Anda di halaman 1dari 9

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP) TEMATIK

Mata Pelajaran : 1. Bahasa Indonesia


2. Matematika
3. IPA
Tema : Lingkungan
Kelas/Semester : III / I
Waktu : 2 x 35 menit

I.STANDAR KOMPETENSI
1. Bahasa Indonesia
Mendengarkan
Memahami penjelasan tentang petunjuk dan cerita anak yg dilisankan
Berbicara
Mengungkapkan pikiran, perasaan, pengalaman, dan petunjuk dengan bercerita
dan memberikan tanggapan/saran

2. IPA
Memahami ciri-ciri dan kebutuhan makhluk hidup serta hal-hal yang mempenga-
ruhi perubahan pada makhluk hidup

3. Matematika
Melakukan operasi hitung bilangan sampai tiga angka

II.KOMPETENSI DASAR
1. Bahasa Indonesia
Melakukan sesuatu berdasarkan penjelasan yang disampaikan secara lisan
Mengomentari tokoh-tokoh cerita anak yang disampaikan secara lisan
Menceritakan pengalaman yang mengesankan dengan menggunakan
kalimat yang runtut dan mudah dipahami
2. IPA
Mengidentifikasi ciri-ciri dan kebutuhan makhluk hidup

3. Matematika
Melakukan operasi hitung bilangan sampai tiga angka

III. INDIKATOR
1. B. Indonesia
o Siswa dapt menyebutkn nama dan sifat tokoh dalam cerita binatang
o Siswa dapat memberikan tanggapan dan alasan tentang tokoh cerita
binatang
2. IPA
Siswa dapat menggolongkan tumbuhan berdasarkan daunnya
3. Matematika
Siswa dapat memecahkan masalah sehari-hari yang melibatkan perkalian dan
pembagian

IV. MATERI POKOK


1. Bahasa Indonesia
Menjelaskan isi teks
Mengomentari tokoh-tokoh cerita anak
Memberikan tanggapan dan saran sederhana
2. IPA
Ciri-ciri dan kebutuhan makhluk hidup dan tak hidup
3. Matematika
Perkalian dan Pembagian

V. MEDIA dan SUMBER BELAJAR


Alat Peraga
- Gambar
- Teks cerita binatang
- Aneka macam daun-daunan
Sumber Belajar
- Buku Bahasa Indonesia
- Buku Matematika
- Buku IPA
- Ensiklopedia
- Pedoman EYD
- Koran dan Majalah

VI. METODE PEMBELAJARAN


Informasi
Diskusi
Tanya jawab
Demonstrasi
Pemberian tugas

VII. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN

1. Kegiatan Awal (5 menit)


a. Guru mempersiapkan segala sesuatu yg akan mendukung proses pembelajaran
terpadu, seperti: berdoa, absen kelas, persiapan materi ajar, media yang
digunakan.
b. Siswa dikondisikan dalam situsi belajar yang kondusif
c. Guru menyampaikan secara lisan materi yang akan dipelajari, menjelaskan
kemampuan-kemampuan yang diharapkan dapat dicapai siswa setelah
pembelajaran berakhir.
d. Guru melakukan kegiatan apersepsi: Anak-anak pernah melihat Unta..?
Sebutkan golongan tumbuhan berdasarkan akarnya
?

2. Kegiatan Inti (60 menit)


Bahasa Indonesia
a. Guru membacakan cerita binatang
b. Siswa menyimak, mendengarkan dan menyebutkan nama tokoh-tokoh cerita
binatang
c. Guru menjelaskan sifat-sifat tokoh dalam cerita

IPA
a. Guru menjelaskan penggolongan tumbuhan berdasarkan daunnya
b. Siswa mengamati macam-macam daun yang telah disediakan secara
berkelompok
c. Guru membahas hasil diskusi yang telah dikerjakan siswa
Matematika
a. Siswa mengingat kembali perkalian yang sudah dihafalkan, ucapkansecara
bersama-sama.
b. Guru menjelaskan perkalian adalah penjumlahan berulang, maka hasil
perkalian dapat ditentukan dengan penjumlahan berulang dengan menggunakan
pipet/sedotan.
c. Siswa mengerjakan soal-soal latihan mandiri
d. Guru menguji keterampilan siswa membahas, soal perkalian yang dikerjakan di
papan tulis.
e. Siswa yang maju ke depan diberi penghargaan.

