Anda di halaman 1dari 19

TUGAS RESUME BUKU ILMU PENDIDIKAN ISLAM

Oleh : Siti Nurajizah


NPM. 13. 03. 2929

1 Judul Buku : Ilmu Pendidikan Islam


2 Tahun Terbit : Desember 2011
3 Penulis : Soleha dan Rada
4 Editor Subardi dan Yusra Jamali
5 Desain Sampul : Tim Alfabeta
6 Penerbit : Alfabeta
7 Alamat Penerbit : Bandung
8 Jumlah Halaman : 142 halaman, 6 bab
9 Cetakan : Ke-1
10 No.ISBN : 978-602-9328-60-8

RUANG LINGKUP PEMBAHASAN


Buku ini terbit dengan tebal buku 142 halaman dan terdiri dari 6 bab yang masing-
masing bab saling terkait sehingga menjadikan buku ini mudah dipelajari. Bab-bab yang
terdapat dalam buku “Ilmu Pendidikan Islam” ini yaitu:
BAB 1 : PERKEMBANGAN ILMU PENDIDIKAN ISLAM
1. Pendahuluan
2. Perkembangan Ilmu Pendidikan Islam
3. Pengertian dan Batasan Ilmu Pendidikan Islam
4. Tujuan Mempelajari Ilmu Pendidikan Islam
5. Urgensi Ilmu Pendidikan Islam
6. Fungsi Ilmu Pendidikan Islam

BAB II : KONSEP DASAR PENDIDIKAN ISLAM


1. Pendahuluan
2. Pengertian Pendidikan Islam
3. Sumber dan Dasar pendidikan Islam
4. Tujuan Pendidikan islam
5. Fungsi Pendidikan Islam
6. Tanggung Jawab dan Lingkungan Pendidikan Islam

RESUME BUKU ILMU PENDIDIKAN ISLAM


1
BAB III : GURU DAN SERTIFIKASI
1. Pendahuluan
2. Guru dalam Pandangan Pendidikan Islam
3. Kompetensi Guru dalam Proses Belajar Mengajar
4. Membangun Guru yang Profesionalisme
5. Sertifikasi Guru dalam mewujudkan Profesionalisme

BAB IV : KURIKULUM ILMU PENDIDIKAN ISLAM


1. Pendahuluan
2. Pengertian Kurikulum Pendidikan Islam
3. Prinsip Pengembangan Kurikulum Pendidikan Islam
4. Karakteristik 2urikulum Pendidikan Islam
5. Reorientasi Kurikulum Pendidikan Islam
6. Kurikulum Berbasis Kompetensi

BAB V : METODE PEMBELAJARAN ILMU PENDIDIKAN ISLAM


1. Pendahuluan
2. Pengertian Metode Pmbelajaran
3. Manfaat Metode Pembelajaran
4. Metode-metode Pembelajaran
5. Metode Pembelajaran Tuntas

BAB VI : EVALUASI DALAM PENDIDIKAN ISLAM


1. Pengertian Evaluasi
2. Tujuan dan Fungsi Evaluasi Pendidikan Islam
3. Prinsip-prinsip Evaluasi
4. Sasaran Evaluasi
5. Jenis-jenis Evaluasi
6. Prosedur Evaluasi
7. Syarat-syarat Evaluasi

RESUME BUKU ILMU PENDIDIKAN ISLAM


2
BAB I
PERKEMBANGAN ILMU PENDIDIKAN ISLAM
A. Pendahuluan. (h.1)
Perkembangan pendidikan dewasa ini mengalami krisis, disebabkan ada dua orientasi
yang berbeda yakni pendidikan umum dan pendidikan Islam. Namun dalam Islam universal
dan tidak mengenal dikonomi ilmu pengetahuan.
Dalam situasi kritis para ilmuwan Islam terus mencari solusi dari problematika
pendidikan. Salah satu usahanya ialah lahirnya Konsep pendidikan Pendidikan Islam yang
mandiri, dengan harapan mampu melahirkan konsep yang ideal dan realistic serta dapat
memenuhi kebutuhan sesuai dengan tuntutan zaman dalam dunia pendidikan Islam.

B. Perkembangan Ilmu Pendidikan Islam. (h.2-5)


Sebenarnya sejak adanya Fakultas Tarbiyah IAIN Pendidikan Islam sudah
dijadikan salah satu bahan kajian, namun pengembangan serius terhadap Ilmu Pendidikan
Islam baru dijadikan Mata Kuliah dalam kurikulum Fakultas Tarbiyah Jurusan Pendidik sejak
Bulan Oktober 1993 setelah diadakan Musyawarah Nasional Ilmu Pendidikan Islam di Ciawi
Bogor dmulaiian Agama Islam. Kemudian pada Tahun 1995 munculah Jurusan Kependidikan
Islam (KI) lengkap dengan silabusnya.
Menurut Ahmad Tafsir pengembangan Ilmu Pendidikan Islam mulai serius
dikembangan sejak Oktober 1993, bahkan sepanjang tahun 1994 – 1996 banyak sekali
dilakukan seminar nasional yang membicarakan Ilmu Pendidikan Islam. Hasilnya dapat
tersusun sebuak buku yang diproduk oleh Asosiasi Sarjana Pendidikan Islam (ASPI) yang
membicarakan landasan filosofis, paradigm, metodologi, model penelitian dan
peta penelitian. Kesemuanya itu digunakan dalam pengembangan Ilmu Pendidikan Islam.
(Priatna 2004:39).
Perkembangan Ilmu Pendidikan Islam Menurut Nung Muhajir adalah filsafat yang
digunakan haruslah filsafat yang mengakui secara ekplisit kebenaran etik yang diwujudkan
berupa nilai. Karena filsafat seperti ini memuat idalisme, realism, khususnya realism
metafisik (Tafsir 1994:23). Disamping itu perlu ada paradigm yang dapat digunakan dengan
cara mengambil teori yang ada lantas dikonultasikan kepada wahyu Tuhan , atau diistilahkan
dengan “Induksi konsultasi” (Tafsir 1994:24-25).
Cara Islamisasi Ilmu Pendidikan Barat dengan menggunakan realism-metafisik dan
paradigm induksi konsultasi dengan memilih tiga cara yaitu :
1. Merevisi teori yang sudah ada.

