Anda di halaman 1dari 19

TUGAS MANAJEMEN LINGKUNGAN PERKOTAAN

KONDISI INFRASTRUKTUR PERKOTAAN SECARA UMUM

DISUSUN OLEH KELOMPOK 3


Anindita Sari

210801101200

Nadia Morica

21080110120023

M. Arief Setiawan

21080110140

Adhriani Puji

210801101200

Ismail Aulia

2108011014

PROGRAM STUDI TEKNIK LINGKUNGAN


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS DIPONEGORO

BAB 1
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Keberadaan infrastruktur, seperti jalan, pelabuhan, bandara, sistem penyediaan tenaga listrik,
irigasi, sistem penyediaan air bersih, sanitasi, dsb, memiliki keterkaitan yang sangat kuat dengan
tingkat perkembangan suatu wilayah, yang antara lain dicirikan oleh laju pertumbuhan ekonomi
dan kesejahteraan masyarakat. Hal tersebut dapat dilihat dari beberapa studi terdahulu bahwa
daerah yang mempunyai kelengkapan sistem infrastruktur yang lebih baik, mempunyai tingkat
laju pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat yang lebih baik pula, dibandingkan
dengan daerah yang mempunyai kelengkapan infrastruktur yang terbatas. Dengan demikian
dapat dikatakan bahwa penyediaan infrastruktur merupakan factor kunci dalam mendukung
pembangunan nasional. Keadaan infrastruktur Indonesia secara keseluruhan jika dibandingkan
dengan negara- negara tetangga dapat dianggap belum maju.
Kondisi kelistrikan Indonesia juga menempati nomor 2 dari bawah. Secara umum, dapat
dikatakan bahwa dari sisi infrastruktur. Indonesia merupakan negara ASEAN yang kurang
menarik bagi investasi. Semenjak krisis ekonomi porsi pengeluaran pemerintah untuk
infrastruktur juga memiliki kecenderungan menurun. Meskipun sejak desentralisasi pemerintah
pusat sudah memindahkan beberapa tanggung jawab ke pemerintah daerah namun pengeluaran
infrastruktur pada tingkat pemda juga tidak meningkat banyak untuk menggantikan penurunan
pengeluaran pemerintah pusat. Hal ini kurang mendukung bagi iklim Investasi usaha karena
pembangunan infrastukrur baru otomatis menurun demikian juga dana untuk memelihara
infrastruktur yang sudah ada.
Dapat dilihat juga terjadi ketimpangan pembangunan infrastruktur antara Kawasan barat
Indonesia (KBI) dan Kawasan Timur Indonesia (KTI), secara umum diketahui bahwa infrastruktur
di Pulau Jawa lebih maju jika dibandingkan dengan infrastruktur di luar Pulau Jawa. Misalnya
panjang jalan di Indonesia hampir mencapai sepertiganya berada si Pulau Jawa, 80% kapasitas
listrik nasional berada di sistem Jawa-Madura-Bali(JAMALI). Demikian pula sambungan telepon
dan kapasitas air bersih yang lebih dari setengahnya berada di Jawa- Bali. Ketimpangan dapat
dilihat dari besarnya investasi yang berada di pulau Jawa, padahal luasnya hanya mencakup 7%

dari seluruh wilayah indonesia. Pulau jawa merupakan penyumbang PDB terbesar indonesia
menghasilkan lebih dari 60% total output Indonesia(BPS, 2007).

1.2 Perumusan Masalah


1. Apakah infrastruktur perkotaan secara umum?
2. Bagaimana kondisi infrastruktur perkotaan secara umum?
1.3 Perumusan Tujuan
1. Mengetahui apa itu infrastruktur perkotaan secra umum.
2. Mengetahui bagaimana kondisi infrastruktur secara umum

BAB II
PEMBAHASAN

2.1 Umum
Sarana dan prasarana fisik, atau sering disebut dengan infrastuktur, merupakan bagian
yang sangat penting dalam sistem pelayanan masyarakat. Berbagai fasilitas fisik merupakan
hal yang vital guna mendukung gerak roda pemerintahan, perekonomian, industri dan berbagai

kegiatan sosial di masyarakat dan pemerintahan. Mulai dari sistem energi, transportasi jalan
raya, bangunan-bangunan perkantoran dan sekolah, hingga telekomunikasi, rumah peribadatan
dan jaringan layanan air bersih, kesemuanya itu memerlukan adanya dukungan infrastruktur
yang handal. Demikian luasnya cakupan layanan masyarakat tersebut, maka peran infrastruktur
dalam mendukung dinamika suatu negara menjadi sangatlah penting artinya. Adalah suatu hal
yang umum bila kita mengkaitkan pertumbuhan eknomi dan pembangunan suatu negara
dengan pertumbuhan infrastruktur di negara tersebut.
Saat ini Infrastruktur merupakan salah satu bidang yang akhir akhir ini mendapat
sorotan luas masyarakat, terutama terkait dengan kejadian longsornya beberapa bagian ruas
jalan tol Cipularang, yang oleh sebagian pihak dikategorikan sebagai salah satu bentuk
kegagalan bangunan. Dalam konteks pembangunan infrastruktur kejadian semacam itu
merupakan

bagian dari resiko yang harus diantisipasi baik pada tahap pra-konstruksi,

konstruksi maupun pasca-konstruksi.