3. Kegiatan Penutup (5 menit)


Dalam kegiatan akhir, guru :
a. Guru mengajukan pertanyaan sekitar materi yang belum dipahami siswa.
b. Siswa mengumpulkan tugas sesuia materi yang diajarkan.
c. Guru dan siswa menyimpulkan materi yang diajarkan.
d. Guru memberi PR

VIII. PENILAIAN
1. Prosedur Penilaian:
a. Penilaian proses dilakukan untuk melihat kerjasama siswa dalam kelompok
b. Penilaian akhir
2. Jenis dan Bentuk Tes
a. Tes tertulis bentuk uraian, dilakukan akhir pembelajaran
b. Tes lisan dilakukan pada awal dan akhir pembelajaran
c. Tes kinerja (performance test) dilakukan pada saat pembelajaran berlangsung
3. Alat Penilaian
a. Lembar Kerja Sisswa, terlampir
b. Lembar soal, terlampir
c. Lembar Pengamatan terlampir
d. Lembar Penilaian Kinerja, terlampir
Lembar Evaluasi

Nama : Kelas/No: Nilai :

Kerjakan Perkalian dibawah ini dengan cara bersusun pendek!

1. 26 x 7 = .......

2. 38 x 5 = ......

3. 37 x 9 = ......

4. 76 x 6 = .......

5. 68 x 8 = .......
PETA JARING-JARING TEMATIK KELAS III

Pengetahuan Alam

Bahasa Indonesia
Melakukan kegiatan untuk memelihara
kesehatan lingkungan sekolah
Membuat kliping yang menunjukkn
lingkungan sehat dan tidak sehat
Memberikan tanggapan dan saran melalui
pengamataan gambar
Membaca bersuara dengan lafal dan intonasi yang tepat
Menyusun percakapan melalui telepon

TEMA:
Kegiatan

Matematika
melakukan operasi perkalian yang
hasilnya tiga angka
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
TEMATIK KTSP

Mata Pelajaran : 1. Bahasa Indonesia


2. Matematika
3. IPA
Tema : Kegiatan
Kelas/Semester : III / I
Waktu : 2 x 35 menit

I.STANDAR KOMPETENSI

1. Bahasa Indonesia
Mendengarkan
Memahami penjelasan tentang petunjuk dan cerita anak yg dilisankan
Berbicara
Mengungkapkan pikiran, perasaan, pengalaman, dan petunjuk dengan bercerita
dan memberikan tanggapan/saran
Membaca
Memahami teks denganmembaca nyaring, membaca intensif dan membaca
dongeng
Menulis
Mengungkapkan pikiran, perasaan,dan informasi dalam bentuk paragraf dan puisi

2. Matematika
Melakukan operasi hitung bilangan sampai tiga angka

3. IPA
Memahami ciri-ciri dan kebutuhan makhluk hidup serta hal-hal yang
mempengaruhi perubahan pada makhluk hidup
Memahami kondisi lingkungan yg berpengaruh terhadap kesehatan, dan upaya
menjaga kesehatan lingkungan

II.KOMPETENSI DASAR
1. Bahasa Indonesia
Melakukan sesuatu berdasarkan penjelasan yang disampaikan secara lisan
Menceritakan pengalaman yang mengesankan dengan menggunakan
kalimat yang runtut dan pilihan kata yang tepat
Membaca nyaring teks dengan lafal dan intonasi yang tepat
Menjelaskan isi teks melalui membaca intensif

2. IPA
Menggolongkan makhluk hidup secara sederhana
Menjelskan cara menjaga kesehatan lingkungan sekitar

3. Matematika
Melakukan operasi hitung bilangan sampai tiga angka

III. INDIKATOR
1. B. Indonesia
Menyusun percakapan melalui telepon
Memberikan tanggapan dan saran melalui pengamataan gambar
Membaca bersuara dengan lafal dan intonasi yang tepat
Menjawab pertanyaan bacaan
Menulis kalimat dengan menggunakn tanda seru
Menggunakn kata depan di- dan pada-
2. IPA
Siswa dapat Melakukan kegiatan untuk memelihara kesehatan lingkungan
sekolah
Membuat kliping yang menunjukkn lingkungan sehat dan tidak sehat
3. Matematika
Siswa dapat melakukan operasi perkalian yang hasilnya tiga angka
Siswa dapat memecahkan masalah sehari-hari yang melibatkan perkalian

IV. MATERI POKOK


1. Bahasa Indonesia
Menjelaskan isi teks
Melakukan sesuatu berdasarkan penjelasan
Memberikan tanggapan dan saran sederhana
2. IPA
Ciri-ciri dan kebutuhan makhluk hidup dan tak hidup
Perubahan pada makhluk hidup
3. Matematika
Perkalian dan Pembagian

V. MEDIA dan SUMBER BELAJAR


Alat Peraga
- Gambar
- Teks bacaan
- Pesawat telepon mainan
Sumber Belajar
- Buku Bahasa Indonesia
- Buku Matematika
- Buku IPA
- Ensiklopedia
- Pedoman EYD
- Koran dan Majalah

VI. METODE PEMBELAJARAN


Informasi
Diskusi
Tanya jawab
Demonstrasi
Pemberian tugas
VII. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN

1. Kegiatan Awal (5 menit)


a. Guru menyampaikan secara lisan materi yang akan dipelajari, menjelaskan
kemampuan-kemampuan yang diharapkan dapat dicapai siswa setelah
pembelajaran berakhir.
e. Guru melakukan kegiatan apersepsi: Bisakah kita bicara jarak jauh...?
Apa itu alat komunikasi..?
Sebutkan alat-alat komunikasi?

2. Kegiatan Inti (60 menit)


Bahasa Indonesia
a. Guru menjelaskan bagaimana bicara sopan santun melalui telepon

b. Siswa mendengarkan, sambil menyusun percakapan melalui telepon.

c. Siswa mempraktekkan percakapan memakai telepon mainan di depan kelas

d. Guru menyuruh siswa membaca dengan lafal dan intonasi yang tepat.

e. Siswa menjawab pertanyaan dari bacaan

f. Siswa mengerjakan latihan membuat kalimat perintah, dan penggunaan kata


depan di- dan pada-

Matematika
g. Siswa mengingat kembali perkalian yang sudah dihafalkan, ucapkansecara
bersama-sama.
h. Guru menjelaskan perkalian adalah penjumlahan berulang, maka hasil
perkalian dapat ditentukan dengan penjumlahan berulang dengan
menggunakan pipet/sedotan.
i. Siswa mengerjakan soal-soal latihan mandiri
j. Guru menguji keterampilan siswa membahas, soal perkalian yang dikerjakan di
papan tulis.
k. Siswa yang maju ke depan diberi penghargaan.

IPA
l. Guru menjelaskan pentingnya memelihara kesehatan lingkungan sekolah dan
siswa memperhatikannya.
m. Guru menyuruh siswa berdiskusi tentang berbagai lingkungan perumahan
penduduk.
n. Guru membahas hasil diskusi yang telah dikerjakan siswa

3. Kegiatan Penutup (5 menit)


Dalam kegiatan akhir, guru :
o. Guru mengajukan pertanyaan sekitar materi yang belum dipahami siswa.
p. Siswa mengumpulkan tugas sesuai materi yang diajarkan.
q. Guru dan siswa menyimpulkan materi yang diajarkan.
REFLEKSI
Dalam kegiatan refleksi guru memberikan salah satu pertanyaan sebagai berikut :
a. Apa yang kamu pelajari hari ini ?
b. Kegiatan apa yang paling kamu sukai ?
c. Informasi apa yang ingin kamu ketahui lebih lanjut ?
d. Bagaimana caramu untuk mendapatkan informasi tersebut ?
e. Pertanyaan yang digunakan guru pada kegiatan refleksi dapat dijawab siswa secara
lisan maupun tulisan. Jika guru menginginkan siswa menuklis jawaaban
pertanyaan refleksi sebaiknya siswa memiliki sebuah buku tulis khusus untuk
refleksi.
f. Kegiatan kelas di akhiri dengan berdoa bersama yang di pimin oleh ketua kelas.

VIII. PENILAIAN

1. Prosedur Penilaian:
a. Penilaian proses dilakukan untuk melihat kerjasama siswa dalam kelompok
b. Penilaian akhir
2. Jenis dan Bentuk Tes
a. Tes tertulis bentuk uraian, dilakukan akhir pembelajaran
b. Tes lisan dilakukan pada awal dan akhir pembelajaran
c. Tes kinerja (performance test) dilakukan pada saat pembelajaran
berlangsung
3. Alat Penilaian
4. Lembar Kerja Siswa, terlampir
5. Lembar soal, terlampir
6. Lembar Pengamatan terlampir
7. Lembar Penilaian Kinerja, terlampir

Mengetahui, Bandarjaya, Nov 2016


Kepala SD N 7 Bandarjaya Guru Kelas III

GATOT RAJINTO ERNIWATI, S. Pd NIP


196110311984031005 NIP 197806032009022002

Anda mungkin juga menyukai