Anda di halaman 1dari 3

KERJA BAKTI, WUJUD KEHIDUPAN BERTETANGGA YANG PERLU

DIBERDAYAKAN

Hari minggu atau libur, di berbagai tempat sering dilaksanakan kerja bakti. Kerja bakti dapat
berupa membersihkan lingkungan, melancarkan aliran selokan atau got, merapikan tanaman,
membetulkan penerangan jalan, atau membangun fasilitas publik tertentu. Hal ini sangat
positif, lingkungan menjadi bersih, sehat dan terang.

Kerja bakti adalah salah satu wujud kehidupan bertetangga. Ini dilakukan oleh lingkungan
tetangga tertentu, misalnya RT atau RW. Banyak kemuliaan diperoleh dari kehidupan
bertetangga, termasuk melalui kerja bakti ini.

Di lingkungan perkotaan atau perumahan, kerja bakti bagi sebagian orang mungkin hal biasa.
Ini yang membuat mereka tidak tertarik datang, atau berpikir kurang memberi manfaat. Itu
sebabnya mereka itu berpikir mungkin ada hal lain yang lebih bermanfaat, misalnya mengisi
waktu dengan membaca, olahraga, nonton TV, berlibur atau acara keluarga.

Berbeda dengan kerja bakti di lingkungan kampung atau desa. Ada motivasi lain untuk
mengikuti kerja bakti. Motivasi itu karena murni ingin membantu lingkungan, atau untuk
kegotongroyongan dan manfaat sosial.

Sisi Positif Kerja Bakti

Silaturahmi. Mungkin saja antar tetangga tidak tersedia waktu cukup untuk bertemu.
Kesibukan kerja membuat silaturahmi tidak berjalan. Dengan kerja bakti, mereka jadi saling
bertemu dan mengetahui kabar masing-masing. Mengobrol tentang sekolah anak, pekerjaan,
atau tentang rencana atau ide ke depan terkait lingkungan.
Justru mengobrol dan silaturahmi ini sering lebih ramai dan menghibur, sambil memberi
semangat untuk bekerja bakti. Sering ada saja yang melontarkan candaan untuk membuat
suasana segar. Hal ini menciptakan rasa saling mengenal, kebersamaan dan
kegotongroyongan.

Setiap orang perlu mencoba hal ini, sesuai dengan kemampuan tanpa harus memaksa diri.
Umumnya warga memilih kegiatan memangkas tanaman, membersihkan, atau sekedar
mengangkat tangga. Bila memang tidak mampu, tidak kompeten atau tidak kuat, warga dapat
berunding untuk diselesaikan oleh tukang atau orang profesional.

Pemberdayaan Kerja Bakti

Kerja bakti adalah salah satu bentuk dari kehidupan bertetangga. Kepedulian seseorang dalam
kerja bakti demikian terlihat jelas dalam uraian di atas. Ada kebersamaan, silaturahmi,
berbagi, berkontribusi yang berorientasi sosial. Juga yang pasti adalah manfaat kebersihan
lingkungan, selain manfaat yang diperoleh secara individual.

Manfaat sosial lainnya adalah untuk meningkatkan kewaspadaan sosial bertetangga.


Silaturahmi dalam kerja bakti dapat memonitor seseorang, misalnya sedang keluar kota,
berhalangan atau sakit. Dengan demikian warga dapat mengkondisikan, memberi bantuan
atau pertolongan.

Khususnya di lingkungan kota, dengan kehidupan modern yang makin individual, tidak
jarang ada saja rumah tangga yang tidak mau berinteraksi. Dalam banyak hal, tetangga yang
tertutup ini memiliki masalah. Melalui silaturahim hasil kerja bakti, dapat mendeteksi hal-hal
yang mencurigakan, kemiskinan, tindakan kriminal, atau gangguan sosial lainnya.

Manfaat positif kerja bakti perlu diberdayakan. Kiranya hal ini dapat diagendakan secara
terstruktur oleh desa, RW atau RT. Yang lebih penting adalah inisiatif warga, karena mereka
paling mengenal kondisi lingkungan dan antisipasi permasalahannya. Agenda dapat
disesuaikan dengan budaya dan kehidupan setempat. Misal, kerja bakti diagendakan pada
peringatan hari kemerdekaan, musim penghujan, atau momen lainnya.

Kerja bakti sebelum musim penghujan bertujuan untuk mengantisipasi genangan atau melihat
saluran drainase. Kerja bakti setelah musim penghujan untuk mengatisipasi wabah penyakit
misalnya DB, atau lainnya.

"Barangsiapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir, maka jangan menyakiti
tetangganya". (HR Bukhari)

“Sebaik-baik sahabat di sisi Allah adalah yang terbaik di antara mereka terhadap sahabatnya.
Dan sebaik-baik tetangga di sisi Allah adalah yang terbaik di antara mereka terhadap
tetangganya.” (HR Tirmidzi)
Pertanyaan:

1. Apakah yang dimaksud kerja bakti?


2. Apa motivasi untuk melakukan kerja bakti?
3. Kapan biasanya kerja bakti dilaksanakan?
4. Apa sisi positif kerja bakti?
5. Pekerjaan apa saja yang dapat dilakukan saat kerja bakti?
6. Siapakah yang biasanya membuat agenda kerja bakti?
7. Hal apa yang terpenting dalam kerja bakti yang harus dimiliki oleh warga?
8. Apa tujuan kerja bati sebelum musim penghujan?
9. Sebutkan hadits yang berisi semangat kerja bakti?
10. Apa kamu pernah ikut kerja bakti di lingkungan rumah atau sekolahmu?
11.

Anda mungkin juga menyukai