Anda di halaman 1dari 3

7 Minuman Pembakar Lemak Paling Ampuh

tipsdietsmart.com /minuman-pembakar-lemak/

| Diet Alami, Modern Diet

Cara membakar lemak dalam tubuh biasanya dilakukan dengan berolah raga. Tetapi bagaimana jika kita
mengkonsumsi minuman dimana minuman tersebut berkhasiat sebagai pembakar lemak yang ampuh? Nah, kali
ini kita akan mengetahui minuman pembakar lemak apa saja yang ampuh membantu diet Anda semua. So tetap
stay tune yach

Minuman pembakar lemak yang membantu diet


Cara menurunkan berat badan dengan cepat membutuhkan usaha yang kuat. Dengan melakukan olah raga,
maka tubuh akan cepat dalam membakar lemak.

Selain olah raga, tidak ada salahnya Anda mencoba beberapa minuman yang dapat membakar lemak dalam
tubuh, seperti kami berikan ulasannya di bawah ini.

1. Green Coffee / kopi hijau

Beberapa waktu yang lalu, Green Coffee sempat booming dan menjadi produk yang banyak diminati oleh
masyarakat. Meskipun manfaat untuk menurunkan berat badan masih diperdebatkan, banyak yang percaya jika
mengkonsumsi Green Coffee dapat melangsingkan tubuh.

Untuk lebih lengkapnya Anda dapat membacanya pada artikel : Green Coffee Untuk Diet dan Kopi Hijau
Penurun Berat Badan Ampuh.

Kedua artikel tersebut membahas lengkap mengenai kopi hijau sebagai minuman pembakar lemak. Beberapa
penelitian juga dilakukan untuk membuktikan apakah Green Coffee ini benar benar dapat dikonsumsi untuk
keperluan diet.
1/3
2. Vegeta

Mungkin terdengar aneh jika kita minum vegeta untuk keperluan diet. Namun khasiat diet vegeta sangat
membantu menghilangkan toksin atau racun dalam tubuh.

Vegeta merupakan produk kemasan berbentuk serbuk untuk dibuat minuman guna melancarkan buang air
besar, mengatasi sembelit serta membuat sistem pencernaan tubuh menjadi sehat.

Berkaitan dengan diet, vegeta ini dapat membuang toksin dimana toksin ini mengikat lemak dari makanan yang
kita konsumsi sehingga seringkali lemak sulit terbakar dan pada akhirnya diet tidak efektif dan berujung
kegagalan.

3. Lemon & jeruk nipis

Diet lemon dan jeruk nipis menjadi minuman pembakar lemak lainnya yang populer di tengah masyarakat.
Khasiat lemon dan jeruk nipis dalam menurunkan berat badan membuat banyak orang penasaran bahkan tidak
percaya. Tetapi kandungan vitamin C yang tinggi serta antioksidan pada lemon memang ampuh untuk
menghilangkan dan melunturkan lemak. Selain itu, minuman lemon juga dapat berkhasiat membuang racun dari
dalam tubuh seperti halnya vegeta.

4. Air putih

Diet alami dengan air putih menjadi salah satu cara menurunkan berat badan secara alami lainnya. Minum air
putih tidak hanya membuat badan kita tetap sehat dan bugar, tetapi saat menjalankan diet, banyak
mengkonsumsi air putih, terutama sebelum makan maka akan sedikit banyak menurunkan nafsu makan.

Dengan nafsu makan yang terkendali maka tubuh akan lebih cepat membakar lemak yang tersimpan di dalam
tubuh kita, bukan lemak dan kalori dari makanan yang baru saja kita makan.

Anda dapat membacanya pada artikel : Cara Diet Alami Dengan Air Putih.

5. Teh hijau

Produk teh hijau untuk diet bisa Anda temukan melalui pencarian di Google. Banyak orang yang menjual teh
hijau untuk keperluan menurunkan berat badan.

Teh hijau juga sering kali dipakai sebagai minuman dalam berbagai program diet. Minum teh hijau setiap pagi
dapat membantu membakar lemak dalam tubuh .
2/3
6. Minuman jahe

Minuman jahe dapat menjadi salah satu cara alami untuk membantu menurunkan berat badan. Manfaat jahe
untuk diet mungkin belum banyak orang mengetahuinya.

Minuman jahe mungkin diketahui sebagai minuman penghangat tubuh. Tetapi dengan kombinasi beberapa
bahan alami lainnya, jahe dapat dipakai sebagai minuman pembakar lemak yang nikmat. Seperti
mengkombinasikan jahe hangat dengan madu.

Untuk lebih lengkapnya Anda dapat membaca kombinasi minuman jahe yang sangat menarik dan nikmat untuk
diminum tepatnya pada artikel : Manfaat Jahe Untuk Diet.

7. Ramuan tradisional

Minuman pembakar lemak lainnya adalah menggunakan beberapa ramuan tradisonal. Biasanya ibu yang telah
melahirkan berusaha untuk mengecilkan perutnya kembali. Beberapa minuman dari ramuan tradisional ini bisa
dijadikan resep untuk menurunkan berat badan kembali.

Cara mengecilkan perut setelah melahirkan dengan ramuan tradisional ini akan membantu dalam membakar
lemak dengan cepat. Silahkan Anda membacanya

Minuman lainnya untuk diet bisa Anda coba dari jenis susu skim atau susu rendah lemak. Susu skim ini bisa
Anda konsumsi di pagi hari bersama menu diet lainya semisal roti gandum atau sereal.

Selain mengkonsumsi minuman dari jenis susu, yang tak kalah penting yakni mengkonsumsi jus buah. Minuman
menyegarkan ini sangat baik untuk pencernaan dan program diet Anda. Silakan Anda mencarinya di kolom
pencarian tipsdietsmart.com dengan kata kunci jus untuk diet.

Itulah beberapa minuman pembakar lemak yang dapat Anda jadikan pilihan saat menjalankan diet. Semoga
bermanfaat!

tags: Minuman pembakar lemak

3/3

Anda mungkin juga menyukai