RESUME BUKU ILMU PENDIDIKAN ISLAM


3
2. Mengganti teori lama yang dianggap tidak lagi sesuai dengan kondisi sekarang dengan
teori baru.
3. Membuat teori baru.
Ada dua cara pengembangan Ilmu pendidikan Islam yakni :
1. Cara deduksi,
2. Cara induksi-konsultasi.

C. Pengertian dan Batasan Ilmu Pendidikan Islam. (h.5-7)


Ilmu pendidikan Islam merupakan Ilmu Pengetahuan praktis; Ilmu Pengetahuan
rohani. Batasan Ilmu pendidikan Islam adalah ilmu yang mengkaji pandangan Islam tentang
pendidikan dengan menafsirkan nilai-nilai yang terkandung dalam ajaran Islam dan
mengkomunikasikan secara timbale balik dengan fenomena sosialdalam situasi pendidikan
kontemporer.

D. Tujuan Mempelajari Ilmu Pendidikan Islam (h.7)


Tujuan mempelajari Ilmu Pendidikan Islam antara lain :
1. Untuk mengetahui problema-problema dan isu-isu baru komponen
2. Untuk merekontruksi Sistem Pendidikan Islam dengan paradigm baru yang sesuai dengan
ajaran Islam.
3. Untuk merefleksikan pertautan nilai-nilai transcendental Ilahi dengan realitas
kependidikan.
4. Untuk mencerahkan situasi Ilmu Pendidikan Islam

E. Urgensi Ilmu Pendidikan Islam (h.8)


Urgensi Ilmu Pendidikan Islam antara lain :
1. Sebagai usaha untuk membentuk pribadi manusia.
2. Merupakan proses ikhtiar secara paedagogis untuk mengembangkan hiduo anak didik ke
arah kedewasaan/ kematangan.
3. Mempunyai arti fungsional dan actual dalam diri manusia untuk tercapainya tujuan hidup
bahagia dunia dan akherat.

F. Fungsi Ilmu Pendidikan Islam (h.9)


Ilmu Pendidikan Islam mempunyai fungsi, yaitu :

RESUME BUKU ILMU PENDIDIKAN ISLAM


4
1. Ingin melakukan pembuktian terhadap teori-teori kependidikan Islam agar menjadi
kenyataan.
2. Memberikan informasi tentang pelaksanaan pendidikan dalam segala aspeknya bagi
pengembangan Ilmu Pendidikan Islam.
3. Menjadi pengoreksi kekurangan teori-teori ilmu Pendidikan Islam

BAB II
KONSEP DASAR PENDIDIKAN ISLAM

A. Pendahuluan. (h.11-15)
Islam sebagai agama menempatkan pendidikan dalam posisi yang sangat vital.
Pernyataan ini didukung dengan lima ayat pertama yang diwahyukan Allah SWT dalam Surat
Al ‘laq. Hal ini diakui Malik Fajar bahwa hubungan Islam dengan pendidikan bagaikan dua
keping mata sisi uang artinya, Islam dan pendidikan mempunyai hubungan filosofis yang
sangat mendasar, baik secara ontologism, efistimonologi maupun aksiologi (Fajar 1999:27).
Islam menganjurkan dan mendorong mencari ilmu bahkan dikatakan bahwa semua
hasil ilmu pengetahuan modern telah ada dalam al-Qur’an. Untuk membekali ilmu bagi umat
Islam yang efekif melalui pendidikan, baik formal maupun non formal (Isna 2001:64).
Kursyid Ahmad, dan Fazlur Rahman berpendapat bahwa pembaharuan dalam bentuk
apapun harus melalui pendidikan. Kita tidak bisa mencapai suatu cita-cita nasional kecuali
dengan pendidikan (Abidin 1991:17), hanya saja , pendidikan harus mampu mendorong
terciptanya daya pikir, sehingga melahirkan manusia yang dinamis. Karena itu, umat Islam
pada masa Klasik patut dijadikan motivasi untuk memberikan arah di bidang pendidikan
masa sekarang dan yang akan datang karena pendidikan di masa tersebut mampu
memberikan dorongan terwujudnya masa keemasan Islam (Sawito 1995:7).
Berdasarkan rujukan dari aspek tersebut, maka konsep tentang pendidikan dapat
disusun dengan hakikat pendidikan menurut ajaran Islam. Sebab keduanya tak mungkin dapat
dipisahkan. Untuk menggambarkan hal itu, berikut dijelaskan diskursus pendidikan Islam.

B. Pengertian Pendidikan Islam. (h.15-24)


Ada tiga istilah yang umn.um yang digunakan dalam Pendidikan Islam yakni, al-t’lim,
al-tarbiyah dan al-ta’dib. Ketiga makna tersebut mempunyai pengertian tersendiri dalam
pendidik.

