Anda di halaman 1dari 1

Ilustrasi Kasus

Seorang wanita 20 tahun datang ke poliklinik umum dengan keluhan nyeri pinggang
belakang yang dirasakan sejak kurang lebih 3 hari yang lalu. Nyeri dirasakan setiap waktu, baik
saat pasien melakukan aktivitas maupun pada saat beristirahat. Keluhan lain berupa nyeri ulu
hati, namun tidak ada keluhan mual. Pasien bekerja sebagai tukang jahit baju.
Pada anamnesis pasien mengaku mulai bekerja sejak jam 7 pagi sampai jam 9 malam di
tempat kerjanya. Sebelum bekerja, pasien mengaku tidak pernah merasakan keluhan tersebut.
Pada saat bekerja, pasien lebih sering duduk ketimbang berdiri. Pada saat menjahit pakaian,
posisi duduk pasien lebih lama menunduk. Pasien sering menemui keluhan yang sama pada
teman kerjanya yang lain.
Pada pemeriksaan fisik pasien, didapatkan keadaan umum baik, kesadaran compos mentis.
Skala nyeri menurut pasien adalah 7 dari nilai maksimal adalah 10. Tanda vital yaitu tekanan
darah pasien 110/80 mmHg, nadi 80 kali/menit, napas 22 kali/menit, suhu 36,7 oC. Status gizi
pasien, tinggi badan 150 cm, berat badan 45 kg dengan hasil BMI = 20 (Normal). Status
generalis, kepala : rambut warna hitam. Pemeriksaan mata, konjungtiva tidak anemis dan sklera
tidak ikterik, dan lensa tidak keruh. Pemeriksaan THT dalam batas normal. Jantung dalam batas
normal. Paru dalam batas normal. Ekstremitas tidak didapatkan edem. Pada penunjang tidak
dilakukan.

Anda mungkin juga menyukai