Anda di halaman 1dari 7

DINAS KESEHATAN UPTD PUSKESMAS

KOTA BOGOR GANG KELOR

KERANGKA ACUAN PELAYANAN


UPAYA KESEHATAN JIWA PUSKESMAS GANG
KELOR TAHUN 2017

PEMERINTAH KOTA BOGOR


DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS GANG KELOR
Jl. Dr. Semeru Gang Kelor Raya No. 6 Telp (0251) 8352336
email. pkmgangkelor@gmail.com

HAL0
PEMERINTAH KOTA BOGOR
DINAS KESEHATAN KOTA BOGOR
UPTD PUSKESMAS GANG KELOR
Jl. Dr. Semeru Gang Kelor Raya No. 6 Telp (0251) 8352336
email. pkmgangkelor@gmail.com

KERANGKA ACUAN PELAYANAN


UPAYA KESEHATAN JIWA
PUSKESMAS GANG KELOR TAHUN 2017

I. PENDAHULUAN
Kesehatan jiwa merupakan bagian yang integral dari kesehatan.
Kesehatan jiwa bukan sekedar terbatas dari gangguan jiwa, akan
tetapi merupakan suatu hal yang dibutuhkan oleh semua orang.
Kesehatan jiwa adalah perasaan sehat dan bahagia serta mampu
mengatasi tantangan hidup, dapat menerima orang lain sebagaimana
adanya, serta mempunyai sikap positif terhadap diri sendiri dan
orang lain (Menkes, 2005).
Menurut Sekretaris Jenderal Departemen Kesehatan (Depkes),
dr. H Syaii Ahmad MPH, kesehatan jiwa Penyakit saat ini telah
menjadi masalah kesehatan global bagi setiap Negara termasuk
Indonesia. Proses globalisasi dan pesatnya kemajuan teknologi
informasi memberikan dampak terhadap nilai-nlai sosial dan budaya
pada masyarakat di sisi lain, tidak semua orang mempunyai
kemampuan yang sama untuk menyesuaikan dengan berbagai
perubahan, serta mengelola konflik dan stress tersebut
(htt://www.kompas.com diambil tanggal 15 Mei 2009)
Menurut Prof. Dr Azrul Azwar. Direktur Jenderal Pembinaan
Kesehatan Masyarakat (Binkesmas) Departemen Kesehatan dan WHO
memperkirakan tidak kurang dari 450 juta penderita gangguan jiwa
ditemukan di dunia. Bahkan berdasarkan data studi World Bank di
beberapa Negara menunjukkan 8,1% dan kesehatan global
masyarakat (Global Burden Disease) disebabkan oleh masalah
gangguan kesehatan jiwa.

HAL1
II. LATAR BELAKANG
Ada kesehatan yang lebih baik dari pada kesehatan tubuh
secara fisik, orang yang sehat juga harus memiliki pikiran yang sehat.
Seperti halnya tubuh secara fisik dapat jatuh sakit, begitu juga
dengan pikiran, keadaan ini disebut penyakit kejiwaan.
Penyakit kejiwaan adalah Penyakit yang dialami oleh seseorang
yang mempengaruhi emosi, pikiran, atau tingkah laku mereka, diluar
kepercayaan budaya dan kepribadian mereka dan menimbulkan efek
yang negatif bagi kehidupan mereka atau kehidupan keluarga
mereka. Penyakit kejiwaan mencakup satu bidang yang luas dari
masalah kesehatan bagi semua orang. Penyakit kejiwaan dianggap
sebagai suatu penyakit yang diasosiasikan gangguan tingkah laku
yang berat seperti kekerasan, agitasi, dan perilaku seksual yang tidak
pantas.
Mayoritas orang dengan penyakit kejiwaan bertingkah laku dan
tidak berbeda dari orang lain. Gangguan kejiwaan yang umum ini
meliputi depresi, ansietas (Kecemasan), gangguan seksual, dan
kecanduan.

