Anda di halaman 1dari 6

Nomor : __/C/SMK-SIP/IX/2015 Jombang, 13 Juli 2017

Lampiran : 1 (satu) bendel


Perihal : Pengajuan Proposal LDKS

Yang terhormat,
Kepala SMK Sehat Insan Perjuangan
Di-
Tempat

Assalamualaikum Wr. Wb.


Teriring salam dan doa kami sampaikan semoga Bapak selalu dalam lindungan Allah
SWT, serta sukses dalam menjalankan aktifitas sehari-hari. Amin.
Dalam rangka berakhirnya OSIS Masa Bhakti 2017-2018, maka kami bermaksud
mengadakan kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) yang Insya Allah
akan dilaksanakan pada :
Hari : Rabu-Jumat
Tanggal : 19-21 Juli 2017
Waktu : 07.00 WIB s/d Selesai
Tempat : Villa Wahyu Pacet Mojokerto
Maka dengan ini kami atas nama panitia LDKS bermaksud untuk mengajukan
permohonan penyewaan gedung untuk pelaksanaan kegiatan tersebut.
Demikian permohonan ini kami ajukan atas bantuannya kami ucapkan terima kasih.
Wassalamualaikum Wr. Wb.

Mengetahui,
Waka Kesiswaan Ketua Pelaksana

Ratna Rahayuningsih,S.Pd. Mohamad Irsyad,S.Kom.


NIK. 201402004 NIK.
A. Latar Belakang
OSIS merupakan organisasi independen terbesar yang ada di lingkungan sekolah yang
menjadi naungan bagi organisasi-organisasi lainnya yang berdiri di bawah pengawasan OSIS.
Maju mundurnya OSIS tergantung pada kinerja kepengurusan dan kualitas kepemimpinan dari
para pengurus OSIS yang merupakan siswa-siswi pilihan yang telah lolos seleksi dan dianggap
layak serta mampu untuk mengelola OSIS selama 1 (satu) tahun Masa Bhakti.
Pemilihan pengurus OSIS untuk setiap periode dilakukan melalui proses yang panjang dan
dengan seleksi yang ketat untuk menghasilkan satu tim kerja yang solid dan dapat bertanggung
jawab terhadap tugas yang diembannya. Salah satu tahapan pergantian pengurus OSIS adalah
Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) yang didalamnya berisi tentang pendidikan dasar
bagi seorang pemimipin agar dapat menjalankan organisasi dengan baik.
Dan dalam rangka berakhirnya kepengurusan OSIS Masa Bhakti 2016-2017 maka kami
selaku pengurus lama diharuskan mengadakan kegiatan LDKS bagi calon pengurus OSIS yang
baru sebagai pendidikan dasar sebelum disahkan sebagai pengurus OSIS periode Mendatang.

B. MAKSUD DAN TUJUAN


1. Maksud
Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa adalah suatu kegiatan yang dimaksudkan untuk
memberikan pelatihan dasar kepemimpinan kepada calon pengurus osis sebelum benar-
benar disahkan menjadi pengurus OSIS.
2. Tujuan
a. Melatih Kepemimpinan Dasar Siswa di SMK Sehat Insan Perjuangan.
b. Memberikan pelatihan kepemimpinan kepada siswa.
c. Mengajarkan siswa untuk dapat berorganisasi dengan baik.

C. DASAR PELAKSANAAN
1. Agenda Tahunan Sekolah
2. Program Kerja OSIS Masa Bhakti 2016-2017
3. Hasil Musyawarah Pengurus OSIS

D. RENCANA PELAKSANAAN
1. Waktu dan Tempat
Hari : Rabu-Jumat
Tanggal : 19-21 Juli 2017
Waktu : 07.00 WIB s/d Selesai
Tempat : Villa Wahyu Pacet Mojokerto

