Anda di halaman 1dari 3

Hierrarkhi Kebutuhan Maslow

Teori hierrakhi kebutuhan maslow adalah teori yang diungkapkan oleh Abraham Maslow.
Ia beranggapan bahwa kebutuhan-kebutuhan di tingkat rendah harus terpenuhi atau paling tidak
cukup terpenuhi terlebih dahulu sebelum kebutuhan-kebutuhan di tingkat lebih tinggi menjadi
hal yang memotivasi. Misalnya orang yang lapar atau seseorang yang secara fisik dalam bahaya
akan tidak begitu menghiraukan untuk mempertahankan konsep diri positif dibandingkan untuk
mendapatkan makanan atau keamanan. Namun begitu orang itu tidak lagi lapar atau dicekam
rasa takut, kebutuhan akan harga diri menjadi penting. Satu konsep penting yang diperkenalkan
oleh Maslow adalah perbedaan antara kebutuhan dasar dan kebutuhan tumbuh.
Kebutuhan dasar (fisiologis, rasa aman, cinta, dan penghargaan) adalah kebutuhan yang
penting untuk kesehatan fisik dan psikologis. Kebutuhan-kebutuhan fisiologis adalah potensi
paling dasar dan besar bagi semua pemenuhan kebutuhan di atasnya. Sebagai contoh, seseorang
yang minimal terpenuhi sebagian kebutuhan mereka untuk dicintai dan dihargai akan tetap
merasa yakin bahwa mereka dapat mempertahankan pemenuhan terhadap kebutuhan tersebut
tanpa harus mencari-carinya lagi.
Setelah kebutuhan-kebutuhan fisiologis terpuaskan secukupnya, muncullah kebutuhankebutuhan akan rasa aman. Kebutuhan-kebutuhan akan rasa aman ini diantaranya adalah
ketergantungan, perlindungan, dan kebebasan dari daya-daya mengancam seperti penyakit, takut,
cemas, bahaya, kerusuhan, dan bencana alam. Kebutuhan akan rasa aman berbeda dari
kebutuhan fisiologis karena kebutuhan ini tidak bisa terpenuhi secara total. Menurut Maslow,
orang-orang yang yang tidak aman akan bertingkah laku sama seperti anak-anak yang tidak
aman. Mereka akan bertingkah laku seakan-akan selalu dalam keadaan terancam besar,
seseorang yang tidak aman memiliki kebutuhan akan keteraturan dan stabilitas secara berlebihan
serta akan berusaha keras menghindari hal-hal yang bersifat asing dan yang tidak diharapkannya.
Jika kebutuhan fisiologis dan kebutuhan akan rasa aman telah terpenuhi, maka muncullah
kebutuhan akan cinta. Kebutuhan- kebutuhan ini meliputi dorongan untuk bersahabat, keinginan
memiliki pasangan, kebutuhan untuk dekat dengan keluarga, dan kebutuhan antar pribadi seperti
kebutuhan untuk memberi dan memberi cinta. Maslow juga mengatakan bahwa kebutuhan akan
cinta meliputi cinta yang memberi dan cinta yang menerima. Kita harus memahami cinta, harus
mampu mengajarkannya dan menciptakannya. Jika tidak, dunia akan hanyut ke dalam
gelombang permusuhan dan kebencian.
Setelah kebutuhan dicintai dan dimiliki tercukupi, manusia kaan bebas untuk mengejar
kebutuhan akan penghargaan. Maslow menemukan bahwa setiap orang yang memiliki dua
kategori mengenai kebutuhan penghargaan, yaitu kebutuhan yang lebih rendah dan lebih tinggi.
Kebutuhan yang rendah adalah kebutuhan untuk menghormati orang lain, perhatian, apresiasi,
bahkan dominasi. Kebutuhan yang tinggi adalah kebutuhan akan harga diri termasuk perasaan,
keyakinan, prestasi, kemandirian dan kebebasan. Sekali manusia dapat memenuhi kebutuhan

untuk dihargai, mereka sudah siap untuk memasuki gerbang aktualisasi diri. Kebutuhan ini harus
dipenuhi, dan sekali motivasi ini dipenuhi maka motivasi seseorang untuk memenuhi kebutuhan
ini surut.
Kebutuhan tumbuh, sebagai missal kebutuhan untuk mengetahui dan memahami
sesuatu, menghargai keindahan, atau menumbuhkandan mengembangkan apresiasi
(penghargaan) dari orang lain, tidak pernah dapat dipenuhi sepenuhnya. Dalam kenyataannya,
semakin orang dapat memenuhi kebutuhan mereka untuk mengetahui dan memahami dunia di
sekeliling mereka, motivasi mereka untuk belajar lebih banyak dapat menjadi besar.

kebut
uhan
aktuli
sasi
diri
kebutuhan
keindahan
kebutuhan untuk
mengetahui & memahami
kebutuhan untuk di hargai

kebutuhan untuk di cintai

kebutuhanMaslow.
akan rasa
amanmengidentifikasi dua jenis
Gambar 1. Hierarkhi Kebutuhan
Maslow
kebutuhan. Kebutuhan dasar dan kebtuhan tumbuh. Orang termotivasi untuk
kebutuhan
fisiologis
memenuhi kebutuhan yang terletak
pada dasar
hierarkhi sebelum berupaya untuk
memenuhi kebutuhan yang terletak pada puncak hierarkhi.

Anda mungkin juga menyukai