RESUME BUKU ILMU PENDIDIKAN ISLAM


5
Terma al-tarbiyah, sangat luas cakupannya meliputi semua aspek pendidikan, yaitu
aspek kognitif, afektif, dan psikomotor, baik dari aspek jasmani maupun rohani, secara
harmonis dan integral. Sehingga esesnsi tarbiyah mengandung makna yaitu proses aktualisasi
sesuatu yang dilakukan secara bertahap dan terencana sampai pada batas kesempurnaan
(kedewasaan).
Terma ta’lim digunakan oleh Abdul Fatah Jalal menjelaskan bahwa ta’lim secara
implicit juga menanamkan aspek afektif, karena pengetian ta’lim sangat ditekankan pada
prilaku yang baik (Nizar 2001:86).
Ibnu Mansur dalam bukunya Lisan al ‘arab Juz 9, mengemukakan bahwa ta’lim
adalah pengajaran yang bersifat pemberian, penyampaian, pengertian, pengetahuan serta
keterampilan. Penunjukan kata ta’lim pendidikan sesuai dengan Firman Allah QS.
Albaqoroh: 31.
Selanjutnya tokoh yang memakai istilah ta’dib adalah Syeh Naquib a-Attas dengan
memeberikan rujukan mengenai konsep pendidikan dengan memakai istilah ta’dib yang
berarti secara bahasa merupakan bentuk masdar dari kata addaba yang berarti member adab,
mendidik (Yunus 1972:37).
Terlepas dari batasan makna yang tepat dari ketiga istilah diatas, maka dapat ditarik
benang merah bahwa tabiyah merupakan upaya sadar akan pemeliharaan, pengembangan
seluruh potensi diri manusia, secara fitrahna dan perlindungan menyeluruh terhadap hak-hak
kemanusiannya.
Sementara kata ta’lim mengesankan proses pemberian ilmu pengetahuan dan
penyadaran fitrah serta tugas-tugas nyata. Sedangkan ta’dib mengesankan proses pembinaan
kepribadian dan sikap moral (afektif) dan etika dalam kehidupan (Djuwaeli 1998:4).
Penggunaan istilah tarbiyah mewakili untuk memaknai Pendidikan Islam. Hal ini karena
muatan maknanya lebih luas yang meliputi aspek jasmani, akal, daya kreasi dan social
kemasyarakatan manusia aspek yang tidak bisa dipisahkan dalam proses pendidikan islam
(Aziz dan Majid tt: 59.
Secara terminology para pakar telah mendefinisikan Pendidikan Islam berbeda-beda
sesuai dengan sudut pandang mereka. Namun dapat disimpulkan bahwa Pendidikan Islam
adalah suatu proses yang sangat konfrehensif, disusun secara sistimatis, terencana dalam
upaya mengembangkan potensi yang ada pada diri anak didik secara optimal, untuk
menjlankan tugas ilahiyah yang didasarkan dengan bingkaian ajaran Islam pada semua aspek
kehidupan.

RESUME BUKU ILMU PENDIDIKAN ISLAM


6
C. Sumber dan Dasar pendidikan Islam. (h.24-38)
Kata Dasar dalam Bahasa (Arab; Asas, Inggris; foundation, Perancis, Latin;
fundamentum). Secara etimologi berarti; alas, fundamen, pokok atau pangkal sesuatu
pendapat, ajaran, aturan. (Tim Penyusun Kamus Pusat Pendidikan dan Pengembangan
Bahasa Depdikbud, 1991:211).
Secara terminology dasar mengandung arti sebagai sumber adanya sesuatu dan
proposisi paling umum dan makna yang paling luas yang dijadikan sumber ilmu
pengetahuan, ajaran, atau hukum. (Aly 1999:19-30)
Sumber Pendidikan Islam ada dua: pertama, sumber Ilahi yang meliputi al-Qur’an,
Hadits, dan alam semesta sebagai ayat kauniyah yang perlu ditafsirkan kembali. Kedua,
sumber insaniyah yaitu lewat proses ijtihad manusia dari fenomena yang muncul dari kajian
terhadap sumber Ilahi yang masih bersifat global. (Nizar 2001:95). Hasan Langulung
menambahkan yang ketiga yaitu Ijtihad.
Dalam meletakan Ijtihad sebagai sumber dasar Pendidikan Islam, ada dua pendapat:
pertama, tidak menjadikannya sebagai sumber dasar Pendidikan Islam. Kedua, meletakkan
ijtihad sebagai sumber dasar Pendidikan Islam.

D. Tujuan Pendidikan Islam. (h. 39-45)


Tujuan pendidikan Islam tidak lepas kaitannya dengan eksistensi hidup manusia
sebagai khalifah Allah SWT di muka bumi ini. Menurut Abdurrahman an-Nawawi ada empat
tujuan umumnya yaitu :
1. Pendidikan Akal dan persiapan pikiran.
2. Menumbuhkan potensi-potensi dan bakat-bakat asal pada anak didik.
3. Menaruh perhatian pada kekuatan dan potensi generasi muda dan mendidik mereka
sebaik-baiknya.
4. Berusaha untuk menyeimbangkan segala kekuatan dan kesedian-kesediaan manusia
(Asyaf 1986:418-419).
Tujuan Pendidikan Islam menurut hasil keputusan kongres pendidikan Islam sedunia
tahun 1980 di Islamabad yaitu upaya untuk menumbuhkan kepribadian manusia yang
menyeluruh secara seimbang, melalui latihan jiwa, intelek, diri manusia yang rasional,
perasaan dan indra.
Oleh karena itu, tujuan pendidikan Islam mempunyai cakupan yang sangat luas baik
secara material maupun sacara spiritual. Pendidikan Islam tidak hanya melihat bahwa
pendidikan sebagai upaya mencerdaskan semata (Pendidikan Intelek, kecerdasan), melainkan

RESUME BUKU ILMU PENDIDIKAN ISLAM


7
sejalan dengan konsep Islam tentang manusia dan hakikat eksistensinya. Bahkan pendidikan
Islam berupaya menumbuhkan pemahaman dan kesadaran bahwa manusia itu sama di depan
Allah. Perbedaannya adalah kadar ketaqwaannya, sebagai bentuk perbedaan secara kualitatif
(Karim 1991 :32).

