Anda di halaman 1dari 4

Judul buku : Harry Potter dan Batu Bertuah (Harry Potter and The Sorcerer Stone)

Pengarang : J.K. Rowling

Penerjemah : Listiani Srisani

Penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama

Tahun terbit : 2000

Tebal : 384 halaman

Harry berhasil selamat dari pembunuhan yang akan dilakukan musuh orang tuanya, Lord Voldemort.
Padahal umurnya baru 1 tahun. Lalu ia tinggal di rumah paman dan bibinya di Privet Drive no. 13 selama
11 tahun. selama ia tinggal ia belum pernah diperlakukan layak oleh paman dan bibinya. Paman dan
bibinya punya anak bernama Dudley, dia pun sama seperti kedua orang tuanya jahat terhadap Harry.

Hingga suatu hari, ada kejadian aneh pada diri Harry . Seorang manusia setengah raksasa tiba-tiba
mendatanginya dan mengatakan bahwa Harry seorang penyihir. Langsung saja paman dan bibinya kaget
bukan main. Bagaimana mungkin rahasia yang mereka jaga selama 11 tahun terungkap begitu saja kalau
Harry Potter adalah seorang penyihir. Harry langsung dibawa dan diperkenalkan dengan sebuah sekolah
sihir bernama Hogwarts dan segala komunitas sihir yang selama ini bersembunyi.

Petualangan Harry Potter dimulai dari sini dia pun di bawa pegi oleh para penyihir.

Di tahun pertamanya di Hogwarts, Harry telah banyak dikenal. Ia sudah berbakat sihir mungkin karna
keturunan orang tuanya yang juga seorang penyihir, dia pun juga bakat mengendarai sapu terbang
sehingga ia dipilih menjadi seorang seeker di sebuah olahraga bernama Quidditch. Di Hogwarts Harry
punya 2 orang sahabat, Ronald Weasley dan Hermione Granger. Ron seorang yg konyol dan lucu.
Sedangkan Hermione memiliki kecerdasan yang luar biasa. Mereka berdua lah yang membantu Harry
Potter dalam petualangannya.

Harry di akhir tahun ajaran pertama, berhasil tahu bahwa ada seseorang yang ingin mencuri SORCERER
STONE, batu bertuah, yang disembunyikan di Hogwarts. Air yang dihasilkan batu itu bisa membuat
peminumnya berumur panjang. Itulah yang diincar Voldemort, musuh yang telah membunuh kedua
orang tua Harry. Tapi Harry, Ron dan Hermione bisa menggagal rencananya. Harry nyaris saja kehilangan
jiwanya ketika tiba-tiba bekas lukanya begitu sakit saat berhadapan dengan Voldemort yang merasuki
tubuh Quirrel. Harry nyaris tak tertolong jika saja Dumbledore, kepala sekolahnya, tidak datang disaat
yang tepat.
KELEBIHAN

Alur cerita menarik dan berurutan

Bahasa yang digunakan sederhana

Penokohan yang unik, tokoh antagonis dan protagonis digambarkan dengan baik dan jelas

Klimaks dan antiklimaks yang bagus membuat pembaca merasa puas dengan akhir cerita.

Konflik-konflik cerita yang disajikan mampu membuat pembaca penasaran.

Diselingi dengan humor-humor dan kejadian-kejadian lucu membuat pembaca tidak mudah bosan
dengan alur cerita.

KEKURANGAN

Desain kover yang kurang menarik dan bahan kertas kurang bagus.

Terlalu banyak tokoh-tokoh sampingan yang muncul membuat pembaca sulit mengingat nama
tokoh tersebut.

KEBERMANFAATAN

Bacaan yang menarik bagi pembaca yang menyukai cerita misteri dan imajinasi.

Memberi amanat agar tidak mudah berburuk sangka pada orang lain.

Menggambarkan tentang persahabatan manis yang terjalin antara Harry Potter, Ronald Weasley
dan Hermione Granger sehingga pembaca diharapkan mampu mencontoh sifat mereka.
JUDUL BUKU : Teknik Seni Bermain Gitar

PENGARANG : Famoya

PENERBIT : Terbit Terang Surabaya

TAHUN TERBIT : 1999

UKURAN DIMENSI BUKU : 20 x 14 cm

TEBAL BUKU : 80 halaman

Gitar merupakan sebuah alat musik yang sangat populer dengan Gitaris sebagai sebutan untuk pemain
gitar. Getar nurani menjadi seorang gitaris muncul alami yang menciptakan kreasi meluap tak kenal
waktu, yang mungkin sejenis akademi hanya sebatas formalitas belaka, akan tetapi nurani darah seni
lebih memotivasi yang dicita citakan.

Gitar adalah alat musik dengan bentuk yang sering disamakan dengan body wanita dan menghasilkan
melodi yang indah dengan cara memetik senarnya. Bentuk body gitar mempengaruhi baik dan tidaknya
suara gitar. Dalam bermain gitar tidak hanya berpedoman teori nada minor dan mayor, melainkan
dengan ketajaman feeling dan menyetem senar gitar. Selain itu untuk menghasilkan melodi yang indah
tidak bisa asal petik, tapi menggunakan nada dasar pada accord dan menentukan kunci nada. Kunci nada
dalam sebuah lagu harus sesuai dengan kemampuan suara penyanyi. Dengan demikian lantunan lagu
dapat dinikmati dengan indah.

TEKNIK SENI BERMAIN GITAR ini merupakan buku yang menarik. Itu terletak pada bab Body Gitar yang
menjelaskan cara memilih gitar dan bab Acord dan Kunci Nada yang memberikan sugesti bahwa tanpa
melihat accord nada tertentu, mendengar suaranya saja akan mampu membedakan jenis nada.

Saat mencerna maksud dari isi yang dibahas, buku ini menggunakan bahasa gaul yang mudah
dimengerti. Selain itu, Penggunaan EYD sudah cermat.

Setelah dibaca, ternyata buku ini memiliki keunggulan tersendiri yaitu sampul buku yang bagus dan
gambarnya sesuai dengan isi buku ini sehingga menarik perhatian untuk dibeli. Selain itu, buku ini juga
menyertakan gambar kunci nada serta tabel accord agar para pemula dapat memahami cara bermain
gitar. Buku ini juga menyertakan daftar lagu yang tergolong mudah untuk dipelajari dalam bermain gitar
bagi seorang pemula.

Saran saya setelah membaca buku ini anda diharapkan dapat mempelajari teknik bermain gitar dengan
baik dan benar serta memanfaatkan kemampuan anda sebagai modal untuk mencari uang.
Alvin Richard Christian Okhotan

VIII E / 3

Anda mungkin juga menyukai