Anda di halaman 1dari 4

1.

missed abortion

Abortus tertunda (missed abortion) adalah kehamilan di mana ada kematian janin (biasanya
hingga 8 minggu atau lebih) tetapi tidak ada aktivitas rahim untuk mengeluarkan hasil konsepsi.

Menurut definisi WHO: missed abortion adalah kondisi di mana embrio atau janin nonviable
tetapi tidak dikeluarkan secara spontan dari rahim.

2.ANC

Pengertian Antenatal Care - Antenatal care adalah pemeriksaan kehamilan (Siti M, 2005). Antenatal
care (ANC) diartikan sebagai pengawasan sebelum persalinan terutama ditujukan pada pertumbuhan
dan perkembangan janin dalam rahim (Manuaba, I.B.G, 1998).

3.preeklampsia

Preeklamsia adalah sebuah komplikasi pada kehamilan yang ditandai dengan tekanan darah tinggi
(hipertensi) dan tanda-tanda kerusakan organ, misalnya kerusakan ginjal yang ditunjukkan oleh
tingginya kadar protein pada urine (proteinuria).

4.chadwick

Tanda Chadwick, yaitu pembuluh darah dinding vagina bertambah hingga warna selaput lendirnya biru.

5.neonatal

Neonatal merupakan suatu keadaan yang ada dalam kehidupan pertama pada bayi. Kehidupan pertama
yang dialami oleh bayi tersebut biasanya pada usia 28 hari.

6.ektopik

Kehamilan ektopik atau juga dikenal sebagai kehamilan di luar kandungan merupakan suatu kondisi
kehamilan dimana sel telur yang sudah dibuahi tidak mampu menempel atau melekat pada rahim ibu,
namun melekat ada tempat yang lain atau berbeda yaitu di tempat yang dikenal dengan nama tuba
falopi atau saluran telur, di leher rahim, dalam rongga perut atau di indung telur. Atau dengan kata lain,
kehamilan ektopik meruapakan suatu kondisi dimana sel telur yang telah dibuahi mengalami implantasi
pada tempat selain tempat seharunya, yaitu uterus. Jika sel telur yang telah dibuahi menempel pada
saluran telur, hal ini akan menyebabkan bengkaknya atau pecahnya sel telur akibat pertumbuhan
embrio.

7.djj

Denyut jantung janin normal adalah frekuensi denyut rata-rata wanita tidak sedang bersalin, atau diukur
diantara dua kontraksi. Rentang normal adalah 120 sampai 160 denyut/menit. Bunyi denyut
jantungjanin,seperti bunyi detik jam dibawah bantal.

8.abortus imminens
Abortus imminens adalah peristiwa terjadinya perdarahan vaginal pada setengah awal
kehamilan.
Abortus imminens ialah peristiwa terjadinya perdarahan dari uterus pada kehamilan
sebelum 20 minggu, dengan hasil konsepsi masih dalam uterus dan viabel, dan serviks tertutup.
Abortus imminens adalah wanita yang mengandung bayi hidup dengan usia kehamilan
kurang dari 24 minggu yang mengalami perdarahan vaginal dengan atau tanpa nyeri abdomen
ketika kondisi serviks masih tertutup.
abortus imminens adalah terjadi perdarahan berccak yang menunjukkan ancaman bagi
kelangsungan suatu kehamilan. dan dalam kondisi ini kehamilan mungkin berlanjut dan
dipertahankan.

9.paritas

Paritas adalah banyaknya kelahiran hidup yang dipunyai oleh seorang wanita (BKKBN, 2006). Menurut
Prawirohardjo (2009), paritas dapat dibedakan menjadi primipara, multipara dan grandemultipara.
Paritas adalah jumlah kehamilan yang menghasilkan janin yang mampu hidup diluar rahim (28 minggu)
(JHPIEGO, 2008).
Sedangkan menurut Manuaba (2008), paritas adalah wanita yang pernah melahirkan bayi aterm.

10.linea nigra

Linea nigra (garis hitam) adalah garis vertikal berwarna gelap yang terlihat di perut ibu selama
kehamilan. Garis ini dapat membentang mulai dari ujung bawah tulang dada (prosessus
xyphoideus) hingga tulang kemaluan (pubis). Linea nigra timbul akibat peningkatan produksi
pigmen melanin terkait peningkatan hormon estrogen pada ibu hamil.

Linea nigra umumnya timbul sekitar trimester kedua kehamilan, jadi wajar saja apabila saat ini
Anda juga mengalaminya. Adapun bentuk garis yang melengkung melewati pusar juga
merupakan hal yang wajar. Anda tidak perlu merasa khawatir. Meski tidak menghilang
sempurna, linea nigra akan berangsur memudar setelah persalinan.
11.anemia

Anemia adalah istilah yang menunjukkan rendahnya hitung sel darah merah , kadar hemoglobin dan
hematokrit dibawah normal. Anemia bukan merupakan penyakit, melainkan merupakan pencerminan
keadaan suatu penyakit atau akibat gangguan fungsi tubuh.

