Anda di halaman 1dari 11

THURSDAY, 09 MARCH 2017

21 HAL BAIK YANG BISA KAMU LAKUKAN


HARI INI KEPADA SIAPAPUN

ISTOCK

Tidak harus menunggu sekaya Raja Salman.


Sudah bukan jamannya kita hanya mengandalkan orang lain untuk membuat dunia ini
menjadi tempat yang lebihsetiap dari kita perlu melakukan bagian masing-masing.
Jika setiap perusahaan memiliki Corporate Social Responsibility, setiap individu
mempunyai Personal Social Responsibility: kesempatan kita untuk berbuat baik setiap
hari tanpa pertimbangan atau agenda rahasia tertentu. We spread kindness because
just because.
Namun, terkadang kita terlalu menganalisa perbuatan baik dan bertanya-tanya harus
dimulai darimana, kepada siapa, apa perbuatannya, dll. Sebenarnya, bisa dimulai dan
dilakukan kepada siapapun. Berikut beberapa contoh yang bisa dijadikan sumber
inspirasi:

1. Tersenyum dan bersikap ramah (contohnya kepada orang yang sudah


memegang pintu lift untukmu).
2. Berikan tip kepada staf restoran.
3. Buat kartu dan berikan kepada teman atau saudaramu meski bukan hari ulang
tahunnya.
4. Ajak ngobrol pemulung atau pembersih jalan.
5. Ucapkan terimakasih dengan tulus kepada siapapun.
6. Tell your family you love them.
7. Jadilah sukarelawan di sebuah organisasi kemanusiaan. Google tidak hanya
berfungsi untuk menerjemahkan atau mencari seseorang, tapi juga memberi
tahu yayasan kemanusiaan terdekat yang sedang dan butuh tenaga
sukarelawan.
8. Berikan posisi mengantrimu kepada seseorang yang lebih membutuhkan.
9. Traktir seorang teman untuk menonton bioskop tanpa alasan spesial.
10. Berikan tempat duduk di kereta atau transportasi umum, tapi bukan hanya
kepada orangtua atau ibu hamil.
11. Donasikan sesuatu yang tidak kamu butuhkan lagi dan masih layak pakai. Baju,
buku, furnitur, makanan kaleng, alat elektronikpilihannya tidak terbatas.
12. Berikan donasi dari gaji bulananmu, entah itu dengan cara online atau kepada
yayasan kemanusiaan pilihanmu.
13. Ajarkan sesuatu kepada orang lain. Misalnya, mengajarkan nenek/ kakek cara
menggunakan internet atau mengoperasikan smartphone terbaru mereka.
14. Berikan penghiburan. Terkadang sebuah pelukan, uluran tangan, kalimat
penghiburan dan telinga yang mau mendengarkan bisa mengubah hidup
seseorang.
15. Belikan makanan untuk tuna wisma. Jika kamu adalah salah satu orang yang
berpendapat bahwa memberikan uang bukanlah solusi yang tepat, membelikan
makanan adalah opsi lain. Be respectful and friendly.
16. Sebarkan berita tentang seseorang yang sedang membutuhkan bantuan, melalui
media sosialmu.
17. Dengarkan. Yang sering terjadi adalah orang yang sedang sedih, berduka,
depresi, marah, frustrasi, hanya membutuhkan telinga untuk mendengarkan
masalah mereka.
18. Hargai seseorang di depan publik. Memuji seseorang di blog, di depan rekan
kerja lain, seluruh keluarga atau bentuk situasi publik lainnya adalah cara hebat
untuk akan membuat mereka merasa lebih baik
19. Bersabar. Terkadang orang-orang membutuhkan waktu lebih untuk mengerti
atau belajar sesuatu yang barumisalnya anak baru di kantor. Bersabarlah
terhadap mereka.
20. Dukung sebuah aksi. Seringkali orang-orang yang termarginalkan tidak memiliki
kekuatan untuk menyuarakan kesulitan mereka. Bergabunglah dalam sebuah
gerakan untuk mendukung kesulitan mereka, contohnya melalui
menandatangani sebuah petisi, ikut aksi damai, dll.
21. .... (Isi sendiri)
TUESDAY, 07 MARCH 2017

TANDA KAMU SEDANG MENJALIN


PERTEMANAN YANG TIDAK SEHAT

ISTOCK

Hati-hati jika beberapa hal berikut kamu alami.


Kita semua butuh teman dan memiliki mereka dalam hidup sangat bagus untuk
kesejahteraan batin. Faktanya, sebuah penelitian selama 10 tahun di Australia
menemukan bahwa partisipan yang memiliki grup teman yang solid memiliki
kemungkinan 22% hidup lebih lama, dan peneliti di Harvard menyimpulkan bahwa
kebahagiaan bisa menular di antara teman yang hidup saling berdekatan.

Yet life happens. Terkadang, kita memiliki teman yang sangat menguji kewarasan dan
kesabaran. Hal menyebalkan terjadi sekali-dua kali memang tidak masalah dan
mungkin bisa diselesaikan dengan cara sederhana. Akan tetapi, ada beberapa tanda
yang harus kita waspadai dan dijadikan sebagai pertimbangan apakah teman tersebut
pantas dipertahankan atau sudah saatnya mengambil tindakan lain.

