Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN

1. Latar Belakang

Kebutuhan akan data yang valid menjadi keharusan bagi pelaku usaha apapun. Karena
data yang valid akan menjadi acuan untuk pengambilan keputusan apakah rencana usaha
akan dijalankan atau tidak. Dalam kerangka rencana usaha tambang galian C ini, survey
penyelidikan awal atau pre-liminary study mengenai jumlah adangan material menjadi
sangat penting. Hasil observasi lapangan, analisa data serta perhitungan/kalkulasi cadangan
akan menjadi poin terpenting yang akan menjadi titik acuan pengambilan keputusan. Arti
penting lainnya adalah, bahwa survey penyelidikan ini dapat mencegah pelaku usaha dari
kerugian yang besar jika terjadi kesalahan penafsiran/forecast cadangan material galian.

2. Maksud dan Tujuan


Mengetahui jenis material galian C yang terdapat di lokasi penelitian
Mengetahui volume cadangan material yang dapat dieksploitasi
Analisa kelayakan penyertaan modal (investasi)

3. Manfaat Penelitian
Sehubungan dengan data dan informasi yang dipaparkan pada penelitian ini, maka ada
3 pihak yang dapat mendapatkan manfaatnya.
Bagi Investor
dengan tersedianya data yang valid, setidaknya investor dapat mempertimbangkan
kelayakan dan keamanan penyertaan modalnya
Bagi Pengelola
Hasil survey penyelidikan ini menjadi data pelengkap yang sangat penting untuk
menunjang kepercayaan diri sebagai pengelola dan kepercayaan investor untuk
bekerjasama

4. Ruang Lingkup Penelitian


Cakupan penelitian dibatasi oleh pertanyaan berikut:
Jenis material apa saja yang terkandung dalam lokasi penelitian?
Berapa volume kubikasi cadangan bahan galian yang dapat ditambang?
Apakah investasi dalam usaha tambang ini layak (menguntungkan)?

5. Lokasi Penelitian
5.1. Letak Administratif
Secara administratif, lokasi penelitian ini berada di Provinsi NTB, Kabupaten
Lombok Timur, Kecamatan Labuan Haji (Lokasi 1), Desa Korleko dan Kecamatan
Wanasaba Desa Mamben (Lokasi 2).
5.2. Kesampaian Lokasi

1
Lokasi 1 berjarak sekitar 5 km dari SPBU Lenek menuju selatan, dan hanya berjarak
100 meter sebelah timur jalan raya. Lokasi 2 berjarak sekitar 1 km sebelah barat
kolam renang mata air Zamzara Desa Mamben. Kedua lokasi dapat dengan mudah
ditempuh dengan kendaraan bermotor.

Anda mungkin juga menyukai