Anda di halaman 1dari 5

1. Di bawah ini adalah hasil percobaan daya hantar listrik dari beberapa larutan.

Larutan Lampu Banyak gelembung


1 Menyala terang Banyak
2 Menyala redup Banyak
3 Tidak menyala Sedikit
4 Tidak menyala Tidak ada
Dari data di atas, pasangan yang termasuk elektrolit kuat dan elektrolit lemah berturut-turut
adalah ...
A. 1 dan 2 C. 1 dan 4 E. 3 dan 4
B. 1 dan 3 D. 2 dan 4

2. Zat di bawah ini yang termasuk elektrolit senyawa kovalen dan bersifat basa adalah....
A. NaOH C. HCl E. C12 H22 O11
B. CH3COOH D. P(OH)3

3. Pernyataan yang benar tentang elektrolit adalah ....


A. Elektrolit adalah zat yang dapat menghantarkan listrik
B. Elektrolit adalah zat yang mengandung ion-ion yang bebas bergerak
C. Elektrolit adalah zat yang dalam bentuk larutan atau leburannya dapat menghantarkan
listrik
D. Elektrolit adalah zat yang mengandung elektron-elektron yang bebas bergerak
E. Elektrolit adalah zat yang mengandung molekul- molekul yang bebas bergerak

4. Di bawah ini, yang dapat menghantarkan listrik paling baik adalah ....
A. larutan gula 0,1 M D. larutan NaCl 0,1 M
B. larutan asamasetat 0,1 M E. larutan NaCl 1M
C. larutan asam asetat 1 M

5. Asamklorida merupakan... jika dilarutkan kedalamair bersifat ....


A. senyawa ionik; non elektrolit B. senyawa ionik; elektrolit
C. senyawa kovalen; non elektrolit
D. senyawa kovalen; elektrolit
E. senyawa kovalen non polar; non elektrolit

6. Di bawah ini, zat yang dalam lelehannya tidak dapat menghantarkan listrik adalah....
A. NaCl C. CaCl2 E. Al2(SO4)3
B. C12H22O11 D. KI

7. Garam dapur dan cuka keduanya menghantarkan arus listrik. Hal ini menunjukkan bahwa
kedua larutan itu adalah ....
A. bersifat asam C. bersifat netral E. mengandung ion
B. bersifat basa D. dapat saling bereaksi

8. Senyawa HCl merupakan contoh dari ....


A. senyawa ionik yang elektrolit D. senyawa kovalen yang non elektrolit
B. senyawa ionik yang non elektrolit E. senyawa asam lemah yang non
C. senyawa kovalen yang elektrolit elektrolit

9. Suatu larutan dapat menghantarkan arus listrik apabila mengandung....


A. elektron yang bergerak bebas
B. air yang dapat menghantarkan listrik
C. air yang terionisasi
D. logamyangmerupakan penghantar listrik
E. ion-ion yang bergerak bebas

10. Lampu alat penguji elektrolit tidak menyala ketika elektrodanya dicelupkan ke dalam
larutan asam cuka, tetapi pada elektroda tetap terbentuk gelembung gas.
Penjelasan untukkeadaan ini adalah ....
A. cuka bukan elektrolit D. alat penguji elektrolit rusak
B. sedikit sekali cuka yang terionisasi E. gas yang terbentuk adalah cuka yang
C. cuka merupakan elektrolit kuat menguap

11. Dari senyawa-senyawa di bawah ini yang termasuk elektrolit kuat adalah.
A. H2CO3 C. NH4OH
B. Ca(OH)2 D. HCl E. CH3COOH

12. Pasangan senyawa di bawah ini yangmerupakan senyawa ion adalah ....
A. NaCl dan KBr C. SO2 dan HCl E. KCl dan HCl
B. CH4 dan NH3 D. H2O dan HBr

13.Larutandi bawahini yang dapat menghantarkanarus listrik adalah ....


A. gula pasir C. garam dapur E. urea
B. alkohol D. glukosa

14. Larutan yang bukan elektrolit adalah ....


A. soda C. cuka E. kaporit
B. minyak tanah D. tawas

15. Peristiwa terurainya molekul senyawa kovalen menjadi ion-ion disebut


A. Ionisasi
B. Ion positif
C. Ion tunggal
D. Ion negatif
E. Kovalenisasi

16. Berikut adalah data hasil pengujian daya hantar listrik beberapa larutan:
Pengamatan
No Larutan
Nyala lampu Gelembung gas
1 P Tidak menyala Ada

2 Q Tidak menyala Tidak ada

3 R menyala Ada

4 S tidak menyala ada

5 T menyala ada

6 U tidak menyala tidak ada

7 V menyala ada

Pasangan larutan yang termasuk larutan elektrolit kuat adalah


A. P dan Q D. R dan S
B. Q dan U E. S dan V
C. R dan T
17. Berikut data pengamatan eksperimen

Larutan Lampu Pengamatan


1.
Menyala Ada banyak gelembung
2.
Tidak menyala Ada gelembung
3.
Tidak menyala Tidak ada gelembung
4.
Tidak menyala Ada gelembung
5.
Menyala Ada banyak gelembung

Yang termasuk elektrolit lemah adalah


A. 1 dan 2 B. 2 dan 4 C. 3 dan 5
D. 4 dan 5 E. 1 dan 5

18. Diagram pengujian elektrolit beberapa larutan sebagai berikut :


Dari gambar merupakan hasil pengujian larutan NaOH dan asam format berturut-turut adalah
...
A. 1 dan 3 B.2 dan 4 C.3 dan 5
D, 2 dan 3 E.2 dan 5