E. Fungsi Pendidikan Islam. (h.45-49)


Fungsi Pendidikan Islam menurut Khursid Ahmad sebagaimana dikutif Ramayulis (1990:19-
20) dengan membagi kepada dua fungsi pendidikan Islam yakni :
1. Alat untuk memelihara, memperluas dan menghubungkan tingkat-tingkat kebudayaan,
nilai-nilai tradisi dan social serta ide-ide masyarakat dan negara.
2. Alat untuk mengadakan perubahan, inovasi dan perkembangan yang secara garis besarnya
mencakaup ilmu pengetahuan serta keterampilan yang baru ditemukan dan melatih tenaga-
tenaga manusia yang produktif untuk menemukan perubahan social dan kemampuan
ekonomi secara seimbang.
3. Dengan demikian fungsi pendidikan Islam dapat mengembangkan dan mengarahkan
manusia agar mampu mengembangkan amanah dari Allah, yakni menjalankan tugas-tugas
hidupnya di muka bumi ini, baik sebagai hamba Allah yang harus tunduk dan taat terhadap
segala aturan maupun sebagai khalifah Allah di muka bumi ini. Yang menyangkut tugas
kholifah terhadap diri sendiri, rumah tangga, masyarakat serta alam sekitarnya (Muhaimin
2002:24).
4. Pendidikan Islam bukan sekedar transfer of knowledge ataupun transfer of training, tetapi
sebuah system yang ditata diatas pondasi keimanan dan keshalihan yang terkait langsung
dengan tuhannya (Ahmadi 1987:10). Dalam hal ini, lembaga pendidikan Islam dituntut
profesionalisme untuk mampu mentrsfer sejumlah keterampilan dengan warna dan nilai
religious yang bermutu dan disesuaikan dengan kebutuhan lapangan kerja yang ada,
sehingga diharapkan output-nya memiliki keterampilan yang dapat diandalkan dan
direalisasikan secara nyata.

F. Tanggung Jawab dan Lingkungan Pendidikan Islam. (h.49-60)


Tanggung Jawab pendidikan Islam agar berkembang harus diserahkan kepada
keluarga, sekolah dan masyarakat. Ketiga institusi ini harus mampu melaksanakan peran dan
fungsinya sebagai srana yang memberikan motivasi, fasilitas, educative, wahana
pengembangan yang ada pada diri peserta didik dan mengarahkan untuk mampu bernilai

RESUME BUKU ILMU PENDIDIKAN ISLAM


8
efektif dan efisien sesuai dengan perkembangan dan kebutuhan zamannya, serta memberikan
bimbingan dan perhatian yang serius terhadap kebutuhan moral-spiritual peserta didiknya.
Bimbingan tersebut meliputi pengembangan potensi peserta didik, tranformasi ilmu
pengetahuan dan kecakapan lainnya, dan membangkitkan motif-motif yang ada seoptimal
mungkin (Nawawi 1989:8). Disamping itu Syahminan Zaini (1996:136) menambahkan dari
ketiga komponen itu yakni tanggung jawab terhadap diri sendiri.

BAB III
GURU DAN SERTIFIKASI
A. Pendahuluan. (h.61-63)
Guru adalah actor utama dalam praksis pendidikan. Guru adalah salah satu komponen
dalam proses belajar mengajar yang ikut berperan dalam usaha pembentukan sumber daya
manusia yang potensial di bidang pembangunan. Kenyataan yang terjadi dalam dunia
pendidikan adalah rendahnya kualitas dan kualifikasi guru dalam proses belajar mengajar, hal
ini terjadi pada pendidikan dasar hingga pendidikan tinggi. Dalam menghadapi persaingan
globalisasi, guru dituntut bersaing dengan pekerja professional lainnya.
Problematika yang dihadapi pendidikan Islam saat ini adalah masih banyaknya para
guru yang mengajar di sekolah-sekolah tidak berdasarkan pada kualifikasi dan kompetensi
dasar, atau bidang keahlian pada mata pelajaran yang diajarkan, karena dalam proses
pembelajaran mereka hanya menekankan pada materi pelajaran sementara teknik dan metode
mengajar cenderung diabaikan, sehingga akhirnya kegiatan belajar mengajar menjadi vakum
dan monoton sehingga guru kehabisan bahan materi pelajaran dan siswa tidak memiliki
kemampuan atau keterampilan yang sangat diharapkan.

B. Guru dalam Pandangan Pendidikan Islam. (h.63-65)


Guru dalam leteratu kependidikan Islam biasa disebut sebagai ustadz, mu’alim,
murabby, mursyid, mudarris dan mu’addib (Muhaimin 2003:209). Dari hasil telaahan
terhadap istilah-istilah dan makna guru ditemukan bahwa guru adalah orang yang memiliki
karakteristik sebagai berikut :
1. Mempunyai komitmen terhadap profeisonalitas, yakni melekat pada dirinya sikap
dedikatif.
2. Mempunyai komitmen terhadap mutu proses dan hasil kerja, serta sikap continuous
improvement.

RESUME BUKU ILMU PENDIDIKAN ISLAM


9
3. Mengusai ilmu dan mampu mengembangkan serta menjelaskan fungsinya dalam
kehidupan, menjelaskan dimensi teoritis dan prktisnya, atau sekaligus melakukan
transfer ilmu pengetahuan, internalisasi serta amaliah (implementasi).
4. Mendidik dan menyiapkan peserta didik agar mampu berkreasi, serta mampu mengatur,
memelihara hasil kreasinya untuk tidak menimbulkan malapetaka bagi dirinya,
masyarakat, alam sekitarnya.
5. Mampu menjadi model atau sentral identifikasi diri, atau menjadi pusat panutan,
teladan dan konsultan bagi peserta didiknya.
6. Memiliki kepekaan intelektual dan informasi, serta memperbaharui pengetahuan dan
keahlian secara berkelanjutan, dan berusaha mencerdaskan peserta didiknya,
memberantas kebodohan serta melatih keterampilan sesuai dengan bakat, minat
kemampuannya.
7. Mampu bertanggung jawab dalam membangun peradaban yang berkualitas di masa
depan.

