Anda di halaman 1dari 5

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SDI Munting Kajang


Kelas/ Semester : I /2 (dua)
Tema/ Subtema/ PB : Pengalamanku
Sub Tema 2 : Pengalaman Bersama Teman
Pembelajaran :2
Fokus Pembelajaran : PKn, Bahasa Indonesia, Matematika
Alokasi Waktu : 1 x Pertemuan (5 x 35 Menit)

A. Kompetensi Inti (KI)


1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.
2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam
berinteraksi dengan keluarga, teman, dan guru.
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati [mendengar, melihat, membaca] dan
menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya,
dan benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di sekolah.
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis, dalam karya yang estetis,
dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku
anak beriman dan berakhlak mulia.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator


Bahasa Indonesia
Kompetensi Dasar

3.1 Mengenal teks deskriptif tentang anggota tubuh dan pancaindra, wujud dan sifat benda, serta
peristiwa siang dan malam dengan bantuan guru atau teman dalam bahasa Indonesia lisan dan tulis
yang dapat diisi dengan kosakata bahasa daerah untuk membantu pemahaman
4.1 Mengamati dan menirukan teks deskriptif tentang anggota tubuh dan pancaindra, wujud dan sifat
benda, serta peristiwa siang dan malam secara mandiri dalam bahasa Indonesia lisan dan tulis yang
dapat diisi dengan kosakata bahasa daerah untuk membantu penyajian
Indikator

Membaca wacana tentang bermain musik gelas


Menceritakan kembali kegiatan bermain musik gelas secara lisan

Matematika
Kompetensi Dasar
3.1 Mengenal lambang bilangan dan mendeskripsikan kemunculan bilangan dengan bahasa yang
sederhana
3.4 Menunjukkan pemahaman tentang besaran dengan menghitung maju sampai 100 dan mundur
dari 20
4.1 Mengurai sebuah bilangan asli sampai dengan 99 sebagai hasil penjumlahan atau pengurangan dua
buah bilangan asli lainnya dengan berbagai kemungkinan jawaban
Indikator
Menuliskan lambang bilangan yang merupakan jawaban dari suatu masalah pengurangan dengan
tepat
Membilang angka dengan cara menghitung mundur dari yang paling besar ke yang paling kecil
Memecahkan soal pengurangan 2140 dengan cara menghitung mundur

C. Tujuan Pembelajaran

1. Setelah membaca wacana, siswa dapat mempraktikkan kegiatan bermain musik gelas dengan
percaya diri.
2. Setelah bermain musik gelas, siswa dapat menceritakan kembali secara lisan dengan lancar.
3. Setelah bermain, siswa dapat membilang mundur dari yang besar ke kecil secara tepat.
4. Setelah bermain garis bilangan sejumlah 21 sampai dengan 40, siswa dapat melakukan
pengurangan dengan cara hitung mundur dengan tepat.
5. Setelah bermain garis bilangan, siswa dapat menulis lambang bilangan dengan tepat

D. Materi Pembelajaran
1. Teks Deskriptif bermain musik gelas
2. Membilang angka dengan cara menghitung mundur pada garis bilangan.

E. Pendekatan dan Metode Pembelajaran


1. Pendekatan Pembelajaran : Saintifik
2. Metode pembelajaran : Demonstrasi ,penugasan

F. Langkah langkah Pembelajaran

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi


Waktu
Pendahuluan 1. Guru mengawali pembelajaran dengan memberi salam dan menyapa siswa.
2. Mengajak semua siswa berdoa menurut agama dan kepercayaan masing-
masing.
3. Melakukan komunikasi tentang kehadiran siswa
4. Guru melakukan apersepsi dengan cara menghitung mundur.
5. Menginformasikan tema yang akan dibelajarkan yaitu
tentangPengalamankudan subtema Pengalaman Bersama Teman
Kegiatan Inti 1. Ajak siswa bermain dengan garis bilangan 1 sampai dengan 40.
2. Bagi siswa menjadi 4 kelompok untuk berlomba lompat mundur.
3. Siapkan garis bilangan untuk masing-masing kelompok dan letakkan di
depan barisan anggota kelompok.
4. Guru akan menyebutkan angka awal tempat siswa paling depan berdiri dan
meminta siswa melompat mundur sebanyak angka yang disebutkan oleh
guru. Siswa di barisan kedua diminta untuk menyebutkan angka yang
diinjak paling terakhir.
5. Setelah siswa pertama memperoleh giliran, siswa pertama pindah ke
belakang dan selanjutnya siswa di barisan kedua siap untuk melompat.
Demikian seterusnya.
6. Kelompok yang lebih dulu sampai di tujuan mendapatkan poin dan yang
paling banyak memperoleh poin akan menjadi pemenang.
7. Tanyakan pada siswa apakah angka yang mereka injak terakhir lebih besar
atau lebih kecil dari angka awal tempat siswa berdiri.
8. Sampaikan pada siswa, angka menjadi lebih kecil karena hal tersebut
merupakan salah satu cara pengurangan.
9. Berikan contoh pengurangan lain, kemudian minta siswa untuk
menghitung mundur bersama-sama.
10. Siswa diminta untuk mengerjakan latihan di buku siswa.
Langkah-langkah kegiatan bagian dua:
1. Siswa diminta untuk memejamkan mata. Perdengarkan berbagai jenis
suara binatang, kendaraan, alat musik dan lain sebagainya lalu minta
siswa menebak suara tersebut.
2. Ajak siswa untuk membaca wacana di buku siswa.
3. Setelah bermain tebak suara, minta siswa untuk melakukan percobaan
musik gelas.
4. Bagi siswa menjadi kelompok beranggotakan tujuh orang.
5. Minta siswa untuk mengisi botol dengan level yang berbeda-beda.
6. Minta siswa untuk mendengarkan perbedaan bunyi dari setiap botol.
7. Selesai melakukan percobaan, ajak siswa untuk menceritakan hasil
pengamatannya tentang bunyi.
8. Kemukakan tentang berbagai sumber bunyi lain dan contohnya.
Penutup 1. Bersama-sama siswa membuat kesimpulan / rangkuman hasil belajar
selama sehari
2. Siswa dan guru merefleksi kegiatan pembelajaran.
3. Guru memberikan gambaran mengenai kegiatan pembelajaran pertemuan
berikutnya.
4. Mengajak siswa berdoa menurut agama dan keyakinan masing - masing

G. Penilaian
1. Jenis Penilaian
- Penilaian pengetahuan : Tes tertulis
- Penilaian keterampilan : Perbuatan
a. Penilaian sikap

Perubahan Tingkah Laku


No Nama Siswa Percaya Diri Teliti Santun
BT MT MB SM BT MT MB SM BT MT MB SM
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
20

b. Penilaian Pengetahuan (KI 3)


1). Matematika
Temukan jawabannya sambil berhitung.
Tuliskan huruf yang sesuai dengan jawabanmu.

A = S = 33 M = I = 28 F = 15 U = 24 K = 17
23 25
34 9 = . . . .
28 4 = . . . .
40 7 = . . . .
31 3 = . . . .
25 8 = . . . .

Selesaikanlah soal cerita berikut.

Di ruang musik sekolah ada 20 buah meja.


14 buah Meja sudah rusak.
Berapa banyak Meja yang masih baik?
c. Penilaian Keterampilan (KI 4)
Siswa menceritakan hasil pengamatannya tentang bunyi.

Rubrik Menceritakan Kembali Hasil


Pengamatan

Perlu
No Baik Sekali Baik Cukup
Kriteria Bimbingan
4 3 2
1
1. Kesesuaian Seluruh isi Setengah atau Kurang dari Seluruh isi
cerita dengan cerita sesuai lebih isi cerita setengah isi cerita belum
hasil sesuai cerita sesuai sesuai
pengamatan
2. Kepercayaan Tidak terlihat Terlihat ragu- Memerlukan Belum berani
diri dalam ragu-ragu ragu bantuan guru bercerita
bercerita

H. Media, Alat dan Sumber Belajar


a. Media /Alat
1. Buku siswa.
2. Botol kaca (yang telah dibawa dari rumah pada pertemuan sebelumnya).
3. Garis bilangan dari 1 sampai dengan 40
b. Sumber Belajar :
1. Lingkungan sekolah
2. Buku Guru Kelas I Tema Pengalamanku
3. Buku Siswa Kelas I Tema pengalamanku.

Pedoman Penskoran
Instrumen tes tertulis dalam bentuk soal
Penilaian dilakukan dengan cara menghitung jumlah jawaban benar dari soal yang tersedia.

Skor maksimal : 100

Penilaian : Skor yang diperoleh X 100


Skor ideal

Konversi Nilai (skala 0-100) Predikat Klasifikasi


81 100 A SB (Sangat Baik)
66 80 B B (Baik)
51 65 C C (Cukup)
0 50 D K (Kurang)

Keterangan:
Skor yang diperoleh adalah jumlah skor yang diperoleh siswa dari kriteria 1 dan kriteria 2.
Skor ideal adalah perkalian dari banyaknya kriteria dengan skor tertinggi.
Pada contoh ini, skor ideal = 2 x 4 = 8.

Perhitungan nilai akhir siswa:

7 8
Dandi : 8 x 100 = 87,5 Ivan : 8 x 100 = 100

PENGAYAAN
Secara bersamaan siswa membilang mundur
Guru menugaskan siswa mebilang mundur dengan menggunakan garis bilangan.
Siswa diminta menceritakan kembali isi teks bermain musik gelas.
Siswa diberikan latihan tentang membilang mundur dengan menggunakan garis bilangan.

REMEDIAL
Bagi siswa yang mengalami kesulitan dalam memainkan alat musik gelas, kaleng atau botol
bekas diberikan bimbingan, bimbingan dapat diberikan di luar jam pelajaran.
Bagi siswa yang kesulitan dalam menceritakan kembali isi bacaan diberikan latihan tambahan.

Refleksi Guru
a. Hal-hal yang perlu menjadi perhatian.
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
____________

b. Siswa yang perlu mendapat perhatian khusus.


_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
____________

c. Hal-hal yang menjadi catatan keberhasilan.


_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
____________
d. Hal-hal yang harus diperbaiki dan ditingkatkan.
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
_________________________________________________________________________________
____________

Munting Kajang, 30 Maret 2017


Supervisor 2 Guru Kelas I

GABARIEL LAHAR SIMUN


NIP. 19690206 200501 1 012 NIP.19690921 201406 2 001

Mengetahui
Kepala Sekolah

GABARIEL LAHAR
Nip: 19690206 200501 1 012

Anda mungkin juga menyukai