Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN PINRANG

PUSKESMAS SULILI
Alamat : Jl. Poros Pinrang - Malimpung, Kelurahan Mamminasae

KEPUTUSAN
KEPALA PUSKESMAS SULILI
Nomor : /PKM-SLL/SK/I/2016

TENTANG
KEWAJIBAN MENGIKUTI PROGRAM ORIENTASI BAGI
KEPALA PUSKESMAS, PENANGGUNG JAWAB PROGRAM DAN
PELAKSANA KEGIATAN BARU
PUSKESMAS SULILI

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


KEPALA PUSKESMAS SULILI,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan kesehatan dasar


secara berkesinambungan di wilayah kerja Puskesmas Sulili maka perlu
diadakan keputusan Kepala Puskesmas Sulili tentang Kewajiban
Mengikuti Program Orientasi bagi Kepala Puskesmas, Penanggung
Jawab Program dan Pelaksana Kegiatan Baru Puskesmas Sulili;
b bahwa sehubungan dengan hal tersebut di atas perlu ditetapkan
Kewajiban Mengikuti Program Orientasi bagi Kepala Puskesmas,
Penanggung Jawab Program dan Pelaksana Kegiatan Baru Puskesmas
Sulili;

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 tentang


Kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor
144, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5063);
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2014 tentang
Tenaga Kesehatan;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No. 75 tahun 2014,
tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No. 71 tahun 2013
tentang Pelayanan Kesehatan pada Jaminan Kesehatan Nasional;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No. 46 tahun 2015
tentang Akreditasi Puskesmas, Klinik Pratama, Tempat Praktik Mandiri
Dokter dan Tempat Praktik Mandiri Dokter Gigi;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No.
741/MENKES/PER/VII/2008 tentang Standar Pelayanan Minimal
Bidang Kesehatan di Kabupaten/Kota;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS TENTANG KEWAJIBAN


MENGIKUTI PROGRAM ORIENTASI BAGI KEPALA PUSKESMAS,
PENANGGUNG JAWAB PROGRAM DAN PELAKSANA KEGIATAN
BARU PUSKESMAS SULILI

KESATU : Setiap Kepala Puskesmas, penanggung jawab program dan pelaksana


kegiatan baru Puskesmas Sulili diwajibkan mengikuti program orientasi.

KEDUA : Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan
apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan akan diadakan
perbaikan/perubahan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Sulili
Pada tanggal :

Kepala Puskesmas Sulili,

AMTSYIR MUHADI

Anda mungkin juga menyukai