Kerangka Acuan Kegiatan (KAK)

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN SITUBONDO

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS ASEMBAGUS
Jl. Raya Banyuwangi Nomor 01 MOJOSARI Telp. (0338) 453 995 E-Mail :pkmasembagus@yahoo.co.id
ASEMBAGUS – SITUBONDO 68373

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


LOKAKARYA MINI LINTAS SEKTOR
TRIBULANAN PERTAMA DAN TRIBULANAN RUTIN

I. Pendahuluan
Masalah kesehatan yang terjadi di masyarakat disebabkan oleh banyak
faktor,diantaranya faktor lingkungan,perilaku masyarakat,pelayanan
kesehatan,dan lain sebagainya.Oleh karena itu untuk memecahkan
masalah kesehatan dibutuhkan kerjasama antara sektor kesehatan dengan
sektor-sektor lain yang terkait agar diperoleh hasil yang optimal
Untuk memelihara kerjasama lintas sektor perlu dilakukan upaya
penggalangan dan pemantauan pelaksanaan kerjasama melalui suatu
forum lokakarya mini yang diselenggarakan tiap tribulan.
Lokakarya mini tribulanan pertama merupakan lokakarya penggalangan
tim yang diselenggarakan dalam rangka pengorganisasian untuk dapat
terlaksananya rencana kegiatan sektoral yang terkait dengan
pembangunan kesehatan.
Lokakarya mini tribulanan rutin merupakan tindak lanjut dari
penggalangan kerjasama lintas sektoral yang sudah dilakukan dan
selanjtnya dilakukan tiap tribulan secara tetap.

II. Latar Belakang


Pusat Kesehatan Masyarakat( Puskesmas ) Asembagus bertanggung awab atas
kesehatan masyarakat di wilayah kecamatan Asembagus.Agar puskesmas
Asembagus dapat mengelola upaya kesehatan dengan baik dan
berkesinambungan dalam mencapai tujuannya maka puskesmas harus
bekerjasama dengan lintas sektor.

III. Tujuan
1. Tujuan Umum
Penggalangan dan pemantauan pelaksanaan kerjasama lintas sektoral dalam
mencapai tujuan kesehatan.

2. Tujuan Khusus
1. Menginformasikan dan mengidentiikasi capaian hasil kegiatan
tahunsebelumnya(lokmin tribulanan pertama)/tribulan sebelumnya(lokmin
tribulan rutin)
2. Membahas dan memecahkan masalah dan hambatan yang dihadapi oleh
lintas sektor pada kegiatan tahun sebelumnya(lokmin tribulanan
pertama)/tribulan sebelumnya(lokmin tribulan rutin)
3. Menganalisa serta memutuskan Rencana Tindak Lanjut(RTL) dengan
memasukkan aspek umpan balik dari masyarakat dan sasaran program

IV. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN

NO KEGIATAN RINCIAN KEGIATAN


POKOK
1 Lokakarya Mini Persiapan
Tribulanan 1. Advokasi kepada camat,agar bersedia untuk
mempersiapkan tempat dan memimpin
lokakarya dengan melakukan koordinasi kepada
semua sektor yang terlibat
2. Puskesmas membuat visualisasi hasil kegiatan
,persiapan lat tulis kantor,notulen/instruksi/surat-
surat yang berkaitan
3. Puskesmas menugaskan staf sbg notulen
4. Membuat surat undangan lokmin untuk ditanda
tangani Camat

Peran Sektor Terkait :


1. Memberikan usulan kontribusi kegiatan masing-
masing sektor
2. Menyepakati hasil lokakarya mini

V. CARA MELAKSANAAN KEGIATAN

Cara pelaksanaan kegiatan yang digunakan adalah dengan cara pertemuan


VI. SASARAN

Sasaran Program :
- Tercapainya target program kesehatan
- Komitmen dukungan lintas sektor terhadap pelaksanaan program

Sasaran Peserta & Pelaksana :


- Tim Penggerak PKK se-kecamatan
- Staf kecamatan
- Lintas sektor di kecamatan(Kepala KUA,Danramil,Kapolsek,Kepala
dinas pendidikan)
- Lembaga organisasi kemasyarakatan /tokoh masyarakat
- Koordinator pustu dan ponkesdes se-kecamatan
- Staf puskesmas/programer terkait

VII. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN

Lama kegiatan : 1 ( Satu ) hari

Waktu Tempat Penanggung Keterangan


jawab
15 Maret 2017 Kecamatan Camat Lokmin
Asembagus Tribulan
Pertama
17 Juli 2017 Kecamatan Camat Lokmin
Asembagus Tribulan
Rutin
18 September Kecamatan Camat Lokmin
2017 Asembagus Tribulan
Rutin
18 Desember Kecamatan Camat Lokmin
2017 Asembagus Tribulan
Rutin

VIII. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN


Evaluasi dilakukan oleh Kepala Puskesmas terhadap pelaksanaan kegiatan
dimana hal yang dievaluasi adalah jadwal ketepatan waktu pelaksanaan, jumlah
peserta yang datang dan kesepakatan yang dicapai .

IX. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN

1. Pencatatan kegiatan dengan notulen lokakarya mini lintas sektor


2. Pelaporan dengan menggunakan juknis BOK
3. Evaluasi dari kegiatan lokakarya mini tribulan adalah peningkatan
dukungan dan pencapaian program kesehatan.
X. BIAYA

Kegiatan Lokakarya Mini Tribulanan didanai oleh BOK(Bantuan Operasional


Kesehatan) tahun 2017 dengan rincian sebagai berikut;

- Transport peserta( 40 orang x 4 kl pertemuan x Rp.40.000,-) = Rp.6.400.000,-


- Nasi kotak ( 50 orang x 4 kl pertemuanx Rp.20.000,- )= Rp.4.000.000,-
- Kue kotak (50 orang x 4 kl pertemuan x Rp.9000,- )= Rp.1.800.000,-

Demikian Kerangka Acuan Kegiatan Lokakarya Mini Tribulan Ketiga dan


Rutin ini kami susun, sebagai acuan dalam melakukan kegiatan tersebut pada tahun
2017.

Asembagus, 3 januari 2017


MENGETAHUI :
Kepala UPTD Puskesmas Asembagus Penanggung Jawab Manajemen

drg. S U G I Y O N O SAMYANA,S.H
NIP. 19740202 200501 1 010 NIP. 19720730199203 2 006

Anda mungkin juga menyukai