Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Keperawatan adalah suatu bentuk pelayanan kesehatan professional yang


merupakan bagian integral dari pelayanan kesehatan berdasarkan ilmu dan kiat,
meliputi bio, psiko, social spiritualyang komprehensif, ditujukan kepada individu,
keluarga, dan masyarakat baik sehat maupun sakit yang mencakup seluruh kehidupan
manusia.
Bidang layanan dalam keperawatan sangat luas, salah stunya adalah bidang
garap keperawatan maternitas. Keperawatan maternitas merupakan layanan
professional yang ditujukan kepada wanita usia subur yang meliputi masa sebelum
hamil, masa hamil, masa melahirkan, masa nifas, masa diantara kehamilan, neonatus
dan keluarga yang berfokus kepada kebutuhan dasar dalam melakukan adaptasi fisik
dan psikososial dengan menggunakan proses keperawatan.
Asuhan keperawatan pada masa setelah melahirkan atau masa nifas sangat
dipengaruhi oleh cara melahirkan, apakah normal (spontan) atau dengan tindakan.
Salah satu tindakan yang dilakukan pada proses persalinan adalah tindakan seksio
sesaria. Seksio sesaria merupakan peristiwa pengakhiran kehamilan melalui
pembedahan, dimana janin dilahirkan melalui suatu insisi pada dinding perut dan
rahim. Tindakan seksio sesaria dapat menimbulkan berbagai komplikasi baik
terhadap ibu maupun janin. Komplikasi yang mungkin muncul pada ibu dapat terjadi
pada masa nifas post seksio sesaria berupa gravida aterm a.i hipertensi kronis,
infeksi, gangguan pembekuan darah, trauma pada kandung kemih dan penurunan
fungsi intestinal bagian bawah (colon). Maka dari itu, penulis merasa tertarik untuk
mengangkat kasus dalam laporan askep dengan judul “ASUHAN KEPERAWATAN
PADA KLIEN NY. N P1A1 POST PARTUM MATURUS DENGAN SECTIO
CAESARIA HARI KE 2 ATAS INDIKASI HIPERTENSI KRONIS DI RUANG
MAWAR MERAH BLUD R SYAMSUDIN SH”.
B. Tujuan
1. Tujuan Umum
Untuk Memperoleh gambaran lebih jelas mengenai partus matures seksio
sesarea hari ke 2 secara komprehensip dan terintegrasi berdasarkan ilmu dan kiat
keperawatan melalui pendekatan proses keperawatan.

1
2

2. Tujuan Khusus
1. Dapat melaksanakan pengkajian pada klien dengan seksio sesarea meliputi :
Pengumpulan data, analisa data, menentukan masalah dan merumuskan
diagnosa keperawatan.
2. Dapat merencanakan asuhan sesuai kebutuhan klien post partum dengan
seksio sesarea.
3. Dapat melaksanakan tindakan keperawatan sesuai dengan kebutuhan klien.
4. Dapat mengevaluasi hasil tindakan keperawatan sesuai dengan kebutuhan
klien.
5. Dapat mendokumentasikan asuhan keperawatan yang telah dilaksanakan.

C. Metode Penulisan
Metode yang digunakan dalam penulisan laporan ini adalah metode deskriptif
dalam bentuk studi kasus dengan pendekatan proses keperawatan. Adapun teknik
pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara atau anamnesa secara langsung
dari klien, observasi langsung pada klien, studi lteratur yang berhubungan dengan
masalah padaklien dan studi dokumentasi status perkembangan klien yang
berhubungandengan asuhan keperawatan pada klien dengan post partum matures
dengan seksio sesarea Gravida aterm atas indikasi hipertensi kronis

D. Sistematika Penulisan
1. BAB I : PENDAHULUAN
Terdiri dari latar belakang masalah, tujuan, metode dan sistematika penulisan.

2. BAB II : TINJAUAN TEORI


Terdiri dari konsep dasar masa nifas, pengertian dan penyebab tindakan
seksio sesarea, anatomi fisiologi panggul, asuhan keperawatan pada klien
post partum dengan seksio sesarea atas indikasi gravida aterm a.i hipertensi
kronis.

3. BAB III : TINJAUAN KASUS


Terdiri atas Tinjauan kasus yang merupakan laporan pelaksanaan asuhan
keperawatan yang terdiri atas : Pengkajian, Diagnosa masalah berdasrakan
prioritas, Perencanaan, implementasi dan Evaluasi

4. BAB IV : KESIMPULAN DAN SARAN.


Terdiri atas kesimpulan dan Saran.

Anda mungkin juga menyukai