C. Kompetensi Guru dalam Proses Belajar Mengajar. (h.65-72)


Tugas pokok seorang guru adalah mengajar dan mendidik. Mengajar mengacu pada
pemberian pengetahuan dan melatih keterampilan dalam melakukan sesuatu sedangkan
mendidik mengacu pada upaya membina kepribadian dan karakter anak didik dengan nilai-
nilai tertentu, sehingga nilai-nilai tersebut mewarnai kehidupannya dalam bentuk prilaku dan
pola hidup sebagai manusia yang berakhlak, tindakan dan fungsi seorang guru yang harus
dilakukan sebagai berikut :
A. Sebelum Guru mengajar
1. Mempersiapkan bahan yang mau diajarkan
2. Mempersiapkan alat-alat peraga/ praktikum yang akan digunakan
3. Mempersiapkan pertanyaan dan arahan untuk merangsang siswa aktif belajar
4. Mempelajari keteladanan siswa, mengetahi kelemahan dan kelebihan siswa
5. Mempelajari pengetahuan awal siswa
B. Selama Proses Pembelajaran
1. Mengajak siswa aktif belajar
2. Siswa dibiarkan bertanya
3. Menggunakan metode ilmiah dalam proses penemuan
4. Mengikuti pikiran dan gagasan siswa
5. Menggunakan variasi metode pembelajaran

RESUME BUKU ILMU PENDIDIKAN ISLAM


10
6. Mengadakan praktikum terpimpin maupun bebas
C. Sesudah Proses Pembelajaran
1. Guru memberikan PR dan mengumpulkan serta mengoreksinya.
2. Memberikan tugas lain untuk pendalaman
3. Tes yang membuat siswa berpikir, bukan hapalan
D. Sikap yang Perlu dipunyai Guru
1. Siswa dianggap bukan tabula rasa, tetapi subyek yang sudah tahu sesuatu
2. Model kelas, siswa aktif, guru menyertai
3. Bila ditanyasiswa yang tidak bisa menjawab tidak usah marah dan mencerca
4. Menyediakan ruang tanya jawab dan diskusi
5. Guru dan siswa aling belajar
6. Yang penting bukan bahan selesai, tetapi siswa belajar untuk beajar sendiri
7. Memberikan ruang siswa untuk boleh bersalah
8. Hubungan guru-siswa dialogis
9. Pengetahuan yang luas dan mendalam
10. Mengerti kontek bahan yang mau diajarkan (Suparno 2004:34-35)
Berdasarkan kenyataan tersebut, maka fungsi guru mengalami perubahan dan
pengembangan. Guru dapat berfungsi sebagai motivator, dinamisator, evaluator dan
justifikator yang menilai dan memberi catatan , tambahan, pembenaran dan sebagainya
terhadap hasil temuan siswa.

D. Membangun Guru yang Profesionalisme. (h.72-78)


Guru adalah pekerjaan professional. Oleh karena itu guru sebagai pelaku utama
pendidikan merupakan pendidik profesional (Sukamadinata 1997:191). Wolmer dan Mills
mengemukakan bahwa pekerjaan yang dikatakan profesionalisme sebagai berikut :
1. Memiliki kualitas ilmu yang mendalam yang mencakup pada pengetahuan umum yang
luas.
2. Memiliki keakhlian khusus yang mendalam disamping memperoleh dukungan
masyarakat dan pengesahan serta perlindungan hukum.
Ciri khusus untuk profesi seorang guru dalam garis besarnya ada tiga yaitu :
1. Seorang guru yang professional harus menguasai bidang ilmu pengetahuan yang
diajarkannya dengan baik.
2. Seorang guru yang professional harus memiliki kemampuan menyampaikannya atau
mengajarkan ilmu yang dimiliki kepada murid-muridnya secara efektif dan efisien.

RESUME BUKU ILMU PENDIDIKAN ISLAM


11
3. Seorang guru yang professional harus berpegang teguh pada kode etik professional. Kode
etik ini lebih ditekankan pada perlunya memilki akhlaknya yang mulia.
Profesionalisme guru dibangun melalui penguasaan kompetensi-kompetensi yang
secara nyata diperlukan dalam menyelesaikan pekerjaannya sebagai guru.”Kompetensi-
kompetensi penting jabatan guru tersebut adalah kompetensi bidang subtansi atau bidang
studi, kompetensi bidang pembelajaran, kompetensi bidang pendidikan nilai dan bimbingan
serta kompetensi bidang hubungan dan pelayanan/pengabdian masyarakat. Pengembangan
profesionalisme guru meliputi Peningkatan kompetensi, peningkatan kinerja (performance)
dan kesejahteraannya. Guru sebagai pofesional dituntuk untuk senantiasa meningkatkan
kemampuan wawasan dan kreativitasnya masing-masing yang saling mempengaruhi,
merumuskan beberapa kompetensi atau kemampuan yang sesuai seperti kompetensi
kepribadian, bidang studi dan pendidikan dan pengajaran (Sanaky 2 Mei 2005).

E. Sertifikasi Guru dalam mewujudkan Profesionalisme. (78-82)


Sertifikasi guru merupakan bentuk perhatian pemerintah dalam upaya membangun
profesionalsme sang guru dan untuk meningkatkan kesejahteraannya yang terus
terpinggirkan. Untuk mewujudkan gagasan tersebut, tampaknya pemerintah memandang
perlu pembentukan sebuah badan independen profesi guru yang menilai profesionalsme guru.
Badan tersebut, nantinya akan mengeluarkan sertifikat bagi para guru yang dinilai memiliki
kompetensi atau memenuhi persyaratan sebagai profesi guru.
Dalam Undang-undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2005 tentang guru dan
dosen, dikemukakan bahwa sertifikasi adalah proses pemberian sertifikat pendidik untuk guru
dan dosen. Sedangkan sertifikat pendidik adalah bukti formal sebagai pengakuan yang
diberikan kepada guru dan dosen sebagi tenaga professional.
Tujuan sertifikasi guru adalah :
1. Melindungi profesi pendidik dan tenaga kependidikan
2. Melindungi masyarakat dari praktek-praktek yang tidak kompeten, sehingga merusak citra
pendidik dan tenaga kependidikan,
3. Membantu dan melindungilembaga penyelenggara pendidik, dengan menyediakan rambu-
rambu dan instrument untuk melakukan seleksi terhadap pelamar yang kompeten
4. Membangun citra masyarakatterhadap profesi pendidik dan tenaga kependidikan
5. Memberi solusi dalam rangka meningkatkan mutu pendidik dan tenaga kependidikan
(Mulyasa 2007:35).