2.2 Kondisi Infrastruktur Perkotaan


Berbagai laporan badan dunia seperti World Bank, menekankan peran infrastruktur
dalam pembangunan negara, dan bagaimana negara-negara di dunia melakukan investasi di
sector tersebut (Fay dan Yeppes 2003). Sejarah juga menjelaskan bahwa kekuatan ekonomi
suatu bangsa tercermin dari ketersediaan dan kualitas aset infrastrukturnya (Hudson et al.
1997). Sebagai faktor penting dalam pembangunan ekonomi masyarakat, fasilitas infrastruktur
nasional secara umum berada dalam kondisi yang buruk. Di berbagai surat kabar sangat sering
dijumpai artikel-artikel yang menggambarkan kondisi buruk fasilitas infrastruktur nasional:
kebocoran sistem saluran air bersih, pemadaman aliran listrik, kelongsoran tempat
pembuangan akhir sampah perkotaan, polusi air limbah perkotaan, polusi badan air, keruntuhan
jembatan, kondisi buruk jalan raya, dan lain sebagainya. Kesemua masalah itu mencerminkan
semakin rendahnya kualitas layanan infrastruktur publik, baik di tingkat lokal maupun nasional.
Masalah yang berkaitan dengan infrastruktur publik bukan hanya terjadi di negaranegara yang sedang berkembang seperti Indonesia, tetapi juga merupakan permasalahan
nasionalSeminar Nasional Pembangunan Infrastruktur Untuk Semua Kerjasama Tiga
Universitas UI-UGM-ITB utama yang tengah dihadapi oleh negara-negara maju di Amerika
Utara dan Eropa, serta Asia Utara. Pada tahun 1988 the National Council on Public Works

Improvement, komisi yang ditetapkan kongres Amerika, menerbitkan buku berjudul Fragile
Foundation: A Report on Americas Public Works, yang memberikan nilai C cukup untuk
kondisi berbagai fasilitas infrastruktur publik di Amerika Serikat (NCPWI, 1988). Lebih dari satu
dekade sejak laporan tersebut ASCE telah melakukan tiga kali penilaian, yang secara umum
menggambarkan semakin turunnya kualitas infrastruktur publik tersebut. Beberapa fasilitas
infrastruktur, seperti jalan raya, air bersih dan air kotor bahkan memperoleh penilaian D- sangat
buruk.
Menurut perkiraan, diperlukan anggaran hingga hingga US$ 2,2 triliun untuk lima tahun
mendatang guna membawa kondisi infrastruktur nasional menjadi baik (ASCE, 2009). Di tengah
anggaran negara yang terus menerus dihimpit defisit yang semakin membesar, Negara sekuat
Amerika Serikat pun tidak akan mudah mengatasinya. Apa yang terjadi di Amerika Serikat
tersebut tentunya dapat terjadi pula di Indonesia apabila tidak diantisipasi dan disikapi dengan
bijaksana sejak dini.
2.2.1 Infrastruktur Jalan
Jalan merupakan infrastruktur yang sangat dibutuhkan bagi transportasi darat. Fungsi
jalan adalah sebagai penghubung satu wilayah dengan wilayah lainnya. Dalam konteks
pembangunan pertanian dan ekonomi, jaringan jalan sangat dibutuhkan untuk kelancaran arus
faktor produksi maupun pemasaran hasil. Jalan merupakan infrastruktur penting untuk
memperlancar distribusi barang dan faktor produksi antar daerah serta meningkatkan mobilitas
penduduk. Besarnya mobilitas ekonomi tahun 2002 yang melalui jaringan jalan nasional dan
propinsi

rata-

rata

per

hari

dapat

mencapai

sekitar

201

juta

kendaraan-kilometer

(Bappenas,2003).
Secara umum kondisi infrastruktur jalan di Indonesia masih sangat lambat dibandingkan
dengan di negara-negara tetangga lainnya (ISEI, 2005). Pembangunan jalan tol di Indonesia
telah dimulai sejak 26 tahun lalu, namun total panjang jalan tol yang telah dibangun hingga saat
ini hanya 570 kilometer (km). Padahal di Malaysia yang baru memula pembangunan jalan tol 20
tahun lalu total panjang jalan tol yang berhasil dibangun sudah mencapai 1.230 km. Di China,
panjang jalan tol mencapai lebih dari 100.000 km dan jalan arteri sekitar 1,7 juta km dengan
tingkat kepadatan jalan 1.384 km/1 juta penduduk. Sementara itu, panjang jaringan jalan non-tol
di Indonesia telah mencapai 310.029 km (Tabel 3-2). Sejak Pra-Pelita hingga tahun 2002,
panjang jalan kabupaten mencapai lebih dari 50% dan total panjang jalan, Sedangkan panjang
jalan propinsi rata- rata 18,96% dari total panjang jalan non-tol, sisanya merupakan jalan
nasional dan jalan kota.

Tabel 2-1
Panjang Jaringan Jalan (non-tol) di Indonesia
Wilayah
Sumatera
Jawa
Kalimantan
Bali & Nusa Tenggara
Sulawesi
Maluku & Papua
Total

Nasional
7.622
4.373
4.804
2.069
5.235
2.167
26.270

Status Jalan
Propinsi
Kabupaten
14.654
75.470
8.498
60.445
3.557
20.560
4.724
20.507
4.631
32.028
2.848
14.308
38.912
223.318

Kota
7.106
9.714
1.307
1.020
2.019
360
21.526

Total
Km
104.852
83.030
30.228
28.320
43.913
19.683
310.026

%
33,8
26,8
9,8
9,1
14,2
6,3
100

Sumber : Ditjen Praswil, 2002.

Penyebaran pembangunan jaringan jalan juga tidak merata, cenderung lebih terpusat di
Pulau Sumatera dan Jawa. Walaupun pembangunan jalan terus dilakukan, namun selama ini
Status Jalan

pembangunan Periode
tersebut lebih terfokus
di kawasan
barat Kabupaten(Km)
Indonesia. HalKota(Km)
ini terlihat
dari total
Total(Km)
Nasional(Km)
Propinsi(Km)
Pra-Pelita
1968 di Sumatera
9.780
21.116mencapai48.717
2.314dariTotal(Km)
81.927panjang
panjang
jalanSampai
yangdengan
dibangun
dan Jawa
lebih dari 60%
total
Pelita I (1969-1974)

10.167

22.682

49.134

2.314

84.297

Pelita III (1979-1984)

11.500

27.500

81.696

10.080

130.776

Pelita VI (1994-1999)

26.853

39.746

172.030

26.102

264.730

secara
Selain rendahnya
pembangunan
Pelitakeseluruhan
II (1974-1979) (Tabel 3-3). 10.945
25.878 tingkat 58.159
6.276jaringan
101.258jalan di
Indonesia
Bagian Timur, sistem jaringan
jalan yang
merupakan
lintas utama
di masing-masing
Pelita IV (1984-1989)
12.594
33.398
113.631
11.080
170.703
Pelita
V
(1989-1994)
17.800
32.250
168.600
25.514
pulau di timur Indonesia, terutama Kalimantan dan Sulawesi belum terhubungkan.244.164
Jika hal ini
terusPropenas
berlanjut
maka hal ini dapat mengganggu
kegiatan
investasi
di sektor21.526
ekonomi310.029
dan lainnya
(2002)
26.271
39.746
223.318
yang memerlukan dukungan infrastruktur yang memadai, yang pada akhirnya dapat
menghambat pertumbuhan ekonomi.

