Anda di halaman 1dari 3

Husen M

XI IPA 5
SINOPSIS CERPEN CINTA SEJATI
Suci siswi SMA kelas 2 mempunyai kelebihan berat badan serta mempunyai teman yang
bernama Dinda yang baik dan berjilbab yang selalu memberi semangat dan setia
menemaninya baik suka maupun duka.
Suatu hari Suci ingin melakukan diet dan berjilbab seperti Aisyah siswi kelas 1 yang sering
kelihatan berdua dengan Yusuf ketua Rohis SMA. Ternyata Suci menyukai Yusuf yang
ganteng, pintar dan alim. Demi mendapatkan perhatian dari Yusuf, Suci rela tidak sarapan
dan merubah kebiasaannya ngemil. Tetapi Suci salah sangka dengan Aisyah yang ternyata
adalah adik kandung Yusuf. Suci menyadari kesalahannya yang berjilbab dengan niat hanya
untuk merebut perhatian Yusuf dan berdiet sampai sakit dan masuk Rumah Sakit juga
menyadari bahwa ada yang bisa menyayanginya tanpa ia harus berkorban menjadi langsing.
Yaitu Sang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang Allah swt. yang mengerti tentang diri kita.
Dan hanya kepada Allah-lah kita patut mencurahkan cinta sejati.

SINOPSIS NOVEL SURAT KECIL UNTUK TUHAN


Diceritakan bahwa Keke itu adalah gadis usia 15 tahunan yang sangat enerjik dan
ceria. Ia tinggal bersama kedua kakak lelakinya (Chika dan Kiki) serta ayahnya (Joddy)
yang baru saja cerai dengan ibunya. Suatu hari, Keke tertular penyakit mata kakaknya,
Kiki. Awalnya ia santai-santai saja. Namun telah beberapa hari matanya tidak sembuh juga.
Dan parahnya, ketika ia bermain voli dengan temannya, tiba-tiba Keke pingsan dan
langsung dilarikan ke rumah sakit oleh ayahnya. Disitulah ayahnya tahu bahwa Keke telah
terinfeksi penyakit rabdomiosarkoma atau kanker jaringan lunak, kanker paling ganas yang
pernah ada.
Penyebab kanker ini masih belum diketahui. Dokter menyarankan untuk melakukan
operasi sesegera mungkin, atau nyawa Keke tidak dapat diselamatkan. Namun, setelah
mengetahui resiko dari operasi ini yaitu kehilangan sebagian wajah dan sebelah mata ~
maka Joddy memutuskan untuk mencari jalan lain, jalan alternatif.
Berkali-kali Joddy mencari pengobatan alternatif, namun tak satu pun yang dapat
menolong Keke. Keadaannya justru semakin memburuk. Keke yang belum tahu bahwa
dirinya mengidap kanker mulai curiga tentang penyakit yang dideritanya. Hingga saat
percobaan pengobatan terakhir di Banten, Keke akhirnya mengetahui semuanya karena si
pemilik pengobatan itu membicarakan kanker tersebut tanpa sengaja di depan Keke. Disitu

hatinya benar-benar sakit, tapi ia tak mau menunjukkan rasa sakitnya ke semua orang yang
mengantarnya (Joddy, pak Iyus , karyawan Joddy , dan sahabat-sahabatnya).
Joddy bukan tipikal ayah yang mudah menyerah. Akhirnya ia menemukan dokter
spesialis kanker no.1 di Indonesia. Awalnya, dokter ini menyarankan hal yang sama,
operasi. Namun Joddy bersekukuh agar dapat mencari cara yang lain. Kemudian dokter itu
menyarankan untuk di-kemoterapi saja walaupun belum tentu sembuh 100% . Joddy
dengan segera menyetujuinya. Berbagai tahap kemoterapi dan radiologi harus dijalani oleh
Keke. Ia selau menahan rasa sakitnya yang sangat itu. Sebagai anak usia 15 tahun, Keke
termasuk anak yang kuat. Hingga kesembuhan pun ia dapatkan.
Namun itu hanya sesaat..
Beberapa bulan kemudian, Keke dikatakan terinfeksi, masih kanker yang sama. Saat
mendengar ini, ia hanya bisa pasrah dan berkata pada ayahnya, "Ayah.. tidak apa-apa, kalau
Tuhan maunya Keke menjalanin cobaan ini.. Keke siap!" . Jelas ini adalah kebohongan
besar Keke, bahwa ia sesungguhnya sangat tidak siap. Ia hanya ingin membuat ayahnya
sedikit gembira. Tapi justru, tekad inilah yang nantinya menemani Keke samapai
penghujung umurnya.
Semua dokter tidak sanggup menangani Keke lagi, bahkan dokter Singapura pun,
begitu juga Amerika Serikat. Tidak ada yang mampu menolong Keke. Namun gadis itu
tetap semangat menjalani hidup. Hingga sebelum akhir khayatnya, bahkan ia masih sempat
mengikuti ujian akhir sekolah dan mendapatkan peringkat ketiga di kelasnya!. Sungguh
luar biasa, padahal ketika ujian, ia lumpuh!. Hari terakhir ujian pun ia lewati dengan
bantuan tangan Pak Iyus, karena Keke tak bisa menggunakan tangannya lagi.
Dan akhirnya, Ia meninggal tepat tanggal 25 Desember, pukul 11 malam. Sebuah
wangi melati muncul misterius selama 5 menit, disaksikan beberapa orang yang menemani
di detik-detik terakhir nafas Keke. Wangi itu mengakhiri ketegaran perjuangan seorang
Keke di dunia ini. Mengingatkan kita, bahwa tak ada yang abadi, semua hanya sementara.