RESUME BUKU ILMU PENDIDIKAN ISLAM


12
Dengan adanya sertifikasi guru, para guru dituntut harus siap memperbaiki dan
meningkatkan mutu kinerjanya agar memilki kompetensi yang optimal dalam usaha
membimbing siswa agar siap menghadapi kenyataan hidup dan bahkan mampu memberikan
contoh, tauladan bagi siswa, memiliki pribadi dan penampilan yang menarik, mengesankan
dan menjadikan dambaansetiap orang.

BAB IV
KURIKULUM ILMU PENDIDIKAN ISLAM
A. Pendahuluan. (h. 83-84)
Kurikulum merupakan inti dari sekolah yang ditawarkan pada public, dengan
dukungan sember daya manusianya. Kurikulum berfungsi sebagai alat untuk mencapai
pendidikannya, dalam kaitannya sebagai alat untuk mencapai tujuan, maka kurikulum harus
memiliki dua sifat, yaitu anticipatory dan refortorial. Hal ini berarti kurikulum harus dapat
meramalkan kejadian di masa mendatang. Bahkan kurikulum boleh dikata sebagai
jantungnya pendidikan, karena dengan kurikulum sekolah dapat menggambarkan dan
merumuskan kualifikasi dan kompetensi outcome dari program pendidikannya, dan dengan
kurikulum pulalah, sekolah merancang upaya-upaya untuk mencapai kompetensi.

B. Pengertian Kurikulum Pendidikan Islam. (h. 84-89)


Kurikulum dalam pendidikan Islam di kenal dengan kata “Manhaj” yang berarti jalan
yang terang yang dilalui oleh pendidik bersama anak didiknya untuk mengembangkan
pengetahuan, keterampilan dan sikap peserta didik (Nasution 1993:9)
Dari pengertian yang sempit , kurikulum merupakan seperangkat rencana dan
pengaturan tentang isi dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman
penyelenggaraan kegiatan belajar mengajar di sekolah Dalam pengertian yang lebih luas,
kurikulum merupakan segala kegiatan yang dirancang oleh lembaga pendidikan untuk
disajikan kepada peserta didik guna mencapai tujuan pendidikan (Muhaimin 2003:182-183).
Kurikulum mempunyai empat unsure atau aspek utama, yaitu :
1. Tujuan dan obyektif yang ingin dicapai oleh pendidikan.
2. Pengetahuan dan Informasi, data. Aktivitas, dan pengalaman yang membentuk kurikulum
itu.
3. Metode atau cara mengajar yang digunakan oleh guru untuk mengajarkan dan mendorong
murid belajar dan membawa mereka kea rah yang dikehendaki oleh kurikulum.

RESUME BUKU ILMU PENDIDIKAN ISLAM


13
4. Metode atau cara mengajar yang digunakan dalam mengukur dan menilaikurikulum serta
hasil pembelajaran pendidikan yang dirancang dalam kurikulum (Langulung : 241)
Untuk itu, pengislaman kurikulum atau dalam istilah lain penerapan nilai Islam dalam
kurikulum harus mencakup empat unsure diatas, dalam rangka konsepsi (taswwur) Islam.

C. Prinsip Pengembangan Kurikulum Pendidikan Islam. (h. 90-95)


Prinsip-prinsip yang menjadi dasar kurikulum pendidikan Islam menurut Al-Syaibany
adalah :
1. Pertautan yang sempurna dengan agama, termasuk ajaran dan nilai-nialainya.
2. Prinsip menyeluruh (universal) pada tujuan-tujuan dan kandungan-kandungan kurikulum.
3. Keseimbangan yang relative antara tujuan dan kandungan-kandungan kurikulum.
4. Berkaitan dengan bakat, minat, kemampuan-kemampuan dan kebutuhan peserta didik.
5. Pemeliharaan perbedaan-perbedaan individu diantara peserta didik dalam bakat-bakat,
minat, kemampuan-kemampuan dan kebutuhan-kebutuhan, dan masalah-maslahnya.
6. Prinsip perkembangan dan perubahan.
7. Prinsip pertautan antara mata pelajaran, pengalaman-pengalaman dan aktivitas yang
terkandung dalam kurikulum.

D. Karakteristik Kurikulum Pendidikan Islam. (h. 95-96)


Karakteristik kurikulum pendidikan Islam adalah :
1. Islam menolak dualism system kurikulum dan sekularisme.
2. Menonjolkan tujuan agama dan akhlak pada berbagai tujuan.
3. Meluasnya perhatian dan menyeluruhnya kandungan-kandungannya.
4. Ciri-ciri keseimbangan yang relative diantara kandungan-kandungan kurikulum dari ilmu-
ilmu dan seni atau kemestian-kemestian.
5. Kecenderungan pada seni-halus, aktivitas pendidikan, jasmani dan pengetahuan teknik,
latihan kejuruan, bahasa-bahasa asing, sekalipun atas dasar perseorangan dan juga bagi
mereka yang memiliki kesediaan dan bakat bagi perkara-perkra ini dan mempunyai
keinginan untuk mempelajari dan melatih diri dalam perkara tersebut.

E. Reorientasi Kurikulum Pendidikan Islam. (h. 96-100)


Orientasi kurikulum pendidikan Islam yaitu :
1. Pendidikan Islam kurikulumnya harus didesain untuk integrasikan dengan keseluruhan
proses maupun institusi pendidikan lain.

