Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN KUBU RAYA

SEKRETARIAT DAERAH
Jalan Supadio Telepon (0561) 672910 Fax (0561) 723443
SUNGAI RAYA
Supadio Sungai Raya

BERITA ACARA HASIL PELELANGAN


Nomor :602.1/04/BAHP/LU/PUPR/2017

Program : Pembangunan Jalan dan Jembatan


Kegiatan : Pembangunan Jalan
Pekerjaan : Pembangunan Jalan Mekar Sari - Sukalanting (Tahun Jamak)
Lokasi : Kecamatan Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya
Klasifikasi : Bangunan Sipil
Kualifikasi : Usaha Menengah
Sumber Dana : APBD Kabupaten Kubu Raya
Tahun Anggaran : 2017

Pada hari ini Jumat tanggal Sembilan Belas bulan Mei tahun Dua Ribu Tujuh Belas, Kami Pokja
I Pengadaan Barang/Jasa Kabupaten Kubu Raya Tahun Anggaran 2017, telah melaksanakan
Evaluasi Dokumen Penawaran dan Evaluasi Kualifikasi untuk paket pekerjaan tersebut diatas,
dengan uraian sebagai berikut :

1. Pengumuman e_Lelang Pemilihan Langsung dengan Pascakualifikasi.


Pengumuman Pelelangan tercantum pada aplikasi SPSE, dilaksanakan mulai tanggal 3 Mei
2017 s.d 9 Mei 2017.

2. Pendaftaran dan Download Dokumen Pengadaan


- Pendaftaran dilaksanakan mulai tanggal 3 Mei 2017 s.d 9 Mei 2017, melalui aplikasi SPSE.
- Penyedia Jasa Konstruksi yang mendaftar sebanyak 44 (Empat Puluh Empat) peserta.

3. Pemberian Penjelasan Pekerjaan


Pemberian Penjelasan (Aanwijzing) dilakukan secara online tanggal 5 Mei 2017 mulai pukul
08.00 WIB Pukul 09.00 WIB, melalui aplikasi SPSE.

4. Upload Dokumen Penawaran


Upload Dokumen Penawaran dilaksanakan pada tanggal 6 Mei 2017 pukul 00.00 Wib s.d 12 Mei
2017 pukul 9.00 Wib, melalui aplikasi SPSE

5. Pembukaan Dokumen Penawaran


- Pembukaan Dokumen Penawaran dilaksanakan pada tanggal 12 Mei 2017, melalui aplikasi
SPSE.
- Peserta yang memasukkan Dokumen Penawaran sebanyak 3 (Tiga) yaitu :
1. PT. PUTRANUSA PILAR SEJATI
2. MARGA MULYA
3. PT. MITRA USAHA KHATULISTIWA

- Dokumen Penawaran yang tidak dianggap sebagai penawaran sebanyak 0 (nihil).


PEMERINTAH KABUPATEN KUBU RAYA
SEKRETARIAT DAERAH
Jalan Supadio Telepon (0561) 672910 Fax (0561) 723443
SUNGAI RAYA
Supadio Sungai Raya

1. Evaluasi Dokumen Penawaran


a. Evaluasi Koreksi Aritmatik
- Sebelum evaluasi penawaran, dilakukan koreksi aritmatik.
- Hasil koreksi aritmatik pada bagian harga satuan dapat mengubah nilai total harga
penawaran sehingga urutan peringkat dapat menjadi lebih tinggi atau lebih rendah
dari urutan peringkat semula.
- Penawaran setelah koreksi aritmatik yang melebihi nilai total HPS dinyatakan
GUGUR.
- Berdasarkan hasil koreksi aritmatik, Pokja ULP menyusun urutan dari penawaran
terendah terkoreksi.
- Hasil koreksi aritmatik diumumkan melalui aplikasi SPSE.

No. Nama Badan Usaha Harga Penawaran Harga Hasil Koreksi


Asli Badan Usaha Aritmatik

1. PT. PUTRANUSA PILAR SEJATI Rp 12.058.193.000,00 Rp 12.058.194.000,00


2. PT. MARGA MULYA Rp 14.826.727.000,00 Rp 14.826.715.000,00
3. PT. MITRA USAHA KHATULISTIWA Rp 14.925.359.000,00 Rp 14.792.626.000,00

b. Evaluasi Administrasi
- Evaluasi Administrasi dilakukan terhadap penawaran yang memenuhi syarat sebagai
Dokumen Penawaran dan telah dilakukan koreksi aritmatik.
- Evaluasi Administrasi dilakukan dengan sistem gugur.
- Evaluasi Administrasi meliputi :
1. Kelengkapan persyaratan yang diminta dalam Dokumen Pengadaan;
2. Surat Penawaran; dan
3. Surat Jaminan Penawaran.
- Penawaran yang dinyatakan Memenuhi Syarat/Lulus Administrasi sebanyak 3 (Tiga)
peserta, yaitu :
1. PT. PUTRANUSA PILAR SEJATI
2. PT. MARGA MULYA
3. PT. MITRA USAHA KHATULISTIWA
- Penawaran yang dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat/Tidak Lulus Administrasi sebanyak
0 (Nihil) peserta

