Anda di halaman 1dari 4

Tahun 2018 - 2021

Selama tahun 2018 2021 saya akan fokus pada pengembangan karir di perusahaan BUMN
tempat saya bekerja dan saya akan berusaha mengembangkan profesionalisme saya sehingga
memunkinkan saya selama tiga tahun tersebut untuk naik jenjang karir. Selama tiga tahun
tersebut saya akan mencoba untuk membuat suatu inovasi melalui posisi yang saya tempati saat
itu sehingga saya bisa memberikan kontribusi lebih bagi perusahaan tempat saya bekerja..

Tahun 2021 2024

Pada tahun 2021 saya berencana untuk melanjutkan pendidikan pada jenjang S2 pada program
Magister Management di Australian National University melalui full scholarship
program. Selama 18 bulan saya akan mencurahkan waktu seutuhnya untuk mendapatkan
pemahaman yang lebih utuh mengenai ilmu bisnis dan management sehingga kemampuan saya
dalam pengambilan keputusan bisnis akan lebih terasah.

Pada tahun 2022, bila Allah SWT menghendaki saya akan mencari pasangan hidup dan
selanjutnya menikah. Saya memandang pada tahun 2022 ketika usia saya 26 tahun sebagai usia
yang pas untuk mencari pendamping hidup. Pendamping hidup bagi saya sangat diperlukan
untuk mendukung pendidikan dan karir saya ke depan.

Pada awal tahun 2023, Insya Allah saya sudah menyelesaikan program Magister Management
saya dan meraih gelar M.B.A. dengan predikat cum laude.

Selanjutnya pada tahun 2023 2024 dan seterusnya fokus saya adalah professional dalam karir
dan memberikan yang terbaik.

Tahun 2026

Sepanjang tahun 2026 karena saya sendiri asli orang Jepara, saya akan mencoba merintis sedikit
demi sedikit usaha furniture karena saya dari kecil sudah berpengalaman dibidang furniture
mulai dari yang lokal sampai furniture standar ekspor.

Tahun 2030 - 2032


Sepanjang tahun 2030-032 Insyaallah ketika ada promosi menjadi kenaikan pemilihan manajer/
kepala supervisor ditempat saya bekerja saya akan berfokus untuk pengenbangan diri dan
memperbaiki skill saya diperusahaan sehingga saya bisa mendapatkan promosi untuk pencalonan
tersebut, dan ketika saya sudah mendapat promosi saya harus memenangkan posisit tersebut.

Tahun 2035 - 2038

Pada tahun 2035 2038 saya berencana untuk mengembangkan bisnis furniture saya untuk
membangun 2 toko furniture di Semarang dan di Jogjakarta karena potensi pasar untuk area
semarang dan Jogjakarta itu termasuk besar. Dan semoga bisa mengembangkan usaha dengan
sukses, walaupun saya berkarir di perusahaan tetapi dari kecil saya bercita-cita untuk menjadi
pengusaha.

Visi dan Misi Perusahaan yang Listing di BEI.


1. Visi PT Martina Berto Marta tilaar group
Menjadi perusahaan perawatan kecantikan dan spa yang terkemuka di dunia dengan
produk yang bernuansa ketimuran dan alami, melalui pemanfaatan teknologi modern,
penelitian dan pengembangan sebagai sarana peningkatan nilai tambah bagi konsumen
dan pemangku kepentingan lainnya.

Misi PT Martina Berto Marta tilaar group


a) Mengembangkan, memproduksi dan memasarkan produk perawatan kecantikan dan
spa yang bernuansa ketimuran dan alami dengan standar mutu internasional guna
memenuhi kebutuhan konsumen di berbagai segmen pasar dari premium, menengah
atas, menengah dan menengah-bawah dalam suatu portofolio yang sehat dan setiap
merek mampu mencapai posisi 3 besar di Indonesia di setiap segmen pasar yang
dimasukinya.
b) Menyediakan layanan yang prima kepada semua pelanggan dalam porsi yang
seimbang, termasuk konsumen dan para penyalur produk
c) Mempertahankan kondisi keuangan yang sehat dan pertumbuhan bisnis
d) Merekrut, melatih dan mempertahankan tenaga kerja yang kompeten dan produktif
sebagai bagian dari aset Perusahaan;
e) Memanfaatkan metode operasi, sistim dan teknologi yang efisien dan efektif di
seluruh unit dan fungsi usaha;
f) Menerapkan Good Corporate Governance secara konsisten demi kepentingan para
pemangku kepentingan (stakeholders)
g) Memberikan tingkat keuntungan yang wajar kepada para pemegang saham
h) Mengembangkan pasar internasional kosmetika, produk spa dan herbal dengan fokus
jangka menengah di kawasan Asia Pasifik dengan produk dan merek pilihan, dan
fokus jangka panjang di pasar global.

Jadi menurut pendapat saya visi PT Martina Berto Marta tilaar group sudah sangat bagus
karena dalam visi tersebut sudah mengandung arah yang jelas tujuannya jelas fokus Visinya
sesuai masuk akal sesuai dengan usaha yang dijalankan arah kepentingan untuk para pemangku
kepentingan sudah jelas dan mudah untuk dikomunikasikan.

2. Visi PT. Petrosea Tbk.


Menjadi salah satu perusahaan terkemuka yang menyediakan jasa disektor pertambangan,
minyak dan gas serta infrastruktur di Asia tenggara

Misi PT. Petrosea Tbk.


Menyediakan solusi yang inovatif di sektor pertambangan, minyak dan gas serta
infrastruktur untuk menciptakan kepuasan bagi seluruh klien dan pemangku kepentingan.

Jadi menurut pendapat saya visi PT Petrosea Tbk. sudah cukup bagus karena dalam visi
tersebut sudah mengandung arah yang jelas tujuannya jelas fokus Visinya sesuai masuk akal
sesuai dengan usaha yang dijalankan tetapi arah kepentingan untuk para pemangku kepentingan
kurang jelas jadi perlu diperjelas perusahaan tersebut untuk jangka panajang visinya itu
bagaimana dan yang terakhir mudah untuk dikomunikasikan.
3. Visi PT KIMIA FARMA (Persero) Tbk.
Menjadi perusahaan Healthcare pilihan utama yang terintegrasi dan menghasilkan nilai
yang berkesinanmbungan.

Misi PT KIMIA FARMA (Persero) Tbk.


a) Melakukan aktivitas usaha di bidang-bidang industri kimia dan farmasi, perdagangan
dan jaringan disrtribusi, retail farmasi dan layanan kesehatan serta optimalisasi aset.
b) Mengelola perusahaan secara Good Corporate Governance dan Operational
Excellence didukung oleh SDM profesional.
c) Memberikan nilai tambah dan manfaat bagi seluruh stakeholder.

Jadi menurut pendapat saya visi PT KIMIA FARMA (Persero) Tbk. sudah cukup bagus
karena dalam visi tersebut belum mengandung arah yang jelas tujuannya jelas, fokus Visinya
sesuai masuk akal sesuai dengan usaha yang dijalankan arah kepentingan untuk para pemangku
kepentingan kurang jelas dan Visinya menurut saya sudah memenuhi kriteria mudah untuk
dikomunikasikan.

Anda mungkin juga menyukai