Anda di halaman 1dari 2

JURUSAN PENDIDIKAN TEKNIK OTOMOTIF

FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

Mata Kuliah : Bahan Bakar dan Pelumas Otomotif


Pengampu : Dr. Zainal Arifin, MT
Kelas : A dan C
Semester : III (tiga)
Sifat ujian : Take Home Examination

A. Petunjuk
Jawab dengan jelas semua pertanyaan disertai dengan sumber rujukan anda
Ditulis pada lembar folio bergaris

B. Soal

1. Syarat terjadinya pembakaran pada sebuah motor adalah tersedianya oksigen yang cukup, bahan bakar
yang cukup dan panas atau api yang baik.
a. Jelaskan proses terjadinya pembakaran pada motor bensin
b. Jelaskan upaya-upaya yang dapat dilakukan atau perkembangan teknologi untuk memperbaiki kualitas
pembakaran pada motor tersebut sehingga menghasilkan panas pembakaran yang lebih baik dan
efektif
2. Dalam proses pembakaran motor bensin dan diesel terdapat hal yang sangat berbeda, dimana pada motor
bensin diupayakan agar bahan bakar tidak mudah terbakar, sementara pada motor diesel justru sebaliknya
untuk mencegah terjadinya detonasi pada motor, jelaskan perbedaan detonasi pada kedua motor tersebut
dan jelaskan pula karakteristik pembakaran pada motor diesel.
3. Pertamina memasarkan Produk Bahan bakar Minyak (BBM) untuk Gasoline Engine yang dijual di SPBU
saat ini adalah Premium, Pertamax, dan Pertamax Plus.
a. Deskripsikan apa yang anda ketahui tentang perbedaan antara Bahan Bakar Premium, Pertamax, dan
Pertamax Plus
b. Deskripsikan pula tentang aplikasi dan keunggulan Pertamax Plus bila dibandingkan dengan Pertamax
maupun Premium
4. Jika anda memiliki kendaraan Toyota Corolla dengan dengan kapasitas engine 1.588 cc, compression ratio
1 : 8,5 dan minimum octane rating RON 91, bahan bakar yang tersedia di tempat anda adalah Premium,
Pertamax dan Pertamax Plus, tentukan pilihan bahan bakar yang paling tepat untuk kendaraan anda dari
sisi teknis, serta jelaskan alasannya.
5. Spesifikasi teknis Toyota Yaris dengan Engine 2NZ-FE memiliki requirement Engie oil grade SAE 5W/30,
Engie oil grade moderate climate SAE 10W/30, Engie oil grade hot climate SAE 20W/30, Engie oil grade
alternative moderate climate SAE 15W/40, Engie oil clasification API/ACEA SJ/A1-96. Tentukan minyak
pelumas yang akan anda gunakan beserta alasanya
6. Sebuah kendaraan Suzuki Super Carry memiliki spesifikasi teknis kapasitas 970 cc, perbandingan
kompressi 1 : 8,8 dengan minimum octane rating RON 91.
a. Tentukan bahan bakar yang paling sesuai untuk kendaraan tersebut
b. Jelaskan sisi teknis alasannya mengapa anda menggunakan bahan bakar tersebut.
7. Selanjutnya dari spesifikasi teknis Suzuki Super Carry tersebut dipersyaratkan Engie oil grade SAE 5W/30,
Engie oil grade moderate climate SAE 10W/30, Engie oil grade hot climate SAE 20W/50, Engie oil grade
alternative moderate climate SAE 10W/40, Engie oil clasification API/ACEA SG/A2-96 atau Engie oil
clasification alternative moderate climeate API/ACEA SH/A2-96. Tentukan minyak pelumas yang tepat
digunakan beserta alasanya
8. Misalkan bahan bakar premium memiliki karakteristik sebagai berikut : (a) flash point 42oC; (b) auto ignition
temperatur 370 oC; sementara bahan bakar diesel memiliki (a) flash point 53 oC; (b) auto ignition
temperatur 254 oC; dapatkah kedua bahan bakar tersebut saling dipertukarkan (interchangable) dan
bagaimanakah pengaruhnya terhadap performance mesin.
9. PERTAMINA telah memasarkan PERTAMINA DEX sebagai Bahan Bakar Diesel Engine sejak 15 Agustus
2005 dengan harga Rp. 6300,- per liter di SPBU dan bisa didapatkan pada SPBU Jakarta, Bandung dan
Surabaya.
a. Jelaskan apa yang anda ketahui tentang perbedaan antara Bahan Bakar PERTAMINA DEX dengan
Bio-Solar maupun Solar
b. Deskripsikan pula tentang keunggulan PERTAMINA DEX bila dibandingkan dengan Bio-Solar maupun
Solar
10. Penggunaan bahan bakar gas (BBG) pada kendaraan bermotor telah lama dikenal oleh masyarakat, ketika
subsidi bahan bakar semakin meningkat ada upaya untuk melakukan konversi dari bahan bakar minyak
(BBM) ke bahan bakar gas (BBG). Terdapat 2 (dua) jenis bahan bakar gas yang dapat digunakan pada
kendaraan bermotor yaitu LPG dan CNG.
a. Jelaskan karakteristik masing-masing gas tersebut serta tentukan bahan bakar yang paling tepat untuk
kendaraan bermotor
b. Gambarkan instalasi penggunaan bahan bakar gas tersebut pada kendaraan bermotor

Anda mungkin juga menyukai