Tabel 2-2
Panjang Jaringan Jalan Menurut Wilayah di Indonesia, 2000 (km)

Sumber : Ditjen Praswil, 2000

Selain masalah pentingnya pembangunan jaringan jalan, pemeliharan jaringan jalan yang
sudah ada juga merupakan hal yang penting. Kurangnya pemeliharaan mengakibatkan kondisi
jalan mudah mengalami kerusakan. Pada tahun 2004, dari total panjang jalan 348.148 km (Tabel
3-4), kondisi jalan yang rusak mencapai 19% dari 34.629 km jalan nasional, 37% dari 46.499 km
jalan provinsi, 56% dari 240.946 km jalan kabupaten, dan 4% dari 25.518 km jalan kota. Di
samping itu terdapat jalan tol sepanjang 606 km yang secara keseluruhan dalam kondisi baik.
Kondisi sistem jaringan jalan pada tahun 2004 yang meliputi jalan nasional, provinsi, kabupaten,
kota maupun jalan tol yang dalam kondisi baik dan sedang mencapai 54% dari seluruh jaringan
jalan yang ada.
Tabel 2-3
Kerusakan Jaringan Jalan Nasional (2002-2004)

Sumber : Ditjen Praswil 2004


Dapat dikatakan secara umum, keadaan infrastruktur jalan di Indonesia masih kurang
mendukung untuk menarik investasi, baik dari segi panjang jalan maupun keadaan jalan.
Kondisi Jalan (%)
Jenis Jalan
Panjang (Km)
Baik
Sedang
Rusak Ringan
Rusak Berat
Jalan Nasional
34.629
37,4
44,0
7,7
10,9
Jalan Provinsi
46.499
27,5
35,3
14,4
22,7
2.2.3
Infrastruktur
Listrik
Jalan Kabupaten
240.946
17,0
26,4
21,9
34,7
Tenaga
energi
sebagai sarana
Jalan
Kota listrik adalah salah
25.518 satu sumber
9,0
87,0 vital yang
4,0 diperlukan 0,0
Jalan Tol
606 sehari-hari,
100,0 dan 0,0
0,0
pendukung
produksi atau kehidupan
tenaga listrik0,0memegang peranan
penting
Total
348.148
20,0
33,7
18,2
28,1
dalam upaya mendukung pembangunan nasional secara luas baik ekonomi, sosial maupun
budaya. Dapat dilihat bahwa dari tahun-ke-tahun konsumsi listrik di Indonesia terus meningkat,
baik dari jumlah pelanggan rumah tangga, kelompok usaha dan lainnya. Namun peningkatan
konsumsi seharusnya didukung oleh penambahan kapasitas produksi listrik dari pembangunan
pembangkit- pembangkit listrik baru. Sehingga pemadaman akibat kekurangan pasokan listrik
dapat dikurangi. Hal tersebut sudah mulai terasa di berbagai pulau di Indonesia, terutama di luar

Jawa sering terjadi pemadaman total (black out), contohnya di Sumatera Barat, Riau, Sumatera
Selatan dan Lampung. Di Pulau Jawa sendiri-pun juga sering terjadi pemadaman listrik secara
Listrik
Tingkat
Kualitas Listrik
Transmisi & distribusi
SebelumNegara
krisis ekonomi
melanda
pertumbuhanyang
kelistrikan
di negara ini
Elektrifikasi
(%) Indonesia,
(skala 1-7)
putus
Austaliabertumbuh dengan 100
6,4
7,6
bisadikatakan
baik, karena pembangunan
infrastruktur
kelistrikan telah
India
43
2,7
26,6
mampu mengimbangi
kebutuhan tenaga
listrik yang3,1
mencapai pertumbuhan
rata-rata 13% per
Filipina
80
14,0
Sri Langka
62
2,9
19,9
tahun. Dalam
kurun waktu 1969-1993
kapasitas pembangkit
tenaga listrik
nasional meningkat
Thailand
82
5,3
7,9
53 atau meningkat
3,4 lebih dari 24 kali
11,3 lipat. Investasi dalam
tajam dariIndonesia
542 MW menjadi 13.569 MW
China
98
4,6
6,9
pembangunan
kapasitas
MW, jaringan transmisi
Vietnamfasilitas ketenaga dengan
75
3,0 sebesar 7.996 13,4
5,7 16.816 MVA, serta
8,0
sepanjangMalaysia
6.350 km, gardu induk 96
dengan kapasitas
berbagai jaringan
Singapura
100
6,6
4,2
teganganKorea
listrik lainnya (Kadin, 2006).
100
6,2
5,2
Mongolia
90
...
...

bergilir.

Walaupun terjadi perkembangan infrastruktur kelistrikan, namun listrik di Indonesia

dirasakan masih jauh dari mencukupi. Akses terhadap listrik masih sulit, diperkirakan sekitar 90
juta penduduk, yang diantaranya 90% adalah masyarakat miskin tidak mendapat akses listrik.
Selain itu, biaya sambungan di daerah pedesaan 33% lebih mahal daripada di perkotaan. Biaya
sambungan yang mahal membuat tingkat pemasangan listrik di Indonesia termasuk rendah di
Asia.
Tingkat elektrikfikasi nasional di Indonesia telah mencapai 53% namun masih berada di
bawah rata-rata dunia sebesar 74% (Tabel 2-3). Pelaksanaan pembangunan jaringan kelistrikan
di Indonesia juga masih belum merata. Pembangunan jaringan listrik lebih banyak dilakukan di
wilayah Jawa- Bali. Pada tahun 2003, sekitar 80% dari total pelanggan PLN berada di pulau
Jawa dan Bali.