Dia membutuhkan kita untuk segala hal.

Dalam segala hal, mulai dari menjadi konsultan atas segala keputusan hidup (kecil dan
besar) sampai penopang finansial. Memang, perempuan cenderung bergantung pada
teman secara emosional dan dalam level yang wajar, sah-sah saja. Namun, jika
ketergantungan ini terjadi secara konstan dan menghabiskan hampir seluruh waktu
yang kita miliki, bisa berbahaya.

Kalian sangat sering mengalami konflik.

Tidak hanya satu kali dalam tiga bulan, tapi hampir setiap kalian bertemu. Bukan hanya
tentang hal besar, tapi perkara kecil. Contoh nyata adalah masalah waktu. Jika kalian
saling bertengkar karena temanmu kurang berusaha menyediakan waktu sementara
kamu jungkir balik mengatur jadwal untuk bertemu, bisa jadi dia tidak menghargai
persahabatan kalian dalam level yang sama.

Kamu mengacuhkannya dengan sengaja, berkali-kali.

Perlu diingat: pertemanan adalah sebuah hubungan sukarela. Tidak ada yang
memaksa kita untuk menjadi teman seseorang. Oleh karena itu, jika kamu membuat-
buat alasan supaya tidak jadi pergi dengannya, atau pura-pura lupa menghubungi atau
bahkan mengacuhkan teleponnya berkali-kali, ini mungkin saat yang tepat untuk
mengevaluasi pertemanan kalian.

Hubungan kalian pasang surut.

Pertemanan yang mengalami naik-turun secara konstan, hampir sepanjang waktu,


merupakan sebuah lampu merah. Kondisi pasang-surut ini bisa sangat melelahkan,
membuatmu gelisah, khawatir, dan depresi karena tidak bisa menebak apa yang akan
terjadi besok.
Dia tidak bisa melihat kekurangannya.

Pada saat kamu mengonfrontasi temanmu karena tingkah lakunya yang tidak
menyenangkan, dia malah membalas, Ah, lo yang terlalu sensitif! Seorang teman
yang baik seharusnya memiliki pemikiran terbuka dan tidak segan mengakui kesalahan
atau konflik yang terjadi. Jadi, jika dari responnya kita bisa membaca bahwa dia sama
sekali tidak mengerti duduk permasalahannya, bisa jadi ini bukanlah hubungan yang
harus dipupuk.

Kamu mengalami gejala-gejala.

Sebuah persahabatan idealnya memberikan efek positif atas kondisi fisik dan mental,
tapi yang buruk malah berdampak sebaliknya. Menurut para psikolog, jika kamu
menderita sakit kepala atau sakit perut sebelum dan setelah bertemu, sepertinya
pertemanan itu tidak sehat.

Dia mengkhianatimu.

Perempuan merawat hubungan pertemana dengan sangat serius karena tidak hanya
cerita yang dibagikan, tapi juga hidup. Apabila ada seorang teman mengkhianati
pertalian itu, jangan menyepelekan hal tersebut. Kepercayaan bukan sesuatu yang
remehdan pengkhianatan dalam bentuk apapun merupakan tanda kuat untuk
mengevaluasi persahabatan. Sebuah pengkhianatan bisa jadi mengakhiri hubungan
kalian, tapi paling tidak ini hanya akan terjadi satu kali saja.
MONDAY, 30 JANUARY 2017

BAGAIMANA MENGAKHIRI SEBUAH


PERTEMANAN YANG TIDAK SEHAT

ISTOCK

Mungkin sulit, tapi perlu dilakukan.

Memberikan judul tamat pada sebuah pertemanan nggak pernah mudah dan
yang lebih susah adalah mengambil tindakan untuk mengakhirinya. Akan tetapi, seiring
bertambah umur, kita akan belajar bahwa kita nggak punya waktu untuk orang-orang
yang membuat kita menjadi kering secara emosi, nggak jujur dan tidak bahagia.
Mengapa juga kita menghabiskan satu malam dengan seorang teman yang tidak
menyenangkan, lebih baik tinggal di rumah dan menonton The Crown?

Jika sekarang kamu dalam situasi ingin mengakhiri sebuah persahabatan dan mau
meminimilasi drama, berikut caranya.

Pastikan terlebih dahulu jika temanmu benar-benar bukan teman


yang baik.
Untuk mengidentifikasi seseorang yang memberi dampak negatif, sangat penting untuk
mengenali kepribadian seseorang yang masuk dalam kategori ini. Orang-orang seperti
ini biasanya suka mengontrol dan manipulatif. Mereka sama sekali nggak peduli
dengan batasan, selalu merasa benar, selalu mengambil tanpa pernah memberi, love to
be victim, nggak mau bertanggung jawab atas tidak tindakan sendiri, dan tidak jujur.
Jika temanmu termasuk dalam tipe ini, lebih baik bersiap-siap untuk mengakhiri
persahabatan kalian.

