakat


Sebagai salah satu BUMN yang turut bertanggung jawab untuk meningkatkan kesejahteraan
masyarakat khususnya di sekitar wilayah usahanya, PT Kereta Api Indonesia (Persero)
senantiasa berkomitmen untuk mewujudkan kepedulian sosial kepada masyarakat.
Lewat Corporate Social Responsibility (CSR), PT KAI secara concern melakukan berbagai
program, baik Community Relations maupun Kemitraan dan Bina Lingkungan.
Pada tahun 2015, PT KAI juga memberikan beberapa bantuan kepada masyarakat, antara lain
berupa perbaikan sarana dan prasarana ibadah, fasilitas olahraga & umum, bantuan dalam
pembuatan sumur bor, dan bantuan lainnya. Berikut 6 kegiatan CSR PT KAI yang telah hadir di
tengah masyarakat :
1. Program Kemitraan dan Bina Lingkungan
Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) merupakan wujud turut serta perusahaan
dalam pembangunan ekonomi bangsa. Selain menyalurkan dana kemitraan, KAI juga melakukan
pembinaan, pelatihan dan sharing antarmitra binaan dalam hal produksi dan pemasaran produk.
Mitra binaan PT KAI mencakup seluruh sektor ekonomi (industri, perdagangan, pertanian,
peternakan, perkebunan, perikanan, jasa, dan lainnya). Semakin banyak mitra binaan yang
dibantu oleh PT KAI, semakin banyak pula masyarakat yang taraf hidupnya meningkat.
2. Peduli Korban Erupsi Gunung Sinabung (Corporate Philanthropy)
Sebagai bentuk kepedulian sosial perusahaan kepada masyarakat khususnya di Kabupaten Karo,
Sumatera Utara, PT KAI menyalurkan bantuan kepada korban erupsi Gunung Sinabung.
PT KAI secara langsung menyambangi korban bencana erupsi Gunung Sinabung dan
menyerahkan bantuan sosial secara langsung berupa sembako, susu murni, susu bayi, pakaian
(untuk bayi, remaja, & dewasa), perlengkapan bayi, perlengkapan mandi dan karpet.

3. Pasar Murah BUMN 2015 (Corporate Philanthropy)


Dalam rangka menyambut Hari Raya Idulfitri 1436H/2015 lalu serta berdasarkan instruksi
Menteri BUMN, PT KAI menggelar program Pasar Murah BUMN 2015. Program tersebut
serentak dilakukan di 4 titik, yakni Stasiun Plered, Stasiun Cimahi, Stasiun Cicalengka, dan
Stasiun Cipeundeuy.
Sejumlah 1.500 paket sembako masing-masing berisi beras, gula, minyak goreng, biskuit, dan
sirup senilai Rp 150.000 cukup dibayar masyarakat dengan uang Rp 50.000.
4. Peduli Warga Sekitar Stasiun (Corporate Philanthropy) (Corporate Citizenship)
PT KAI juga memberikan bantuan kepada warga yang membutuhkan terutama mereka yang
tinggal di sekitar stasiun dan jalan rel, termasuk warga yang dulu berjualan di sekitar stasiun
yang telah ditertibkan.
Seperti warga yang ada di Desa Belatung, Baturaja Sumatera Selatan dan bantuan kepada
pengurus Musala Baitul Maghfiroh di Muara Enim, Sumatera Selatan.
Program ini bertujuan untuk meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan di
bulan Ramadan dan sebagai media untuk mempererat hubungan antara perseroan dan masyarakat
agar lebih harmonis dan saling menguntungkan.
5. Bedah Rumah Veteran (Corporate Philanthropy)
Dalam rangka memperingati HUT ke-70 RI tahun ini, PT KAI bersama BUMN lainnya
melakukan bedah rumah veteran sebanyak 40 unit per provinsi. Selain itu, juga memberikan
bantuan penambahan fasilitas laboratorium di 17 SMK di tiap provinsi, penjualan sembako
murah, menyelenggarakan jalan sehat, dan berbagai kegiatan bermanfaat bagi masyarakat
lainnya.
6. Locomotive Marching Band (Manajemen Para Pemangku Kepentingan)

Guna meningkatkan kesehatan jasmani dan rohani pekerja, serta pembinaan atlet berprestasi, PT
KAI juga melakukan pembinaan komunitas internal perusahaan seperti pembinaan olahraga &
kesenian. Di bidang kesenian, PT KAI memiliki Lokomotive Marching Band yang selalu hadir di
event-event besar baik skala regional maupun nasional.
Berbagai upaya CSR yang dilakukan PT KAI demi memberikan manfaat yang besar bagi
masyarakat, khususnya yang berada di sekitar wilayah kerja PT KAI. Perusahaan BUMN di
bidang moda transportasi ini pun berharap dukungan positif dari masyarakat akan dapat
meningkatkan layanan perkeretaapian dan berbagai aspek bisnis usaha PT KAI lainnya.

Anda mungkin juga menyukai