Anda di halaman 1dari 2

Sistem Penangkal Petir

Petir merupakan kejadian alam yang selalu melepaskan muatan listriknya ke bumi tanpa dapat
dikendalikan oleh siapa pun dan mampu menyebabkan kerugian harta benda hingga merenggut nyawa
manusia. Tak ada yang dapat mengubah situasi ini.Mengingat akibat sambaran petir cukup
berbahaya, maka munculah usaha untuk dapat mengatasi sambaran petir. Penangkal petir atau yang
biasa disebut dengan Lightning Protection dapat dipasang pada hampir semua bangunan, dimana
memiliki fungsi untuk meminimalkan atau mencegah resiko bahaya yang terjadi serta kerusakan di
bumi yang diakibatkan oleh petir. Dalam teknik penangkal petir dikelompokkan menjadi :
1. Sistem Penangkal Petir Konvensional.
2. Sistem Penangkal Petir Elektrostatik.
Sistem Penangkal Petir Konvensional
Sistem ini menggunakan ujung metal yang runcing sebagai pengumpul muatan
dan di letakan pada tempat yang tinggi sehingga petir di harapkan menyambar
ujung metal tersebut terlebih dahulu. Sistem ini memiliki kelemahan di mana
apabila sistem penyaluran arus petir ke tanah tidak berfungsi dengan baik maka
ada kemungkinan timbul kerusakan pada peralatan elektronik yang sangat peka
terhadap medan transien. Ada beberapa macam alat penangkal petir konvensional,
yaitu Sistem Franklin Rod dan Sistem Faraday.
Sistem Penangkal Petir Elektrostatik
Penangkal petir elektrostatik merupakan pengembangan terhadap penangkal petir
konvensional. Pada prinsipnya sama, yaitu sebagai tameng atau perisai yang
mengambil alih sambaran petir. Perbedaannya terletak pada bagaimana cara
mengalihkan sambaran petir tersebut.
Prinsip penangkal petir elektrostatik didasarkan pada ion-ion yang dihasilkan oleh
dua elektroda pada ujung penangkal petir. Di bawah pengaruh medan listrik antara
awan dengan bumi, akan ada beda potensial di antara kedua elektroda. Tegangan
antara kedua elektroda ini dapat menyebabkan percikan peluahan listrik membuat
molekul-molekul udara disekitar kedua elektroda mengalami ionisasi sehingga
mempercepat proses terbentuknya upward streamer dari penangkal petir. Proses
pembentukan upward streamer yang lebih awal menyebabkan upward streamer
yang terbentuk menjadi lebih tinggi dari kondisi biasa pada penangkal petir
konvensional. Oleh karena itu, penangkal petir elektrostatik seolah-olah memiliki
tinggi efektif perlindungan yang lebih tinggi dari penangkal petir yang
sebenarnya.
Exothermic Welding

Anda mungkin juga menyukai