12.hiperemesis

Hiperemesis gravidarum adalah mual dan muntah yang hebat dalam masa kehamilan yang dapat
menyebabkan kekurangan cairan, penurunan berat badan atau gangguan elektrolit sehingga
menggangu aktivitas sehari hari dan membahayakan janin didalam kandungan. Pada umumnya
terjadi pada minggu ke 6 12 masa kehamilan, yang dapat berlanjut hingga minggu ke 16 20
masa kehamilan. (1)

13.intrapartum

Intrapartal / Persalinan adalah suatu proses pengeuaran hasil konsepsi (janin dan plasenta) yang
dapat hidup dari dalam uterus melalui vagina keduni luar.
Persalinan normal adalah suatu proses dimana janin cukup bulan,dengan presentasi belakang
kepala, masuk melalui jalan lahir sesuai dengan kurva partopgraf normal dan lahir secara
spontan.
14.IUFD

intra uterine fetal deadth (IUFD) atau kematian janin dalam rahim adalah kematian janin dalam
kehamilan sebelum terjadi proses persalinan pada usia kehamilan 28 minggu ke atas atau berat
janin 1000 gram. (Moechtar R. Pedarahan Antepartum. Dalam: Synopsis Obstetri, Obstetri
Fisiologis dan Obstetri Patologis, Edisi II. Jakarta:Penerbit Buku Kedokteran EGC, 1998; 279)

IUFD adalah kematian intrauterin sebelum seluruh produksi konsepsi manusia dikeluarkan, ini
tidak diakibatkan oleh aborsi terapeutik atau kematian janin juga disebut kematian intrauterin
dan mengakibatkan kelahiran mati. (Wiknjosastro, Hanifa. 2007. Pelayanan Kesehatan Maternal
Dan Neonatal. Jakarta : YBP-SP)
IUFD adalah keadaan tidak adanya tanda-tanda kehidupan janin dalam kandungan baik pada
kehamilan yang besar dari 20 minggu atau kurang dari 20 minggu. (Rustam Muchtar, 1998)

IUFD adalah kematian hasil konsepsi sebelum dikeluarkan dengan sempurna dari rahim
ibunya tanpa memandang tuanya kehamilan. (Sarwono, 2005)
15.primigravida

Primigravida adalah seorang wanita yang hamil untuk pertama kalinya


(Mochtar, Rustam, 1998 : 92)

- Primigravida adalah wanita yang hamil pertama kali


(Prof.dr. Ida Gede Manuaba, SPOG, 1998 : 158)

- Primigravida adalah seorang wanita pertama kali hamil


(Fisiologis, Obstetri, 1983, 156)
16.IUGR

Definisi menurut WHO (1969), janin yang mengalami pertumbuhan yang terhambat
(IUGR) adalah janin yang mengalami kegagalan dalam mencapai berat standard atau ukuran
standard yang sesuai dengan usia kehamilannya. Pertumbuhan Janin Terhambat atau Intra
Uterine Growth Restriction adalah suatu keadaan dimana terjadi gangguan nutrisi dan
pertumbuhan janin yang mengakibatkan berat badan lahir dibawah batasan tertentu dari usia
kehamilannya.
Definisi yang sering dipakai adalah bayi-bayi yang mempunyai berat badan dibawah 10
persentil dari kurva berat badan bayi yang normal). Dalam 5 tahun terakhir, istilah Retardation
pada Intra Uterine Growth Retardation (IUGR) telah berubah menjadi Restriction oleh karena
Retardasi lebih ditekankan untuk mental. Menurut Gordon, JO (2005) pertumbuhan janin
terhambat-PJT (Intrauterine growth restriction) diartikan sebagai suatu kondisi dimana janin
berukuran lebih kecil dari standar ukuran biometri normal pada usia kehamilan.

Intrauterine Growth Restriction (IUGR) adalah istilah yang digunakan untuk menjelaskan suatu
kondisi dimana janin lebih kecil dari yang diharapkan untuk jumlah bulan kehamilan. Bayi baru
lahir dengan IUGR seringkali digambarkan kecil untuk usia gestational (SGA).

Janin dengan IUGR sering diperkirakan memiliki berat kurang dari 10 Perseratus. Ini berarti
janin weighs kurang dari 90 persen dari semua fetus yang sama gestational usia. Janin dengan
IUGR juga mungkin lahir pada usia kehamilan (setelah 37 minggu kehamilan) atau sebelum
waktunya (sebelum 37 minggu). Bayi baru lahir dengan IUGR sering muncul tipis, pucat, dan
longgar, kulit kering.

17.HPHT

18.abortus insipiens

Abortus insipiens adalah abortus yang sedang mengancam yang ditandai dengan serviks telah mendatar,
ostium uteri telah membuka, akan tetapi hasil konsepsi masih dalam kavum uteri dan dalam proses
pengeluaran.
Ciri : Perdarahan per vaginam dengan kontraksi makin lama makin kuat dan makin sering, serviks sudah
terbuka.
19.multigravida

Anda mungkin juga menyukai