Tabel 2-3
Kinerja Infrastruktur Listrik Indonesia dan beberapa Negara Lainnya

Sumber : World Bank (2004)

Sejak tahun 1997 hingga 2004 relatif tidak ada penambahan kapasitas baik pada system
Jamali (Jawa- Madura-Bali) maupun sistem diluar Jamali. Sehingga saat ini Indonesia
mengalami kekurangan pasokan listrik. Dikarenakan listrik merupakan kebutuhan dasar yang
penting dalam kehidupan sehari-hari, aktivitas rumah tangga dan bisnis mengandalkan listrik
sebagai sumber energi. Tak heran bila permintaan terhadap listrik terus meningkat.
Pembangunan sarana dan prasarana tenaga listrik memerlukan investasi yang sangat tinggi,
mengingat investasi pada bidang ini bersifat padat modal, teknologi dengan resiko investasi
tinggi, serta memerlukan persiapan dan konstruksi yang lama. Oleh karena itu penambahan
kapasitas listrik nasional jadi terhambat terutama setelah krisis ekonomi melanda Indonesia.

2.2.4 Infrastruktur Air Bersih


Air merupakan sumber kehidupan bagi seluruh makhluk di dunia ini. Kebutuhan akan air
oleh manusia menyangkut dua hal, yaitu air untuk kehidupan kita sebagai makhluk hayati dan air
untuk kehidupan kita sebagai manusia yang berbudaya.1 Kebutuhan akan air diperlukan dalam
produksi bahan makanan kita, seperti untuk tanaman padi, sayur-sayuran,holitkultura, kehidupan
ikan, ternak dan sebagainya. Usaha masyarakat untuk mendapatkan air bersih sangat beragam,
dari mulai menggunakan pompa, sumur, mata air sampai membeli air dari pedagang keliling.
Meskipun begitu, di Indonesia, akses terhadap air bersih masih dinilai rendah bila dibandingkan
dengan negara lainnya. Menurut laporan Bank Dunia, terdapat 78% dari populasi Indonesia yang
memiliki akses air bersih (World Bank, 2002).

Berdasarkan Tabel 2-3 diperoleh bahwa hampir 80 % penduduk Indonesia telah mampu
mengakses pada sumber air bersih. Namun masyarakat Indonesia yang memperoleh perbaikan
sanitasi baru mencapai 63,5 % penduduk saja pada tahun 2002. Artinya sampai saat ini masalah
sanitasi atau penyehatan lingkungan belum mendapatkan perhatian dari masyarakat maupun
dari pemerintah. Padahal penyehatan lingkungan merupakan bagian yang tidak dapat dipisahkan
dari perbaikan terhadap air bersih.
Tabel 2-4

Akses Masyarakat Terhadap Air dan Sanitasi

Telepon
STB (Sambungan Telepon
Pengguna
Personal
Tetap
Bergerak)
Internet
Computer
Brunei
25,27
40,06
10,23
7,76
Kamboja
0,26
2,76
0,22
0,2
Indonesia
3,65
5,52
3,77
1,19
Sumber : UNDP, 2004 dan BPS, 2003
Laos
1,12
1,00
0,27
0,33
Malaysia
18,16
44,20
34,53
14,68
Berdasarkan data tabel di atas, berarti ada sekitar 22% dari populasi yang tidak memiliki
Myanmar
0,72
0,13
0,05
0,51
akses
terhadap air yang 4,17
layak dikonsumsi 19,13
(Tabel 2-4), sedangkan4,40
akses terhadap
Filipina
2,77air bersih
Singapura
46,29
79,56 peran serta dari 50,43
62,20
sangatlah
dibutuhkan. Oleh
karena itu, dibutuhkan
pemerintah untuk
membantu
Thailand
10,55
26,04
9,64
3,98
masyarakat
dalam
mendapatkan
air bersih
melalui
pengadaan
seluran
Perusahaan
Vietnam
5,41 terhadap
3,37
4,30 pipa oleh0,98
Persentase
Akses
Masyarakat
perbaikan
Tahun
Ratarata Asia
13,64
15,03 1990
6,74
4,45
sanitasi
2002 buah pada tahun
Daerah Air Minum (PDAM). Jumlah PDAM di seluruh Indonesia2000
mencapai 294
Jumlah masyarakat yang mendapat akses
47
55
63,5
terhadap perbaikan
sanitasi (%)
2002, dengan
total kapasitas
produksi sebesar 1.095.374 m3/detik, terjadi peningkatan sebesar
Jumah masyarakat yang mendapat
71
78
78
97.04%akses
jika perbaikan
dibandingkan
pada tahun 1994 yang sebesar 1.063.432
terhadap air (%)
Negara

2.2.5 Infrastruktur Telekomunikasi


Penyelenggaraan telekomunikasi di Indonesia memang telah mengalami pembangunan
yang cukup pesat. Awal pembangunan telekomunikasi diawali tahun 1882, yaitu saat didirikannya
sebuah badan usaha swasta penyedia layanan pos dan telegrap pada masa pemerintahan
kolonial Belanda. Namun perkembangan infrastruktur telekomunikasi saat ini dirasa masih
kurang, melihat luas dan jumlah populasi Indonesia yang sangat besar. Khususnya ketimpangan
penyelenggaraan infrastruktur telekomunikasi yang sebagian besar akses masih dinikmati oleh
warga perkotaan.

