Anda di halaman 1dari 6

EKONOMI KELAS X

MULTIPLE CHOICE

1. Kata ekonomi berasal dari dua kata bahasa Yunani, yaitu oikos dan nomos. Kata oikos
berarti
A. pengurusan
B. pengelolaan
C. aturan
D. prinsip
E. rumah tangga
ANS: E

2. Dibawah ini yang merupakan ruang lingkup ekonomi makro kecuali


A. mengurangi impor
B. meningkatkan pendapatan nasional
C. menaikkan gaji di perusahaan kecap ABC
D. mengurangi tingkat pengangguran
E. meningkatkan jumlah produk nasional
ANS: C

3. Layang-layang baru dapat dimainkan jika sudah dipasangi benang, maka benang di
sini untuk layang-layang termasuk benda
A. komplementer
B. substitusi
C. abstrak
D. konsumsi
E. bebas
ANS: A

4. Perhatikan sumber-sumber daya berikut :


1. cahaya matahari 5. air
2. beras 6. angin
3. gula 7. awan
4. sabun 8. udara

Berdasarkan sumber daya di atas, yang termasuk benda ekonomi adalah .


A. 1, 2 dan 3
B. 3, 4 dan 6
C. 2, 3 dan 4
D. 4, 5 dan 7
E. 3, 4 dan 8
5. Kelangkaan merupakan inti masalah ekonomi yang dihadapi manusia. Salah satu
faktor penyebab kelangkaan adalah
A. desakan kaum kapitalis dalam perekonomian
B. banyaknya golongan konglomerat di suatu negara
C. kesenjangan anatara masyarakat golongan kaya dan miskin
D. masyarakat kaya tidak mau berbagi dengan masyarakat miskin
E. kebutuhan yang tidak seimbang dengan alat pemenuhan kebutuhan

6. Berikut ini adalah ciri-ciri pasar :


1. terdapat banyak penjual
2. penjual menjadi price maker
3. promosi dilakukan melalui iklan
4. benda yang dijual tidak ada substitusinya
5. jenis benda yang diperdagangkan homogen
Yang merupakan ciri pasar monopoli adalah .
A. 1, 3 dan 5
B. 2 dan 4
C. 1, 4 dan 5
D. 1 dan 3
E. 2, 4 dan 5

7. Kegiatan ekonomi yang dilakukan rumah tangga konsumen dan rumah tangga
produsen sebagai berikut
(1) Menyediakan faktor-faktor produksi
(2) Menjual barang dan atau jasa hasil produksi
(3) Membayar pajak kepada rumah tangga Negara
(4) Menerima balas jasa atas penyerahan faktor produksi
(5) Membayar balas jasa atas pemakaian faktor produksi

Peran rumah tangga produsen ditunjukkan oleh nomor

A. (1), (2) dan (3)


B. (1), (3) dan (5)
C. (2), (3) dan (5)
D. (2), (4) dan (5)
E. (3), (4) dan (5)

8. Kajian masyarakat menggunakan sumber daya yang langka untuk memproduksi


komoditi-komoditi berharga dan mendistribusikannya kepada masyarakat luas
merupakan definisi ilmu ekonomi berdasarkan ahli .
A. Dominick Salvatore dan Eugene A. Diulio
B. Alfred Marshall
C. Paul A. Samuelson
D. Karl Max
E. Xenophon

9. Contoh beberapa kebutuhan manusia :


(1) Hari ini membayar asuransi untuk orang tua
(2) Orang sakit membutuhkan obat
(3) Kita mempunyai sahabat yang bisa untuk berbagi
(4) Makanan dibutuhkan oleh orang yang lapar
(5) Petugas pemadam kebakaran dibutuhkan pada saat terjadi kebakaran

Dari contoh diatas yang termasuk kebutuhan sekarang adalah


A. (1), (2) dan (3)
B. (1), (2) dan (5)
C. (1), (3) dan (4)
D. (2), (4) dan (5)
E. (3), (4) dan (5)

10. Rendi seorang tenaga kerja berpeluang menjadi accounting dengan gaji Rp
2.600.000,- per bulan, menjadi karyawan di Bank dengan gaji Rp 2.700.000,- per bulan
dan berpeluang juga menjadi karyawan perusahaan swasta dengan gaji Rp. 2.900.000,-
per bulan. Apabila Rendi memilih menjadi wirausaha maka biaya peluang yang
dikorbankan Rendi adalah
A. Rp. 2.600.000,-
B. Rp. 2.700.000,-
C. Rp. 2.900.000,-
D. Rp. 5.600.000,-
E. Rp. 8.200.000,-