RESUME BUKU ILMU PENDIDIKAN ISLAM


14
2. Pendidikan Islam harus mampu melakukan internalisasi nilai-nilai dan norma keislaman
yang fungsional secara normal untuk mengembangkan keseluruhan system social budaya.
Pembentukan wawasan ijtihadiyah secara aktif sehingga mampu menjawab tuntutan masa
depan (Sanaky 2003:170)

F. Kurikulum Berbasis Kompetensi. (h. 100-104)


Kurikulum Berbasis Kompetensi (KBK) dapat diartikan suatu konsep kurikulum yang
menekankan pada pengembangan kemampuan melakukan (kompetensi) tugas-tugas dengan
standar ferformance tertentu, sehingga hasilnya dapat dirasakan oleh peserta didik, berupa
penguasaan terhadap seperangkat kompetensi tertentu (Mulyasa 2003:39).
Kurikulum Berbasis Kompetensi dapat diorientasikan pada tiga hal dimana peserta didik
dapat menguasainya :
1. Seperangkat pengetahuan, keterampilan, sikap dan wawasan, serta penerapannya untuk
memenuhi kualitas sesuai dengan criteria atau tujuan pembelajaran.
2. Penguasaan ilmu pengetahuan dan keterampilan , keahlian berkarya, sikap dan prilaku
berkarya dan caraberkehidupan di masyarakat sesuai dengan profesinya.
3. Didasarkan pada pengembangan kemampuan dan kepribadian yang oftimal.
4. Dengan demikian desain program kurikulum pendidikan Islam diharapkan mampu
menghantarkan peserta didik untuk dapat memiliki lima kompetensi dasar yaitu
kompetensi Islamiyah,knowledge, skills, Ability, kompetensi social-kultur.

BAB V
METODE PEMBELAJARAN ILMU PENDIDIKAN ISLAM
A. Pendahuluan. (h. 105-106)
Model pembelajaran yang semakin berkembang di abad 21 ini, khususnya di
Indonesia dengan penerapan kurikulum berbasis kompetensi, maka beragam model
pembelajaran yang diaplikasikan oleh guru sebuah keniscayaan. Hal ini bertujuan untuk
mempercepat penguasaan kompetensi oleh peserta didik setelah mempelajari suatu mata
pelajaran. Untuk itu diperlukan berbagai model pembelajaran yang memberikan kontribusi
penting bagi kurikulum berbasis kompetensi.
B. Pengertian Metode Pembelajaran. (h. 106-110)
Metologi berasal dari Bahasa Yunani; Metha (dibalik atau dibelakang). Hodos berarti
melalui, melewati atau berarti jalan. Cara atau (thariqoh, arab) dan logos yang berarti ilmu
atau science, sedang metodologi berarti ilmu mengenai berbagai cara atau jalan yang

RESUME BUKU ILMU PENDIDIKAN ISLAM


15
ditempuh untuk sampai ke tujuan. Pembelajaran berasal dari kata instruction (dalam Bahasa
Yunani in tructus, intrucre) yang berarti menyampaikan pikiran. Jadi arti Intructional adalah
menyampaikan pikiran atau ide yang telah diolah secara bermakna melalui pembelajaran.
Maka metode pembelajaran berarti berbagai cara atau seperangkat cara atau jalan
yang dilakukan, ditempuh guru secara sistematis melakukan upaya pembelajaran yang telah
diolah sehingga menjadi milik peserta didik. Metode pembelajaran diartikan sebagai prinsip-
prinsip yang mendasari kegiatan yang mengarahkan perkembangan seseorang, khususnya
proses belajar mengajar.

C. Manfaat Metode Pembelajaran. (h. 110-111)


Manfaat metodologi pembelajaran bagi guru yaitu :
1. Membahas tentang berbagai prinsip dan teknik-teknik serta pendekatan pengajaran yang
digunakan, maka dengan mempelajari metodologi pembelajaran seorang guru dapat
memilih metode mana yang layak untuk dipakai dalam proses belajar mengajar.
2. Dapat mengetahu dan mempertimbangkan keunggulan dan kelemahan metode-metode
pembelajaran tersebut.
3. Dengan banyaknya materi dan terbatasnya waktu untuk menyampaikan materi, maka
seorang pendidik dapat merancang dan mendesain pengajaran.
4. Dengan mengetahui metodologi pembelajaran, maka seorang guru dapat memberikan
kontribusi pengetahuan kepada peserta didik sebagai calaon guru atau pendidik.

D. Metode-metode Pembelajaran. (h. 111-117)


Ada beberapa macam metodologi pembelajaran; sebagai berikut :
1. Metode Ceramah
2. Metode Diskusi
3. Metode Tanya Jawab
4. Metode Pemberian Tugas.
5. Metode Demontrasi
6. Metode bermain Peranan

E. Metode Pembelajaran Tuntas. (H. 118-120)


Metode pembelajarn tuntas merupakan suatu model yang banyak dimanfaatkan para
guru dalam pembelajaran dan intruktur dalam pelatihan. Hal ini dimaksudkan agar peserta
didik dapat menguasai materi pembelajran yang dirancang oleh guru untuk mengembangkan

RESUME BUKU ILMU PENDIDIKAN ISLAM


16
pengetahuan, pemahaman dan keterampilan peserta didik terakhir. Model Pembelajaran
Tuntas adalah suatu usaha yang berhasil membawa semua peserta didik kepada tujuan , apa
yang diajarkan hendaknya difahami oleh peserta didik.
Adapun tujuan pembelajaran tuntas adalah tercapainya tiga ranah kognitif, afektif dan
psikomotor.

