Anda di halaman 1dari 1

60

BAB V
PENUTUP
A. Simpulan
Proses pembuatan sesuai dengan prosedur research and development
(R&D). Adapun rancangan dari perangkat eksperimen terdiri dari alat
eksperimen dan buku panduan penggunaan alat eksperimen.
Rancangan dan validasi alat eksperimen fluida dinamis sebagai media
pembelajaran fisika SMA telah dinyatakan valid. Uji validasi yang dilakukan
yaitu validitas konstruk, validitas konstruk divalidasi oleh 3 orang desen
program studi pendidikan fisika dan 2 orang guru fisika SMA. Hasil penilaian
validitas alat adalah sangat tinggi dengan kategori valid.
Rancangan dan validasi buku panduan penggunaan alat eksperimen
fluida dinamis sebgai media pembeljaran fisika SMA telah valid. Uji validasi
yang dilakukan yaitu validitas isi, validitas isi divalidasi oleh 3 orang desen
program studi pendidikan fisika dan 2 orang guru fisika SMA. Hasil penilaian
validitas buku panduan adalah sangat tinggi dengan kategori valid.
Dengan demikian, perangkat eksperimen fluida dinamis dinyatakan
sudah layak digunakan sebagai media pembelajaran untuk fisika SMA.
B. Rekomendasi
Penelitian yang dilakukan oleh penulis ini hanya sebatas merancang,
membuat perangkat eksperimen fluida dinamis, serta melakukan uji validitas
dari perangkat eksperimen yang telah dibuat. Sebagai rekomendasi dari
penulis, perangkat eksperimen fluida dinamis yang sudah dibuat ini dapat
dilanjutkan dengan uji praktikalitas ke sekolah-sekolah sebagai media
pembelajaran pada materi konsep fluida dinamis.

58

60

Anda mungkin juga menyukai