Anda di halaman 1dari 3

BAB V

PENUTUP

5.1 Simpulan
Berdasarkan kegiatan PDCA yang telah dilakukan, hasil wawancara
dengan dokter klinik Margie, dokter OHS dan karyawan di Instansi Riau Pulp
(RPL) PT. RAPP maka dapat ditarik kesimpulan berupa :
1. Kegiatan sosialisasi tentang bahaya penyakit kardiovaskuler pada
karyawan Riau Pulp (RPL) PT. RAPP Townsite I Pangkalan Kerinci.
2. Prioritas masalah tentang kegiatan sosialisasi tentang bahaya penyakit
kardiovaskuler pada karyawan Riau Pulp (RPL) PT. RAPP Townsite I
Pangkalan Kerinci adalah belum optimalnya sosialisasi tentang bahaya
penyakit kardiovaskuler di Instansi Riau Pulp (RPL) PT. RAPP.
3. Penyebab timbulnya masalah yaitu kurangnya sumber daya manusia dalam
melakukan sosialisasi mengenai bahaya penyakit kardiovaskuler, belum
ada jadwal penyuluhan kesehatan yang rutin tentang bahaya penyakit
kardiovaskular di bagian RPL (Riau Pulp), belum ada kebijakan RAPP
sehat agar dapat membuat penerapan “reward and punishment” untuk
karyawan yang memiliki faktor resiko penyakit kardiovaskuler, belum ada
poster dan leaflet tentang bahaya penyakit kardiovaskular di bagian RPL
(Riau Pulp), kurangnya kesadaran karyawan instansi Riau Pulp untuk
mengendalikan pola makan dan melakukan aktivitas fisik yang dapat
menurunkan berat badan.
4. Beberapa alternatif pemecahan masalah yaitu merekomendasikan kepada
pihak HRD untuk menambahkan atau memanfaatkan tenaga dokter
perusahaan/dokter klinik margie/ supervisor terlatih untuk melakukan
sosialisasi mengenai bahaya penyakit kardiovaskuler, merekomendasikan
kepada pihak manager LP&C untuk membuat jadwal penyuluhan secara
berkala tentang bahaya penyakit kardiovaskular pada karyawan instansi
Riau Pulp (RPL) PT. RAPP Pangkalan Kerinci, merekomendasikan
kepada pihak LP&C untuk membuat kebijakan RAPP sehat agar dapat
membuat penerapan “reward and punishment” pada karyawan yang

36
37

memilki faktor risiko penyakit kardiovaskuler, mengadakan penyuluhan


menggunakan metode ceramah – tanya jawab dan menggunakan media
informasi seperti powerpoint tentang bahaya penyakit kardiovaskular,
mengadakan pembuatan poster dan leaflet mengenai bahaya penyakit
kardiovaskular.
5. Pemberian surat rekomendasi kepada pihak HRD untuk menambahkan
atau memanfaatkan tenaga dokter perusahaan/dokter klinik margie/
supervisor terlatih untuk melakukan sosialisasi mengenai bahaya penyakit
kardiovaskuler, pemberian surat rekomendasi kepada pihak manager
LP&C untuk membuat jadwal penyuluhan secara berkala tentang bahaya
penyakit kardiovaskular pada karyawan instansi Riau Pulp (RPL)
PT.RAPP Pangkalan Kerinci dan untuk membuat kebijakan khusus untuk
RAPP sehat agar dapat membuat program “reward and punishment” pada
karyawan yang memilki faktor resiko penyakit kardiovaskuler, kegiatan
penyuluha kesehatan mengenai sosialisasi tentang upaya pengendalian
n

risiko penyakit kardiovaskuler pada karyawan Riau Pulp (RPL) PT. RAPP
Townsite I Pangkalan Kerinci, menyerahkan media informasi berupa
leaflet kepada karyawan dan poster kepada dokter OHS LP&C mengenai
bahaya penyakit kardiovaskular di Instansi Riau Pulp (RPL) PT. RAPP
Pangkalan Kerinci telah dilaksanakan pada tanggal 28 November 2016.

5.2 Saran
Berdasarkan kegiatan yang telah dilaksanakan, saran yang dapat kami
berikan adalah :
1. Pihak Riau Pulp (RPL) PT. RAPP
a. Agar dapat menambahkan atau memanfaatkan tenaga dokter
perusahaan / dokter klinik margie/ supervisor terlatih untuk
melakukan sosialisasi tentang bahaya penyakit kardiovaskuler
di instansi Riau Pulp (RPL) PT. RAPP Pangkalan Kerinci.
b. Pengadaan kebijakan RAPP sehat agar dapat membuat
penerapan “ reward and punishment” pada karyawan yang
38

memiliki faktor risiko penyakit kardiovaskuler di instansi Riau


Pulp (RPL) PT. RAPP Pangkalan Kerinci.
c. Agar dapat menggunakan poster dan memperbanyak leaflet
yang diberikan sebagai media sosialisasi kepada seluruh
pekerja di Riau Pulp (RPL) PT. RAPP.
d. Mengadakan rapat evaluasi mengenai efektifitas dari jadwal
penyuluhan rutin yang dilakukan.
2. Kepada pekerja agar dapat memahami berbagai factor risiko penyakit
kardiovaskular dan rutin mengikuti MCU yang telah diadakan klinik
margie.
3. Kepada dokter muda angkatan selanjutnya yang ingin melanjutkan
makalah ini, agar dapat mengidentifikasi hazard lainnya di instansi
Riau Pulp (RPL) PT. RAPP Pangkalan Kerinci dan mencari
pemecahan masalahnya.

Anda mungkin juga menyukai