19. Larutan elektrolit kuat dapat membuat lampu pada alat uji elektrolit menyala karena.
A. terurai sebagian menjadi ion-ion D. terjadi pegendapan
B.terjadi aliran ion-ion E. terurai menjadi gas
C. terbentuk banyak ion-ion

20. Elektrolit mempunyai sifat antara lain.


A. tidak menghantarkan listrik
B. dalam keadaan padat menghantarkan arus listrik
C. dalam pelarut bukan air menghantarkan arus listrik
D. dalam pelarut air tidak menghantarkan arus listrik
E. larutannya dapat menghantarkan arus listrik

21. Dengan menguji elektrolit, elektroda dimasukkan ke dalam asam klorida. Ternyata
lampu menyala. Hal ini disebabkan .
A. Asam klorida memperbesar konsentrasi ion H sebagai syarat penghantar listrik
B. Asam klorida dalam keadaan murni tersusun dari ion-ion
C. Pelarutan asam klorida dalam air terjadi pengeluaran electron
D. Asam klorida terionisasi mengakibatkan adanya arus listrik
E. Asam klorida terionisasi sebelum elektroda dihubungkan dengan baterai

22. HCl cair tidak menghantarkan arus listrik sedangkan larutan HCl dapat menghantarkan
arus listrik.Dari fakta tersebut dapat di simpulkan bahwa.
A. arus listrik akan mengalir bila ada air sebagai mediumnya.
B. air menimbulkan perubahan pada kekuatan arus listrik
C. HCl cair tidak terionisasi tetapi bila dilarutklan dalam air akan terionisasi
D. adanya air mengubah HCl yang semula berikatan kovalen menjadi berikatan ion
E. HCl cair berikatan kovalen tetapi larutan HCl merupakan senyawa berikatan ion

23. Perbedaan antara elektrolit kuat dan elektrolit lemah yang benar adalah
Elektrolit Lemah Elektrolit Kuat
A Daya hantar listriknya baik Daya hantar listriknya buruk
B Jumlah ionnya sedikit Jumlah ionnya banyak
C pH-nya rendah pH-nya tinggi
D Terionisasi seluruhnya Terionisasi sebagian
E Tidak ada molekul zat terlarut Banyaknya zat terlarut

24.Larutan berikut yang merupakan larutan elektrolit adalah


A. garam dapur B. urea C. gula D. glukosa E. Susu

25. Kelompok larutan berikut yang semuanya merupakan elektrolit kuat adalah
A. HCl, HNO3, KClO4, NaBr
B. CuI2, H2S, Mg(OH)2, H3PO4
C. HgSO4, NH4OH, H2CO3, CH3COOH
D. NaOH, K2SO4, HCN, Al(OH)3
E. CH3COOH, Sr(OH)2, HCl, CaCl2

26. Larutan dibawah ini yang termasuk dalam elektrolit lemah adalah
A. HCl, NaCl, NaOH
B. H2SO4, NH3, C2H5OH
C. CO(NH2)2, CH3COOH, NaOH
D. CO(NH2)2, C2H5OH, CH3COOH
E. HCN, NH3, CH3COOH

27. Larutan yang tidak dapat menghantarkan arus listrik adalah


A. Elektrolit D. Tawas
B. Nonelektrolit E. NaCl
C. Garam

28. Beberapa larutan elektrolit :


1. NH3(aq) 3. KCl (aq)
2. HCl (aq) 4. NaF (aq)
Larutan diatas yang termasuk senyawa kovalen adalah
A.1 dan 2 C. 1 dan 3 E.1 dan 4
B. 2 dan 3 D. 3 dan 4

29. Pasangan dibawah ini yang termasuk senyawa ion dan kovalen berturut-turut adalah
A. HCl dan NH3 D. NaCl dan KCl
B. NaCl dan KBr E. KBr dan HCl
C. H2SO4 dan NH3

30. Berikut ini adalah data fisik 2 buah senyawa tak dikenal.
Senyawa Titik leleh Daya hantar listrik larutannya
Q 32oC Tidak menghantarkan listrik
R 804oC Menghantarkan listrik
Jenis ikatan yang membentuk senyawa Q dan senyawa R berturut turut adalah
A. Kovalen polar dan ionic
B. Kovalen polar dan kovalen non polar
C. Ionik dan ionik
D. Kovalen non polar dan ionik
E. Ionik dan kovalen non polar

31. Manakah diantara larutan-larutan berikut yang merupakan konduktor listrik terbaik?
A. Etanol
B. Larutan asam nitrat
C. Air distilasi
D. Larutan gula
E. Tetraklorometana

32. Diantara pasangan senyawa berikut, yang dalam keadaan padat tidak menghantarkan
listrik tapi dalam keadaan cair dan larutan dapat menghantarkan listrik adalah
A. KBr dan HI D. CCl4 dan KCl
B. HBr dan MgCl2 E. C2H5OH dan HCl
C. NaCl dan CaCl2

33. Manakah di antara senyawa-senyawa berikut dapat menghantarkan listrik melalui


pergerakan ion-ionnya?
A. Tembaga
B. Etanol
C. Grafit
D. Lelehan aluminium oksida
E. Natrium klorida padat

34. NaCl merupakan contoh dari senyawa


A. Ion dan non elektrolit
B. Ion dan elektrolit
C. Kovalen dan elektrolit
D. Kovalen dan non elektrolit
E. Yang dapat menghantarkan listrik

35. Jika dilakukan pengujian daya hantar listrik, larutan yang dapat menyebabkan lampu
menyala terang dan menimbulkan gelembung gas adalah
A. HBr (aq)
B. CO (NH2)2 (aq)
C. CH3COOH (aq)
D. NH4OH (aq)
E. C6H12O6(aq)

Anda mungkin juga menyukai