2. Nama Kegiatan
Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) SMK Sehat Insan Perjuangan Mojoagung
Jombang.
3. Bentuk Kegiatan
a. Kepemimpinan
b. Kedisiplinan
c. Kebersamaan
d. Kekeluargaan
e. Kemandirian
4. Tema
Dengan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) Mari Ciptakan OSIS yang
Berkarakter dan Berbudi Luhur.
5. Peserta
Seluruh siswa-siswi SMK Sehat Insan Perjuangan Mojoagung Jombang
6. Pelaksana dan Penanggung Jawab
a. Pelaksana
Pada pelaksanaan kegiatan LDKS ini dilaksanakan oleh Pembina OSIS SMK Sehat
Insan Perjuangan
b. Penanggung Jawab
1) Kepala SMK Sehat Insan Perjuangan
2) Waka Kesiswaan
7. Sumber Dana
Kegiatan ini sepenuhnya didanai oleh Sekolah
E. PENUTUP
Demikian proposal ini kami susun dan diajukan dengan harapan mendapat bantuan dan
dukungan dari Bapak. Kami selaku panitia akan berusaha menyelenggarakan kegiatan ini dengan
sebaik-baiknya hingga mencapai hasil yang semaksimal mungkin. Dan semoga bantuan yang
Bapak berikan dapat kami gunakan dengan sebaik-baiknya dan tepat sasaran serta diridhoi oleh
Allah SWT, Amin.
Atas perhatian dan bantuannya kami haturkan terima kasih.

Mengetahui,
Waka Kesiswaan Ketua Pelaksana

Ratna Rahayuningsih,S.Pd. Mohamad Irsyad,S.Kom.


NIK. 201402004 NIK.
Lampiran
JADWAL KEGIATAN LDKS
PESERTA DIDIK SMK SIP 2017 2018
Pacet, 19-21 Desember 2017

WAKTU KEGIATAN TEMPAT PELAKSANA


Selasa, 1 Desember 2015
07.00 08.00 - Persiapan berangkat SMK SIP Panitia
08.00 10.00 - Perjalanan menuju Pacet Mojoagung Pacet Panitia
10.00 11.00 - Sampai Villa Taruna Loka Panitia
- Pembagian Kamar
- Persiapan Upacara
11.00 12.00 - Upacara Pembukaan Taruna Loka Panitia
12.00 13.00 - Sholat Dhuhur Taruna Loka
13.00 15.00 - Kegiatan I Taruna Loka Trainer
15.00 15.30 - Sholat Ashar Taruna Loka Trainer
15.30 17.00 - Kegiatan II Taruna Loka Trainer
17.00 19.00 - Ishoma Taruna Loka Trainer
19.00 21.00 - Kegiatan III Taruna Loka Trainer
21.00 04.00 - Istirahat malam Taruna Loka
Rabu, 2 Desember 2015
04.00 05.30 - Bangun, Sholat subuh Taruna Loka
05.30 06.30 - Senam pagi Taruna Loka Panitia
06.30 08.00 - Mandi Taruna Loka
- Makan Pagi
08.00 11.30 - Kegiatan IV Taruna Loka Trainer
11.30 13.00 - Ishoma Taruna Loka
13.00 16.00 - Kegiatan V Taruna Loka Trainer
16.00 19.00 - Ishoma Taruna Loka
19.00 21.00 - Kegiatan VI Taruna Loka Trainer
Kamis, 3 Desember 2015
04.00 05.30 - Bangun, Sholat subuh Taruna Loka
05.30 06.30 - Senam pagi Taruna Loka
06.30 07.30 - Mandi Taruna Loka
- Makan Pagi
07.30 11.00 - Kegiatan VII Taruna Loka Panitia
- Penutupan
11.00 12.00 - Persiapan pulang Taruna Loka
12.00 14.00 - Perjalanan pulang Pacet Mojoagung Panitia
14.00 Selesai - Tiba di Sekolah SMK SIP Panitia
Lampiran
PANITIA PELAKSANA
LATIHAN DASAR KEPEMIMPINAN SISWA

Penanggung Jawab : Kepala SMK Sehat Insan Perjuangan


Penasehat : Ratna Rahayuningsih, S.Pd.sebagai Wakil Kepala Kesiswaaan
Ketua Pelaksana : Mohamad Irsyad,S.Kom.
Sekretaris : Regita Presilia
Bendahara : Nur Utari, S. Pd.
Sie. Perlengkapan : Caecarrio Puji S., S. Pd.
Sie. Acara : Miftah Farid Hasan, S.Pd.
Sie. Konsumsi : Saifiyatil Kamila

Anda mungkin juga menyukai