Anda di halaman 1dari 4

Klub Fotografi & Video-Sinematografi Universitas Negeri

Semarang

CLIC

CLUB LEASURE DIMAGES CHASSEURS

Perkembangan teknologi telah membawa perubahan besar dan


kegairahan baru. Internet dan kemunculan piranti-piranti hitech seperti
smart-sel-phone, notebook, dan kamera foto-video digital, merubah
pola komunikasi, pertukaran informasi, dan interaksi dalam kehidupan
masyarakat modern. Era baru, digital hectic ini menuntut generasi
muda, termasuk mahasiswa, bukan saja handal mengoperasikan
perangkat canggih teknologi, tetapi juga mempunyai kecakapan [skiil]
untuk mengoptimasi pemanfaatannya, dan bahkan memperkayanya
dengan kreatifitas dan inovasi dalam rangka meningkatkan kualitas
berbagai segi kehidupan praktis manusia.
Teknologi digital imaging, termasuk foto dan video [still
images/motion picture]yang berpadu dengan teknologi jaringan virtual
telah membawa dan memberi warna baru pada konten informasi
maupun pada pendekatan dan strategi komunikasi, baik di dunia
bisnis, pencitraan lembaga, dan juga pada [approaches & strategies] di
dunia pendidikan. Sekaligus, ia telah membuka sejumlah profesi dan
lapangan perkerjaan baru yang lebih luas di bidang infromasi dan
teknologi [IT] serta produk hitech processing derivatifnya.
Sejak beberapa tahun terakhir telah muncul suatu kegairahan baru di
kalangan generasi muda [pelajar dan mahasiswa] terhadap
penguasaan piranti dan pemanfaatan teknologi digital imaging, baik
berupa rekayasa foto [still picture] maupun video-sinematografi
[motion picture]. Pada titik inilah arti penting mempersiapkan generasi
muda dan calon sarjana yang kreatif, inovatif, serta proaktif dan handal
dalam penguasaan dan pemanfaatan teknologi.
Kami berpendapat, adalah penting untuk pelajar mahasiswa calon
sarjana dengan penguasaan piranti teknologi dan pemanfaatan digital
imaging. Bidang ini juga dapat menjadi alternatif kegiatan yang positif
dan bermanfaat bagi generasi muda, sekaligus berkontribusi riil bagi
sektor ekonomi-bisnis, pemberdayaan masyarakat, pelestarian
lingkungan, dan promosi serta pengembangan sektor pariwisata.
Redaksi kali ini mengangkat kisah dan kiprah sebuah klub [UKM] foto
bernama CLIC di Universitas Negeri Semarang yang menghimpun 140
mahasiswa Universitas Negeri Semarang yang bergiat dan menorehkan
sejumlah prestasi di bidang fotografi setiap tahun sejak berdiri 14 Mei
2004. Klub ini juga memiliki ribuan anggota penggemar fotografi di
grup Facebook mereka.

REKAM JEJAK
Sejak 1996 sehingga 2000 sebenarnya telah berdiri unit kegiatan
mahasiswa di bidang fotografi yang mewadahi para pecinta fotografi di
Universitas Negeri Semarang [saat itu masih IKIP Negeri Semarang].
Selepas tahun 2000 unit kegiatan mahasiswa tersebut mengalami
surut dan bahkan kevakuman pengurus maupun anggota. Namun
demikian, sejumlah mahasiswa yang kehilangan wadah atas minat,
kegemaran, dan bakat di bidang fotografi yang dimotori oleh saudara
Yassir A Hatta El-Makoalloe kemudian membentuk klub fotografi
mandiri [2004] bernama CLIC [club leasure dimages chasseurs]. Klub
di-launching 14 Mei 2004, bersamaan dengan penyelenggaraan
pelatihan fotografi Kabar Dari Lengkung Lensa bagi pewarta foto dan
calon pewarta foto se-kota Semarang [12-14/05/2004] bekerjasama
dengan Lembaga Pers Mahasiswa EDENT Fakultas Ekonomi Universitas
Diponegoro dan LANGIT fotografi klub.
Selanjutnya, 2004 saat ini [2010] UKM fotografi mengalami mati
suri yang berkepanjangan, akan halnya klub pegiat fotografi CLIC
bertahan dan berkembang sehingga sekarang telah berusia 11 tahun.
2010 muncul aspirasi, baik dari anggota maupun pengurus untuk
mengaktifkan kembali UKM Fotografi yang beberapa tahun menghilang
dari daftar UKM Universitas Negeri Semarang, terlebih sebagian
mahasiswa dan sejumlah pihak di kota Semarang terlanjur
menganggap bahwa klub foto CLIC adalah salah satu UKM di
Universitas Negeri Semarang, maka pada November 2014 Klub Foto
CLIC dikukuhkan SK Rektor sebagai satu dari 56 Unit kegiatan
Mahasiswa yang ada di Universitas Negeri Semarang.

VISI :
Membentuk Unit Kegiatan Mahasiswa yang handal mempersiapkan
sumber daya manusia generasi muda calon sarjana yang kreatif,
inovatif, serta proaktif dan handal dalam penguasaan dan
pemanfaatan teknologi, terutama di bidang fotografi dan videosinematografi.

