Anda di halaman 1dari 1

Soal-soal komunikasi

1. Seorang ibu membawa anak perempuannya, Ani, yang berusia 3 tahun ke tempat
praktek dr. Andi. Ani mengalami demam selama 5 hari dan terjadi percakapan sebagai
berikut.
dr. Andi: 00... anak ibu sudah panas selama 5 hari. Waduh bisa-bisa DHF ini. Kok tidak
segera dibawa ke sini waktu awal-awal panas kemarin?
Ibu: Anak saya kenapa dok? DHF itu apa, dokter? Saya tidak paham.
Apa penyebab tidak efektifnya komunikasi dokter dengan pasien pada ilustrasi di atas?
A. Dokter tidak dapat menjadi pendengar yang baik
B. Pasien memiliki pengetahuan yang terbatas
C. Dokter gagal melakukan proses encoding informasi
D. Pasien terlalu banyak memberikan pertanyaan
E. Dokter tidak memahami latar belakang budaya paslen
ANSWER: C
2. Pak Joni, seorang pria berusia 80 tahun, digiring polisi karena akan membunuh
pamannya. Pak Joni datang ke kantor polisi dan melaporkan bahwa istrinya selingkuh
dengan pamannya. Ia datang dengan membawa barang bukti berupa gambar cicak
berwarna hijau. Oleh karena itu, ia berniat untuk membunuh pamannya. Pada kasus di
atas, dalam menghadapi pasien tersebut sebaiknya dokter bersikap ...
A. simpatik
B. antipatik
C. empatik
D. kompromistik
E. netral
ANSWER: C
3. Seorang perempuan/ibu khawatir karena takut tumor: Ibu : Dok
saya takut .... karena tetangga saya meninggal karena kanker.
Dokter: Ibu takut, ibu juga terkena kanker? Sikap dokter
tersebut disebut .....
A. Evaluasi
B. Asumsi
C. Refleksi
D. Koreksi
E. Simpati

Anda mungkin juga menyukai