Anda di halaman 1dari 1

Profil

Sentra susu Cipageran adalah sebuah kawasan yang terletak di ketinggian 900 meter diatas permukaa
laut di utara kota Cimahi provinsi Jawa Barat tepatnya di 3 rw (12, 19, 21). Terdapat 70 peternak sapi
perah yang lokasi kandangnya menyebar dekat rumah peternak. Sentra susu Cipageran adalah sentra
peternakan rakyat yang menghasilkan tidak kurang dari 1500 liter susu segar per hari, dengan produksi
susu rata-rata 15 liter/ekor/hari.

Sentra susu Cipageran juga merupakan pusat produk olahan susu baik pangan maupun kosmetik yang
diolah secara rumahan dengan bahan-bahah alami dan dikerjakan langsung oleh kelompok-kelompok
pengolah susu. Lokasi ini adalah sebuah kawasan potensial dengan pengintegrasian rantai nilai bahan
baku susu segar di hulu dan produk olahan susu di hilir yang dikerjakan oleh masyarakat lokal melalui
sebuah konsep pemberdayaan yang dibimbing langsung oleh Bappeda, Diskopindagtan Kota Cimahi dan
Perguruan Tinggi di Kota Bandung (FTIP Unpad, Fapet Unpad dan STIE Ekuitas) serta SMD WP Kota
Cimahi dan Bank Jabar Banten (BJB).

Visi

Terwujudnya sebuah kawasan Agrowisata edufarm terpadu yang mengintegrasikan potensi lokal dalam
sebuah wadah koperasi.

Misi

1. Mengintegrasikan rantai nilai budidaya peternakan yang berbasis good farming practices di hulu
dan produk olahan susu di hilir.
2. Menjadi wadah untuk menciptakan dan membuka akses bagi pemenuhan kebutuhan untuk
menjalin kerjasama dengan berbagai pihak yang relevan dengan konteks pemberdayaan
masyarakat.
3. Memberikan nilai tambah dan penghasilan bagi petani/peternak di wilayah Cipageran sehingga
meningkatkan kesejahteraan petani/peternak.

Anda mungkin juga menyukai