11. Pengusaha coklat berusaha meningkatkan kualitas cokelat dan membuat desain
baru yang lucu-lucu. Tujuannya agar anak-anak menyukainya. Dari ilustrasi tersebut
masalah ekonomi yang dihadapi pengusaha adalah
A. dimana barang diproduksi
B. untuk siapa barang diproduksi
C. berapa jumlah barang diproduksi
D. barang apa yang diproduksi
E. bagaimana cara memproduksi

12. Perhatikan ilustrasi berikut ini harga beras yang mencapai Rp. 8.000,- / kg membuat
70 juta dari 100 juta penduduk yang dapat menikmati. Dengan adanya program Raskin
(beras untuk rakyat miskin) dimana 30 juta penduduk sisanya dapat membeli beras
dengan harga Rp 1.500,- / kg, maka sekarang 90 juta dari 100 juta penduduk dapat
menikmati beras. Praktek semacam ini hanya terdapat dalam negara yang menganut
sistem ekonomi
A. Liberalisme
B. Kapitalisme
C. Terpusat
D. Sosialisme
E. Campuran

13. Berikut ini ciri-ciri sistem ekonomi:


(1) adanya motif mencari laba
(2) peran pemerintah terbatas
(3) harga ditentukan oleh mekanisme pasar
(4) alat produksi milik negara
(5) adanya persaingan antar penguasa

Yang merupakan ciri sistem ekonomi pasar adalah

A. (1), (2) dan (3)


B. (1), (3) dan (5)
C. (2), (3) dan (4)
D. (2), (4) dan (5)
E. (3), (4) dan (5)

14. Diketahui fungsi permintaan Qd = 150 P ; fungsi penawaran Qs = 60 + 2P


Besar harga dan jumlah keseimbangan adalah
A. P = 30 dan Q = 120
B. P = 60 dan Q = 150
C. P = 90 dan Q = 60
D. P = 120 dan Q = 30
E. P = 150 dan Q = 60

15. Diketahui fungsi permintaan Qd = - P + 11 ; fungsi penawaran Qs = 2P 4


Besar harga dan jumlah keseimbangan adalah
A. P = 4 dan Q = 7
B. P = 6 dan Q = 5
C. P = 5 dan Q = 6
D. P = 7 dan Q = 10
E. P = 15 dan Q = 26

16. Barang elektronik di pasar Ramai mengalami penurunan harga khususnya radio dari
harga semula Rp 500.000,- menjadi Rp 300.000,- . Jumlah barang yang diminta
mengalami kenaikan dari 2000 unit menjadi 3000 unit, maka jenis elastisitas
permintaannya adalah
A. elastis
B. elastis uniter
C. elastis sempurna
D. inelastis sempurna
E. inelastis
17. Kekurangan dari sistem ekonomi terpusat atau komando adalah
A. mudahnya pengawasan pemerintah dalam kegiatan perekonomian
B. negara bertanggung jawab penuh terhadap kegiatan perekonomian
C. potensi, inisiatif dan kreativitas masyarakat tidak dapat berkembang
D. tingkat kemakmuran rendah karena produktivitas rendah
E. kegiatan ekonomi dilakukan hanya untuk memenuhi kebutuhan dasar

18. Sistem ekonomi yang mengikuti paham LAISSEZ FAIRE (biarkan segala sesuatunya
berjalan sendiri) yang digagas oleh Adam Smith adalah sistem ekonomi
A. Tradisional
B. Pasar
C. Terpusat
D. Islam
E. Campuran
19. Kegiatan menghasilkan atau menambah nilai guna suatu barang atau jasa disebut
dengan kegiatan
A. distribusi
B. konsumsi
C. produksi
D. restribusi
E. asosiasi

20. Perhatikan ilustrasi dibawah ini

Ilustrasi diatas memperlihatkan kurva dengan berbagai titik kombinasi dua barang yang
memberikan kepuasan yang sama. Kurva tersebut diatas merupakan kurva
A. total utility
B. marginal utility
C. marginal rate
D. indifference
E. utility

Anda mungkin juga menyukai