Tabel 2-5
Perbandingkan Persentase Teledensitas Infrastruktur
Telekomunikasi dan Informatika Indonesia dengan Negara ASEAN (2003)

Sumber : International Telecommunications Union (ITU), 2004

Berdasarkan tabel diatas, sambungan telepon tetap di Indonesia masih sangat rendah
yaitu 3,65%, yang secara sederhana dapat diartikan bahwa dari 100 penduduk Indonesia, dan ini
masih tergolonng rendah di bandingkan dengan negara lainnya.
2.2.6 Infrastruktur Kesehatan
Salah satu faktor dalam membangun sumber daya manusia adalah kesehatan, pada
tingkat mikro yaitu pada tingkat individual dan keluarga, kesehatan adalah dasar bagi
produktivitas kerja dan kapasitas untuk belajar di sekolah. Tenaga kerja yang sehat secara fisik
dan mental akan lebih enerjik dan kuat, lebih produktif, dan mendapatkan penghasilan yang
tinggi. Selanjutnya, anak yang sehat mempunyai kemampuan belajar lebih baik dan akan tumbuh
menjadi dewasa yang lebih terdidik. Dalam keluarga yang sehat, pendidikan anak cenderung
untuk tidak terputus jika dibandingkan dengan keluarga yang tidak sehat.
Pada tingkat makro, penduduk dengan tingkat kesehatan yang baik merupakan masukan
(input) penting untuk menurunkan kemiskinan, pertumbuhan ekonomi, dan pembangunan
ekonomi jangka panjang. Beberapa pengalaman sejarah besar membuktikan berhasilnya tinggal
landas ekonomi seperti pertumbuhan ekonomi yang cepat didukung oleh terobosan penting di
bidang kesehatan masyarakat, pemberantasan penyakit dan peningkatan gizi. Dalam upaya
mendukung peningkatan kesehatan masyarakat maka dibutuhkan juga infrastruktur kesehatan
yang memadai. Infrastruktur kesehatan dalam skripsi ini diwakili oleh ketersediaan puskesmas
dan rumah sakit dalam mendukung peningkatan kesehatan masyarakat.
Fasilitas pelayanan kesehatan dasar, yaitu Puskesmas yang diperkuat juga dengan
Puskesmas Pembantu dan Puskesmas keliling, telah didirikan di hampir seluruh wilayah
Indonesia. Saat ini, jumlah puskesmas di seluruh Indonesia adalah 7.550 unit, Puskesmas
Pembantu 22.002 unit dan Puskesmas keliling 6.132 unit. Jumlah ini mengalami peningkatan dari
tahun 2001 yang sebanyak 7.277 unit Puskesmas dan 21.587 unit Puskesmas Pembantu.
Fasilitas pelayanan kesehatan lainnya adalah Rumah Sakit yang terdapat di hampir semua
kabupaten/kota, Untuk rumah sakit terdapat sebanyak 1.215 RS, terdiri dari 420 RS milik
pemerintah, 605 RS milik swasta, 78 RS milik BUMN dan 112 RS milik TNI & Polri, dengan
jumlah seluruh tempat tidur sebanyak 130.214 tempat tidur.

Meskipun fasilitas pelayanan kesehatan dasar tersebut terdapat di semua kecamatan,


namun pemerataan dan keterjangkauan pelayanan kesehatan masih menjadi kendala. Fasilitas
ini belum sepenuhnya dapat dijangkau oleh masyarakat, terutama terkait dengan biaya dan jarak
transportasi.
2.2.7 Infrastruktur Pendidikan
Undang-Undang Dasar (UUD) 1945 mengamanatkan bahwa setiap warga negara berhak
mendapatkan pendidikan guna meningkatkan kualitas dan kesejahteraan hidupnya. Pendidikan
mempunyai peranan penting dan strategis dalam pembangunan bangsa serta member kontribusi
signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi dan transformasi sosial. Penelitian yang dilakukan
oleh Departemen Pendidikan Nasional pada tahun 2003 menyimpulkan bahwa pendidikan di
Indonesia sangat berperan dalam pertumbuhan ekonomi. Kenaikan 1 % rata-rata pendidikan
tenaga kerja menaikkan Produk Domestik Bruto (PDB) atau ekonomi riil per kapita sebesar 0,29
% dengan asumsi yang lain tetap (ceteris paribus). Sementara itu kenaikan 1 % rata-rata jam
kerja tenaga kerja akan menaikkan PDB sebesar 0,18 % dan kenaikan 1 % rata-rata pendidikan
penduduk akan menaikkan PDB sebesar 0,19 %.
Di lain pihak kenaikan 1% modal fisik per tenaga kerja hanya menaikkan PDB sebesar
0,04 %. Dari informasi di atas dapat disimpulkan bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia tidak
saja dipengaruhi oleh meningkatnya pendidikan tenaga kerja tetapi juga oleh pendidikan
penduduk secara keseluruhan. Berbagai upaya telah dilakukan oleh bangsa Indonesia untuk
meningkatkan taraf pendidikan penduduk Indonesia termasuk pelaksanaan Wajib Belajar
Pendidikan DasarSembilan Tahun yang diharapkan tuntas pada tahun 2008 yang dapat diukur
antara lain dengan peningkatan angka partisipasi kasar jenjang pendidikan sekolah menengah
pertama dan yang sederajat menjadi 95 %. Namun demikian sampai dengan tahun 2003 belum
seluruh rakyat dapat menyelesaikan jenjang pendidikan dasar. Jumlah penduduk usia 15 tahun
keatas yang telah menyelesaikan jenjang sekolah menengah pertama atau jenjang yang lebih
tinggi baru mencapai 45,8 % dan rata-rata lama sekolah penduduk berusia 15 tahun ke atas baru
mencapai 7,1 tahun.
Dari pembahasan diatas, dapat dikatakan bahwa keadaan infrastruktur Indonesia dari
segi kualitas maupun kualitas masih kurang baik. Selain itu, pembangunan infrastruktur yang
kurang merata juga membuat disparitas ekonomi dan sosial antar wilayah di Indonesia menjadi
lebih besar.
2.3 Kondisi Kritis Infrastruktur Nasional

Indonesia tercatat sebagai negara kepulauan terbesar di dunia. Dengan status tersebut,
faktor sarana dan prasarana (infrastruktur) untuk keterhubungan antar wilayah dan daerah
merupakan harga mati dan mutlak tersedia. Bahkan tidak sebatas tersedia saja, kualitas
infrastruktur pun harus terjamin. Alasannya, infrastruktur merupakan urat nadi dalam setiap
kegiatan, terutama aktivitas ekonomi.
Berbicara mengenai kondisi infrastruktur di Indonesia, seolah tidak ada habisnya. Ada saja
keluhan publik atas kondisi sarana dan prasarana di dalam negeri, mulai dari kondisi jalan,
jembatan, pelabuhan, bandara, hingga sanitasi air bersih. Yang paling sederhana tentu keluhan
atas kondisi jalan. Masalah infrastruktur juga selalu menghiasi berbagai diskusi dan seminar di
kalangan akademis dan pelaku ekonomi. Tujuannya menemukan solusi dan langkah perbaikan
yang bisa disampaikan ke pemerintah.
Rendahnya kualitas dan kondisi infrastruktur kerap dijadikan kambing hitam atas beberapa
persoalan bangsa, khususnya yang berkaitan dengan ekonomi, bisnis, dan iklim usaha.
Tingginya harga bahan kebutuhan pokok di wilayah timur Indonesia, kerap dikaitkan dengan
faktor terbatasnya infrastruktur yang menghambat arus barang. Infrastruktur juga dijadikan
salah satu penyebab utama rendahnya minat investasi di luar pulau Jawa. Minimnya sarana
dan prasarana menjadi bahan pertimbangan investor untuk menanamkan modalnya. Turunnya
daya saing Indonesia di antara negara lain, lagi-lagi disebabkan karena kondisi infrastruktur
yang belum memadai dan berada jauh di bawah negara lain dalam satu kawasan.
Kualitas infrastruktur di Tanah Air juga dituding menjadi salah satu faktor yang menghambat
akselerasi laju pertumbuhan ekonomi nasional. Selalu saja masalahnya pada sektor
infrastruktur. Ekonom Standard Chartered Bank Eric Sugandi mengatakan, kondisi infrastruktur
Indonesia sangat memprihatinkan dibandingkan negara-negara Asia Tenggara (ASEAN). Di
antara negara-negara se-Asia Tenggara, kualitas infrastruktur di Indonesia menjadi terendah
kedua, hanya lebih baik dari Filipina, kata Eric di Jakarta beberapa waktu lalu. Dalam laporan
World Economic Forum 2012-2013, kualitas infrastruktur Indonesia benar-benar berada di titik
nadir. Infrastruktur Indonesia berada di urutan ke 92.
Sementara Filipina berada di posisi 98 dan Malaysia berada di posisi 29. Singapura berada
di posisi kedua dengan infrastruktur terbaik di Asia Tenggara. Dibanding laporan pada 20112012, ranking kualitas infrastruktur Indonesia menurun. Tahun lalu Indonesia ada di peringkat

82. Sementara Filipina saat itu masih di ranking 113 dan Malaysia berada di ranking 23.
Singapura tetap di ranking 2.

1. Jalan rusak
Oktober lalu, jalan di kawasan Cilincing Raya, Jakarta Utara ambles dan menimbulkan
lubang menganga selebar 34 meter. Tidak hanya di Cilincing, jalan di pusat kota Jakarta pun
bernasib sama. Pada September lalu, jalan yang berada tepat di wisma Sudirman menuju
Thamrin mengalami kerusakan cukup parah karena ambles sedalam 50-70 cm. Kondisi jalan
yang buruk mengakibatkan terjadinya kemacetan cukup panjang. Itu salah satu gambaran
kondisi kritis jalan di ibu kota. Di daerah tentu lebih memprihatinkan. Data Kementerian
Pekerjaan Umum menyebutkan, saat ini secara keseluruhan kondisi jalan rusak di Indonesia
mencapai 3.800 kilometer atau 10 persen dari total panjang jalan nasional yang mencapai
38.500 kilometer. Hampir setiap wilayah di Indonesia, tidak terlepas dari persoalan jalan rusak.
Tingkat kerusakan jalan terparah ada di wilayah III atau di Indonesia Timur. Sekitar 17,72
persen dari total panjang jalan di wilayah tersebut dinyatakan rusak. Tidak heran jika penduduk
di Maluku, Maluku Utara, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi
Utara, Papua, Papua Barat, Sulawesi Tengah, dan Gorontalo merasa kurang diperhatikan
pemerintah. Indikatornya sangat sederhana, kondisi jalan yang tidak layak. Total panjang jalan
di enam provinsi tersebut mencapai 6.692,07 kilometer. Panjang jalan di Papua Barat mencapai
2.111,44 kilometer, Papua Barat 963,24 kilometer, Maluku 1.066,65 kilometer, Maluku Utara
511,89 kilometer, Nusa Tenggara Barat 632,17 kilometer, dan Nusa Tenggara Timur sepanjang
1.406,68 kilometer. Pemandangan dan kondisi serupa juga terjadi di wilayah I sepanjang Aceh
hingga Lampung. Sekitar 11,84 persen dari total panjang jalan di wilayah ini, dinyatakan rusak.
Sedangkan wilayah II yang meliputi Jawa, Kalimantan, dan Nusa Tenggara, tingkat
kerusakannya mencapai 7,97 persen dari total panjang jalan yang ada. Kerusakan jalan tidak
hanya dinikmati warga di wilayah-wilayah tersebut. Warga di ibukota dan sekitarnya juga harus
menerima kondisi jalan yang tidak sesuai harapan. Dari total panjang jalan nasional di
Jabodetabek yang mencapai 420 kilometer, 15 kilometer dinyatakan dalam kondisi rusak. Dirjen
Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum Djoko Murjanto mengakui, jalan di Indonesia belum
sepenuhnya dalam kondisi mantap. Namun, kata dia, dari data yang dimilikinya, proporsi jalan
rusak semakin minim. Pemerintah mengklaim kondisi jalan yang rusak ringan 0,8 persen dari

