Anda di halaman 1dari 3

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

KOMPETENSI KEAHLIAN : TEKNIK PEMESINAN


MATA PELAJARAN : BAHASA INGGRIS
SEMESTER : 2 (GENAP)
KELAS : X
KOMPETENSI DASAR : 3.10 Menerapkan fungsi social, struktur teks dan unsur
kebahasaan teks interaksi transaksional lisan dan
tulis yang melibatkan tindakan memberi dan
meminta informasi terkait perbandingan kata
sifat sesuai dengan bidang keahlian dan konteks
penggunaannya.
4.10 Menyusun teks interaksi transaksional lisan dan tulis yang melibatkan
tindakan member dan meminta informasi terkait perbandingan kata sifat
dengan memperhatikan fungsi social, struktur teks dan unsur kebahasaan
yang benar dan sesuai konteks.
MATERI POKOK : COMPARISON OF ADJECTIVE
ALOKASI WAKTU : 1 X 3 JP (@45MENIT)
PERTEMUAN KE : 1
A. Kompetensi Inti (KI)
KI.3 Memahami, menerapkan, menganalisis, dan mengevaluasitentang pengetahuan faktual, konseptual,
operasional dasar, dan metakognitif sesuai dengan bidang dan lingkup kajian/kerja Bahasa Inggris pada
tingkat teknis, spesifik, detil, dan kompleks, berkenaan dengan ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya,
dan humaniora dalam konteks pengembangan potensi diri sebagai bagian dari keluarga, sekolah, dunia
kerja, warga masyarakat nasional, regional, dan internasional.
KI.4 Melaksanakan tugas spesifik dengan menggunakan alat, informasi, dan prosedur kerja yang lazim
dilakukan serta memecahkan masalah sesuai dengan bidang kajian/kerja Bahasa Inggris.
Menampilkan kinerja di bawah bimbingan dengan mutu dan kuantitas yang terukur sesuai dengan standar
kompetensi kerja.
Menunjukkan keterampilan menalar, mengolah, dan menyaji secara efektif, kreatif, produktif, kritis,
mandiri, kolaboratif, komunikatif, dan solutif dalam ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang
dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan langsung.
Menunjukkan keterampilan mempersepsi, kesiapan, meniru, membiasakan, gerak mahir, menjadikan
gerak alami dalam ranah konkret terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah, serta
mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan langsung.

B. Kompetensi Dasar (KD)


3.10 Menerapkan fungsi social, struktur teks dan unsur kebahasaan teks interaksi transaksional lisan dan

tulis yang melibatkan tindakan memberi dan meminta informasi terkait perbandingan kata

sifat sesuai dengan bidang keahlian dan konteks penggunaannya.


4.10 Menyusun teks interaksi transaksional lisan dan tulis yang melibatkan tindakan member dan meminta
informasi terkait perbandingan kata sifat dengan memperhatikan fungsi social, struktur teks dan unsur
kebahasaan yang benar dan sesuai konteks.
C. Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)
3.10.1 Menguraikan interaksi transaksional lisan dan tulis yang melibatkan tindakan memberi dan meminta informasi
terkait perbandingan kata sifat sesuai dengan bidang keahlian dan konteks penggunaannya.
3.10.2 Mengaplikasi interaksi transaksional lisan dan tulis yang melibatkan tindakan memberi dan meminta informasi
terkait perbandingan kata sifat sesuai dengan bidang keahlian dan konteks penggunaannya.

4.10.1 Memilih teks interaksi transaksional lisan dan tulis yang melibatkan tindakan member dan meminta informasi
terkait perbandingan kata sifat dengan memperhatikan fungsi social, struktur teks dan unsur kebahasaan yang
benar dan sesuai konteks.
4.10.2 Menyusun teks interaksi transaksional lisan dan tulis yang melibatkan tindakan member dan meminta informasi
terkait perbandingan kata sifat dengan memperhatikan fungsi social, struktur teks dan unsur kebahasaan yang
benar dan sesuai konteks.

