Anda di halaman 1dari 6

LAPORAN KETUA PENYELENGGARA

SEMINAR KUSTA DAN FRAMBUSIA DALAM RANGKA HARI


KESEHATAN NASIONAL (HKN) KE-52
TINGKAT KOTA CIMAHI TAHUN 2016

ASSALAMUALAIKUM WR.WB,
SELAMAT PAGI,
SALAM SEJAHTERA BAGI KITA SEMUA,
SAMPURASUN...

YTH : BAPAK ASISTEN PEREKONOMIAN DAN


PEMBANGUNAN KOTA CIMAHI,
BAPAK/ IBU NARASUMBER (KEPALA
SUBDIT KUSTA DAN FRAMBUSIA
KEMENTERIAN KESEHATAN RI),
KEPALA DINAS KESEHATAN PROV.
JAWA BARAT,
KETUA TP PKK KOTA CIMAHI, KADER
PKK DAN KADER KESEHATAN SE-
KOTA CIMAHI
PARA PESERTA SEMINAR, SERTA
HADIRIN DAN UNDANGAN YANG
BERBAHAGIA.

ALHAMDULILLAHI ROBBIL ALAMIIN, WASHOLATU WASSALAMU


ALA ASROFIL ANBIYAI WAL MURSALIIN WAALA ALIHI WASOHBIHI
AJMAIIN. ASHADU ANLA ILAA HA ILLALAHU WAH DAHULA
SARIKALAH WA ASHADU ANNA MUHAMMADAN ABDUHU
WAROSSULUH.
PADA KESEMPATAN YANG BERBAHAGIA INI IJINKANLAH
SAYA MENYAMPAIKAN LAPORAN PENYELENGGARAAN KEGIATAN

1
SEMINAR KUSTA & FRAMBUSIA DALAM RANGKA HARI
KESEHATAN NASIONAL (HKN) KE-52 TINGKAT KOTA CIMAHI
TAHUN 2016, SEBAGAI BERIKUT:

I. LATAR BELAKANG

KUSTA MERUPAKAN SALAH SATU PENYAKIT MENULAR


BERBASIS LINGKUNGAN DAN SAMPAI SAAT INI MASIH MENJADI
MASALAH KESEHATAN DI INDONESIA.
PADA TAHUN 2016 DI KOTA CIMAHI TERDAPAT 6 KASUS
PENYAKIT KUSTA (DALAM WILAYAH 3 KASUS, 3 KASUS LAINNYA
LUAR WILAYAH). KOTA CIMAHI BERBATASAN DENGAN KAB.
BANDUNG DAN KAB. BANDUNG BARAT DIMANA JUMLAH KASUS
PENYAKIT KUSTA CUKUP BANYAK.
PENCEGAHAN & PENANGGULANGAN PENYAKIT KUSTA
MEMERLUKAN SDM YANG TERAMPIL DAN MELIBATKAN
BERBAGAI UNSUR, BAIK DARI MASYARAKAT UMUM, ORMAS
DAN PEMERINTAH SEBAGAI PEMEGANG KEBIJAKAN
PENGOBATAN KUSTA MEMBUTUHKAN WAKTU YANG LAMA
SEHINGGA RENTAN MENGALAMI DROP OUT PENGOBATAN,
OLEH KARENA ITU DIBUTUHKAN ADANYA MOTIVASI PASIEN
UNTUK SEMBUH
PENYAKIT KUSTA SAMPAI SAAT INI MASIH DITAKUTI
MASYARAKAT, KELUARGA TERMASUK SEBAGIAN PETUGAS
KESEHATAN. HAL INI DISEBABKAN MASIH KURANGNYA
PENGETAHUAN, KEPERCAYAAN YANG KELIRU TERHADAP
KUSTA DAN CACAT YANG DITIMBULKANNYA
UPAYA PENANGGULANGAN KUSTA HARUS KREATIF, INOVATIF,
KOMPREHENSIF DAN BERKELANJUTAN UNTUK MEMPERBAIKI
KUALITAS PENANGANAN KASUS DENGAN MEMBERDAYAKANN
POTENSI MASYARAKAT.

II. DASAR PENYELENGGARAAN:

1. UU NOMOR 36 TAHUN 2009 TENTANG KESEHATAN

2
2. PERATURAN MENTERI KESEHATAN RI NOMOR 40 TAHUN
2016 TENTANG PETUNJUK TEKNIS PENGGUNAAN PAJAK
ROKOK UNTUK PENDANAAN PELAYANAN KESEHATAN
MASYARAKAT

3. RENCANA STRATEGIS KEMENTERIAN KESEHATAN TAHUN


2015-2019

4. DOKUMEN PELAKSANAAN ANGGRAN (DPA) KEGIATAN


PENCEGAHAN DAN PENGENDALIAN PENYAKIT MENULAR
TAHUN 2016.

III. TUJUAN

TUJUAN DILAKSANAKANNYA KEGIATAN INI ADALAH AGAR:

1. MASYARAKAT MENGETAHUI DAN MEMAHAMI TENTANG


PENYAKIT KUSTA, GEJALA, CARA PENULARAN, PENGOBATAN,
DAN PENCEGAHANNYA

2. MASYARAKAT TIDAK FOBIA/ TAKUT DENGAN PENDERITA KUSTA

3. MENGURANGI STIGMA DI MASYARAKAT TENTANG KUSTA

IV.SASARAN

SASARAN KEGIATAN INI ADALAH KADER KESEHATAN SE-KOTA


CIMAHI SEBANYAK 500 ORANG.

V. NARASUMBER

1. SUB DIT KUSTA DAN FRAMBUSIA KEMENTERIAN KESEHATAN


RI
3
2. BIDANG PLPP DINAS KESEHATAN PROVINSI JAWA BARAT

VI.METODA

KEGIATAN DILAKSANAKAN DENGAN METODE CERAMAH DAN


TANYA JAWAB

4
WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN KEGIATAN

KEGIATAN SEMINAR KUSTA DAN FRAMBUSIA MERUPAKAN SALAH


SATU RANGKAIAN KEGIATAN DALAM RANGKA PERINGATAN HKN
KE-52 TAHUN 2016, DAN DILAKSANAKAN PADA:

HARI/ TANGGAL : KAMIS, 24 NOVEMBER 2016

WAKTU : PK. O9.00 sd. SELESAI

TEMPAT : GD. PUSSEN ARHANUD KOTA CIMAHI

VII. BIAYA

SUMBER BIAYA PADA KEGIATAN INI DIBEBANKAN PADA ABBD


KOTA CIMAHI TAHUN ANGGARAN 2016.

VIII. INDIKATOR KEBERHASILAN

MENINGKATNYA PENGETAHUAN MASYARAKAT TENTANG


PENYAKIT KUSTA.

DEMIKIAN LAPORAN KAMI, SELANJUTNYA MOHON PERKENAN


BAPAK ASISTEN PEREKOMONIAN DAN PEMBANGUNAN KOTA
CIMAHI UNTUK MEMBERIKAN SAMBUTAN SEKALIGUS MEMBUKA
SECARA RESMI ACARA SEMINAR KUSTA DAN FRAMBUSIA
TINGKAT KOTA CIMAHI TAHUN 2016.
ATAS PERKENAN BAPAK KAMI HATURKAN TERIMAKASIH.

WABILLAHITAUFIQ WAL HIDAYAH


WASSALAMUALAIKUM WR. WB.

KEPALA BIDANG P2PL


DINAS KESEHATAN KOTA CIMAHI,

5
DR. ARS AGUSTININGSIH, MARS.

Anda mungkin juga menyukai