Anda di halaman 1dari 2

Apa itu hepatitis A?

Hepatitis A adalah infeksi pada hati yang disebabkan oleh virus hepatitis A dan sangat mudah menular.
Virus tersebut merupakan salah satu dari beberapa jenis virus hepatitis yang menyebabkan peradangan
dan berdampak pada kemampuan hati untuk berfungsi. Kebanyakan penderita dapat sembuh dalam
jangka waktu 2 sampai 6 bulan tanpa masalah kesehatan yang serius. Namun di beberapa kasus yang
jarang terjadi, hepatitis A dapat menyebabkan komplikasi gagal hati/liver akut.

Seberapa umumkah hepatitis A?

Penderita hepatitis A biasanya merupakan orang yang tinggal atau berhubungan seksual dengan orang
yang terinfeksi, juga bepergian ke negara-negara di mana hepatitis A biasa terjadi. Anda dapat
meminimalisir risiko terkena penyakit hepatitis A dengan menghindari faktor-faktor penyebab risiko.
Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi dokter Anda.

Tanda dan gejala

Apa saja tanda dan gejala dari hepatitis A?

Pertama, Anda harus mengetahui bahwa tidak semua penderita memiliki gejala. Gejala dapat terjadi,
biasanya pada bulan pertama yang disertai oleh infeksi dan beberapa kondisi yang termasuk:

Sakit kuning atau ikterik, yaitu kulit dan mata yang berwarna kekuningan

Buang air besar yang berwarna seperti tanah liat dan pucat seperti dempul

Air seni yang berwarna gelap seperti teh

Gatal pada seluruh tubuh

Selain itu, juga terdapat gejala menyerupai penyakit flu seperti:

Kelelahan

Kehilangan nafsu makan

Mual

Muntah

Demam ringan

Nyeri pada bagian perut

Kemungkinan terdapat beberapa gejala yang tidak disebutkan di atas. Jika Anda memiliki masalah
dengan suatu gejala, silahkan hubungi dokter Anda.

Kapan saya harus ke dokter?


Jika Anda memiliki tanda dan gejala dari hepatitis A, buatlah janji untuk bertemu dengan dokter Anda.
Jika Anda telah terpapar oleh virus hepatitis A, Anda dapat mengonsumsi vaksin hepatitis A atau terapi
immunoglobulin selama jangka waktu 2 minggu setelah terpapar untuk melindungi Anda dari infeksi.
Hubungi dokter Anda atau departemen kesehatan setempat mengenai penggunaan vaksin hepatitis A
jika:

Anda pernah berpergian ke negara lain belakangan ini, terutama ke wilayah Meksiko, Amerika Selatan,
atau ke wilayah dengan sanitasi yang buruk.

Restoran tempat Anda makan melaporkan adanya wabah hepatitis A

Seseorang yang dekat dengan Anda, seperti orang yang tinggal dengan Anda telah terdiagnosis hepatitis
A.

Anda melakukan kontak seksual belakangan ini dengan seseorang yang terjangkit hepatitis A.

Anda mungkin juga menyukai