Anda di halaman 1dari 2

Assalamu’alaikum wr.

wb
Salam sejahtera bagi anak-anakku yang beragama lain.
Pertama-tama marilah kita panjatkan puji serta syukur ke hadirat Allah SWT, atas berkat
rahmat dan karuniaNya kita bisa bersama-sama hadir di tempat ini dalam keadaan sehat wal
afiat. Shalawat beserta salam semoga tercurahkan kepada junjungan kita, Nabi Muhammad
SAW.yang selalu kita tunggu safaatnya di yaumul kiamat nanti.
Negara kita yang tercinta ini, Republik Indonesia merdeka karena persatuan dan
kesatuan. Tanpa adanya persatuan, tak akan ada yang namanya republik Indonesia. Salah satu
adanya persatuan adalah pada peristiwa yang kita peringati pada hari ini yaitu hari pahlawan
atau peringatan 10 November. Peringatan tersebut didasarkan pada peristiwa “Pertempuran 10
November 1945” di Surabaya, sebagai pertempuran pertama dan terbesar antara pasukan
Indonesia dengan pasukan asing yang memakan korban jiwa yang sangat besar.setelah
proklamasi kemerdekaan Indonesia. Pada peristiwa tersebut terjadi insiden perobekan bendera
di Hotel Yamato.

Sekelompok orang Belanda mengibarkan bendera Belanda (Merah-Putih-Biru), tanpa


persetujuan Pemerintah RI Daerah Surabaya, di tiang pada tingkat teratas Hotel Yamato. Keesokan
harinya para pemuda Surabaya melihatnya dan menjadi marah karena mereka menganggap Belanda
telah menghina kedaulatan Indonesia, hendak mengembalikan kekuasan kembali di Indonesia, dan
melecehkan gerakan pengibaran bendera Merah Putih yang sedang berlangsung di Surabaya.
Kemudian arek-arek Surabaya dengan paksa merobek bagian birunya, dan mengereknya ke puncak
tiang bendera kembali sebagai bendera Merah Putih dengan cara berjuang bersama sampai titik darah
penghabisan, tak kenal menyerah.

Dari hal tersebut yang patut kalian contoh dari peristiwa 10 november adalah semangat
kepahlawanan. Semangat kepahlawan adalah semangat semangat perjuangan tanpa menyerah
disertai rasa persatuan dan kesatuan tanpa membedakan golongan dan klas sosial. Dari
semangat kepahlawanan itu kita harus bisa berjuang,bekerja keras, membentuk dan
membangun negara yang lebih baik.

Persatuan dan kesatuan haruslah dijaga dalam kehidupan bernegara. Karena sebagaimana
yang kita diketahui, negara kita dibentuk dari beraneka ragam suku, bahasa, adat istiadat,
agama dan budaya. Tentu tak mudah untuk meyatukan perbedaan tersebut. Namun bukan juga
sesuatu yang tak mungkin dilaksanakan.
Anak-anakku yang kusayangi
Ada satu peribahasa yang berbunyi, bersatu kita teguh bercerai kita runtuh. Peribahasa
ini menggambarkan kepada kita bahwa dengan persatuan dan kesatuan maka negara ini akan
utuh, sebaliknya jika kita lebih mementingkan kehendak pribadi dan golongan maka tunggulah,
satu saat negara ini hanya akan menjadi sebuah sejarah.
Persatuan dan kesatuan harus kita junjung tinggi di masyarakat. Karena dengan persatuan
kehidupan masyarakat akan tertib dan teratur. Pembangunan akan berjalan dengan lancar dan
memuaskan. Pekerjaan yang sulit akan mudah, sehingga rakyat akan maju dan negara
Indonesia menjadi negara yang kuat.

Anak-anakku yang kusayangi


Kalian sebagai generasi muda yang merupakan generasi penerus bangsa, hendaknya
terus berjuang dengan belajar lebih giat, berkarya, menjadi pahlawan bagi diri sendiri,
pahlawan bagi lingkungan, pahlawan bagi masyarakat, dengan memupuk semangat persatuan
dan kesatuan dari sekarang. Mari kita laksanakan semangat persatuan dan kesastuan di sekolah,
maupun di lingkungan kalian masing-masing. Hilangkan semangat perbedaan dan perpecahan.
Demikian semoga Allah, Tuhan Yang Maha Esa senantiasa melindungi bangsa dan negara kita
Indonesia tercinta. Aamiin. Bila ada kurang lebihnya mohon maaf yang sebesar-besarnya.
Sekian terimakasih, Wassalamu’alaikum Wr.Wb

Anda mungkin juga menyukai