keseluruhan jalan nasional. Sedangkan kondisi jalan yang masuk kategori rusak berat sebesar
9,2 persen dari panjang jalan nasional keseluruhan 38.500 kilometer.
2. Bandara
Menjelang akhir Agustus lalu, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan
tiba-tiba membersihkan lantai bandara. Tepatnya di terminal keberangkatan 2F. Dari pengakuan
salah seorang staf kementerian BUMN, Dahlan sering berkomentar mengenai kondisi lantai
bandara yang kerap dikeluhkan pengguna jasa penerbangan. Aksi Dahlan tersebut seolah
menjadi tamparan keras bagi Angkasa Pura II selaku pengelola Bandara Soekarno Hatta.
Kondisi bandara tersebut juga sudah tidak nyaman lagi. Sebab, bandara internasional ini sudah
sangat padat bahkan over load baik dari sisi penerbangan maupun penumpang. Bandara
Soekarno Hatta tercatat menduduki peringkat ke 11 bandara tersibuk di dunia.
Dengan jumlah pergerakan penumpang mencapai 51,5 juta pergerakan atau tumbuh 19
persen dibandingkan tahun sebelumnya. Tidak hanya itu, kondisi infrastruktur energi di bandara
Soekarno Hatta juga cukup memprihatinkan. Beberapa kali bandara ini mati lampu. Untuk
sekelas bandara internasional, mati lampu adalah hal yang cukup memalukan. Sedikit melirik ke
belakang, Bandara Soekarno Hatta pernah mengalami pemadaman listrik dalam 4 bulan
berturut-turut pada 2011. Berawal pada tanggal 21 Juli tahun 2011 listrik padam karena gardu
induk Muara Karang terbakar, tanggal 6 Agustus karena kedipan listrik, tanggal 17 September
karena mesin listrik bandara mati, dan 1 Oktober padam karena kurangnya pasokan. Pada
tahun ini kembali terjadi pemadaman listrik di Bandara Soekarno Hatta.
Pemadaman berawal pada 25 April, di mana saat itu PLN wilayah Tangerang melakukan
pemadaman. Pada 24 September pemadaman kembali terjadi di bandara terbesar di Indonesia
itu. Terputusnya aliran listrik PLN ke Terminal 2 tersebut disebabkan adanya kebakaran di
daerah Kosambi, Tangerang. Yang terbaru, Minggu (16/12), pasokan listrik Bandara Soekarno
Hatta kembali terganggu. Akibatnya, sistem radar dan kelistrikan navigasi penerbangan di
bandara yang dikelola PT Angkasa Pura II itu kembali mati. Kejadian mati lampu juga dialami di
pintu masuk utama wisatawan asing ke Indonesia.
Gangguan kelistrikan terjadi di bandara Ngurah Rai Bali, pada akhir November lalu.
Akibatnya,

sejumlah

layanan

bandara

internasional

itu

terganggu.

Bandara

Husein

Sastranegara punya cerita lain. Bandara yang terletak di Bandung itu sudah tidak mampu
melayani secara maksimal. Sebab, fasilitas yang ada sudah memasuki level over kapasitas.
Bandara yang hanya bisa menampung 1 juta penumpang per tahun itu dinilai perlu peningkatan
fasilitas.

3. Jembatan
Pertengahan Februari lalu, jembatan kayu yang membentang di atas sungai Cihideung,
Ciampea, Bogor, Jawa Barat, tiba-tiba ambruk saat belasan orang sedang melintas di atasnya.
Saat kejadian tersebut, sungai Cihideung memang sedang meluap akibat hujan deras di
kawasan puncak Bogor. Jembatan kayu sendiri diduga sudah rapuh sehingga gampang amruk.
Pada pertengahan tahun, tepatnya bulan Juni lalu, sebuah kapal tanker APC Aussie 1
menabrak jembatan enam yang menghubungkan Pulau Galang Kecil dengan Pulau Galang.
Jembatan enam merupakan rangkaian dari enam jembatan yang menghubungkan Pulau Batam
dan pulau-pulau kecil.
Jembatan Enam sebenarnya bernama Jembatan Raja Kecil. Namun, masyarakat lebih
mengenal dengan nama jembatan enam, sesuai urutan rangkaian jembatan. Jembatan terakhir
itu memiliki panjang lebar tinggi 180 x 45 x 9,5 meter. Mantan Presiden BJ Habibie adalah
perancang jembatan tersebut. Pada September lalu, jembatan gantung Lewi Dahu di Kali
Cikondang di Desa Cibaregbeg, Kecamatan Cibeber, Cianjur, Jabar ambruk. Ketika ambruk,
tujuh siswa SD jatuh ke sungai. Cerita mengenai robohnya jembatan terus berlanjut.
Akhir November lalu, dua sisi pylon atau tiang penyangga Jembatan Kartanegara,
Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, ambruk ke Sungai Mahakam.
Akibat kejadian tersebut, alur Sungai Mahakam otomatis tidak bisa dilewati kapal atau perahu
karena ada kabel atau kawat utama jembatan yang diperkirakan jatuh membentang di Sungai
Mahakam. Di penghujung tahun, atau bulan ini, setidaknya sudah ada dua kejadian jembatan
yang ambruk. Jembatan penyeberangan di atas Sungai Malili di Dusun Patanda, Desa
Wewangriu, Kecamatan Malili, Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan putus. Akibat kejadian
tersebut puluhan orang tercebur ke sungai Malili. Kejadian lain, jembatan yang menghubungkan
Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat dengan Kecamatan Bayah, Kabupaten Pandeglang, Banten
terputus. Jembatan tersebut putus akibat diterjang arus Sungai Cikahuripan.

Rangkuman kejadian-kejadian tersebut menggambarkan kualitas jembatan di dalam negeri.


Bahkan, kondisi jembatan yang cukup memprihatinkan juga menjadi sorotan dunia. Beberapa
media asing sempat menulis tentang jembatan indiana jones di Lebak, Banten. Kondisi
jembatan gantung tersebut menarik perhatian media asing lantaran anak kecil harus bertaruh
nyawa menyeberangi jembatan tersebut.

4. Pelabuhan
Salah satu catatan laporan World Economic Forum adalah kondisi infrastruktur pelabuhan
dalam negeri. Padahal, sebagai negara maritim, pelabuhan adalah salah satu urat nadi yang
mutlak terjaga kualitasnya. Dengan kondisi geografis sebagai negara kepulauan, pergerakan
arus barang dan jasa melalui laut termasuk pilihan yang cukup efektif. Di dunia internasional, 90
persen arus barang mengandalkan peran dan jasa angkutan laut. Bahkan untuk arus barang
dari dan keluar Indonesia, hampir 100 persen melalui laut.
Tidak heran jika pengusaha di Indonesia selalu berteriak manakala terjadi kemacetan dan
penumpukan kendaraan di pelabuhan. Kemacetan panjang hampir selalu terjadi di Pelabuhan
Merak. Penumpukan kendaraan ternyata ada hubungannya dengan pungutan liar. Pemerintah
mengakui jika ada berbagai kendala dalam pelayanan penyeberangan di Selat Sunda yang
menghubungkan Jawa dan Sumatera. Salah satunya banyaknya pungutan liar dan kurangnya
kapal membuat antrean kendaraan terutama truk, semakin panjang.
Menteri Perhubungan E.E Mangindaan mengakui manajemen dalam pengangkutan tidak
tertata dengan baik. Hal ini terbukti dari kapal yang beroperasi. Kapal yang berada di Bakaheuni
tidak mau balik kembali ke Merak untuk mengangkut muatan. Selain itu, adanya pungutan liar
yang dimanfaatkan sejumlah pegawai dalam antrean penyeberangan pulau Jawa Sumatera.
Sebagai negara Maritim, pengembangan pelabuhan nasional masih sangat minim. Misalnya,
pengembangan pelabuhan Tanjung Priok, sampai saat ini belum ada kejelasan terkait lahan
setelah adanya bentrok dengan warga soal makam Mbah Priok. Hal sama juga terjadi di
pelabuhan Merak, Banten, yang menghubungkan pulau Jawa dan Sumatera, yang selalu
mengalami kendala dalam pelayaran bahkan dalam beberapa hari ini terus mengalami kendala
dalam angkutan barang. Pemerintah hanya mengatakan baru bisa mengkaji pengembangan
pelabuhan tersebut. Pemerintah mengaku hanya bisa melakukan diversifikasi penggunaan
pelabuhan untuk mengurai kepadatan penggunaan Pelabuhan Merak yang selama ini menjadi
satu-satunya akses penyeberangan menuju Sumatera.

5.

Infrastruktur kereta api

Kereta api termasuk salah satu sarana transportasi massal yang cukup efektif. Peran kereta
api hanya bisa dilakukan dengan maksimal jika didukung sarana dan prasarana yang memadai.
Mulai dari rel kereta hingga ketersediaan sinyal kereta. Infrastruktur kereta api masih menjadi
pekerjaan rumah bagi pemerintah dan PT KAI selaku otoritas pengelola transportasi ini. Kondisi
infrastruktur kereta masih butuh pembenahan. Pada November lalu, musibah longsor terjadi
pada jalur KRL lintas Bojong Gede-Cilebut dengan berkedalaman sekitar 35 meter dan memiliki
panjang sekitar 200 meter. Akibat longsor tersebut jalur rel kereta api menggantung sepanjang
75 meter, sehingga rel tidak dapat dilalui kereta.
Tiga tiang beton Listrik Aliran Atas (LAA) juga ikut terseret longsor. Masalah lain terkait
infrastruktur adalah sinyal kereta yang masih buruk. Masyarakat pengguna jasa kereta api telah
akrab dengan persoalan terlambatnya jadwal kereta. Ternyata, faktor keterlambatan jadwal
kereta api tidak terlepas dari persoalan sinyal PT KAI yang sering mengalami gangguan.
Setelah disentil oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan mengenai
persoalan sinyal kereta, Kementerian Perhubungan juga meminta PT KAI menyikapi persoalan
gangguan sinyal secara serius untuk meminimalisir keterlambatan dan kacaunya jadwal
operasional kereta.

BAB III
PENUTUP
3.1 Kesimpulan
Kondisi infrastruktur daerah merupakan bagian terbesar dari prasarana untuk pelayanan
masyarakat di Indonesia. Sayangnya, kondisi infrastruktur di daerah-daerah tersebut masih belum
memadai. Kondisi infrastruktur daerah yang belum memadai akibat minimnya kapasitas pembiayaan
pemerintah daerah untuk pemeliharaan, peningkatan dan pembangunan infrastruktur daerah.
a. Dari sisi irigasi hanya mencapai 48% untuk irigasi kabupaten atau kota dan 39% untuk
irigasi provinsi masih baik. Sedangkan untuk lainnya masih belum memadai dan terbilang
buruk.

b. Kondisi jalan di daerah yang belum memadai bisa dapat dilihat dari penampakannya. Seperti
jalan provinsi yang memiliki tingkat kondisi baik baru mencapai 68%, sementara kabupaten
atau kota masih 59%. Adapun sisanya masih belum menerapkan standar yang sudah
ditentukan.
c. Masih banyak yang belum baik dan memadai infrastruktur daerah. Jalan provinsi yang baik
hanya 68%, sedangkan jalan untuk kabupaten atau kota masih sebesar 59% yang terbilang
mantaP.
d. Demikian pula kondisi cakupan pelayanan air minum masih sangat kecil sebesar 53% dari
target MDG's 68,87%, pelayanan sanitasi 55,5% dari target 62,12%.
3.2 Saran

Untuk itu Kementerian PU bertanggung jawab langsung, dalam Turbinwas selaku


penyelenggara secara umum untuk meningkatkan kapasitas pemerintah daerah dalam
pengelolaan infrastruktur. Dari sisi dana DAK yang merupakan bagian solusi untuk memenuhi
sebagian kekurangan dana dan sebagai sarana untuk meningkatkan kapasitas pemerintah
daerah

DAFTAR PUSTAKA
Jurnal Seminar Nasioanal Pembangunan Infrastruktur Untuk Semua Kerja Sama
Universitas, UI-UGM-ITB
http://bisnis.liputan6.com/read/701681/menteri-pu-akui-kondisi-infrastruktur-ribelum-memadai
http://cgclipping.wordpress.com/2012/12/26/lima-kondisi-kritis-infrastrukturnasional/

Anda mungkin juga menyukai