BAB VI
EVALUASI DALAM PENDIDIKAN ISLAM
A. Pengertian Evaluasi. (H. 121-122)
Secara harfiyah kata evaluasi berasal dari bahasa Inggris evalution; dalam bahasa
Arab : al-Tadir, dalam bahasa Indonesia: penilaian. Sedangkan akar katanya yaitu : value
dalam bahasa Arab al-Qimah; dalam bahasa Indonesia berarti nilai. Secara Harfiyah evaluasi
pendidikan dapat diartikan sebagai penilaian dalam bidang pendidikan atau penilaian
mengenai hal-hal yang berkaitan dengan kegiatan pendidikan. Adapun menurut Istilah
bahwa evaluasi pendidikan adalah kegiatan atau proses penentuan nilai pendidikan sehingga
dapat diketahui mutu dan hasil-hasilnya (Sudijono 2006:1).
Untuk evaluasi pendidikan Islam Zuhairini dkk (1981:139) mengemukakan yaitu
suatu kegiatan untuk menentukan taraf kemajuan suatu aktivitas di dalam pendidikan Islam.

B. Tujuan dan Fungsi Evaluasi Pendidikan Islam. (h. 122-124)


M. Athiyah al-abrasyi menyebutkan tujuan evalusi pendidikan yang dikutip oleh
Abdul Mujib dan Yusuf Mudzakkir (2006:211) adalah untuk mengetahui kadar pemahaman
peserta didik terhadap materi pelajaran, melatih kebaranian dan mengajak peserta didik untuk
mengingat kembali materi yang telah diberikan , dan mengetahui tingkat perubahan
prilakunya.
Oemar Hamalik (1982:106-107) memberikan penjelasan tentang fungsi dari evaluasi
adalah membantu peserta didik agar ia dapat mengubah dan mengembangkan tingkah
lakunya secara sadar, serta memberikan bantuan padanya cara meraih suatu kepuasan bila
berbuat sebagaimana mestinya. Disamping itu fungsi evaluasi juga dapat membantu seorang
pendidik dalam mempertimbangkan adequate (cukup memadai) metode pengajaran serta
membantu dan mempertimbangkan administrasinya.
C. Prinsip-prinsip Evaluasi. (124-125)
Evaluasi hasil belajar dapat dikatakan terlaksana dengan baik apabila dalam
pelaksanaannya senantiasa berpegang pada tiga prinsip dasar yaitu :

RESUME BUKU ILMU PENDIDIKAN ISLAM


17
1. Prinsip Keseluruhan (al-Kalam, al-Tamam)
2. Prinsip Kesinambungan (Istimrar)
3. Prinsip Objektivitas (Maudlu’yyah) (Sudijono 2006 dan Mujib dan Mudzakkir 2000:213)

D. Sasaran Evaluasi. (h. 125-126)


Menurut A Thabrani ada tiga sasaran pokok dalam evaluasi, yaitu :
1. Segi Tingkah Laku, artinya segi-segi yang menyangkut sikap, minat, perhatian,
keterampilan murid sebagai akibat dari proses belajar mengajar
2. Segi Pendidikan, artinya penguasaan materi pelajaran yang diberikan oleh guru dalam
proses belajar mengajar
3. Segi-segi yang menyangkut proses belajar mengajar dan mengajar itu sendiri, yaitu bahwa
proses belajar mengajar perlu diberikan penilaian secara obyektif dari guru. Seab baik
tidaknya proses belajar mengajar akan menentukan baik tidaknya hasil belajar yang
dicapai oleh murid (2000: 218)

E. Jenis-jenis Evaluasi. (h. 126-129)


Ramayulis mengemukakan bahwa jnis-jenis evaluasi yang diterapkan dalam
pendidikan Islam ada empat macam, yaitu :
1. Evaluasi Formatif
2. Evaluasi Sumatif
3. Evaluasi Penempatan (Placement)
4. Evaluasi Diagnosis.

F. Prosedur Evaluasi. (h. 129-131)


Anas Sudijono (2006: 59-62) merinci kegiatan evaluasi hasil belajarkedalam enam
langkah pokok, yaitu :
1. Menyusun rencana evaluasi hasil belajar
2. Menghimpun data
3. Melakukan verifikasi data
4. Mengolah dan menganalisis data
5. Memberikan interprestasi dan menarik kesimpulan
6. Tidak lanjut hasil evaluasi

G. Syarat-syarat Evaluasi. (h. 131)

RESUME BUKU ILMU PENDIDIKAN ISLAM


18
Syarat-syarat yang dilakukan dalam pelaksanaan evaluasi yaitu :
1. Validitas
Tes harus dilakukan berdasarkan hal-hal yang seharusnya dievaluasi, yang meliputi
seluruh bidang tertentu yang diinginkan dan diselidiki sehingga tidak hannya mencakup satu
bidang saja. Soal-soal tes harus memberikan gambaran ke seluruh dari kesanggupan peserta
didik mengenai bidang tertentu.
2. Reliable
Tes yang dapat dipercaya yang memberikan keterangan tentang kesanggupan peserta
didik yang sesungguhnya. Soal yang ditampilkan tidak membawa tafsiran yang macam-
macam.
3. Efisiensi
Tes yang mudah dalam administrasi, penilaian, dan interprestasi (Nasution 1982:167-
170).

PENUTUP

Buku ini tampil dengan sangat menarik disertai bahasanya yang mudah dipahami dan
mudah dicerna oleh semua kalangan khususnya para mahasiswa. Buku ini menerangkan
materi seputar Ilmu Pendidikan Islam. Dengan buku diharapkan sebagai calon guru atau
pendidik kita memahami apa sebenarnya pendidikan Islam sehingga saat kita sudah menjadi
pendidik kelak dapat mempraktekannya.
Buku ini tergolong buku yang baru terbit terbukti pada bulan Desember tahun 2011
sebagai cetakan yang kesatu. Buku ini harganya murah tetapi isinya sangat baik sehingga
para konsumen lebih condong memilih buku ini.
Terima kasih atas segala perhatian, kami menantikan saran dan kritik yang
membangun. Mohon maaf atas segala kekurangan.

DAFTAR PUSTAKA
Soleha dan Rada. Ilmu Pendidikan Islam.Alfabeta, Bandung 2011. Cetakan kesatu.

RESUME BUKU ILMU PENDIDIKAN ISLAM


19

Anda mungkin juga menyukai