Anda di halaman 1dari 3

Mata Kuliah : Metodologi Penelitian (UTS Take Home)

Program

: S1 PTO FT UM

Dosen

: Bpk Dwi Agus Sudjimat

Nama

: Vicky Pratica Evita Sari

NIM

: 110513428035

1. a. Upaya Sistematik : usaha untk memecahkan persoalan, mencari jalan keluar secara
berurutan sesuai urutan dan aturan yang berlaku, atau mengikuti kaidah tertentu.
b. Menemukan dan Mengembangkan : mendapatkan sesuatu yang belum ada kemudian
menelaahnya secara mendalam untuk memperluas pembahasan topik yang telah ditemukan.
c. Pengetahuan yang benar : informasi berasal dari kajian teori dan juga penelitian atau hasil
dari pemahaman fakta yang sesuai sebagaimana adanya (seharusnya), dan dapat dibuktikan
secara empirik.
2. Perbedaan penelitian kuantitatif dan kualitatif:
Perbedaan

Pendekatan Kuantitatif

Pendekatan Kualitatif

a. Tujuan

Menjelaskan, meramalkan, dan

Memahami fenomena social melalui

mengontrol fenomena melalui

gambaran holistik dan memperbanyak

pengumpulan data terfokus

pemahaman mendalam.

dari data numeric.


b. Desain
c. Proses

Terstruktur, formal, dan

Melakukan pendekatan dengan

ditentukan lebih dulu.

berorientasi proses, melakukan metode

Menggunakan perangkat

penyelidikan dan melakukan

instrument. Mencari

pemahaman secara mendalam.

keteraturan dalam sampel


individu. Mencari data
kemudian dikaji menggunakan
analisis statistic hingga
memperoleh nilai praktis.

d. Hasil

Menyimpulkan hipotesis dari hasil dari


penelitian .

3. Masalah Penelitian memiliki delta sumbangan yang signifikan, memenuhi unsur-unsur :


a. Feasibility : kelayakan; tersedia subjek penelitian; tersedia dana; tersedia alat, waktu,
dan keahlian.
Contoh : Apakah ada perbedaan antara pelaksanaan metode pembelajaran Project Based
Learning pada Kurikulum 2013 dengan pelaksanaan metode pembelajaran pada
Kurikulum KTSP?
b. Interesting : masalah menarik untuk diteliti.
Contoh : Bagaimana kesiapan guru dan pelaksana pendidikan dalam menyambut
diterapkannya Kurikulum 2013 di SMK?
c. Novelty : unsur kebaruan, menemukan sesuatu yang baru, membantah atau
mengkonfirmasi penemuan terdahulu, melengkapi dan mengembangkan hasil penelitian
terdahulu.
Contoh : Bagaimana Implementasi Scientific Approach di SMK?
d. Ethics : tidak bertentangan dengan etika, khususnya etika kependidikan.
Contoh : Apakah ada hubungan antara tinggi dan rendahnya kualitas sekolah dengan
kesiapan diterapkannya Kurikulum 2013 di SMK?
e. Relevancy : relevan bagi perkembangan dunia pendidikan dan IPTEK khususnya di
bidang Teknik Otomotif.
Contoh : Apakah ada hubungan antara lamanya waktu Praktik Industri dengan tingkat
kesiapan kerja pada mahasiswa Teknik Otomotif?
4. Perbedaan Esensial dari :
a. Masalah dan Hipotesis
Masalah : sesuatu yang harus di pecahkan atau diselesaikan. Atau kesenjangan antara
harapan dan kondisi yang ada.
Hipotesis : Rumusan penyelesaian masalah berdasarkan yang dihasilkan peneliti melalui
kajian teori.
b. Latar Belakang dan Kajian Pustaka
Latar Belakang : Alasan yang mendasari dilakukannya penelitian dengan topic tertentu
oleh peneliti.
Kajian Pustaka : Teori yang berkaitan dengan informasi terkait variable-variabel yang
diangkat menjadi penelitian oleh peneliti.
c. Metodologi dan Metode Penelitian

Metodologi : ilmu tentang cara untuk melakukan penelitian dalam berbagai bidang
keilmuan.
Metode Penelitian : cara untuk melakukan penelitian.
5. Perbedaan pengertian dan peranan variabel :
Bebas : Variabel yang bisa mempengaruhi variabel yang lain. Variabel bebas bisa
dimanipulasi untuk menemukan hubungan dengan fenomena yang akan diteliti.
Contoh : metode belajar
Tergantung : Variabel yang berubah atau tidaknya bergantung pada variabel lain.
Contoh : hasil belajar
Moderator : Variabel yang berfungsi untuk mempengaruhi variable tergantung, dan
memperjelas hubungan variable bebas dan variabel tergantung.
Contoh : Motivasi Belajar
Kontrol : Variabel yang dikendalikan sehingga pengaruh variable bebas dan tergantung tidak
dipengaruhi oleh factor luar yang tidak diteliti.
Contoh : Fasilitas yang sama, tingkat kelas yang sama, guru yang sama.
Intervening : Variabel antara yang terletak diantara variabel bebas dan variabel tergantung.
Sehingga variabel bebas tidak langsung mempengaruhi variable tergantung.
Contoh : Hubungan antara penguasaan guru terhadap materi dengan metode pembelajaran
dan hasil belajar siswa.
6. a. Justifikasi novelty dan potensi delta sumbangannya :
b. Rumuskan Judul dan Masalah Penelitian :
c. Identifikasi variabel :
d. Perian dan hubungan variable dalam bentuk kerangka kajian pustaka :

Anda mungkin juga menyukai