c. Evaluasi Teknis
- Evaluasi Teknis dilakukan dengan sistem gugur.
- Evaluasi Teknis meliputi :
1. Kelengkapan persyaratan yang diminta dalam Dokumen Pengadaan;
2. Metode Pelaksanaan Pekerjaan;
3. Jadwal Waktu Pelaksanaan Pekerjaan;
4. Daftar Peralatan;
5. Spesifikasi Teknis;
6. Daftar Personil Inti;
7. Analisa Harga Satuan Pekerjaan;
PEMERINTAH KABUPATEN KUBU RAYA
SEKRETARIAT DAERAH
Jalan Supadio Telepon (0561) 672910 Fax (0561) 723443
SUNGAI RAYA
Supadio Sungai Raya
- Penawaran yang dinyatakan Memenuhi Syarat/Lulus Teknis sebanyak 1 (Satu) peserta,
yaitu : yaitu :
1. PT. MARGA MULYA
. CHYNTAMI UTAMACV. PUTRA SAMPOERNA
- Penawaran yang dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat/Tidak Lulus Teknis sebanyak
2 (Dua ) peserta Yaitu :
1. PT. PUTRANUSA PILAR SEJATI, Dinyatakan Gugur Teknis Karena : 1.
Tidak dapat menunjukkan bukti kepemilikan peralatan Drop Hammer (Tumbuk
Sayang) dari pihak yang memberikan dukungan/perjanjian Sewa peralatan
(Atas Nama IRWAN CAHYADI) 2. Tidak dapat menunjukkan bukti
kepemilikan peralatan Roller 3 Wheel 6-8T dari pihak yang memberikan
dukungan/perjanjian Sewa peralatan (Atas Nama N I SA R) 3. Dinyatakan
Gugur Teknis karena hasil pemindaian/scan bukti kepemilikan/sewa/dukungan
peralatan Roller 3 Wheel 6-8T, THREE WHEEL ROLLER, Drop Hammer
(Tumbuk Sayang) yang disampaikan tidak sah, Seluruh surat perjanjian sewa
peralatan antara penyedia dengan pemilik peralatan menggunakan materai
yang sama dibuktikan kesamaan nomor seri materai. a. Tidak sesuai dengan
UU Nomor 13 Tahun 1985 tentang Bea Materai Pasal 7.(7) Kertas meterai
yang sudah digunakan, tidak boleh digunakan lagi b. Terindikasi melakukan
pelanggaran terhadap UU Nomor 13 Tahun 1985 Pasal 13.a meniru atau
memalsukan meterai tempel dan kertas meterai atau meniru dan memalsukan
tanda tangan yang perlu untuk mensahkan meterai c. Sertifikat operator
pesawat angkut dan angkat yang disampaikan terindikasi tidak memenuhi
ketentuan yang diatur dalam Peraturan Presiden Nomor 18 Tahun 2015 dan
Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 20 Tahun 2015. Penjelasan Nomor
3 - Sertifikat Operator diterbitkan pada tanggal 23 September 2015 dan
ditandatangani oleh Dirjen Pembinaan Pengawasan Ketenagakerjaan yaitu A.
Muji Handaya, M.Si (dalam versi bahasa inggris menggunakan kata Acting
yang berarti Pelaksana Tugas atau Plt.) - Sejak 23 Januari 2015 melalui Perpres
Nomor 18 tahun 2015 Direktorat tersebut sudah diubah menjadi Dirjen
Pembinaan Pengawasan Ketenagakerjaan dan Keselamatan dan Kesehatan
Kerja - Logo Kemnaker yang terdapat dalam sertifikat adalah logo lama yang
sudah tidak berlaku lagi berdasarkan Permen Nomor 20 Tahun 2015 sejak
Tanggal 20 Agustus 2015 - Sejak tanggal 2 Juli 2015 Drs. A. Muji Handaya
adalah Pejabat Definitif selaku Dirjen Pembinaan Pengawasan
Ketenagakerjaan dan Keselamatan dan Kesehatan Kerja 4. Terindikasi
menyampaikan dokumen yang tidak benar untuk memenuhi persyaratan dalam
Dokumen Pengadaan ini, sebagaimana tertuang dalam Dokumen Pengadaan
dan Addendum dokumen pengadaan Nomor 602.1/04/ADD-
DOK.P/LU/PUPR/2017 tanggal 6 Mei 2017 BAB III 4.1.c 5. Tidak sesuai
dengan Dokumen pengadaan dan Addendum dokumen pengadaan Nomor :
602.1/04/ADD-DOK.P/LU/PUPR/2017 tanggal 6 Mei 2017 BAB IV J.1.2

