Anda di halaman 1dari 4

LEMBAR KERJA SISWA

Mata pelajaran : Fisika SMA Kelas X

Hari/tanggal :

Nama Kelompok : 1.

2.

3.

4.

5.

KECEPATAN

A. Pengantar
Di taman bermain, Erick dan Jessie sedang bermain mobil-mobilan
pada sebuah landasan dengan jarak yang berbeda. Jarak landasan Erick
lebih jauh daripada landasan Jessie. Jenis mobil-mobilan yang mereka
gunakan sama, hanya berbeda pada warna mobilnya. Mereka saling
berlomba adu cepat mobil-mobilan untuk sampai ke tanah. Mobil-mobilan
yang mencapai ke tanah lebih cepat, maka pemilik mobil tersebut yang
akan menjadi pemenangnya. Siapakah yang akan menjadi pemenangnya?
Jawabannya dapat kalian temukan setelah melakukan percobaan berikut.
Mobil-mobilan harus bergerak lebih cepat agar mencapai tanah lebih
dahulu. Jadi, dibutuhkan kecepatan mobil yang lebih besar. Hal ini
dipengaruhi oleh dua faktor, yaitu jarak landasan dan waktu yang
dibutuhkan. Perlu diperhatikan, dalam keadaan seperti apa lintasan yang
digunakan.
B. Rumusan Masalah
Bagaimana pengaruh jarak terhadap kecepatan?

C. Hipotesis
D. Variabel dan Definisi Operasional
1. Variabel bebas :
Definisi operasional :

2. Variabel terikat :
Definisi operasional :

3. Variabel kontrol :

E. Alat dan Bahan

Penggaris, 1 buah

Rel presisi, 1 set

Penghubung rel

Kereta dinamika
Stopwatch, 1 buah

Tumpakan penjepit

F. Prosedur Kerja
1. Pasang kaki rel pada salah satu ujung rel presisi (1 rel presisi
menggunakan 1 kaki rel)
2. Pasang penghubung rel untuk merangkai kedua rel presisi sehingga
menyatu
3. Pasang tumpakan berpenjepit pada ujung kanan bawah rel presisi
4. Letakkan rel yang sudah terangkai pada bagian terendah balok
bertingkat
5. Letakkan kereta di atas rel dan ukur jarak dari ujung kepala kereta
sampai dengan ujung tumpakan berpenjepit sepanjang jarak yang akan
di percobakan 60, 65, dan 70 cm
6. Nyalakan stopwatch analog tepat saat kereta dilepaskan
7. Matikan stopwatch analog tepat saat kereta itu menyentuh tumpakan
berpenjepit (berhenti)
8. Catat semua data dan hasil pengamatan ke dalam tabel
9. Ulang percobaan untuk jarak yang berbeda
G. Data Pengamatan
NST Stopwatch Analog= 0,2 s
Ketidakpastian Stopwatch Analog= 0,1 s
NST Penggaris= 0,1 cm= 0,001 m
Ketidakpastian Penggaris= 0,05 cm= 0,0005 m
No Jarak Tempuh Waktu (s) Kecepatan (m/s)
1 60 cm = 0,60 m … …
2 65 cm = 0,65 m … …
3 70 cm = 0,70 m … …

H. Analisis Data
Dari percobaan yang telah dilakukan, jawablah pertanyaan analisis di
bawah ini!
1. Tuliskan jarak yang memiliki waktu tempuh kereta paling lama!
Jawab:

2. Apakah waktu tempuh pada setiap jarak tempuh pada percobaan di atas
sama? Jelaskan alasan Anda!
Jawab:

3. Apakah kecepatan pada setiap jarak tempuh pada percobaan diatas


sama? Jelaskan alasan Anda!
Jawab:

I. Kesimpulan

Anda mungkin juga menyukai