Anda di halaman 1dari 2

PROSESI YUDISIUM PROGRAM STUDI MAGISTER KEBIDANAN FAKULTAS

KEDOKTERAN UNIVERSITAS BRAWIJAYA


Ykh. Dekan beserta Wakil Dekan FKUB
Ykh. Ketua dan Sekretaris Program Studi Magister Kebidanan FKUB
Ykh. PJMK Program Studi Magister Kebidanan FKUB
Dan hadirin sekalian yang kami muliakan
Ass. Wr.Wb
Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT, sehingga pada hari yang berbahagia ini,
tepatnya hari Rabu tanggal 5 Oktober 2016, kita semua dapat hadir disini dalam rangka,
Yudisium Program Studi Magister Kebidanan Fakultas Kedokteran Universitas Brawijaya,
periode 5 oktober 2016.
Adapun susunan acara pada hari ini, yang akan dimulai dengan:
1. Pembukaan
2. Pemanggilan peserta yudisium
3. Pembacaan dan penandatanganan berita acara Yudisium, oleh ketua Program
Studi Magister Kebidanan
4. Pembacaan Surat Keputusan Dekan, tentang Yudisium Magister Kebidanan oleh
Dekan FKUB
.............Acara dilanjutkan dengan sambutan-sambutan,
1. Sambutan dari Ketua Program Studi Magister Kebidanan
2. Sambutan Dekan FKUB
3. Penyerahan kenang-kenangan dari peserta Yudisium Magister Kebidanan kepada
KPS Magister Kebidanan
Dilanjutkan dengan.....
1. Pembacaan Doa
2. Pemberian ucapan selamat dan foto bersama
3. Dan diakhiri dengan Penutup
Agar acara bisa berlangsung dengan lancar, marilah kita bersama-sama memulai acara
ini dengan bacaan Basmallah....
Hadirin sekalian, kami panggil peserta Yudisium Program Studi Magister Kebidanan
FKUB untuk memasuki ruangan, kepada saudari........(satu persatu peserta yudisium
dipanggil masuk kedalam ruangan)
Selanjutnya, pembacaan dan penandatanganan Berita Acara Yudisium oleh Ketua
Program Studi Magister Kebidanan. Kepada Dr.dr. Nurdiana, M.Kes dipersilahkan.......
(KPS membaca BA yudisium dan menandatangani, dilanjutkan Dekan)

Selanjutnya, Pembacaan Surat Keputusan Dekan tentang Yudisium Program Studi


Magister Kebidanan oleh Dekan FKUB, kepada ibu dekan Dr. dr. Sri Andarini, M.Kes
dipersilahkan......(Dekan membaca SK...tunggu ttd)
Untuk acara selanjutnya adalah sambutan, kami persilahkan kepada Ketua Program
Studi MagisterKebidanan FKUB-kepada Dr.dr. Nurdiana, M.Kes dipersilahkan.......
Terimakasih kepada Dr.dr. Nurdiana, M.Kes selaku Ketua Program Studi Kebidanan atas
sambutannya
Selanjutnya kami persilahkan Sambutan Ibu Dekan FKUB, kepada Dr. dr. Sri Andarini,
M.Kes dipersilahkan......
Terimakasih kepada Dr. dr. Sri Andarini, M.Kes selaku Dekan FKUB atas sambutannya
Untuk acara selanjutnya
Penyerahan kenang-kenangan dari perwakilan Peserta Yudisium PS Magister Kebidanan
kepada

KPS

Magister

Kebidanan..Kepada

Sdri.............................................................yang mewakili kami persilahkan. Kenangkenangan berupa buku yang nantinya akan melengkapi ruang baca PS Magister
Kebidanan. Kami mohon kepada KPS untuk menerima (bisa kita berikan tepuk tangan
untuk kenang-kenangan yang diberikan dan semoga bermanfaat.......)
Sampailah kita diakhir acara, untuk selanjutnya,
Pembacaan Doa dipimpin oleh bapak Husnul Fathoni. Kepada bapak husnul Fathoni
kami persilahkan...
Dengan doa yang telah dibacakan, demikian berakhirlah acara Yudisium Program Studi
Magister Kebidanan periode 5 Oktober 2016. Kami mohon kepada segenap pimpinan dan
undangan untuk memberikan selamat kepada Magister Kebidanan Baru.
Kami Mohon kepada Ibu Dekan, Wakil Dekan, Ketua dan Sekretaris Program Studi untuk
berfoto bersama Magister Kebidanan Baru.
Saya

selaku

MC

mohon

Wassalam.....................

maaf

jika

ada

salah-salah

kata,

kurang

lebihnya

Anda mungkin juga menyukai