Anda di halaman 1dari 8

BISNIS KAYU BULAT – JATI RAKYAT “UD.

RYAN”

Tugas Mata Kuliah Kewirausahaan

Semester genap 2017/2018

Oleh:

Meke Huzjania

14184202025

Pengampu:

Suchaina,M.Pd

SEKOLAH TINGGI KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN (STKIP)

PGRI PASURUAN

JURUSAN PENDIDIKAN MATEMATIKA

10 Maret 2018
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Setiap manusia pasti pernah mengalami sebuah pengalaman , entah manis

atau pahitnya kehidupan . Tentu enak kalau kita hanya merasakan manisnya

kehidupan saja, sayangnya didunia ini tidak semuanya seperti itu dan itulah

kehidupan. Didalam kehidupan terdapat roda kehidupan yang berputar seiring

bertambahnya waktu , terkadang kita berada diatas dan terkadang kita berada

dibawah . Saat kita berada dibawah maka semuanya akan mnjadi sulit, tapi

bagaimanakah kita bisa berada posisi atas roda kehidupan? Apakah kita hanya

menunggu giliran kita untuk berada diatas ? Bagaimana caranya kita berada

diatas? Tentu jawabannya adalah dari niat dan usaha kita untuk mencapai posisi

atas serta tak lupa selalu berdoa kepada Allah SWT. Begitulah hal yang bisa saya

ambil dari hasil wawancara Narasumber.

Sebelum menjalani bisnis kayu bulat, pemilik adalah seorang kuli panggul

kayu jati dantukang becak kayu jati . Karena waktu itu usaha permeubelan sangat

diminati maka pemilik sedikit demi sedikit mengumpulkan uang untuk

mengkavling atau memborong sedikit demi sedikit kayu jati ke produsen. Sedikit

demi sedikit lama lama menjadi bukit, mungkin itulah istilah pepatah yang cocok

diberikan kepada sang pemilik, usaha pemilik semakin berkembang dan berani

membuat usahanya menjadi lebih besar dengan meminjam uang sebagai modal

usaha di Bank BRI . Sampai kini usaha pemilik masih berjalan walaupun usaha

permeubelan sekarang sedikit berkurang peminatnya.


1.2 Teori

Kayu jati digolongkan sebagai kayu mewah karena kehalusan tekstur dan

keindahan warnanya. Kayu jati memiliki kelas kekuatan I dan kelas keawetan I,

kayu ini sangat tahan terhadap serangan rayap. Meskipun kayu jati sangat keras

dan kuat tetapi kayu jati mudah dipotong dan dikerjakan sehingga disukai para

pengusaha furniture/ meubel untuk pembuatan produknya. Kayu jati jika

diampelas halus maka akan memiliki permukaan yang licin dan seperti berminyak

, serta pola-pola pada kayu jati juganampak jelas sehingga menghasilkan

gambaran yang indah.

1.3 Tujuan

penulisan makalah ini bertujuan untuk:

1. untuk mengetahui awal mula berwirausaha

2. untuk memenuhi tugas kewirausahaan


BAB II

PAPARAN & PEMBAHASAN

2.1 Profil Pengusaha

Nama pemilik usaha : M. Samsudin

Jenis usaha : Usaha kayu bulat-jati rakyat

Alamat perusahaan : Desa Sebani, depan SMAN 3 Pasuruan

Lama perusahaan : 18 tahun

2.2 Pengembangan Usaha

Usaha ini didirikan sejak tahun 2000, awal mula Pak Samsudin hanya

mengkavling sedikit demi sedikit kayu jati dan masih belum mempunyai lahan

sebagai tempat usaha. Namun, dengan seiring berjalannya waktu Pak Samsudin

dapat menyewa lahan bahkan mendatangkan sendiri kayu jati dari lokasi

misalnya Malang, Sidoarjo,Blitar , Kediri, Probolinggo, Bbnyuwangi, Jember,

Madura dan Kalimantan. Pak Samsudin memilih jenis usaha ini awalnya

termotivasi dari pengusaha kayu bulat disekitar karena waktu itu usaha meubel

lagi gencar-gencarnya diminati konsumen. Menurut Pak Samsudin usaha ini

merupakan usaha yang menjanjikan karena lingkungan sekitar usaha merupakan

daerah usaha furniture yang bahan bakunya merupakan kayu jati.

2.3 Bidang Usaha

Visi dan misi dari usaha yang dilakukan Pak Samsudin menciptakan

lapangan pekerjaan bagi orang lain atau tetangga sekitar serta mencukupi dan
memberikan kualitas yang tinggi bahan pokok meubel/ furniture yang dibutuhkan

oleh pengusaha sekitar .Usaha kayu bulat-jati rakyat yang dimiliki oleh Pak

Samsudin ini dikelola sendiri dibantu oleh anaknya yang pertama dan 2 karyawan

yang menjadi kuli panggul kayu jati.

2.4 Permasalahan di dalam usaha

Karena berada dilokasi usaha permeubelan / furniture maka banyak

pesaing disekitar yang juga sama-sama mejual kayu bulat jati. Selain itu musim

hujan juga menjadi permasalahan didalam usaha karena jika hujan maka produsen

kayu tidak bisa menebang kayu jati, akibatnya usaha jadi terhambat.

2.5 Kesuksesan Perusahaan

Dalam usaha ini, sesuai dengan yang dituturkan Pak Samsudin bahwa

usaha ini sangat menjanjikan dan terbukti bahwa hasil yang diperoleh sangat

memuaskan. Keuntungan bersih yang diterima Pak Samsudin setiap bulannya

yaitu sebesar Rp 36.000.000,-


BAB III

3.1 Kesimpulan

Bisnis kayu bulat- jati rakyat ini sangat menguntungkan . Dalam membuka

usaha maka diperlukan keuletan dan kerja keras untuk selalu berkembang. Setiap

usaha pasti selalu ada masalah , jadikan setiap masalah sebagai pengalaman dan

guru terbaik bagi masa depan kita. Selalu belajar hal baru dan terus mengimprove

kemampuan kita adalah usaha kesuksesan didalam hidup.

3.2 Saran

Sebaiknya usaha ini makin diperbesar dengan membeli lahan sendiri dan

memberluas jaringan usahanya misalkan membuka usaha penggergajian kayu dan

usaha meubel.
LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai