Anda di halaman 1dari 2

LAPORAN PANITIA PELAKSANA

PADA UPACARA PEMBUKAAN


DIKLAT TEKNIS SUBSTANTIF PENINGKATAN KOMPETENSI
PENYULUH AGAMA NON PNS
DI WILAYAH KERJA KANTOR KEMENTERIAN AGAMA
KABUPATEN MAGETAN
TAHUN 2017
------------------------------------------------------------------------------------------------

Assalamualaikum Wr. Wb
Yang saya hormati :
1. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Magetan
2. Para Pejabat di Lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Magetan
3. Widyaiswara Balai Diklat Keagamaan Surabaya
4. Segenap Panitia dan seluruh Peserta Diklat yang berbahagia

Alhamdulillah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT atas rahmat dan hidayah-Nya
pada hari ini kita masih dalam kondisi sehat walafiat sehingga dapat menghadiri upacara
pembukaan pada pagi ini.

Hadirin yang berbahagia, perkenankanlah saya pada kesempatan ini menyampaikan laporan
rencana kegiatan DIKLAT TEKNIS SUBSTANTIF PENINGKATAN KOMPETENSI
PENYULUH AGAMA NON PNS di Wilayah Kerja Kantor Kementerian Agama
Kabupaten Magetan sebagai berikut :
A. LATAR BELAKANG
Dalam Peraturan Meteri Agama (PMA) 75 Tahun 2015 tentang penyelenggaraan
Diklat Pegawai pada Kementerian Agama pasal 19 ayat (4) disebutkan bahwa peserta
diklat teknis merupakan pegawai ASN dan/atau non-PNS yang dalam pelaksanaan
tugasnya membutukan peningkatan kompetensi tertentu, Penyuluh Agama non-PNS
memiliki tugas membantu Penyuluh Agama Fungsionalyang berstatus PNS dalam
memberikan bimbingan atau penyuluhan agama dan pembangunan kepada masyarakat
melalui bahasa agama, salah satunya kebijakan strategis nasional Kementerian Agama
adalah adanya upaya peningkatan kompetensi Penyuluh Agama non-PNS secara
nasional melalui diklat.

B. DASAR HUKUM
1. Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Nega
2. PMK RI No.113/PMK.05/2012 tentang Perjalanan Dinas Dalam Negeri Bagi
Pejabat Negara, Pegawai Negeri, dan Pegawai Tidak Tetap;
3. Peraturan Menteri Keuangan RI Nomor 33/PMK.02/2016 tentang Standart Biaya
Masukan Tahun Anggaran 2017;
4. Peraturan Menteri Agama Nomor 42Tahun 2016 tentang Organisasi dan Tata Kerja
Kementerian Agama;
5. Peraturan Menteri Agama Nomor 59 Tahun 2015 tentang Organisasi dan Tata Kerja
Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan;
6. Peraturan Menteri Agama Nomor 75 Tahun 2015 tentang Penyelenggaraan
Pendidikan dan Pelatihan Pegawai pada Kementerian Agama;
7. Peraturan Kepala Lembaga Administrasi Negara Nomer 13 Tahun 2011 tentang
Pedoman Umum Pembinaan Penyelenggara Pendidikan dan Pelatihan Teknik
8. DIPA Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Surabaya Nomor: SP DIPA-
025.11.2.425381/2017 tanggal 07 Desember 2016.

C. TUJUAN
Setelah mengikuti Diklat ini peserta diharapkan :
1. Meningkatkan pengetahuan, keterampilan, kecakapan, dan wawasan tugas sebagai
Penyuluh Agama Non PNS;
2. Membentuk kepribadian dan membangun sikap mental yang menjunjung tinggi
etika, norma, dan moral, sehingga mereka diharapkan mampu menjadi tenaga
penyuluh yang professional, handal, dan dapat menjadi agen bagi masyarakat
sekitarnya.

D. PESERTA
Peserta berjumlah 35 orang Penyuluh Agama Non PNS di wilayah kerja Kantor
Kementerian Agama Kabupaten Magetan.

E. TENAGA PENGAJAR
Berasal dari Widyaiswara Balai Diklat Kegamaan Surabaya dan Kantor Kementerian
Agama Kabupaten Magetan.

F. WAKTU DAN TEMPAT


Kegiatan diklat dilaksanakan selama 7 (Tujuh) hari mulai tanggal 04 s.d. 10 September
2017 di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Magetan.

G. MATERI PELAJARAN
Terdiri dari materi dasar, materi inti dan materi penunjang.

H. METODE PEMBELAJARAN
Kegiatan belajar mengajar menggunakan pendekatan andragogi dengan metode
ceramah, tanya jawab, diskusi dan pemberian tugas.

I. LAIN LAIN
Selama pelatihan peserta tidak diasramakan, mendapat pelayanan konsumsi dan bantuan
transport dari DIPA Balai Diklat Keagamaan Surabaya

Demikian laporan yang dapat kami sampaikan,


Kepada Yth. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Magetan,
Bapak Drs. Muchdar, M.M. dimohon memberikan sambutan dan pengarahan sekaligus
membuka secara resmi kegiatan ini.

Wabillahi Taufiq Walhidayah


Wassalamualaikum Wr. Wb.

Anda mungkin juga menyukai