III. TUJUAN
A. Tujuan Umum
Mendeteksi dini dan mencegah gangguan penyakit kejiwaan
B. Tujuan Khusus
1. Mendekteksi lebih dini tanda-tanda gangguan penyakit
kejiwaan pada masyarakat di wilayah kerja Puskesmas Gang
Kelor.
2. Merencanakan tindakan pencegahan gangguan jiwa.
3. Melaksanakan deteksi dini gangguan penyakit kejiwaan.
4. Evaluasi Program Keswa.

HAL2
IV. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN

No Kegiatan Pokok Rincian Kegiatan


.
Penyusunan rencana tahunan
Penyusunan rencana bulanan
Lakbul Puskesmas
1 Persiapan Pendataan sasaran
Seluruh Masyarakat yang terdeteksi faktor
resiko
Menjaring pasien di BPU yang terdeteksi
2 Deteksi dini faktor faktor resiko KESWA
Mendeteksi faktor resiko KESWA pada warga
resiko gangguan
yang ditemukan dengan gangguan kejiwaan
kesehatan jiwa
Bila perlu rujuk ke Rumah sakit
Kunjungan rumah kepada warga yang
terdeteksi gangguan kejiwaan
Kunjungan rumah kepada warga yang
terdeteksi gangguan kejiwaan
Konseling keluarga yang didapati dengan
3 Home Visite KESWA
ODGJ (orang dengan Gangguan Jiwa)
Merujuk ODGJ ke Puskesmas untuk
mendapatkan Therapi oral
Follow up kembali

V. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


1. Kerjasama dengan Kader kesehatan diwilayah masing-masing.
2. Kerjasama dengan BPU, BP gigi, KIA
3. Kerja sama dengan kader.

HAL3
4. Paparan rencana program dan evaluasi kegiatan
5. Analisa cakupan program dan kebutuhan atau harapan masyarakat

VI. SASARAN
Seluruh Masyarakat di Wilayah Kerja Puskesmas Gang Kelor.

HAL4
VII. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN
Bulan
No Kegiatan Kegiatan yang 2016 2017
Pj Pelaksana SD
Pokok dilaksanakan A S O N D J F M A M J J A S O N D
g e k o e a e a p e u u g e k o e
t p t v s n b r r i n l t p t v s
t t

Penyusunan rencana
tahunan

Dokter
1 Persiapan Penyusunan rencana dan BOP
bulanan
Perawat
Lakbul Puskesmas

Pendataan sasaran
-Seluruh Masyarakat
yang terdeteksi faktor
resiko

Deteksi dini faktor resiko Dokter


2 Pelaksanaan gangguan kesehatan jiwa dan BOP
Perawat

Home visite KESWA


Mencatat pasien yang
terdeteksi gangguan
Pencatatan kejiwaan Dokter
3 dan Merekap laporan setiap dan BOP
pelaporan Perawat
bulannya
VIII. MONITORING EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN DAN
PELAPORAN

Monitoring kegiatan program KESWA dilaksanakan oleh Kepala


Puskesmas Ka Tu dan Tim/Staf PTM Dinkes kota Bogor berupa
pemantauan disetiap kegiatan maupan pemantauan cakupan
program Evaluasi terhadap kegiatan program KESWA dilaksanakan
oleh intern Puskesmas setiap 6 bulan berupa evaluasi kerja UKM dan
oleh Dinas Kesehatan berupa pertemuan evaluasi program KESWA.

IX. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN

Pencatatan dan pelaporan program KESWA setiap bulan nya


berupa hard copy yang dikirim ke Dinkes Kota Bogor setiap bulannya
laporan setiap kegiatan bersumber dana APBD maupun BOK /JKN,
serta laporan tahunan/ profil program KESWA.

Bog
or, 2 Januari 2016

Mengetahui :
Kepala Puskesmas Petugas KESWA

dr. Fitriyanti Mawarni Abdul Rosyad


NIP. 197012012006042010 NIP.19670712.198901.1002

Anda mungkin juga menyukai