Anda di halaman 1dari 1

-Lambang kebanggan nasional

Sebagai lambang kebanggaan nasional, bahasa indonesiamemancarkannilai-nilai sosial budaya luhur


bangsa IndonesiaDengankeluhuran nilaiyang dicerminkan bangsa Indonesia,kita harus bangga dengan
ya, kita harus menjunjungnya,dan kita harus mempertahankannya. Kitaharus bangga memakainya
dengan memelihara dan mengembangkannya tanpaada rasa rendah diri, malu, dan acuh tak acuh
-Lambang identitas nasional
Bahasa Indonesia merupakan lambang bangsa Indonesia. Berarti,dengan bahasa Indonesia dapat
diketahui siapa kita, yaitu sifat, perangai, danwatak kita sebagai bangsa Indonesia
- Alat pemersatu berbagai raga masyarakat
Dengan adanya Bahasa Indonesia kita dapat menggunakannya sebagai alat komunikasi dalam
berinteraksi/berkomunikasi dengan masyarakat-masyarakat di daerah (sebagai bahasa penghubung
antar warga, daerah, dan budaya)
-Alat penghubung antar budaya dan daerah
Dengan bahasa Indonesia kita
dapat saling berhubungan untuksegalaaspek kehidupan. Kta dapat saling berkomunikasi, bertukar pikir
an,daninformasi dengan suku lain yang berlatar belakang bahasa yang berbed
-Bahasa resmi kenegaraan
Sebagai bahasa resmi kenegaraan , bahasa Indonesia dipakai didalam segala upacara, peristiwa dan
kegiatan kenegaraan baik dalam bentuk lisan maupun tulisan. seperti Keputusan-keputusan, dokumendokumen, dan surat-surat resmi yangdikeluarkan oleh pemerintah dan lembagalembaganya dituliskan dalam bahasa Indonesia. Pidato-pidato atas namapemerintah atau dalam rangk
a menuaikan tugas pemerintahan diucapkandan dituliskan dalam bahasa Indonesia
-Bahasa pengantar dalam dunia pendidikan
Bahasa Indonesia dipakai sebagai bahasa pengantar di lembaga-lembaga pendidikan mulai dari taman
kanak-kanak sampai dengan perguruantinggi. Konsekuensi pemakaian bahasa Indonesia sebagai
bahasa pengantar dilembaga pendidikan tersebut, maka materi pelajaran yang berbentuk mediacetak
hendaknya juga berbahasa Indonesia
-Alat penghubung pada tingat nasional serta kepentingan pemerintah
Bahasa Indonesia dipakai dalam hubungan antarbadan pemerintah dan penyebarluasan informasi
kepada masyarakat, untuk kepentingan
perencanaandan pelaksanaan pembangunan serta pemerintah. Deganmengadakan penyeragaman sis
tem administrasi dan mutu mediakomunikasi massa,tujuannya agar isi atau pesan yang di sampaikan
dapat dengan cepat dan tepatditerima oleh kedua belah pihak (masyarakat)
-Alat pengembang kebudayaan,ilmu pengetahuan dan teknologi
Kebudayaan nasional Indonesia yang beragam, berasal dari masyarakatIndonesia yang beragam pula,
hampir tidak mungkin dapat disebar luaskan kepada dan dinikmati oleh masyarakat Indonesia lain
tanpa bahasa indonesia.Agar jangkauannya lebih luas, penyebaran ilmu dan teknologi, baik
melalui buku-buku pelajaran, buku-buku populer, majalah-majalah ilmiah, hendaknya menggunakan
bahasa Indonesia. Apabila arus informasi kita meningkat berarti akan mempercepat pengetahuan kita,
apabila pengetahuan kita
meningkat berarti tujuanpembangunan akan cepat tercapai. Dan mungkin pada saat mendatang
bahasa Indonesia berkembang sebagai bahasa iptek yang sejajar dengan bahasa Inggris.
kesimpulan :
Bahasa digunakan sebagai komunikasi dan interakis antar anggota masyarakat dalam pergaulan hidup
sehari-hari.Melalui Bahasa, manusia dapat berhubungan dan berinteraksi dengan alam sekitarnya,
terutama sesama manusia sebagai makhluk sosial

Anda mungkin juga menyukai