Perhatikan polanya.
Tentunya tidak benar juga memutuskan sebuah hubungan dalam semalam; pastikan
untuk memperhatikan pola tingkah laku yang membuktikan bahwa dia memang nggak
layak berada di lingkungan pergaulanmu. Apakah dia hanya selalu membicarakan
tentang dirinya saat kalian bertemu? Apakah dia selalu berusaha membicarakan
kejelekanmu di depan teman-teman atau pacarmu? Ingat baik-baik kejadian ini dan jika
terjadi berulang-ulang, ambil tindakan nyata.

Coba bicarakan.
Sebuah pertemanan harusnya didasarkan pada komunikasi, jadi ketika kamu nggak
suka dengan salah satu tingkah lakunya yang berubah menjadi sebuah kebiasaan jelek,
utarakan kekesalanmu. Bicarakan dalam kondisi yang kondusif dan bukan untuk
mengkonfrontasi (saat kalian berdua dalam keadaan tenang). Katakan, Lo udah sering
banget membatalkan janji kita tanpa alasan yang jelas dan selalu menit-menit terakhir,
tapi lo nggak pernah minta maaf. Menurut gue itu nggak bener. Jika dia memang
teman baik, dia akan minta maaf, tapi kalau kamu merasa dia sama sekali nggak
menghargaimu, lebih baik akhiri pertemanan sebelum berubah menjadi hubungan
makan hati.
Ajukan sederet pertanyaan kepada dirimu sendiri.
Apakah kamu benar-benar ingin memiliki seseorang yang membuat hidup lebih berat?
Logikanya, setiap orang akan menjawab tidak, tapi tetap saja ini bukan perkara mudah
untuk diterima begitu saja. Sebelum benar-benar diputuskan, tanyakan dirimu ini:
Bisakah dia dipercaya? Apakah dia membantumu menjadi orang yang lebih baik?
Apakah dia peduli dan menghormatimu?

Teguh atas keputusanmu.


Sekali kamu sudah mengambil keputusan untuk menamatkan cerita pertemanan kalian,
konsistenlah dengan pilihan itu. Pastikan kamu memiliki tujuan yang jelas. Jika sudah
mengatakan tidak ingin berteman lagi, tapi dia tetap bergaul dalam lingkar
pergaulan yang sama, mungkin ada baiknya mengambil jeda sebentar dari semua
koneksi tersebut.

Bersiap-siaplah untuk skenario terburuk.


Kemungkinan besar temanmu nggak akan menerima keputusanmu dan marah besar;
ini sesuatu yang harus sudah ada dalam daftar skenariomu. Terimalah itu sebagai
bagian dari proses. Setelah itu, yang terjadi bisa saja dia mulai bertingkah aneh dan
mengomentari semua foto di akun Instagram-mu. Jika dia memang melakukan itu,
lakukan apa yang perlu: blok dia dari akunmu, atau berhenti mem-posting apapun
selama satu atau dua bulan.

Jelaskan, tapi tidak semuanya.


Intinya, kamu sekali nggak harus menjelaskan panjang lebar apapun kepada temanmu
itu. Sesederhana mengatakan: Kayaknya pertemanan kita harus berakhir di sini.
Nggak bisa dipungkiri bahwa gue menikmati banyak hal selama ini, tapi sudah saatnya
gue move on. Atau: Setelah bergaul sama lo kayaknya gue berubah menjadi negatif.
Jadi, untuk gue bisa balik lagi ke yang dulu, gue kayaknya perlu berhenti jadi teman lo.
Jika merasa lebih nyaman mengutarakan perasaan lewat sebuah surat, boleh juga
dilakukan. Pastikan kamu menulis, membaca dan mengedit sebelum memberikannya
kepada temanmu tersebut.
Akan tetapi surat memiliki kelemahan: dia bisa terus menyimpannya,
memperlihatkannya kepada orang lain dan perang pun bisa tak terhindarkan. Gunakan
surat yang kamu tulis sebagai panduan ketika berbicara empat mata. Dan nggak ada
gunanya berargumentasi. Ucapkan semua hal yang ingin kamu luapkan dan pergi
secepat mungkinsebelum terjadi hal yang tidak diinginkan dan membuatmu merasa
tidak enak.

Beberapa orang menyarankan untuk mengakhiri pertemanan melalui pesan singkat,


SMS, atau Whatsapp, tapi sepertinya kurang tepat. Namun jika tidak ada jalan keluar
lain, then do it!

Lanjutkan hidupmu.
Kadang-kadang nggak perlu memberitahukan seseorang bahwa kita memutuskan
hubungan dengan mereka. Jalan terbaik adalah menjauhkan diri dari mereka. Ambil
langkah-langkah yang diperlukan untuk benar-benar memblok dia dari hidup, akun
media sosial, dan daftar kontak di teleponmu. Bila perlu, ganti namanya di handphone-
mu menjadi Jangan Diangkat: Ngeri sehingga kamu tidak perlu merespon ketika
menerima pesan atau panggilannya selama kurun waktu tertentu.

Anda mungkin juga menyukai