CONTOH RINGKASANESAI NARKOBA DAN GENERASI MUDA


Narkoba adalah singkatan dari Narkotika dan Obat/Bahan berbahaya yang telah
beredar dimasyarakat perkotaan maupun di pedesaan, termasuk bagi aparat hukum. Selain
Narkoba, istilah lain yang diperkenalkan khususnya oleh Departemen Kesehatan RI adalah
NAPZA yaitu singkatan dari Narkotika, Pasikotropika dan Zat adiktif lainnya. Semua
istilah ini sebenarnya mengacu pada sekelompok zat yang umumnya mempunyai risiko
yang oleh masyarakat disebut berbahaya yaitu adiksi atau kecanduan.
Narkoba atau NAPZA merupakan zat yang bila masuk ke dalam tubuh akan
mempengaruhi tubuh, terutama susunan syaraf pusat sehingga apabila disalahgunakan akan

menyebabkan gangguan fisik, jiwa dan kehidupan bersosial. Karena itulah Pemerintah
melarang keras beredarnya Narkoba ini.
Mengapa NAPZA dikategorikan berbahaya?
Pertama Narkotika, Narkotika adalah zat yang berasal dari tanaman atau buatan
yang apabila dikonsumsi tidak sesuai prosedur akan menyebabkan perubahan kesadaran,
mengurangi sampai menghilangkan rasa sakit dan dapat menimbulkan ketergantungan pada
penggunanya. Jenis Narkotika yang sering disalahgunakan adalah morfin, heroin, petidin,
termasuk ganja, mariyuana, hashis dan kokain.
Lalu Psikotropika, Psikotropika adalah zat alami maupun sintetis yang berdampak
aktif terhadap kejiwaan karena pengaruhnya di susunan syaraf pusat, sehingga dapat
menimbulkan perubahaan tertentu pada aktivitas mental dan perilaku pengguna.
Psikotropika yang sering disalahgunakan adalah amfetamin, ekstasi, shabu, obat penenang
seperti mogadon, rohypnol, dumolid, lexotan, pil koplo, BK, termasuk LSD dan
Mushroom.
Sedangkan Zat adiktif lainnya disini adalah zat yang bukan Narkotika &
Psikotropika seperti alkohol atau metanol, tembakau, gas yang dihirup maupun zat pelarut.
Begitu banyak zat-zat berbahaya seperti dia atas yang beredar saat ini, entah sampai
kapan trend menggunakan zat terlarang ini berlanjut. Padahal bergitu banyak dampak
negatif yang ditimbulkannya
CONTOH RINGKASAN KRITIK KEBANGKITAN TRADISI SASTRA KAUM
BERSARUNG
Selama ini, entah karena dinafikan atau justru karena menafikan fungsinya sendiri,
kaum pesantren seolah tersisih dari pergulatan sastra yang penuh gerak, dinamika, juga
anomali. Bahkan, di tengah-tengah gelanggang sastra lahir mereka yang menganggap
bahwa kaum santrilah yang mematikan sastra dari budaya bangsa. Di setiap pesantren,
kedangkalan pandangan membuat mereka menarik kesimpulan picik bahwa santri itu hanya
percaya pada dogma dan jumud. Mereka melihat tradisi hafalan yang sebenarnyalah
merupakan tradisi Arab yang disinkretisasikan sebagai bagian dari budaya belajarnya, telah
membuat kaum bersarung ini kehilangan daya khayal dari dalam dirinya. Dengan
kapasitasnya sebagai sosok yang paling berpengaruh bagi transfusi budaya bangsa ini,
dengan seenaknya ditarik hipotesis bahwa pesantrenlah musuh pembudayaan sastra yang
sebenarnya. Kaum bersarung adalah kaum intelektualis yang memarjinalkan sisi imaji dari
alam pikirnya sendiri. Pesantren adalah tempat yang pas buat mematikan khayal. Pesantren
adalah institut tempat para kiai dengan dibantu para ustadnya menempa kepala para santri
dengan palu godam paksa.

Anda mungkin juga menyukai