Anda di halaman 1dari 3

Assalamualaiku warahmatullahi wabarakatuh

Selamat siang dan salam sejahtera bagi kita semua


Yang terhormat bapak dosen pembimbing
Yang saya hormati Bapak/Ibu Dosen
Dan teman-teman yang saya cintai

Marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan nikmat-
Nya sehingga kita dapat berkumpul disini dan pada hari ini saya akan menyampaikan pidato
tentang Bahaya Tentang Narkoba

Narkoba adalah obat, bahan, dan zat yang penggunaannya mendapat pengawasan khusus dari
setiap orang. Penggunaan narkoba secara berlebihan dapat menyebabkan kecanduan dan
merusak kesehatan. Mengonsumsi narkoba secara berlebihan dan tanpa diawasi oleh dokter
dapat menyebabkan kerusakan syaraf otak, jantung, peredaran darah terganggu, pernapasan,
dan lain-lain.
Untuk saat ini pengguna narkoba di Indonesia mengalami peningkatan yang cukup pesat. Hal
yang sangat disayangkan adalah usia yang menjadi korban narkoba antara usia 11 tahun
sampai dengan 25 tahun ke atas. Itu artinya, narkoba sudah mengancam generasi muda yang
masih dalam usia produktif

Para hadirin yang saya banggakan

1. Narkotika adalah zat atau obat yang berasal dari tanaman atau bukan tanaman, baik sintetis
maupun semi sintetis yang dapat menyebabkan penurunan atau perubahan kesadaran dan
menghilangkan rasa atau mengurangi rasa
Narkotika dibagi dalam beberapa golongan
a. Narkotika Golongan I : berpotensi sangat tinggi menyebabkan ketergantungan. tidak
digunakan untuk terapi
Contoh : heroin , kokain , ganja ,
b. Narkotika Golongan II : berpotensi tinggi menyebabkan ketergantungan, digunakan pada
terapi sebagai pilihan terakhir.
Contoh : morfin dan pertidin
c. Narkotika golongan III : berpotensi ringan menyebabkan ketergantungan dan banyak
digunakan dalam terapi
Contoh : Codein
2. Psikotropika adalah zat atau obat, baik alamiah bukan narkotika, yang berkhasiat
psikoaktif melalui pengaruh selektif pada susunan saraf pusat dan menyebabkan perubahan
khas pada aktifitas mental dan perilaku, yang dibagi menurut potensi menyebabkan
ketergantungan sebagai berikut :
a. Psikotropika Golongan I : menyebabkan ketergantungan dan tidak digunakan dalam
terapi
Contoh : MDMA ( ekstasi ). LSD dan STP
b. Psikotropika Golongan II : menyebabkan ketergantungan, digunakan pada terapi
Contoh : amfetamin, metamfetamin. fensiklidin dan ritalin
c. Psikotropika Golongan III : menyebabkan ketergantungan, digunakan dalam terapi
Contoh : pentobarbital dan flunitrazepam
d. Psikotropika Golongan IV : menyebabkan ketergantungan,digunakan dalam terapi
Contoh : diazepam, klobazam, fenobarbital, barbital, klorazepam, klordiazepoxide dan
nitrazepam

3. Bahan adiktif lainnya , yaitu zat / bahan lain bukan narkotika dan psikotropika yang
berpengaruh pada kerja otak idak tercantum dalam peraturan perundang-undangan tentang
narkotika dan psikotropika. Yang sering disalah gunakan adalah :
a. Alkohol, yang terdapat pada berbagai minuman keras
b. Inhalasi/ solven, yaitu gas atau zat yang mudah menguap yang terdapat pada berbagai
keperluan pabrik, kantor dan rumah tangga.
c. Nikotin yang terdapat pada tembakau

Para hadirin yang saya banggakan

Di Indonesia jumlah pengguna narkoba begitu besar, karena lemahnya penegakan hukum
diIndonesia para pengedar internasional dapat bekerja sama dengan warga negara
Indonesiadan memperoleh keuntungan yang besar. Penyalahgunaan Narkotika dan zat aditif
lainnya itutentu membawa dampak yang luas dan kompleks. Sebagai dampaknya antara lain
perubahanperilaku, gangguan kesehatan, menurunnya produktivitas kerja secara drastis,
kriminalitas dan tindak kekerasan lainnya.
Penyalahgunaan narkoba dapat dicegah melalui program-program diantaranya
mengikutikegiatan-kegiatan sosial, tidak bergaul dengan pengguna atau pengedar narkoba,
tidak mudahterpengaruh ajakan atau rayuan untuk menggunakan narkoba. Pengguna narkoba
biasanyalebih didominasi oleh para remaja dan anak sekolah.

Sekolah juga memberikan penyuluhan kepada para siswa tentang bahaya dan akibat
daripenyalahgunaan narkoba melalui Guru BP, diskusi yang melibatkan para siswa
dalamperencanaan untuk intervensi dan pencegahan penyalahgunaan narkoba di sekolah.
Program lain yang cukup penting adalah program waspada Narkotika dengan cara mengenali
ciri-cirisiswa yang menggunakan narkoba, mewaspadai adanya tamu yang tak dikenal atau
pengedar,melakukan razia dadakan.

Untuk itu marilah kita hindari dan jauhi serta ikut memberantas penggunaan narkoba.
Marilah kita Katakan Tidak pada Narkoba

Demikianlah pidato yang dapat saya sampaikan apabila ada kesalahan dalam bertutur
kata,saya mohon maaf.
Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai