Anda di halaman 1dari 2

Cara Pengklaiman BPJS

Sekilas BPJS Kesehatan - BPJS Kesehatan merupakan asuransi yang tersedia di Indonesia
sebagai asuransi yang dapat menjamin kesehatan dari pekerja maupun orang orang dengan
mata pencaharian lain yang tergabung sebagai peserta dari BPJS kesehatan. Bentuk
pelayanan dari BPJS kesehatan berupa kemudahan dalam proses pengobatan dan juga
pemberian keringanan dalam pembiayaan fasilitas kesehatan. Besarnya keringanan ini
tergantung dari pelayanan yang anda dapatkan, anda bahkan bisa mendapatkan pelayanan
kesehatan dengan gratis menggunakan asuransi ini. Pelayanan dari asuransi BPJS kesehatan
bisa diperoleh dari rumah sakit rumah sakit tertentu atau fasilitas kesehatan lain yang telah
ditentukan sebelumnya oleh BPJS kesehatan. Biasanya, fasilitas kesehatan maupun rumah
sakit ini adalah yang telah memiliki kerja sama dengan asuransi BPJS kesehatan seperti milik
pemerintah.

Yang dapat menjadi peserta BPJS kesehatan


Orang orang yang bisa mendaftarkan diri menjadi peserta dari BPJS kesehatan antara lain
adalah setiap warga Indonesia dan orang asing yang telah bekerja di Indonesia minimal 6
bulan, yaitu penerima dari bantuan berupa iuran jaminan kesehatan atau PBI yang meliputi
orang tidak mampu serta fakir miskin yang penetapannya telah disesuaikan dengan ketentuan
dari peraturan dan perundang undangan, serta anggota yang bukan penerima dari bantuan
berupa iuran dari jaminan kesehatan atau non PBI yang meliputi pegawai negeri sipil,
anggota dari TNI dan Polri, para pejabat negara, pegawai pemerintah yang bukan pegawai
negeri sipil, pegawai swasta serta para pekerja lain dan termasuk warga negara asing yang
telah bekerja di Indonesia selama minimal 6 bulan.
Selain itu, para pekerja lain yang memiliki usaha sendiri juga bisa menjadi anggota dari
asuransi BPJS kesehatan. Selain pekerja, orang orang berikut ini juga bisa menjadi anggota
dari asuransi BPJS kesehatan seperti para investor, para pemberi kerja, veteran, penerima
dana pensiun yang mencakup para pegawai negeri sipil, anggota dari TNI dan Polri, pejabat
negara, duda, janda maupun anak yang mendapatkan hak dari dana pensiun. Selain itu, duda,
anak yatim piatu atau duda dari para veteran dan juga perintis kemerdekaan juga dapat
memiliki hak untuk menjadi anggota dari BPJS kesehatan.

Untuk pekerja yang mendapatkan upah, maka anggota keluarga yang bisa ditanggung
mencakup suami atau istri serta anak dari pernikahan yang sah hingga 5 orang. Anak anak
tersebut harus memiliki kriteria yaitu belum menikah dan belum mendapatkan penghasilan
sendiri serta belum berusia 25 tahun yang masih melanjutkan dalam masa pendidikan formal.
Sedangkan untuk pekerja yang tidak mendapatkan upah maupun bukan pekerja, maka bisa
mengikutsertakan para anggota keluarga tanpa batas.

Bagaimana melakukan klaim BPJS Kesehatan?


Klaim dari biaya kesehatan yang dikeluarkan oleh peserta dari asuransi BPJS kesehatan
biasanya telah secara otomatis dilakukan oleh rumah sakit maupun fasilitas kesehatan yang
telah ditunjuk oleh asuransi BPJS kesehatan. Sehingga peserta biasanya tidak bisa
mengajukan sendiri klaim pada BPJS kesehatan. Walaupun begitu, ada beberapa cara yang
bisa dilakukan agar pasien dapat mengajukan klaim pada asuransi BPJS kesehatan. Cara yang
dilakukan adalah dengan mengajukan permohonan klaim pada pihak rumah sakit, sehingga
nantinya pihak rumah sakit tersebut yang akan meneruskan pengajuan dari permohonan
klaim yang ditujukan pada asuransi BPJS kesehatan.
Apabila dari asuransi BPJS kesehatan telah dapat menyetujui permohonan klaim tersebut,
maka dana akan bisa dicairkan. Pencairan dana ini akan diteruskan ke rumah sakit yang
bersangkutan dan bukan ke rekening dari pasien atau peserta dari asuransi BPJS. Walaupun
begitu, nantinya pasien atau peserta dari BPJS kesehatan ini akan bisa mendapatkan dana
untuk penggantian biaya dari rumah sakit tersebut. Untuk bisa mengajukan klaim pada
asuransi BPJS kesehatan, maka pasien akan diminta untuk melengkapi dokumen dokumen
seperti foto kopi dari kartu keluarga, foto kopi dari KTP, foto kopi dari kartu peserta yang
menunjukkan keanggotaan pada asuransi BPJS kesehatan, kuitansi yang terkait dari rumah
sakit selama perawatan medis, rekam medis serta surat mengenai keterangan lahir apabila
kasusnya adalah kasus melahirkan.

Anda mungkin juga menyukai