MISI :
1. Mempersiapkan sumber daya manusia generasi muda calon sarjana
[Unnes] yang proaktif dan handal dalam penguasaan dan
pemanfaatan teknologi di bidang fotografi dan video-sinematografi
2. Meraih prestasi di tingkat lokal, regional, nasional, dan internasional
di bidang fotografi dan video-sinematografi.
3. Mendukung misi Universitas Negeri Semarang menuju universitas
bertaraf internasional pada wilayah penguasaan dan pemanfaatan
digital imaging [still images/motion picture] .
4. Menjadi wadah bagi pecinta dan pegiat fotografi dan videosinematografi di Universitas Negeri Semarang .

AKTIFITAS
Pencapai visi dan misi dilakukan melalui sejumlah program utama,
antara lain:
1.
Pelatihan dan training fotografi dan video-sinematografi
internal secara sinambung dan berkelanjutan.
2.
Melakukan pembinaan dan pendampingan bagi klub-klub
peminat fotografi di tingkat Jurusan dan Fakultas di Universitas
Negeri Semarang.
3.
Peningkatan kualitas sumber daya manusia melalui
pengiriman delegasi ke pelatihan tingkat regional, nasional, dan
internasional.
4.
Mensosialisaskan fotografi dan sinematografi sebagai
aktiftas positif bagi remaja dan pemuda.
5.
Mengikuti berbagai kompetisi lokal, regional, nasional,
dan internasional, seperti: Peksimida, Peksiminas, Pimnas, serta
berbagai kompetisi foto dan video/film lainnya.
6.
Menyelenggarakan workshop, dan pameran di bidang
fotografi dan video, termasuk pelatihan desain dan inovasi media
pembelajaran berbasis digital foto, video imaging, dan
sinematografi.
7.
Menjalin kerjasama dengan organisasi lain.
8.
Mendukung berbagai program universitas dalam hal
dokumentasi dan perencanaan komunikasi dan publikasi berbasis
foto dan video imaging.
9.
Membentuk dan membina klub sinematografi di
Universitas Negeri Semarang.
10.
Andil dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat:
bakti sosial, promosi pariwisata, dan pelestarian lingkungan.

STRUKTUR ORGANISASI
Pelindung : Rektor Universitas Negeri Semarang
Penasihat : Pembantu Rektor Bidang Kemahasiswaan
Pendiri
: Yassir A Hatta el-Makoalloe
Pendamping
: Sucipto Hadi Purnomo
Dewan Kehormatan & Konsultan Ahli:
1. Mr. Sukamoto [Senior Photography Instructor]
2. Dewan Wahyudi [Adventure Photographer]
3. Atok Sugiyanto [Photographer]
4. Tryas Agus Yulianto [IT Practitioner]
5. Krisno Andi Prasetyo [Professional Photographer]
6. Lintang Hakim [Professional Photographer]
7. Widya Kharisma [Advertising & Events]
8. Bayu Rama Nugraha [Photographer]
9. Tegar Bon Bon Bramastio [Documentary Film Maker]
Ketua: Raka HP: 081314316480 / 085777522180

PRESTASI:
sejumlah prestasi yang pernah diraih:

Juara I Lomba Foto Hari Bumi 2005 [FBS Unnes]: Tryas Agus Yulianto,
Juara II Regional Lomba Foto YARIS 2007 [HONDA]: Krisno Andi P., Juara
Harapan Regional Lomba Foto YARIS 2007 [HONDA]: Tryas Agus
Yulianto, Finalis Photo of the Year Contest se-Asia Pasifik 2008
[GARUDA]: Krisno AP, Juara III Peksimida Kategori Foto Warna Jateng
[2008]: Krisno Andi P, Juara I Lomba Foto Ekspresi dalam rangka
HARDIKNAS 2009 [FIP Unnes]: Bayu R.N., Peringkat V Lomba Ekspresi
[FIP: Unnes]: Arif Zakki Nur Fauzan, Peringkat V Lomba Ekspresi [FIP:
Unnes]: Lintang Hakim Nugraha, Juara III Lomba Foto Kelautan
Nasional 2009 [UGM]: Arif Zakki Nur Fauzan, Juara I PEKSIMIDA 2010
kategori Foto Warna Tingkat Jateng [2010]: Bayu R. N., Juara Harapan II
kategori Foto Warna PEKSIMIDA 2010 Jateng: Ahmad Nuzulul., Juara III
Lomba Foto Kelautan Nasional 2009 [UGM], dll.
Sepanjang tahun anggota-anggota Clic meramaikan berbagai lomba
fotografi baik lokal, regional, nasional, dan internasional. Hal ini juga
dalam rangka mengasah dan menguji hasil belajar dan berlatih para
anggota. Cara yang efektif mengukur keberhasilan calon fotografer,
sekaligus membangun porto folio pribadi para fotografer muda.

FATWA & FAKTA DI CLIC


Tak banyak klub dan komunitas hobis yang bertahan dan melampaui
rentang satu dasa warsa. Tentu ada rahasia di balik daya tahan itu.
Rahasia Clic ada pada fatwa-fatwa spirit yang terus diwariskan dari
satu angkatan ke angkatan berikutnya. Mau tahu apa saja fatwa-fatwa
unik itu?
Siapapun boleh menjadi anggota CLIC; punya kamera atau pun belum
tidak ada seorang pun dari lima orang anggota sekaligus pendiri CLIC
yang memiliki kamera, ketika mereka sepakat mendirikan klub.
Anggota CLIC tidak boleh minta dibelikan kamera kepada orang tua,
dan jikapun dibelikan, harus dihitung sebagai hutang yang harus
dibayarkan kelak melalui hasil jepretan.

Anda mungkin juga menyukai