2. PT. MITRA USAHA KHATULISTIWA, Dinyatakan Gugur Evaluasi Teknis


karena tidak menyampaikan Jadwal Waktu Pelaksanaan, Tidak Menyampaikan
Daftar personil inti dan peralatan Utama Tidak sesuai dengan Dokumen
Pengadaan dan Addendum Dokumen Pengadaan Nomor: 602.1/04/ADD-
DOK.P/LU/PUPR/2017 BAB IV J
PEMERINTAH KABUPATEN KUBU RAYA
SEKRETARIAT DAERAH
Jalan Supadio Telepon (0561) 672910 Fax (0561) 723443
SUNGAI RAYA
Supadio Sungai Raya

d. Evaluasi Harga
- Evaluasi Harga dilakukan dengan sistem gugur.
- Evaluasi Harga meliputi :
1. Evaluasi Harga Penawaran;
Total harga penawaran terkoreksi dibandingkan nilai total HPS.
2. Evaluasi Harga Satuan Timpang.
harga satuan yang nilainya lebih besar dari 110% (seratus sepuluh perseratus)
dari harga satuan yang tercantum dalam HPS, dilakukan klarifikasi. Harga
satuan penawaran tersebut dinyatakan timpang dan hanya berlaku untuk
volume sesuai dengan Daftar Kuantitas dan Harga.
3. Evaluasi dan Klarifikasi Kewajaran Harga;
- Klarifikasi terhadap koreksi aritmatik, apabila ada koreksi/perubahan.
- Klarifikasi kewajaran harga apabila harga penawaran dibawah 80%
(delapan puluh perseratus) HPS.
- Penawaran yang dinyatakan Memenuhi Syarat/Lulus Harga sebanyak 1 (Satu) peserta,
yaitu :
1. PT. MARGA MULYA
- Penawaran yang tidak memenuhi Syarat/Lulus sebanyak 0 (Nihil) peserta.

e. Evaluasi Kualifikasi
- Evaluasi Formulir Isian Kualifikasi dilakukan dengan sistem gugur.
- Evaluasi kualifikasi dalam proses pascakualifikasi sudah merupakan ajang
kompetisi, maka data yang kurang tidak dapat dilengkapi.
- Penawaran yang dinyatakan Memenuhi Syarat/Lulus Kualifikasi sebanyak 1 (Satu) peserta,
yaitu :
1. PT. MARGA MULYA

- Penawaran yang tidak memenuhi Syarat/Lulus sebanyak 0 (Nihil) peserta.

f. Pembuktian Kualifikasi dan Negosiasi Harga


- Pembuktian kualifikasi dilakukan diluar aplikasi SPSE (offline).
- Pembuktian kualifikasi dilakukan dengan cara melihat dokumen asli atau dokumen
yang dilegalisir oleh pihak yang berwenang, dan meminta dokumennya.
- Pokja ULP melakukan klarifikasi dan/atau verifikasi kepada penerbit dokumen,
apabila diperlukan.
- Penawaran yang dinyatakan Memenuhi Syarat/Lulus Pembuktian Kualifikasi sebanyak 1
(Satu) peserta, yaitu :
1. PT. MARGA MULYA
- Penawaran yang tidak memenuhi Syarat/Lulus Pembuktian Kualifikasi sebanyak 0 (Nihil )
peserta
PEMERINTAH KABUPATEN KUBU RAYA
SEKRETARIAT DAERAH
Jalan Supadio Telepon (0561) 672910 Fax (0561) 723443
SUNGAI RAYA
Supadio Sungai Raya

- Dari hasil Pembuktian Kualifikasi/verifikasi terhadap semua data informasi yang ada
dalam
Formulir Isian Kualifikasi Pokja ULP berkesimpulan dan memutuskan untuk mengusulkan
Penyedia Pekerjaan Konstruksiyang memenuhi syarat untuk ditunjuk sebagai Calon
Pemenang, yaitu :

CALON PEMENANG :

Nama Badan Usaha : PT. MARGA MULYA


Alamat : Jalan P.H. Husin Komplek Fajar Pemai A/11
N PWP : 01.110.664.8-701.000
Harga Penawaran Asli : Rp 14.826.727.000,00
Harga Penawaran Hasil Koreksi : Rp 14.826.715.000,00
Aritmatik (Empat Belas Milyar Delapan Ratus Dua Puluh Enam Juta
Tujuh Ratus Lima Belas Ribu Rupiah ) Sudah Termasuk PPN

Demikian Berita Acara Hasil Evaluasi Pelelangan ini dibuat dengan penuh tanggung jawab untuk
dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.

POKJA 1 PENGADAAN BARANG/JASA


KABUPATEN KUBU RAYATAHUN ANGGARAN 2017

Nama Jabatan TandaTangan

1. AGUS SUPRIYANTO, S.Pd Ketua 1.


2. SOMADI, A.Md Sekretaris 2.
3. FRANSISCUS SUDARTO, ST Anggota 3.
4. DICKY DARMAYANSYAH, A.Md Anggota 4.
5. IMELDA FEBRINA, ST Anggota 5.

Anda mungkin juga menyukai