Anda di halaman 1dari 4

STANDAR PROSEDUR OPERASIONAL

PENGGUNAAN MESIN SYRINGE PUMP TE-311S

A. Sebelum Penggunaan
1. Cuci tangan sesuai dengan prosedur
2. Letakkan mesin pada tempat yang aman bagi mesin, pasien, keluarga pasien, pengunjung
dan proses penggunaan alat
3. Pahami dan gunakan mesin sesuai dengan fungsinya

B. Penggunaan Secara Umum


1. Sebelum pemakaian pertama mesin disambungkan kesumber listrik (charge) selama 15 jam
2. Angkat clamp unit, kemudian pasang plunger syringe/spuit dengan benar
3. Tekan clutch kemudian posisikan syringe dengan benar
4. Kembalikan posisi clamp unit pada tempat semula
5. Tekan tombol “POWER”
6. Tekan tombol “rate/D.Limit/ml” (SELECT), sehingga muncul “RATE” pada display, putar
dial setting yang berada di bagian samping pump
7. Setelah angka delivery rate di-set, tekan tombol “START”
8. Lampu indikator menyala warna hijau (berputar), berarti mesin sudah beroperasi

C. Setting Occlusion Limit


1. Mesin dalam kondisi hidup
2. Tekan tombol “Stop Silence” bersama dengan “rate/D.Limit/ml” (SELECT) hingga muncul
tulisan P300/P500/P800 pada display
3. Setelah itu tahan (jangan dilepas) tombol “Stop Silence”untuk melakukan pemilihan
occlusion yang diinginkan, tekan tombol “Rate/D.Limit/ml” (SELECT), hingga posisi oklusi
yang diinginkan

D. Setting Bell
1. Mesin dalam kondisi menyala atau hidup
2. Tekan tombol “Stop Silence” bersamaan dengan “Clear ml” hingga muncul tulisan “BEL,
1/2/3” pada display
3. Setelah itu tahan penekanan pada tombol “Stop Silence” jangan dilepas, untuk melakukan
pemilihan BEL yang diinginkan, lakukan penekanan pada “Clear ml”. Sampai tingkat volume
yang diinginkan tercapai

E. Setting Syringe
1. Mesin dalam keadaan mati (OFF)
2. Tekan tombol “Stop Silence”, “rate/D.Limit/ml” (SELECT) dan “Power” bersamaan
hingga muncul tulisan “Syr” pada display lalu “Syr 11”
3. Masukkan nomor kode syringe yang diinginkan dengan men”Dial”
4. Untuk menyimpan data tersebut tekan tombol “START” hingga muncul tulisan “GOOD”
pada display
5. Setelah itu, matikan kembali mesin dan nyalakan kembali maka jenis syringe yang di setting
akan muncul pada display sesaat setelah dinyalakan.

F. Setting Nearly Empty


1. Mesin dalam kondisi mati (OFF)
2. Tekan tombol “ON” dan “STOP” bersamaan hingga muncul tulisan “USER”, display akan
berkedip, masukkan angka 331, dengan men”Dial”
3. Tekan tombol “STOP” hingga muncul tulisan “rALI” pada display
4. Tekan tombol “SELECT” hingga muncul tulisan “Spc1”, tekan tombol “SELECT” lagi,
muncul tulisan “NEAR”
5. Tekan tombol “STOP”, hingga muncul tulisan “_ _ _”, masukkan angka nearly empty yang
diinginkan. (3-30 menit/kelipatan 3)
6. Untuk menyimpan data tersebut tekan tombol “START” hingga muncul tulisan “GOOD”

G. Mengaktifkan Tombol Pengunci


1. Pada saat mesin sedang dioperasikan, tekan tombol “D-Limit” selama 2 detik sampai lampu
indikator “RATE” berkedip-kedip
2. Tombol pengunci diaktifkan maka tombol STOP & START dalam posisi terkunci
3. Untuk non aktifkan kembali fungsi ini, tekan tombol “D-Limit” selama 2 detik sampai lampu
indikator “RATE” berkedip-kedip
4. tombol STOP & START berfungsi kembali

CARA/PROSEDURE MENGGUNAKAN INFUS PUMP

Pada saat pertama kali menggunakan, sambungkan kabel mesin ke sumber listrik selama 12 jam,
mesin dalam posisi off.

1. Sambungkan kabel power ke mesin dan sumber listrik


2. Tekan tombol power ON, mesin akan melakukan “self checking”,
semua tombol alarm akan menyala. Display akan terbaca JJJJ atau tttt
3. Bila display terbaca JJJJ (posisi 1), berarti harus digunakan set infus khusus pump TS*PA atau
TS*PM, bila display terbaca tttt (posisi 2), berarti harus digunakan set infus biasa TS*A atau
TK*A.
4. Lakukan priming pada set infus, pastikan tidak ada udara di sepanjang selang.
5. Posisikan roller klem di bawah pump. Buka pintu pump, geser klem yang terletak di bawah
lalu pasang set infus dan pastikan posisi set infus dalam posisi lurus, tutup kembali pintu pump.
6. Pasang drip sensor pada ruang penetesan (chamber) set infus, di antara permukaan cairan dan
drip nozzle
7. Tekan topmbol INFUSION SET “15”19”20”60”, sesuai dengan set infus yang digunakan. Alur
kecepatan aliran (Delivery Rate) sesuai yang dikehendaki lalu tekan tombol

^^ Puluhan naik ^ Satuan naik


vv Puluhan turun v Satuan turun

Catatan :
Untuk set infus “15”19”20 tetes/ml. Max kecepatan adalah 300 ml/jam atau 75 tetes/mt.
Untuk set infus ‘60’ tetes/ml Max. kecepatan adalah 100 ml/jam atau 100 tetes/mnt
Isi nilai D.Limit (delivery Limit) dengan menekan tombol SELECT lalu tekan tombol

^^ Puluhan naik ^ Satuan naik


vv Puluhan turun v Satuan turun

Jika tidak menginginkan nilai D. Limit, biarkan D.Limit ----


Pastikan D. Limit tidak terisi angka 0, karena pump tidak dapat dioperasikan.

8. Buka roler klem


9. Tekan tombol START, lampu indikator operation akan menyala, hijau. Berarti mesin mulai
beroperasi.
10. Bila akan menghapus jumlah cairan yang sudah masuk ke pasien, ml CLEAR selama 2
detik.Stekan tombol STOP, lalu tekan tombol
11. Lampu “COMPLETION” akan menyala bila volume cairan yang masuk sudah mencapai D.
Limit yang diinginkan, lampu indikator akan berwarna merah. Pada situasi ini, mesin masih
berjalan dengan kecepatan minimal (1 ml/jam), untuk menjaga kepatenan IV kateter di dalam
vena.
12. Untuk mengakhiri pemakaian infus pump, tekan tombol STOP, buka pintu pump, lepaskan
set infus dari mesin, dan matikan mesin dengan menekan tombol POWER

Anda mungkin juga menyukai