D. Tujuan Pembelajaran
Setelah melakukan kegiatan observasi, diskusi, dan tanya jawab, diharapkan peserta didik dapat:
3.10.1 Menguraikan struktur teks dan unsur kebahasaan teks interaksi transaksional lisan dan tulis yang melibatkan
tindakan memberi dan meminta informasi terkait perbandingan kata sifat sesuai dengan bidang keahlian dan
konteks penggunaannya dengan benar
3.10.2 Mengaplikasi interaksi transaksional lisan dan tulis yang melibatkan tindakan memberi dan meminta informasi
terkait perbandingan kata sifat sesuai dengan bidang keahlian dan konteks penggunaannya dengan tepat
4.10.1 Merinci adjective berdasarkan tingkatannya yang dengan benar sesuai aturan Degrees of Comparison
4.10.2 Menyusun kalimat perbandingan (Comparison of Adjective) dengan kata sifat dan tingkat perbandingan dengan
tepat.
E. Materi Pembelajaran
1. Positive Degree
2. Comparative Degree
3. Superltive Degree
F. Pendekatan, Model, dan Metode
1. Pendekatan berfikir : Scientific
2. Model Pembelajaran : Discovery learning
3. Metode Pembelajaran : Observasi, diskusi dan tanya jawab.
G. Kegiatan Pembelajaran
1. Pertemuan ke 1
Langkah-Langkah Pembelajaran
Waktu
1. Pendahuluan
1. Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa untuk memulai pembelajaran
2. Menanyakan kabar peserta didik/menyapa peserta didik
3. Menanyakan kehadiran peserta didik (absensi)
10
4. Melakukan pengkondisian peserta didik
5. Mengingatkan kembali materi yang dipelajari pada pertemuan sebelumnya Menit
6. Menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan dicapai.
7. Menyampaikan teknik penilaian yang akan digunakan
8. Menyampaikan metode pembelajaran yang akan digunakan
2. Kegiatan Inti
A. Pemberian rangsangan ● Guru menayangkan teks dialog
● Peserta didik membaca dialog yang ditayangkan oleh guru
(Stimulation);
● Guru mempersilahkan peserta didik untuk membentuk kelompok
● Peserta didik duduk berkelompok (satu kelompok terdiri dari 4
orang)
B. Pernyataan/identifikasi  Guru mempersilahkan peserta didik secara berkelompok
melakukan identifikasi terkait adjective yang mereka temukan
masalah (problem
pada dialog tersebut
statement)  Peserta didik melakukan proses identifikasi melalui diskusi
kelompok dan menulisakan hasil identifikasinya dalam lembar
notulensi.
 Guru mempersilahkan peserta didik secara berkelompok untuk
membuat hipotesa mengenai bentuk adjective pada tingkatan
comparative atau superlative
 Peserta didik secara berkelompok berdiskusi untuk membuat
hipotesa mengenai bentuk adjective pada tingkatan comparative
atau superlative 65 menit
C. Pengumpulan data  Guru mengajak peserta didik untuk melakukan observasi
terhadap kalimat sederhana yang mengandung degrees of
(Data Collection)
comparison
 Peserta didik melakukan observasi terhadap kalimat-kalimat
degrees of comparison
 Guru mempersilahkan peserta didik untuk mencari informasi dan
data-data tambahan dari buku sumber serta internet.
 Peserta didik melakukan proses pengumpulan data dan informasi
dari buku sumber dan internet, lalu mencatatkannya pada
lembar notulensi.

D. Pembuktian  Guru mempersilahkan peserta didik secara berkelompok untuk


membandingkan hasil pencarian data dan informasi dari
(verification)
observasi, buku sumber dan internet dengan hasil hipotesa di
awal mengenai bentuk adjective pada tingkat comparative dan
superlative.
 Peserta didik secara berkelompok berdiskusi membuat
perbandingan dan verifikasi terhadap data dan informasi yang
diperoleh dan mencatatkan hasil verifikasinya dalam lembar
notulensi.
 Peserta didik mempresentasikan hasil pekerjaannya (perwakilan
kelompok)
 Kelompok lain menanggapi prsentasi
E. Menarik kesimpulan  Guru bersama peserta didik membuat kesimpulan mengenai
materi yang dikaji.
(generalization)
 Peserta didik secara berkelompok membuat kesimpulan
terhadap materi yang dikaji dan menuliskannya dalam lembar
notulensi

3. Penutup (15 menit)


1. Secara bersama-sama peserta didik diminta untuk menyimpulkan tentang ciri-ciri adjective dalam setiap
tingkatan
2. Guru memberikan konfirmasi dan penguatan terhadap kesimpulan dari hasil pembelajaran.
3. Guru mengakhiri kegiatan belajar dengan memberikan pesan pada peserta didik untuk mempelajari materi
berikutnya.
4. Guru menyuruh salah satu peserta didik untuk memimpin doa penutup.

H. Penilaian Hasil Belajar (PHB)


a. Teknik : Non Test dan Test
b. Bentuk :
 Penilaian pengetahuan : Tes tertulis uraian
 Penilaian keterampilan : Membuat kalimat positive, comparative, superlative degree

I. Media, Alat, Bahan dan Sumber Belajar


1. Alat dan media pembelajaran : LCD, Laptop, whiteboard, bahan tayang (PPT)
2. Sumber belajar :
- Buku pelajaran Internet

Purworejo,
Mengetahui,
Kepala Sekolah, Guru Mata Pelajaran,

Anda mungkin juga menyukai